Anda di halaman 1dari 24

TRY OUT UTBK - LM212

TES POTENSI SKOLASTIK

Keterangan : PENALARAN UMUM nomor 1 – 30 (30 Menit)


PENGETAHUAN DAN PEMAHAMAN UMUM [PPU] BAHASA INDONESIA nomor 1 – 20 (15 Menit)
PEMAHAMAN BACAAN DAN MENULIS nomor 1 – 20 (25 Menit)
PENGETAHUAN KUANTITATIF nomor 1 – 15 (20 Menit)

PENALARAN UMUM
30 Soal – 30 Menit

Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 1 dan 2!


Banyak orang berlomba-lomba untuk menurunkan kadar kolesterol di dalam tubuhnya. Oatmeal merupakan salah
satu makanan yang dipilih karena kandungan seratnya yang tinggi. Penelitian mengungkapkan kadar kolesterol
menurun ketika seseorang mengonsumsi roti dengan campuran oatmeal selama tiga minggu. Namun, kadar
kolesterol kembali meningkat ketika orang tersebut berhenti mengonsumsi jenis roti yang sama. Untuk itu,
diperlukan rutin mengonsumsi oatmeal dalam bentuk apapun agar mendapatkan hasil yang diinginkan.
Ahli gizi berpendapat efektivitas oatmeal dalam menurunkan kadar kolesterol berasal dari kandungan seratnya
berupa beta-glukan. Hal ini juga dikuatkan dengan pernyataan United States Food and Drag Administration (FDA),
bahwa oatmeal menjadi makanan yang paling baik untuk menjaga kesehatan jantung. FDA juga menyarankan
untuk mengonsumsi minimal 3 gram oatmeal setiap hari untuk meminimalisir penyakit kardiovaskuler.
(diadaptasi dari food.detik.com)

1. Berdasarkan informasi pada paragraf 1, simpulan manakah yang PALING BENAR?


A. Mengonsumsi oatmeal secara rutin dapat menurunkan kadar kolesterol di dalam darah.
B. Seseorang yang mengonsumsi roti dapat efektif menurunkan kadar kolesterol di dalam tubuhnya.
C. Banyak orang mengonsumsi oatmeal untuk menurunkan kadar kolesterolnya, namun tidak rutin.
D. Mengonsumsi roti tanpa campuran oatmeal secara rutin akan efektif menurunkan kadar kolesterol di dalam
tubuh.
E. Mengonsumsi roti dengan campuran oatmeal hanya selama tiga minggu efektif menurunkan kadar
kolesterol di dalam tubuh.

2. Berdasarkan informasi pada paragraf 1, jika seseorang mengonsumsi roti selama 6 minggu dan berhenti, apa
yang PALING MUNGKIN terjadi?
A. Kadar kolesterolnya tetap.
B. Kadar kolesterolnya menurun.
C. Kadar kolesterolnya tidak bisa diprediksi.
D. Kadar kolesterolnya sesuai yang diinginkan.
E. Kadar kolesterolnya menurun selama 6 minggu kemudian naik lagi.

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 1 dari 24


Try Out UTBK – LM212

3. Berdasarkan informasi pada paragraf 2, pernyataan manakah yang MEMPERLEMAH dan TIDAK
MEMPERLEMAH pendapat ahli gizi?
Tidak
Pernyataan Memperlemah
Memperlemah
Seseorang yang rutin mengonsumsi oatmeal 3 gram setiap hari M
memiliki kadar koleterol yang tinggi.
Mengonsumsi oatmeal 6 gram setiap hari secara rutin dapat
menurunkan kadar kolesterol. TM
Produk penurun kolesterol banyak mengandung beta-glukan. TM
Kebiasaan mengonsumsi oatmeal membuat seseorang terhindar TM
dari penyakit jantung.
Penyakit jantung menyerang seseorang yang mengonsumsi
M
makanan mengandung beta-glukan yang tinggi.

4. Kangkung (Ipomoea aquatica) dianggap dapat menyebabkan kantuk. Rasa kantuk ini diduga adanya
kandungan kalium yang tinggi di dalam kangkung. Tingginya kandungan kalium menurunkan tekanan darah,
sehingga timbul rasa kantuk.
(dikutip dari kompas.com)
Berdasarkan informasi pada teks di atas, pernyataan manakah yang MEMPERLEMAH dan TIDAK
MEMPERLEMAH teks tersebut?
Tidak
Pernyataan Memperlemah
Memperlemah
Seseorang yang mengalami sulit tidur disarankan untuk
mengonsumsi kangkung. TM
Obat-obatan menyebabkan kantuk karena mengandung kalium. TM
Banyak pengendara angkutan umum menghindari mengonsumsi
kangkung sebagai menu makannya. TM
Kebiasaan mengonsumsi kangkung dapat membuat seseorang
terhindar dari tekanan darah tinggi. TM
Penderita tekanan darah rendah disarankan untuk mengonsumsi M
kangkung.

5. Partisipasi generasi z (Gen z) dalam berdonasi di platform donasi daring meningkat sejak pandemi. Berbagai
kasus negatif dari platform donasi daring tidak menyurutkan keikutsertaan gen z dalam berdonasi. Gen z yang
dekat dengan smartphone merasa lebih mudah berdonasi melalui platform donasi daring dibandingkan donasi
langsung. Selain itu, menurut mereka masih terdapat platform donasi daring yang memiliki kredibel yang lebih
dibandingkan lembaga donasi langsung.
(diadaptasi dari goodstats.id)
Berdasarkan informasi pada teks di atas, manakah asumsi yang mendasari teks tersebut?
A. Gen z merupakan generasi yang dermawan.
B. Platform donasi daring memiliki kelebihan dibandingkan donasi langsung.
C. Platform donasi daring memiliki kredibilitas yang sama dengan lembaga donasi langsung.
D. Kemudahan donasi dan kredibilitas platform donasi daring dirasakan oleh gen z dibandingkan donasi
langsung.
E. Pemerintah perlu membuat regulasi yang ketat untuk mendirikan platform donasi daring agar tidak terjadi
penyalahgunaan.

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 2 dari 24


Try Out UTBK – LM212

6. Perhatikan pernyataan berikut!


(1) Harga beras mengalami kenaikan dibandingkan bulan sebelumnya.
(2) Cadangan beras nasional mengalami surplus.
Manakah di bawah ini yang menggambarkan hubungan pernyataan (1) dan (2) ?
A. Pernyataan (1) adalah penyebab dan pernyataan (2) adalah akibat.
B. Pernyataan (2) adalah penyebab dan pernyataan (1) adalah akibat.
C. Pernyataan (1) dan (2) adalah penyebab, namun tidak saling berhubungan.
D. Pernyataan (1) dan (2) adalah akibat dari penyebab yang tidak saling berhubungan.
E. Pernyataan (1) dan (2) adalah akibat dari suatu penyebab yang sama.

7. Kopi hitam mengandung zat antioksidan yang tinggi dibandingkan jenis kopi lainnya. Mengonsumsi kopi
hitam dengan porsi yang cukup menurunkan risiko kematian akibat serangan jantung. Namun, bagi penderita
maag perlu berhati-hati dalam mengonsumsi kopi hitam karena dapat meningkatkan asam lambung.
(diadaptasi dari food.detik.com)
Berdasarkan informasi pada teks di atas, pernyataan sebab akibat berikut yang PALING MUNGKIN adalah …
A. Penderita penyakit maag mudah terkena serangan jantung.
B. Seseorang yang tidak suka mengonsumsi kopi hitam dapat mengalami serangan jantung.
C. Kopi hitam yang mengandung zat antioksidan yang tinggi berbahaya bagi penderita penyakit maag.
D. Sebagian penderita serangan jantung mengonsumsi kopi hitam untuk menurunkan risiko kematian akibat
serangan jantung.
E. Penderita penyakit maag yang mengonsumi kopi hitam dengan porsi yang cukup dapat menurunkan risiko
kematian akibat sakit maag.

8. Brokoli merupakan sayuran sumber vitamin K yang berguna membantu memperkuat tulang dan gigi. Namun,
menurut Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI brokoli juga mengandung purin yang tinggi. Asupan purin
yang tinggi dapat meningkatkan kadar asam urat di dalam tubuh. Kadar asam urat berlebih akan membentuk
kristal di jaringan sendi dan menimbulkan rasa nyeri.
(diadapatasi dari health.detik.com)
Berdasarkan informasi pada teks di atas, pernyataan sebab akibat yang PALING MUNGKIN adalah …
A. Kadar asam urat berlebih menandakan kuatnya tulang dan gigi seseorang.
B. Seseorang dengan tulang dan gigi yang kuat juga memiliki kadar asam urat yang tinggi.
C. Sebagian orang mengonsumsi brokoli untuk mengurangi kadar asam urat di dalam tubuhnya.
D. Orang yang memperkuat tulang dan gigi dengan mengonsumsi brokoli berpotensi mengalami peningkatan
asam urat.
E. Kandungan vitamin K pada brokoli yang dikonsumsi akan meningkatkan kadar asam urat dan
menimbulkan rasa nyeri.

9. Untuk mencegah stunting, masyarakat perlu memperhatikan asupan nutrisi pada makanannya. Salah satu
makanan yang mengandung asupan nutrisi yang baik adalah ikan. Semua jenis ikan pada dasarnya layak untuk
dikonsumsi. Namun, ahli gizi menyarankan untuk mengonsumsi ikan tuna dan salmon.
Berdasarkan informasi pada teks di atas, pernyataan berikut yang MENDUKUNG ahli gizi tersebut adalah …
A. Ikan tuna dan salmon merupakan jenis ikan yang mudah diolah.
B. Ikan tuna dan salmon mengandung omega-3 tinggi yang dapat mencegah stunting.
C. Ikan tuna dan salmon banyak disediakan oleh tempat makan sehingga mudah dicari.
D. Ikan tuna dan salmon merupakan ikan yang harganya mahal, sehingga baik untuk mencegah stunting.
E. Ikan tuna dan salmon memiliki rasa yang lebih enak sehingga pasti disukai anak-anak untuk mencegah
stunting.

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 3 dari 24


Try Out UTBK – LM212

10. Kehadiran sebuah chatbot berbasis artificial intelligent (AI) menghadirkan berbagai polemik. Sebagai contoh,
seorang mahasiswa yang sedang mengerjakan tugas akhir dapat menggunakannya untuk membantu memahami
topik yang akan diteliti. Selain itu, mahasiswa bisa mendapatkan rekomendasi artikel atau referensi terkini
yang relevan dengan topiknya. Dari sisi lain, penggunaan chatbot berbasis AI ini berpotensi membuat
mahasiswa kurang mamahami secara detail sebuah konsep dari topik yang ia pilih. Selain itu, berisiko tinggi
terhadap plagiarisme dalam penulisan karya ilmiah.
(dikutip dari mediaindonesia.com)
Berdasarkan informasi pada teks di atas, analogi yang tepat untuk menggambarkan kehadiran chatbot berbasis
AI adalah …
A. Dampak positif dan negatif chatbot berbasis AI menandakan tidak ada yang sempurna.
B. Kelebihan dan kekurangan chatbot berbasis AI bagaikan hitam dan putih dunia pendidikan.
C. Kehadiran chatbot berbasis AI membuat pengerjaan tugas akhir mahasiswa bagaikan membalikkan telapak
tangan.
D. Kehadiran chatbot berbasis AI di dunia pendidikan bagaikan pisau bermata dua yang dapat berguna namun
juga dapat memberikan dampak negatif.
E. Pencarian artikel atau referensi yang relevan dengan topik tidak lagi seperti memcari jarum di tumpukan
Jerami dengan kehadiran chatbot berbasis AI.

11. Tidak ada buah beku yang memiliki nutrisi sama dengan buah segar. Sebagian besar orang mengira buah segar
memiliki nutrisi yang lebih tinggi. Nyatanya, nutrisi buah segar dapat berkurang karena setelah dipetik butuh
waktu yang lama untuk sampai ke pasar. Sebagian buah beku setelah dipetik langsung dibersihkan dan
didinginkan. Dengan perlakuan seperti itu, nutrisi pada buah beku lebih terjaga.
(dikutip dari kompas.com)
A. Semua yang setelah dipetik langsung dibersihkan dan didinginkan memiliki nutrisi sama dengan buah
segar.
B. Semua yang setelah dipetik langsung dibersihkan dan didinginkan tidak memiliki nutrisi sama dengan buah
segar.
C. Sebagian yang setelah dipetik langsung dibersihkan dan didinginkan memiliki nutrisi sama dengan buah
segar.
D. Sebagian yang setelah dipetik langsung dibersihkan dan didinginkan tidak memiliki nutrisi sama dengan
buah segar.
E. Sebagian buah segar memiliki nutrisi yang dapat berkurang karena setelah dipetik butuh waktu yang lama
untuk sampai ke pasar.

12. Kemacetan sering terjadi di daerah perkotaan. Namun tanpa disadari ketika jalanan macet, mobil mengalami
berhenti dan berjalan kembali yang membutuhkan energi besar. Setelah berjalan beberapa meter, mobil
akhirnya harus melakukan pengereman kembali, begitu seterusnya. Hal ini dapat membuat konsumsi bahan
bakar menjadi boros. Konsumsi bahan bakar dikatakan boros merupakan kondisi bahan bakar yang digunakan
tidak sebanding dengan jarak yang ditempuh. Konsumsi bahan bakar menjadi boros ketika mobil mengalami
berhenti dan berjalan kembali yang membutuhkan energi besar.
(diadaptasi dari kompas.com)
Berdasarkan informasi pada teks di atas, simpulan yang tepat adalah …
A. Ketika jalanan tidak macet, konsumsi bahan bakar tidak menjadi lebih boros.
B. Ketika konsumsi bahan bakar tidak menjadi lebih boros, jalanan tidak macet.
C. Ketika jalanan macet, mobil mengalami berhenti dan berjalan kembali yang membutuhkan energi besar.
D. Ketika jalanan tidak macet, mobil tidak mengalami berhenti atau berjalan kembali yang tidak
membutuhkan energi besar.
E. Konsumsi bahan bakar tidak menjadi boros ketika mobil tidak mengalami berhenti atau berjalan kembali
yang tidak membutuhkan energi besar.

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 4 dari 24


Try Out UTBK – LM212

13. Terjadi inflasi jika komoditas tersebut konsumsi masyarakat secara umum dan berlangsung relatif lama, apabila
ada kenaikan harga komoditas.
Jika tidak terjadi inflasi jika komoditas tersebut bukan konsumsi masyarakat secara umum atau berlangsung
singkat, simpulan berikut yang tepat adalah …
A. Kenaikan harga komoditas terjadi pada bahan pokok.
B. Terjadi kenaikan harga tetapi tidak sampai inflasi.
C. Terjadi inflasi yang berlangsung singkat.
D. Tidak ada kenaikan harga komoditas.
E. Tidak ada simpulan.

14. Nilai tukar rupiah terhadap dolar sering mengalami penurunan. Melemahnya nilai tukar rupiah memberi pengaruh
yang besar terhadap berbagai aspek kehidupan, salah satunya perekonomian. Untuk menjaga nilai tukar rupiah
terhadap dolar dapat dilakukan dengan cara membeli produk dalam negeri atau menukarkan dolar dengan rupiah.
Dengan melakukan tindakan sederhana ini, semua orang dapat ikut serta dalam menjaga nilai tukar rupiah.
Jika masyarakat menjaga nilai tukar rupiah dengan cara membeli produk dalam negeri, simpulan yang tepat
adalah …
A. Nilai tukar rupiah mengalami peningkatan.
B. Nilai impor Indonesia mengalami penurunan.
C. Masyarakat ikut serta menjaga nilai tukar rupiah.
D. Masyarakat tidak menukarkan dolar dengan rupiah.
E. Harga produk luar negeri tidak terjangkau oleh masyarakat.

15. Teh hitam mengandung kafein dan polifenol yang lebih baik dibandingkan jenis teh lain. Proses oksidasi yang
lebih lama menyebabkan kandungan kafein pada teh hitam lebih tinggi. Kafein ini berperan untuk
meningkatkan metabolisme tubuh sehingga kalori bisa dibakar menjadi lebih baik. Polifenol pada teh hitam
memiliki peran sebagai antioksidan. Pada teh hitam, polifenol berukuran lebih kecil sehingga dapat diserap
baik oleh aliran darah dan jaringan tubuh.
(dikutip dari kompas.com)
Berdasarkan informasi pada teks di atas, jika kandungan kafein pada teh hitam rendah atau polifenol berukuran
lebih kecil, simpulan yang tepat adalah …
A. Proses oksidasi teh hitam berlangsung sebentar atau polifenol dapat diserap baik oleh aliran darah dan
jaringan tubuh.
B. Proses oksidasi teh hitam berlangsung sebentar atau polifenol dapat diserap baik oleh aliran darah atau
jaringan tubuh.
C. Proses oksidasi teh hitam berlangsung lebih lama atau polifenol dapat diserap baik oleh aliran darah dan
jaringan tubuh.
D. Proses oksidasi teh hitam berlangsung sebentar dan polifenol dapat diserap baik oleh aliran darah dan
jaringan tubuh.
E. Proses oksidasi teh hitam berlangsung sebentar atau polifenol tidak dapat diserap baik oleh aliran darah
atau jaringan tubuh.

16. Redenominasi nilai mata uang suatu negara berhasil, jika pemerintah negara tersebut melakukan studi banding
ke negara yang berhasil melakukan redenominasi dan melakukan sosialisasi minimal dua tahun, serta adanya
penulisan dua harga sebelum dan sesudah redenominasi pada produk. Negara A melakukan studi banding ke
negara yang berhasil melakukan redenominasi dan melakukan sosialisasi selama dua tahun, serta adanya
penulisan harga pada produk.
Simpulan berdasarkan informasi di atas adalah negara A berhasil melakukan redenominasi nilai mata uang.
Manakah pernyataan berikut yang menggambarkan kualitas simpulan tersebut?
A. Simpulan pasti benar. D. Simpulan tidak dapat dinilai karena informasi tidak cukup.
B. Simpulan pasti salah. E. Simpulan tidak relevan dengan informasi yang diberikan.
C. Simpulan mungkin benar.

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 5 dari 24


Try Out UTBK – LM212

17. Dataran dikategorikan dataran tinggi, jika berada di ketinggian di atas 700 m dari permukaan laut, beriklim
sejuk, dan memiliki udara yang kering serta jarang turun hujan. Kota X berada di ketinggian di atas 800 m dari
permukaan laut, beriklim sejuk, dan memiliki udara yang lembab serta sering turun hujan.
Simpulan berdasarkan informasi di atas adalah kota X tidak dikategorikan dataran tinggi.
Manakah pernyataan berikut yang menggambarkan kualitas simpulan tersebut?
A. Simpulan pasti benar.
B. Simpulan pasti salah.
C. Simpulan mungkin benar.
D. Simpulan tidak dapat dinilai karena informasi tidak cukup.
E. Simpulan tidak relevan dengan informasi yang diberikan.

18. Produk penambah oktan pada bensin tidak hanya berfungsi untuk meningkatkan oktan bahan bakar. Penambah
oktan juga memiliki zat aditif pembersih. Zat aditif pembersih ini dapat menghancurkan tumpukan kerak pada
karburator. Namun, penggunaan penambah oktan tidak selalu baik. Penggunaan yang tidak sesuai takaran akan
menghasilkan jelaga dalam ruang pembakaran.
(dikutip dari kompas.com)
Berdasarkan informasi pada teks di atas, pernyataan berikut yang PASTI BENAR adalah …
A. Kendaraan yang menghasilkan jelaga disebabkan penggunaan penambah oktan.
B. Sebagian jelaga pada kendaraan berkurang dengan penggunaan penambah oktan.
C. Penggunaan penambah oktan pada kendaraan menyebabkan dihasilkannya jelaga.
D. Tumpukan kerak pada sebagian kendaraan yang menggunakan penambah oktan berkurang.
E. Penggunaan penambah oktan yang tidak sesuai takaran menyebabkan dihasilkannya kerak pada karburator.

19. Mengunyah daun sirih atau berkumur dengan air rebusannya berpotensi mencegah gigi berlubang. Daun sirih
memiliki kemampuan untuk menghambat pertumbuhan bakteri mulut dan zat asam penyebab gigi berlubang.
Namun demikian, mengunyah daun sirih sebaiknya tidak dilakukan oleh ibu hamil. Menurut penelitian, daun
sirih dapat menyebabkan perubahan genetik pada DNA janin.
(dikutip dari hellosehat.com)
Berdasarkan informasi pada teks di atas, pernyataan berikut yang PASTI SALAH adalah …
A. Berkumur dengan air rebusan daun sirih dapat mencegah gigi berlubang.
B. Mengunyah daun sirih lebih sering dilakukan oleh orang tua dibandingkan remaja.
C. Perubahan genetik pada DNA janin bisa disebabkan oleh ibu hamil yang mengunyah daun sirih.
D. Sebagian orang yang mengalami gigi berlubang cenderung mengunyah daun sirih untuk mencegah lubang
lebih parah.
E. Seseorang dengan gigi yang berlubang dipastikan tidak pernah mengunyah daun sirih atau berkumur
dengan air rebusannya.

20. Terapi ikan efektif untuk mengangkat sel-sel kulit mati pada bagian tubuh yang direndam, terutama kaki. Ikan Garra
pada terapi ini akan memakan sel-sel kulit mati, sehingga kulit akan lebih halus. Namun, terapi ini memiliki risiko
infeksi bakteri. Risiko infeksi bakteri ini meningkatkan akibat kebersihan kolam yang tidak terjaga.
(dikutip dari hellosehat.com)
Berdasarkan informasi pada teks di atas, DUA simpulan yang PALING DIDUKUNG adalah …
Pernyataan Benar Salah
Seseorang yang memiliki penyakit kulit di sekitar kaki B
disarankan untuk tidak memakai terapi ikan.
Kaki yang direndam pada air laut dapat membuat lebih S
halus disebabkan memiliki lebih banyak ikan.
Ikan Garra dapat digantikan dengan jenis ikan lain untuk
mengurangi risiko infeksi bakteri. S
Terapi ikan di tempat umum berpotensi tinggi
menyebabkan infeksi bakteri pada kaki dibandingkan B
terapi ikan pribadi.
Terapi ikan menggunakan ikan Garra berukuran besar S
lebih efektif dibandingkan berukuran kecil

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 6 dari 24


Try Out UTBK – LM212

21. x, 2, 3, 4, 6, 6,9
Nilai yang tepat untuk menggantikan x adalah …
A. 0
B. 1
C. 2
D. 3
E. 4

Teks dan gambar berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 22 dan 23!
Berdasarkan Badan Pusat Statistika (BPS) angkatan kerja adalah penduduk usia kerja (15 tahun dan lebih) yang
bekerja atau punya pekerjaan namun sementara tidak bekerja dan pengangguran. Angkatan kerja dapat dihitung
dari jumlah yang bekerja ditambah dengan jumlah pengangguran. Berikut data penduduk usia 15 tahun dan lebih
yang sudah bekerja dan angkatan kerja di Indonesia;

Gambar 1. Jumlah Penduduk yang Bekerja dan Angkatan Kerja di Indonesia Tahun 2017 – 2021
(diadaptasi dari Badan Pusat Statistika)

22. Berdasarkan teks dan gambar 1, jumlah pengangguran tertinggi terjadi pada tahun …
A. 2017
B. 2018
C. 2019
D. 2020
E. 2021

23. Berdasarkan teks dan gambar 1, jika tren sama dengan tahun-tahun sebelumnya, jumlah pengangguran yang
PALING MUNGKIN di tahun 2022 adalah …
A. Di bawah 13.000
B. Di bawah 12.000
C. Di bawah 11.000
D. Di bawah 10.000
E. Di bawah 9.000

24. Pak Ahmad mengambil uang dari tabungannya sebesar 20% dari total tabungannya. Keesokan harinya, Pak
Ahmad mengambil uang dari tabungannya sebesar 10% dari sisa tabungannya. Jika untuk mengembalikan
jumlah uang tabungannya menjadi semula dibutuhkan sebesar Rp 350.000,00. Jumlah uang tabungan Pak
Ahmad semula adalah …
A. Rp 750.000,00
B. Rp 1.166.000,00
C. Rp 1.250.000,00
D. Rp 1.750.000,00
E. Rp 2.250.000,00

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 7 dari 24


Try Out UTBK – LM212

25. Pak Rudi membeli meja, kursi, dan taplak meja untuk warung makan miliknya. Harga 2 meja dan 2 kursi
sebesar Rp 2.400.000,00. Harga satu kursi dan satu taplak meja sebesar Rp 600.000,00. Jika harga kursi lebih
mahal dibandingkan harga taplak meja, pernyataan berikut yang benar adalah …
A. Harga kursi yang paling mahal.
B. Harga meja lebih mahal dibandingkan kursi.
C. Harga taplak meja lebih mahal dibandingkan kursi.
D. Harga 2 buah kursi sama dengan harga taplak meja.
E. Harga 2 buah meja sama dengan harga 2 buah kursi.

26. Andri ingin membeli sabun cair di sebuah minimarket. Sabun cair merk A berisi 290 mL seharga Rp 33.000,00.
Sabun cair merk B berisi 440 mL seharga Rp 52.000,000, sedangkan sabun cair merk C berisi 580 mL seharga
Rp 66.000,00. Pernyataan berikut yang benar adalah …
A. Harga per mL sabun cair C lebih mahal daripada sabun cair A.
B. Harga per mL sabun cair C lebih mahal daripada sabun cair B.
C. Harga per mL sabun cair B lebih mahal daripada sabun cair A.
D. Harga per mL sabun cair C lebih mahal daripada sabun cair A dan B.
E. Harga per mL sabun cair C lebih mahal daripada sabun cair A, tetapi lebih murah daripada B.

27. Perhatikan data penggunaan bahan bakar beberapa kendaraan berikut;


Volume Jarak yang Volume
Kendaraan bensin awal ditenpuh bensin akhir
(liter) (km) (liter)
A 10 150 5
B 10 120 4
C 20 450 5
D 20 560 4
E 15 150 10
Berdasarkan data di atas, kendaraan yang paling hemat bensin adalah …
A. Kendaraan A
B. Kendaraan B
C. Kendaraan C
D. Kendaraan D
E. Kendaraan E

28. Terdapat lima guru mata pelajaran, Bahasa Indonesia, Ekonomi, Fisika, Matematika, dan Sejarah. Mereka
mengajar di hari yang berbeda-beda dari Senin hingga Jumat.
(1) Guru matenatika mengajar di hari Senin.
(2) Mata pelajaran yang mengandung hitungan ada di hari Senin, Kamis, dan Jumat.
(3) Mata pelajaran sejarah diajarkan di hari Rabu.
Informasi yang digunakan untuk mengetahui jadwal mata pelajaran Bahasa Indonesia adalah …
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. Hanya (2)
E. (1), (2), dan (3)

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 8 dari 24


Try Out UTBK – LM212

29. Delapan siswa, Andi, Beni, Cery, Deni, Ehsan, Fitri, Gita, dan Hasan duduk mengelilingi meja berbentuk
lingkaran dan menghadap ke tengah meja.
➢ Andi duduk kedua dari kanan Ehsan yang berada di antara Cery dan Gita
➢ Deni tidak duduk bersebelahan dengan Andi.
➢ Gita duduk tepat bersebelahan dengan Fitri.
➢ Deni duduk di antara Hasan dan Fitri.
Banyak siswa yang duduk PALING SEDIKIT di antara Beni dan Ehsan adalah …
A. Satu
B. Dua
C. Tiga
D. Empat
E. Tidak ada

30. Perhatikan tabel jumlah siswa yang lulus dan tidak lulus di dalam ujian matematika berikut;
Kelas Lulus Tidak Lulus
A 20 10
B 20 15
C 15 15
D 12 18
E 18 17

Berdasarkan tabel di atas, pernyataan yang benar adalah …


A. Persentase siswa lulus di kelas A sama dengan kelas B.
B. Persentase siswa lulus di kelas E lebih besar daripada kelas C.
C. Persentase siswa lulus di kelas A lebih besar dibandingkan kelas B.
D. Persentase siswa lulus di kelas C lebih kecil dibandingkan di kelas D.
E. Persentase siswa lulus di kelas D lebih besar dibandingkan di kelas E.

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 9 dari 24


Try Out UTBK – LM212

PENGETAHUAN DAN PEMAHAMAN UMUM (PPU) BAHASA INDONESIA


20 Soal – 15 Menit

Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 1-4.


(1)
Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) telah menerbitkan izin penggunaan darurat (emergency use
authorization/EUA) terhadap Vaksin Covid-19 Sputnik V, Selasa, 24 Agustus 2022. (2)Melalui siaran pers, BPOM
menyebutkan vaksin yang menggunakan platform non-replicating viral vector (Ad26-S dan Ad5-S) tersebut
didaftarkan oleh PT Pratapa Nirmala sebagai pemegang EUA dan bertanggung jawab untuk penjaminan keamanan
dan mutu vaksin ini di Indonesia. (3)“Pemberian EUA untuk vaksin Sputnik V telah melalui pengkajian secara
intensif oleh BPOM bersama Tim Komite Nasional Penilai Khusus Vaksin COVID-19 dan Indonesia Technical
Advisory Group on Immunization (ITAGI),” ujar Kepala BPOM, Penny K. Lukito. (4)Menurut Penny, penilaian
terhadap data mutu vaksin yang dikembangkan oleh Pusat Riset Epidemiologi dan Mikrobiologi Gamaleya ini juga
telah mengacu pada pedoman evaluasi mutu vaksin yang berlaku secara internasional.
(5)
Berdasarkan hasil kajian terkait keamanannya, efek samping penggunaan vaksin Sputnik V merupakan
efek samping dengan tingkat keparahan ringan atau sedang, kata Penny. (6)Hasil ini telah dilaporkan pada uji klinis
vaksin COVID-19 Sputnik V dan uji klinis vaksin lainnya dari teknologi platform yang sama. (7)Informasi dari
Kepala BPOM bahwa efek samping paling umum yang dirasakan adalah gejala menyerupai flu (a flu-like
syndrome), yang ditandai dengan demam, menggigil, nyeri sendi (arthralgia), nyeri otot (myalgia), badan lemas
(asthenia), ketidaknyamanan, sakit kepala, hipertermia, atau reaksi lokal pada lokasi injeksi.
(8)
Vaksin Sputnik V akan diberikan kepada kelompok usia 18 tahun ke atas dengan dosis 0,5 ml untuk dua
kali penyuntikan dalam rentang waktu tiga minggu. (9)Vaksin ini termasuk dalam kelompok vaksin yang
memerlukan penyimpanan pada kondisi suhu khusus, yaitu antara -20 hingga dua derajat celsius.
(Diadaptasi dari https://id.rbth.com/)

1. Kata penggunaan dalam kalimat “Berdasarkan hasil kajian terkait keamanannya, efek samping penggunaan
vaksin Sputnik V merupakan efek samping dengan tingkat keparahan ringan atau sedang, kata Penny.”
mempunyai kesamaan dengan penggunaan kata berimbuhan pe-an pada kalimat . . .
A. Bahasa Indonesia adalah bahasa persatuan bangsa Indonesia.
B. Usaha penyadaran pasien yang gegar otak itu memerlukan waktu yang agak lama.
C. Daerah ini sangat baik sebagai permukiman penduduk.
D. Pertentangan di antara partai politik tidak lagi sehebat dulu.
E. Beberapa siswa memerlukan perhatian khusus dalam proses belajar mengajar.

2. Kalimat yang tidak logis dalam bacaan di atas adalah . . .


A. Kalimat (4)
B. Kalimat (5)
C. Kalimat (6)
D. Kalimat (7)
E. Kalimat (8)

3. Dari bacaan di atas, frasa yang berpola sama dengan frasa gagah perkasa adalah. . .
A. ringan atau sedang (kalimat 5)
B. uji klinis (kalimat 6)
C. efek samping (kalimat 7)
D. vaksin Sputnik V (kalimat 8)
E. pada kondisi suhu khusus (kalimat 9)

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 10 dari 24


Try Out UTBK – LM212

4. Berdasarkan teks di atas, makna kalimat (8) yang paling tepat adalah . . .
A. Vaksin Sputnik V akan diberikan kepada orang usia di atas 18 tahun sebanyak dua kali penyuntikan dengan
total dosis sebesar 0,5 ml dengan jarak penyuntikan tiga minggu.
B. Vaksin Sputnik V akan diberikan kepada orang usia 18 tahun atau lebih sebanyak dua kali penyuntikan
dalam jangka waktu tiga minggu dengan total dosis sebesar 0,5 ml.
C. Vaksin Sputnik V akan diberikan kepada orang usia 18 tahun atau lebih sebanyak dua kali penyuntikan
masing-masing berdosis 0,5 ml dengan jarak penyuntikan tiga minggu.
D. Vaksin Sputnik V akan diberikan kepada orang usia di atas 18 tahun sebanyak dua kali penyuntikan
masing-masing berdosis 0,5 ml dengan jarak penyuntikan tiga minggu.
E. Vaksin Sputnik V akan diberikan kepada orang usia 18 tahun atau lebih sebanyak dua kali penyuntikan
dalam jangka waktu tiga minggu dengan masing-masing berdosis 0,5 ml.

Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 5-8.


(1)
Kebanyakan tenaga angin modern dihasilkan dalam bentuk listrik dengan mengubah rotasi dari pisau
turbin menjadi arus listrik dengan menggunakan generator listrik. (2)Pada kincir angin, energi angin digunakan
untuk memutar peralatan mekanik untuk melakukan kerja fisik, seperti menggiling bulir padi atau memompa air.
(3)
Tenaga angin digunakan dalam ladang angin skala besar penghasil listrik nasional dan juga dalam turbin individu
kecil untuk menyediakan listrik di lokasi yang terisolasi. (4)Selain itu, banyak jumlahnya, tidak terbatas, tersebar
luas, bersih dan mengurangi efek rumah kaca. (5)Di Indonesia sendiri, pembangkit listrik yang memanfaatkan
tenaga angin sering disebut dengan pembangkit listrik tenaga bayu.
(6)
Sebuah pembangkit listrik dari energi angin merupakan hasil dari penggabungan dari beberapa turbin angin
sehingga akhirnya dapat menghasilkan listrik. (7)Turbin angin bekerja berkebalikan dengan kipas angin. (8)Cara
kerja dari pembangkit listrik tenaga bayu ini adalah awalnya energi angin memutar turbin angin. (9)Turbin tidak
menggunakan listrik untuk menghasilkan listrik, tetapi menggunakan angin untuk menghasilkan listrik. (10)Caranya,
angin akan memutar sudut turbin, lalu diteruskan untuk memutar rotor pada generator di bagian belakang turbin
angin. (11)Generator mengubah energi gerak menjadi energi listrik dengan teori medan elektromagnetik, yaitu poros
pada generator dipasang dengan material feromagnetik permanen.
(12)
Setelah itu, di sekeliling poros terdapat stator yang bentuk fisisnya adalah kumparan-kumparan kawat
yang membentuk loop. (13)Ketika poros generator mulai berputar, akan terjadi perubahan fluks pada stator yang
akhirnya terjadi karena perubahan fluks ini akan dihasilkan tegangan dan arus tertentu. (14)Tegangan dan arus listrik
yang dihasilkan ini disalurkan melalui kabel jaringan listrik untuk akhirnya digunakan oleh masyarakat.
(15)
Tegangan dan arus listrik yang dihasilkan oleh generator ini berupa AC (Alternating Current) yang memiliki
bentuk gelombang kurang lebih sinusoidal. (16)Energi listrik ini biasanya akan disimpan ke dalam baterai sebelum
dapat dimanfaatkan.
(Diadaptasi dari https://ekonomi.kompas.com/)

5. Kalimat utama paragraf 1 adalah . . .


A. Kalimat (1)
B. Kalimat (2)
C. Kalimat (3)
D. Kalimat (4)
E. Kalimat (5)

6. Kalimat (1) dan (2) dalam bacaan di atas mengandung hubungan ....
A. pemerian
B. penguatan
C. penegasan
D. sebab-akibat
E. pertentangan

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 11 dari 24


Try Out UTBK – LM212

7. Gagasan pada paragraf 2 akan menjadi lebih mudah dipahami apabila urutan kalimatnya adalah …
A. (6)-(8)-(7)-(9)-(11)-(10)
B. (6)-(7)-(8)-(9)-(11)-(10)
C. (6)-(8)-(7)-(9)-(10)-(11)
D. (7)-(8)-(9)-(10)-(11)-(6)
E. (8)-(7)-(9)-(10)-(11)-(6)

8. Kalimat mananakah yang merupakan hasil perbaikan kalimat (4)?


A. Tenaga angin juga banyak jumlahnya, tidak terbatas, tersebar luas, bersih, dan mengurangi efek rumah
kaca.
B. Ada banyak kelebihan tenaga angin mulai dari jumlahnya juga banyak, tidak terbatas, tersebar luas, bersih
dan mengurangi efek rumah kaca.
C. Tenaga angin banyak jumlahnya, tidak berbatas, tersebar luas, bersih dan dapat mengurangi efek rumah
kaca.
D. Kelebihan angin adalah banyak jumlahnya, tidak terbatas, tersebar luas, bersih, dan mengurangi efek
rumah kaca.
E. Selain itu, angin digunakan karena banyak jumlahnya, tidak terbatas, tersebar luas, bersih, dan mengurangi
efek rumah kaca.

Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 9 – 13.


(1)
Pengembangan kemasan (packaging) adalah semua aktivitas merancang dan memproduksi wadah atau
bungkus suatu produk. (2)Kemasan untuk barang-barang konsumsi sehari-hari berupa makanan, barang cair,
parfum, kosmetika, dan obat-obatan sering memakai tiga tingkatan kemasan dasar, kemasan tambahan, dan
kemasan pengiriman. (3)Kebijakan mendesain kemasan secara cermat akan dapat membantu komunikasi pemasaran.
(4)
Hasilnya dapat berpenganuh peningkatan omzet perusahaan dengan terciptanya harga premium, yakni konsumen
bersedia membayar harga lebih tinggi dari yang semestinya. (5)Melalui penampilan kemasan yang baik, konsumen
memperoleh kepuasan tersendiri. (6)Dengan demikian, kemasan dapat memberikan efek lebih bergengsi kepada
pemakainya.
(7)
Kenyataan di atas menunjukkan bahwa peran kemasan dalam memberikan kontribusi terhadap peningkatan
kinerja penjualan produk sudah tidak diragukan lagi. (8)Kemasan memiliki peran besar terhadap kinerja pemasaran.
(9)
Sudah selayaknya, desain kemasan perlu mendapatkan perhatian yang serius. (10)Hal itu tampak bagi produk
makanan dan minuman. (11)Thailand merupakan salah satu negara di Asia Tenggara yang memberikan perhatian
besar terhadap penelitian dan pengembangan kemasan. (12)Negara tersebut telah mengeluarkan biaya yang
signifikan untuk penelitian dan pengembangan kemasan. (13)Saat ini, Thailand termasuk lima negara terbesar yang
mempunyai ekspor produk makanan olahan.
(14)
Beberapa hasil penelitian empiris di Thailand menunjukkan bahwa kemasan memiliki fungsi efektif dalam
meningkatkan komunikasi pemasaran. (15)Peran kemasan ini terasakan ketika konsumen berbelanja di supermarket.
(16)
Konsumen banyak mendapatkan informasi produk yang ada dari berbagai keterangan dan tulisan pada kemasan.
(17)
Konsumen supermarket di Indonesia juga begitu. (18)Konsumen dengan keterlibatan pembelian yang rendah dan
dalam keadaan tergesa-gesa, banyak yang mengambil keputusan untuk membeli produk hanya dengan sekilas
melihat kemasan yang menarik.
(Diadaptasi dari https://jurnal.ibik.ac.id/)

9. Masalah utama teks tersebut adalah . . .


A. Desain kemasan
B. Manfaat kemasan
C. Makna dalam kemasan
D. Pengembangan kemasan
E. Peran dan fungsi kemasan

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 12 dari 24


Try Out UTBK – LM212

10. Kata bergengsi pada kalimat (6) memiliki makna asosiatif dengan kata ...
A. Mahal
B. Berkelas
C. Berharga
D. Sombong
E. Berkedudukan

11. Gagasan pada kalimat (15) dan (16) akan menjadi selaras bila keduanya dihubungkan dengan . .
A. jika
B. karena
C. setelah
D. sehingga
E. walaupun

12. Kalimat 18 merupakan perluasan dari kalimat dasar . . .


A. Konsumen dengan keterlibatan pembelian yang rendah banyak yang mengambil keputusan untuk membeli
produk hanya dengan sekilas melihat kemasan
B. Konsumen mengambil keputusan hanya dengan sekilas melihat kemasan
C. Konsumen hanya sekilas melihat kemasa produk untuk membeli
D. Konsumen mengambil keputusan
E. Konsumen membeli produk

13. Masalah pembeli yang memutuskan membeli produk karena didorong oleh pengamatan sekilas terhadap
kemasan yang menarik pada teks di atas sama dengan . . .
A. Orang kaya yang membeli mobil bagus
B. Hujan yang diawali dengan awan pekat
C. Keinginan seorang gadis untuk menikah dengan laki-laki kaya
D. Seorang pedagang yang menyatakan durian yang besar lebih enak dari yang kecil
E. Pendapat pembaca yang mengatakan bahwa buku yang bagus tidak dilihat dari sampulnya

Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 14-16.


(1)
Lompat tali atau main karet pemah populer di kalangan anak angkatan 70-an hingga 80-an. (2)Permainan ini dilakukan
secara bersama-sama oleh 3 hingga 10 anak. (3)Namun, tidak jarang banyak anak laki-laki pun ikut bermain untuk
menunjukkan seberapa hebat mereka. (4)Diduga bahwa permainan ini muncul di zaman penjajahan. (5)Sebenarnya, di daerah
lain Indonesia juga banyak ditemukan permainan ini, tetapi dengan nama yang berbeda, misalnya "Yeye", "Tali Merdeka"
(Riau), lompatan, dan lain-lain. (6)Peralatan yang digunakan dalam permainan lompat tali sangat sederhana, yaitu karet gelang
yang dijalin atau dirangkai hingga panjangnya mencapai ukuran yang dibutuhkan, biasanya sekitar 3 sampai 4 meter.
(7)
Ternyata, ada nilai yang terkandung di dalam permainan lompat tali. (8)Dalam permainan tersebut, semakin kita bisa
melompati suatu level, tentunya akan ada tingkatan yang lebih sulit yang menanti. (9)Tinggi tali gelang yang hanya 10 cm dari
tanah bisa sampai satu meter. (10)Ini juga gambaran dari kehidupan seseorang. (11)Semakin hari rintangan hidup akan semakin
sulit dan kita harus berusaha untuk menyelesaikannya. (12)Seperti saat bermain tali gelang, ketika kita berhasil menyelesaikan
semua itu, pemain harus berkata "Merdeka" (13)Begitu pula hidup, ketika semua rintangan terlewati, kita telah sampai pada
kebebasan dan keberhasilan.
(Diadaptasi dari https://sumsel.kemenag.go.id/)

14. Judul yang tepat untuk teks di atas adalah . . .


A. Main Karet dan Keunikannya
B. Permainan Lompat Tali Sarat Makna
C. Permainan Tradisional Indonesia Lompat Tali
D. Inspirasi Permainan dari Zaman Penjajahan
E. Filosofi Lompat Tali atau Main Karet

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 13 dari 24


Try Out UTBK – LM212

15. Berdasarkan teks di atas, sebutkan DUA pesan yang terkandung dalam permainan lompat tali!
A. Semakin dewasa, kita akan menghadapi masalah yang semakin rumit
B. Hidup harus kreatif agar mampu menyelesaikan masalah yang datang bertubi-tubi.
C. Kita harus menggunakan segala kelebihan yang dimiliki untuk bisa sukses menjalani hidup.
D. Kesuksesan tidak dilihat dari banyaknya harta, namun dari keberhasilan kita menghadapi semua rintangan
hidup.
E. Jangan menyerah saat engkau mempunyai masalah, karena banyak yang lebih lemah dari kita namun bisa
mencapai kesuksesan.

16. Bacaan di atas seharusnya terdiri dari tiga paragraf, gagasan pokok yang tepat untuk diletakkan di antara
paragraf pertama dan kedua adalah . . .
A. Sejarah lompat tali
B. Cara bermain lompat tali
C. Manfaat bermain lompat tali
D. Lompat tali pertama dimainkan
E. Cara merangkai karet untuk permainan lompat tali

Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 17 – 19.


Childfree adalah keputusan yang diambil seseorang untuk tidak memiliki anak setelah mereka menikah. Mereka tidak
berusaha untuk hamil secara alami ataupun berencana mengadopsi anak. Beberapa alasan yang diungkapkan oleh keluarga
pemilih childfree adalah ingin menekan overpopulasi, alasan ekonomi, dan alasan kesehatan. Untuk alasan yang terakhir, tentu
tidak ada orang yang ingin dalam kondisi tidak sehat atau membahayakan buah hatinya. Selain itu, dalam pertimbangan medis
dan agama pun dapat berterima.
Di belahan dunia lainnya, seorang bapak membangun kerajaan bisnis dengan keempat anaknya. Hari ini bisnisnya
tumbuh sangat besar dan pesat hingga dua ribu unit di seluruh dunia. Keluarga ini mampu menjadikan ketahanan keluarga
sebagai kekuatan luar biasa. Mereka adalah keluarga Rostchild. Bank Rothschild mampu mengendalikan uang hampir di
seluruh dunia. Mereka juga mampu memengaruhi keputusan berbagai negara, termasuk menjadi gerbang ratusan ribu Yahudi
masuk ke Palestina – berujung konflik sampai hari ini. Dalam Islam, banyak keluarga yang punya pengaruh besar dalam
terciptanya sebuah peradaban. Hal ini telah lama dicontohkan oleh Nabi Daud. Keluarga Nabi Daud mampu membesarkan dan
mendidik seorang anak sekelas Nabi Sulaiman, seorang raja kaya raya, paling kuat, berkuasa, dan mampu membuat satu
negara masuk Islam.
[….]. Memiliki anak adalah perkara mewariskan aliran – aliran baik atau pun buruk, perusak atau pun pembangun.
Memiliki anak berarti akan ada generasi pembaharu yang nantinya akan membumikan nilai-nilai di dunia ini. Sebagai contoh,
bagi penganut agama Islam, tujuan memiliki anak tercatat dalam kitab suci. Memiliki anak dapat melanjutkan sujud, salat, dan
ketaatan. Tentunya semua itu tidak lepas dari pertolongan-Nya.
(Diadaptasi dari https://republika.co.id/berita/)

17. Terhadap paragraf 1, paragraf 2 teks di atas memiliki hubungan . . .


A. sebab
B. akibat
C. contoh
D. penambahan
E. pertentangan

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 14 dari 24


Try Out UTBK – LM212

18. Kalimat pasif yang tepat untuk mengisi rumpang pada paragraf 3 adalah . . .
A. Namun, dapat disimpulkan bahwa persoalan memiliki anak tidak sekadar penghibur hati, peneman masa
tua, atau pelanjut keturunan semata, tetapi ada tujuan dan dampak yang lebih besar.
B. Kesimpulan yang diperoleh dari kedua contoh tersebut bahwa persoalan memiliki anak tidak sekadar
penghibur hati, peneman masa tua, atau pelanjut keturunan semata, tetapi ada tujuan dan dampak yang
lebih besar.
C. Dari kedua contoh di atas, dapat disimpulkan bahwa persoalan memiliki anak tidak sekadar penghibur hati,
peneman masa tua, atau pelanjut keturunan semata, tetapi ada tujuan dan dampak yang lebih besar.
D. Disimpulkan dari persoalan tersebut bahwa persoalan memiliki anak tidak sekadar penghibur hati,
peneman masa tua, atau pelanjut keturunan semata, tetapi ada tujuan dan dampak yang lebih besar.
E. Kesimpulan dari kedua kisah di atas disebutkan bahwa persoalan memiliki anak tidak sekadar penghibur
hati, peneman masa tua, atau pelanjut keturunan semata, tetapi ada tujuan dan dampak yang lebih besar.

19. Bagaimana sikap penulis dalam bacaan di atas ?


A. Melarang pembaca untuk menganut childfree
B. Mempersuasi pembaca agar tidak memilih untuk childfree
C. Memaparkan kesuksesan keluarga yang tidak menganut childfree
D. Cemas dengan keluarga yang memilih untuk childfree
E. Memberikan pertimbangkan kepada pembaca yang menganut childfree

20. Dalam suatu bahasa pengkodean tertentu, LEKSIKAL dikodekan sebagai 73854827 dan TANON dikodekan
sebagai 62191. Jika menemukan suatu kode tertulikan 5384725, maka yang dimaksud adalah ....
A. SEKILAS
B. SELARAS
C. SEIRAMA
D. SELASAR
E. SEKOLAH

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 15 dari 24


Try Out UTBK – LM212

PEMAHAMAN BACAAN DAN MENULIS


20 Soal – 25 Menit

Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 1-4.


1
Pengibaran bendera merah putih terjadi hidmat di bawah segara biru di Pulau Arborek, Rajaampat.
2
Kegiatan ini setidaknya telah dilaksanakan sebanyak enam kali setiap hari kemerdekaan. 3Inisiasi itu diawali oleh
Githa Anathasia, Marsel Mambrasar, dan Ronal Mambrasar sejak 2015. 4Mereka bertujuan untuk membuat
kegiatan unik yang bisa melibatkan masyarakat sekampung. 5"Sejak tahun 2015, kegiatan ini menjadi kegiatan
satu-satunya di Rajaampat yang dilaksanakan oleh masyarakat Kampung Arborek. 6Kegiatan ini dilakukan secara
swadaya dan terjadi daya tarik cerita dari kampung ini," tutur Githa.
7
Acara itu berlangsung pada 17 Agustus 2021 dari 09.45 hingga 10.30 WIT. 8Menurut Githa, ini cara
masyarakat Arborek menghargai laut. 9Walaupun sekarang derita terjadi karena pandemi, mereka masih bisa
bertahan hidup dari laut. 10Setidaknya ada 15 orang penyelam. 11Terdiri dari 12 orang warga Arborek dan tiga
orang rekanan Githa dan Marsel sebagai pemilik Arborek Dive Shop. 12Mereka menyelam persis di bawah jetty
(dermaga) kampung, dekat dengan program transplantasi karang milik Githa dan Marsel.
[Nationalgeographic.co.id]

1. Penulisan kata yang tidak tepat terdapat pada kalimat ....


A. Kalimat 1
B. Kalimat 2
C. Kalimat 3
D. Kalimat 4
E. Kalimat 5

2. Kata berimbuhan yang penggunaannya tidak tepat terdapat dalam kalimat ....
A. Kalimat 3
B. Kalimat 5
C. Kalimat 6
D. Kalimat 7
E. Kalimat 10

3. Penggunaan tanda baca koma pada kalimat berikut benar, KECUALI ....
A. Kalimat 3
B. Kalimat 6
C. Kalimat 8
D. Kalimat 9
E. Kalimat 12

4. Makna kata bercetak tebal pada kalimat 12 adalah ...


A. pembebasan
B. penyelamatan
C. pemindahan
D. penggabungan
E. penanaman

Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 5 & 6.


1
Dalam rokok terkandung zat-zat berbahaya. 2Pada saat kita mengisap rokok, yang terasa adalah kenikmatan.
3
Padahal, secara perlahan, tubuh kita akan rusak karena zat-zat berbahaya dalam rokok itu terhirup ke dalam tubuh
kita. 4Selain zat-zat berbahaya yang terkandung, dalam rokok pun terkandung zat adiktif yang dapat membuat
orang ketagihan. 5Zat adiktif ini disebut aceton yang baunya bisa memabukkan, tetapi karena bercampur dengan zat
lain dalam rokok, baunya hilang. 6Karena proses pembakaran, bertambah pula gas beracun, yaitu karbon
monoksida (CO). 7Gas ini biasanya dihasilkan akibat pembakaran dalam kendaraan bermotor. 8Gas ini tidak
berwarna, tidak berbau, dan tidak berasa.

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 16 dari 24


Try Out UTBK – LM212

5. Berdasarkan bacaan di atas, pernyataan berikut benar, KECUALI ...


A. Dalam rokok terkandung zat adiktif yang menimbulkan kecanduan.
B. Secara perlahan-lahan, tubuh kita akan rusak akibat zat-zat berbahaya dalam rokok terhirup ke dalam tubuh kita.
C. Aceton berbau yang bisa memabukkan, tetapi karena bercampur dengan zat-zat lain dalam rokok, baunya hilang.
D. Gas karbon monoksida yang terdapat pada rokok dihasilkan oleh pembakaran dalam kendaraan bermotor.
E. Gas karbon monoksida akibat pembakaran rokok sama dengan yang dihasilkan oleh akibat pembakaran
dalam kendaraan bermotor.

6. Apakah inti kalimat [4] bacaan di atas?


A. Zat-zat berbahaya terkandung dalam rokok.
B. Dalam rokok pun terkandung zat adiktif
C. Terkandung zat adiktif
D. Zat adiktif yang membuat orang ketagihan
E. Rokok membuat orang ketagihan

Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 7.


Individu atau lembaga bisa saja tetap merasa sejahtera dan baik-baik saja tanpa evaluasi. Bahkan, banyak di
antaranya yang kebal terhadap reaksi orang lain di sekitarnya. Tidak jarang kemudian tumbuh pula mekanisme
untuk mengarahkan orang lain agar tidak melihat apa yang seharusnya dilihat. Memelihara sikap masa bodoh atau
EGP (emangnya gue pikirin) memang bisa sejenak membuat nyaman. Namun, tanpa disadari, sebenarnya sikap ini
telah menyulut sumbu bom waktu yang tinggal menunggu kapan meledak. Sikap ini berakibat tidak tumbuhnya
kepekaan individu terhadap sinyal-sinyal bahaya atau perbaikan yang penting atau urgen.

7. Pesan yang diungkapkan dalam bacaan di atas adalah ...


A. Perkembangan individu atau lembaga sangat ditentukan oleh evaluasi.
B. Bila ingin berkembang, individu atau lembaga harus terbuka terhadap evaluasi.
C. Sikap individu atau lembaga yang tertutup terhadap evaluasi telah menciptakan bom waktu terhadap orang lain.
D. Evaluasi merupakan sarana utama dalam menentukan pertumbuhan dan perkembangan setiap pribadi atau
lembaga.
E. Individu atau lembaga akan lebih berkembang dan tetap eksis bila terbuka terhadap evaluasi.

Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 8 – 11.


(1)Kemampuan beradaptasi juga dilakukan oleh anak-anak kita. (2)Mereka dilatih untuk beradaptasi dengan
tata cara atau kebiasaan yang baru, seperti melakukan kegiatan pembelajaran jarak jauh (PJJ), bermain, dan
beraktivitas di dalam rumah. (3)Hal tersebut tidak bisa dipungkiri dapat menyebabkan perasaan frustasi marah
sedih kecewa dan cemas pada diri anak. (4)Anak merasa sulit untuk mengungkapkan atau mengekspresikan
emosinya melalui kata-kata (verbal) atau tindakan (nonverbal).
(5)Padahal, kemampuan regulasi emosi adalah hal penting bagi anak biar mereka mampu mengendalikan diri
dalam situasi negatif. (6)Regulasi emosi adalah kemampuan yang dimiliki seseorang untuk menilai, mengatasi,
mengelola, dan mengungkapkan emosi yang tepat dalam rangka mencapai keseimbangan emosional. (7)Tidak bisa
dipungkiri bahwa kemampuan regulasi emosi tidak secara tiba-tiba dimiliki oleh seorang individu, akan tetapi
melalui latihan berulang dalam proses kehidupan.
[https://www.kompasiana.com/tag/psikologi]

8. Perbaikan kalimat bercetak miring (kalimat 3) pada bacaan di atas adalah ...
A. Hal tersebut tidak bisa dipungkiri dapat menyebabkan perasaan frustasi marah sedih kecewa, dan cemas
pada diri anak.
B. Hal tersebut tidak bisa dipungkiri dapat menyebabkan perasaan frustasi marah sedih, kecewa, dan cemas
pada diri anak.
C. Hal tersebut tidak bisa dipungkiri dapat menyebabkan perasaan frustasi, marah, sedih, kecewa, dan cemas
pada diri anak.
D. Hal tersebut tidak bisa dipungkiri dapat menyebabkan perasaan frustrasi, marah, sedih, kecewa, dan cemas
pada diri anak.
E. Hal tersebut tidak bisa dimungkiri dapat menyebabkan perasaan frustrasi, marah, sedih, kecewa, dan cemas
pada diri anak.

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 17 dari 24


Try Out UTBK – LM212

9. Ragam bahasa nonformal terdapat dalam kalimat ...


A. Kalimat 1
B. Kalimat 2
C. Kalimat 4
D. Kalimat 5
E. Kalimat 6

10. Kata tersebut yang berada pada kalimat 3 merujuk kepada ...
A. Adaptasi anak-anak
B. Tata cara atau kebiasaan baru
C. Pembelajaran jarak jauh
D. Bermain di rumah
E. Bermain dan beraktivitas di rumah

11. Penggunaan konjungsi yang tidak tepat dalam bacaan di atas terdapat dalam kalimat ...
A. untuk pada kalimat 2
B. atau pada kalimat 4
C. padahal pada kalimat 5
D. dakam pada kalimat 6
E. akan tetapi pada kalimat 7

Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 12 & 13.


1
Vitamin D adalah vitamin larut lemak yang dikenal sebagai vitamin sinar matahari. 2Julukan ini berasal dari
sifat vitamin yang bisa dihasilkan tubuh secara alami saat terkena sinar matahari. 3Selain dari berjemur atau
terpapar sinar matahari 15 menit per hari, vitamin D secara alami juga bisa didapatkan dari beberapa makanan.
4
Melansir Healthline, makanan sumber vitamin D di antaranya ikan salmon dan sarden, kuning telur, udang,
susu, sereal, sampai jus jeruk. 5Anak-anak, remaja, orang dewasa, dan ibu hamil butuh vitamin D 600 IU per hari.
6
Sedangkan kebutuhan vitamin D per hari orang lanjut usia di atas 70 tahun sebesar 800 IU. 7Kebutuhan vitamin D
tersebut perlu dipenuhi agar kinerja tubuh tetap optimal dan badan tetap sehat.
(Diadaptasi dari https://health.kompas.com)

12. Perhatikan kutipan di bawah ini


Kebutuhan vitamin D per hari setiap orang tidak sama
Posisi kalimat tersebut yang paling tepat adalah ...
A. setelah kalimat 3
B. setelah kalimat 4
C. setelah kalimat 5
D. setelah kalimat 6
E. setelah kalimat 7

13. Kalimat yang tidak efektif pada bacaan di atas adalah ...
A. kalimat 3
B. kalimat 4
C. kalimat 5
D. kalimat 6
E. kalimat 7

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 18 dari 24


Try Out UTBK – LM212

Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 14.


Pemerintah telah menetapkan urusan kebudayaan menjadi urusan wajib. Artinya, negara harus hadir dalam
upaya-upaya pembangunan di bidang kebudayaan. Melalui fasilitas ini diharapkan komunitas budaya dan desa adat
selalu terjaga keberadaannya . Keberadaan masyarakat adat dan komunitas budaya menjadi media strategis bagi
upaya interaksi masyarakat pendukungnya, sosialisasi, dan pendidikan nilai-nilai budaya kepada masyarakat luas....

14. Kalimat simpulan yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah ....
A. Jadi, masyarakat adat dan komunitas budaya lebih bertanggung jawab terhadap pelestarian budaya.
B. Maka, pemerintah harus terus menjaga keberadaan masyarakat adat dan komunitas budaya.
C. Sehingga, upaya-upaya pembangunan di bidang kebudayaan menjadi tanggung jawab pemerintah.
D. Jadi, masyarakat adat diharapkan menjaga keberadaan desa adat dan komunitas budaya.
E. Oleh karena itu, kerja sama dengan berbagai pihak dalam pelestarian dan pengelolaan kebudayaan mutlak
diperlukan.

Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 15.


Kawasan hutan Finlandia luasnya tujuh puluh persen dari luas daratannya dan porsinya sama dengan
Indonesia. Namun, di Indonesia luas hutannya terus berkurang dari nilai devisanya juga terus menyusut. Di
Finlandia, luas hutan stabil, tetapi produksi terus meningkat. Hebatnya, biaya produksi bisa turun, sesuatu yang
mustahil terjadi di Indonesia.

15. Ide pokok paragraf di atas adalah ...


A. Perbandingan biaya produksi hutan Finlandia dari Indonesia.
B. Perbandingan luas hutan Finlandia dan Indonesia.
C. Hutan Finlandia dan Indonesia berbeda luasnya.
D. Hutan Finlandian dan hutan Indonesia sama luasnya.
E. Perbandingan kondisi hutan Indonesia dan Finlandia.

Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 16-20. Pertimbangkan apakah kata atau kalimat pada setiap
nomor bercetak tebal TIDAK PERLU DIPERBAIKI (A) atau diganti dengan pilihan lain yang tersedia (B, C, D, atau E).
Sistem pertanian modern saat ini dapat dibagi menjadi tiga hal, yakni penelitian benih unggul, penggunaan teknologi yang
canggih, dan penggunaan bahan kimia. 16Sementara itu, contoh penerapan pertanian modern yang perlu dikembangkan di
Indonesia adalah pertanian organik terintegrasi. Pertanian yang menggunakan sistem budidaya pertanian ini hanya
mengandalkan bahan-bahan alami tanpa menggunakan bahan kimia sintetis yang berbahaya. Pertanian ini akan terintegrasi
dengan peternakan. Pupuk yang digunakan merupakan pupuk organik yang dihasilkan dari limbah peternakan. 17Selain itu
daun-daun dari pertanian pasca panen digunakan untuk pakan ternak. Tentu saja, semua itu diolah menggunakan
teknologi pertanian yang modern namun mudah.
18
Di Bali sistem pertanian ini sudah berjalan lancar dan disebut Simantri (Sistem Pertanian Terintegrasi). Petani
Simantri mampu membuat pupuk organik dan pestisida sendiri, semuanya organik. Mereka juga mendapat pelatihan berkala
dari pemerintah. Budidaya organik dapat digunakan untuk membatasi kemungkinan dampak negatif yang ditimbulkan 19dalam
budidaya kimiawi. Dengan memanfaatkan pupuk organik, keunggulan nyata dapat dirasakan dibanding dengan pupuk kimia.
20
Pupuk organik adalah keluaran dari setiap budidaya pertanian sehingga sumber unsur hara makro dan mikro dapat
dikatakan cuma-cuma yang berdaya ameliorasi ganda, dengan bermacam-macam proses yang saling mendukung. Hal
ini bekerja menyuburkan tanah sekaligus mengonservasikan dan menyehatkan ekosistem tanah, serta menghindarkan
kemungkinan terjadinya pencemaran lingkungan.
(Diadaptasi dari http://dinasketahananpangan.okukab.go.id/)

16. …
A. TIDAK PERLU DIPERBAIKI
B. Oleh karena itu
C. Selanjutnya
D. Akan tetapi
E. Bahkan

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 19 dari 24


Try Out UTBK – LM212

17. …
A. TIDAK PERLU DIPERBAIKI
B. Selain itu, daun-daun dari pertanian pasca panen di gunakan untuk pakan ternak.
C. Selain itu daun-daun dari pertanian pascapanen di gunakan untuk pakan ternak.
D. Selain itu daun-daun dari pertanian pasca panen digunakan untuk pakan ternak.
E. Selain itu, daun-daun dari pertanian pascapanen digunakan untuk pakan ternak.

18. …
A. TIDAK PERLU DIPERBAIKI
B. Di Bali, sistem pertanian ini sudah berjalan lancar dan disebut simantri (sistem pertanian terintegrasi).
C. Di Bali sistem pertanian ini sudah berjalan lancar dan disebut Simantri (Sistem pertanian terintegrasi).
D. Di Bali, sistem pertanian ini sudah berjalan lancar dan disebut Simantri (sistem pertanian terintegrasi).
E. Di Bali sistem pertanian ini sudah berjalan lancar dan disebut SIMANTRI (Sistem Pertanian Terintegrasi).

19. …
A. TIDAK PERLU DIPERBAIKI
B. pada
C. oleh
D. karena
E. dengan

20. …
A. TIDAK PERLU DIPERBAIKI
B. Pupuk organik yaitu keluaran dari setiap budidaya pertanian sehingga sumber unsur hara makro dan mikro
dapat dikatakan cuma-cuma yang berdaya “ameliorasi” ganda dengan bermacam-macam proses yang
saling mendukung.
C. Pupuk organik adalah keluaran dari setiap budidaya pertanian sehingga sumber unsur hara makro dan
mikro dapat dikatakan cuma-cuma serta berdaya ameliorasi ganda, dengan bermacam-macam proses yang
saling mendukung.
D. Pupuk organik merupakan keluaran dari setiap budidaya pertanian, sehingga sumber unsur hara makro dan
mikro dapat dikatakan cuma-cuma yang berdaya “ameliorasi” ganda dengan bermacam-macam proses
yang saling mendukung.
E. Pupuk organik yaitu keluaran dari setiap budidaya pertanian, sehingga sumber unsur hara makro dan mikro
dapat dikatakan cuma-cuma serta berdaya ‘ameliorasi’ ganda, dengan bermacam-macam proses yang
saling mendukung.

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 20 dari 24


Try Out UTBK – LM212

PENGETAHUAN KUANTITATIF
15 Soal – 20 Menit

1. Diketahui :
−( 𝑥)3 = 64
manakah hubungan yang benar antara kuantitas A dan B berikut berdasarkan informasi yang diberikan:
A B
5 (−𝑥 )5
𝑥

A. A>𝐵
B. A<𝐵
C. A=B
D. Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan di atas

2. Misalkan 𝐴𝑐 menyatakan komplemen A terhadap U . Jika 𝑈 = {𝑎 , 𝑏, 𝑐 , … .. , 𝑗 },


𝐴 = {𝑎, 𝑒, 𝑖} dan 𝐵 = {𝑏 , 𝑑, 𝑔, 𝑗 } maka (𝐴 − 𝐵)𝑐 = …
A. A
B. 𝐴𝑐
C. 𝐵
D. 𝐵𝑐
E. 𝑈

3. Sebuah toko sepeda mengeluarkan biaya tetap setiap bulannya sebesar Rp 11.000.000,00. Untuk setiap unit
sepeda yang dijualnya ia harus mengeluarkan biaya sebesar Rp 300.000,00. Jika satu unit sepeda di toko ini
dijual seharga Rp 700.000,00 berapakah jumlah minimum sepeda yang harus dijual setiap bulannya agar toko
ini memperoleh keuntungan ?
A. 26
B. 27
C. 28
D. 29
E. 30

4. Diketahui :
𝑎 = (𝑥 + 𝑦)2 dan 𝑏 = 𝑥 2 + 𝑦 2
Jika 𝑥𝑦 > 0 maka pernyataan berikut yang benar adalah …
(1) 𝑎 = 𝑏
𝑥
(2) > 0
𝑦
(3) 𝑎 − 𝑏 = 0
(4) 𝑎 bernilai positif
A. (1), (2) dan (3) saja yang benar
B. (1) dan (3) saja yang benar
C. (2) dan (4) saja yang benar
D. (4) saja yang benar
E. Semua pernyataan di atas benar

5. -

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 21 dari 24


Try Out UTBK – LM212

Dari gambar parabola di atas, koordinat titik P adalah …


A. (0, 2)
B. (0, 3)
C. (0, 4)
D. (0, 5)
E. (4, 0)

6. Nilai maksimum dari fungsi :


𝑦 = 4 log (𝑥 + 5) + 4 log (3 − 𝑥) adalah …
A. 16
B. 8
C. 4
D. 2
E. 1

7. Data berikut merupakan pendapatan penjualan sebuah toko buku selama lima tahun terakhir.
Pendapatan per tahun
Tahun
(juta rupiah)
2015 60
2016 80
2017 80
2018 100
2019 162
Jika persentase peningkatan pendapatan penjualan pada tahun 2019 ke 2020 sama dengan persentase
peningkatan pada tahun 2015 ke 2016, maka besar pendapatan penjualan pada tahun 2020 adalah … juta
rupiah
A. 188
B. 199,6
C. 201,5
D. 205,4
E. 216

8. Harga tiket KA kelas bisnis Rp 40.000,00/lembar & kelas eksekutif Rp 60.000,00 per lembar. Pada suatu hari
terjual 480 lembar tiket dengan hasil penjualan Rp 22.800.000,00. Manakah hubungan yang benar antara
kuantitas P dan Q berikut berdasarkan informasi yang diberikan:
P Q
Banyaknya tiket kelas Banyaknya tiket kelas
bisnis yang terjual eksekutif yang terjual

A. A>𝐵
B. A<𝐵
C. A=B
D. Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan di atas

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 22 dari 24


Try Out UTBK – LM212

9. Lima bilangan bulat positif 𝑎1 , 𝑎2 , 𝑎3 , 𝑎4 , dan 𝑎5 yang berurutan jika dijumlahkan maka hasilnya 500,
dari empat pernyataan berikut yang bernilai benar ada …
(1) 𝑎4 − 𝑎3 = 2
1
(2) 𝑎1 + 𝑎5 = 𝑎
2 3
(3) Bilangan terkecil adalah 100
(4) Bilangan yang terbesar merupakan bilangan prima
A. 0
B. 1
C. 2
D. 3
E. 4

10. Jika 𝑀 adalah matriks sehingga


𝑎 𝑏 𝑎+𝑐 𝑏+𝑑
𝑀 × ( )= ( )
𝑐 𝑑 −𝑐 −𝑑
Maka determinan matriks 𝑀 adalah …
A. −2
B. −1
C. 0
D. 1
E. 2

11. -

Berapakah luas ∆ PQS ?


Putuskan apakah pernyataan (1) dan (2) berikut cukup untuk menjawab pertanyaan.
(1) 𝑥 = 45
(2) 𝑤 = 15
A. Pernyataan (1) SAJA cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2) SAJA tidak cukup.
B. Pernyataan (2) SAJA cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (1) SAJA tidak cukup.
C. DUA pernyataan BERSAMA-SAMA cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi SATU pernyataan SAJA
tidak cukup.
D. Pernyataan (1) SAJA cukup untuk menjawab pertanyaan dan pernyataan (2) SAJA cukup.
E. Pernyataan (1) dan pernyataan (2) tidak cukup untuk menjawab pertanyaan

12. Sebuah persegi panjang yang terbuat dari kawat besi mengalami pemuaian sehingga panjangnya bertambah
25 % dari panjang mula-mula dan lebarnya bertambah sebesar 40 % dari lebarnya semula. Berapa persen
pertambahan luas persegi panjang tersebut dengan adanya pemuaian ?
A. 25 %
B. 45 %
C. 50 %
D. 65 %
E. 75 %

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 23 dari 24


Try Out UTBK – LM212

x+4
13. lim =…
x → −4
3
x+4

A. −2
B. −1
C. 0
D. 1
E. ∞

14. Diketahui kubus ABCD.EFGH dengan panjang rusuk 4 cm. Misalkan P adalah titik potong diagonal ABCD
dan Q adalah proyeksi B pada PF. Panjang PQ adalah …
3
A. √3
4
4
B. √3
3

C. √6
3
D. √6
2
2
E. √6
3

15. Bilangan enam angka akan disusun dari angka-angka : 1, 2, 3, 4, 5, 6 . Banyaknya bilangan yang dapat
disusun yang habis dibagi 4 adalah …
A. 192
B. 198
C. 200
D. 204
E. 206

© Bintang Pelajar 2023 Halaman 24 dari 24

Anda mungkin juga menyukai