Anda di halaman 1dari 4

Nama : Heri kurniawan

Npm : 202331500416

Kelas : S2A

Dosen : Ines Nur Irawan S.S., M.HUM

Link jurnal https://jurnal.unigal.ac.id

Judul artikel ilmiah Pengaruh Budaya Organisasi dan


Teamwork Terhadap Kinerja
Pegawai

Nama jurnal Studi pada Dinas Pertanian dan


Ketahanan Pangan Kabupaten
Ciamis

Nama penulis Annisa Ayu Dira, Anis Kusniawati,


Ali Muhidin

Nomor, Bulan & Tahun terbit Vol.2 no.2, Juni 2020

Jumlah halaman 147-161

Nomor DOI Artikel

Reviewer Heri Kurniawan

Tanggal reviewer 21 Marert 2024

Latar belakang Budaya organisasi merupakan


komponen kunci dalam pencapaian
misi dan strategi organisasi secara
efektif dan manajemen perubahan.
Budaya dapat menciptakan lingkungan
kerja yang kondusif untuk perbaikan
kinerja. Budaya organisasi dapat juga
dikatakan sebagai kebiasaan yang
terus berulang-ulang dan menjadi gaya
hidup oleh sekelompok individu dalam
organisasi yang diikuti oleh individu
lainnya. Penelitian ini membahas
tentang kurangnya komunikasi antar
anggota tim dan pegawai yang kurang
mampu bekerja secara profesional.
Seperti kehadiran yang terlambat,
tidak masuk kerja tanpa keterangan,
dan meninggalkan kantor sebelum jam
kerja selesai. Penelitian ini untuk
mengetahui pengaruh budaya
organisasi terhadap kinerja pegawai
pada Dinas Pertanian dan Ketahanan
Pangan Kabupaten Ciamis.

Metode penelitian Penelitian ini menggunakan desain


deskriptif analisis dengan teknik
survey. Metode deskriptif analisis
menurut Nawawi dalam Anandarika
(2016:7) dapat diartikan sebagai
prosedur pemecahan masalah yang
diselidiki dengan menggambarkan,
melukiskan keadaan subjek atau objek
penelitian (seseorang, lembaga,
masyarakat, dan lain-lain) pada saat
sekarang berdasarkan fakta yang
tampak atau sebagaimana adanya.
Dengan metode pendekatan yang
digunakan dalam penelitian ini
diharapkan mampu mengungkapkan
fenomena yang dikaji secara sistematis
untuk mendapatkan kebenaran dari
permasalahan yang diteliti, sehingga
hasil dari penelitian ini dapat
dipergunakan sekaligus
dipertanggungjawabkan baik secara
praktis maupun secara keilmuan.

Hasil & Pembahasan Dengan adanya budaya organisasi


yang kuat maka akan berdampak pada
kinerja pegawai. Indikator yang
digunakan dalam variabel budaya
organisasi adalah 1) Inovasi dan
pengambilan resiko, 2) Perhatian ke
rincian, 3) Orientasi hasil, 4) Orientasi
Orang, 5) Orientasi Tim, 6)
Keagresifan, 7) Kemantapan.
Berdasarkan hasil penelitian
menunjukan bahwa terdapat pengaruh
budaya orgaisasi terhadap kinerja
pegawai di Dinas Pertanian dan
Ketahanan Pangan kabupaten Ciamis.
Maka dapat diartikan budaya
organisasi sangat berpengaruh pada
kinerja pegawai, artinya semakin baik
budaya organisasi maka akan semakin
baik pula kinerja pegawai di Dinas
Pertanian dan Ketahanan pangan
Kabupaten Ciamis.

Pengaruh budaya organisasi dan


Teamwork terhadap kinerja pegawai
pada Dinas Pertanian dan Ketahanan
Pangan Kabupaten Ciamis. Kerjasama
tim menjadi sebuah kebutuhan dalam
mewujudkan keberhasilan kerja.
Tanpa kerjasama tim yang baik tidak
akan menghasilkan ide-ide yang
cemerlang. Semakin meningkatnya
persaingan diperlukan
penyelenggaraan teamwork yang
efektif. Para ahli menyatakan bahwa
keberhasilan organisasi sangat
bergantung pada teamwork dari pada
bergantung pada individu-individu
yang menonjol. Kerja sama tim adalah
proses orang aktif bekerja sama untuk
mencapai tujuan bersama.
Berdasarkan uraian diatas sangat jelas
bahwa kerja tim memiliki pengaruh
terhadap kinerja pegawai. Dengan
orientasi kerja tim yang tinggi akan
menghasilkan kinerja yang baik bagi
organisasi. Dengan demikian budaya
organisasi dan teamwork perlu
ditingkatkan secara seksama. Tanpa
adanya budaya organisasi yang kuat,
pegawai akan bekerja menurut
kemauan sendiri tanpa menghiraukan
tujuan organisasi tersebut.

Kesimpulan Berdasarkan hasil penelitian dapat


disimpulkan sebagai berikut :

1.Dari hasil tanggapan responden-


responden dengan indikator-indikator
yang digunakan dalam variabel dalam
budaya organisasi terdapat pengaruh
pengaruh yang positif budaya
organisasi terhadap kinerja pegawai
pada Dinas Pertanian dan Ketahanan
Pangan Kabupaten Ciamis.

2.Teamwork pada Dinas Pertanian dan


Ketahanan Pangan Kabupaten Ciamis
sudah dikategorikan sangat baik.

3.Berdasarkan uji korelasi diketahui


bahwa budaya organisasi dan
teamwork memiliki hubungan dengan
kinerja pegawai.

4.Untuk mendapatkan hasil kerja yang


baik maka perlu adanya komunikasi
yang baik antar individu dan antara
atasan dan bawahan sehingga
menimbukan suasana kerja yang
nyaman dan kinerja akan lebih
meningkat.

Anda mungkin juga menyukai