Anda di halaman 1dari 13

ASUHAN KEBIDANAN PADA Ny.

”M” GESTASI 37 MINGGU 1 HARI


DI PUSKESMAS PAMBUSUANG
TANGGAL 22 DESEMBER 2023

NO. REGISTER :-
TGL MASUK : 22 DESEMBER 2023, PUKUL : 09.30 WITA
TGL PENGKAJIAN : 22 DESEMBER 2023, PUKUL : 10.40 WITA

LANGKAH I IDENTIFIKASI DATA DASAR

A. IDENTITAS ISTRI/SUAMI
Nama : Ny.M / Tn.A
Umur : 32 tahun / 43 tahun
Suku : Mandar / Mandar
Agama : Islam / Islam
Pendidikan : SD/ SMP
Pekerjaan : IRT / Nelayan
Alamat : Pambusuang
B. DATA BIOLOGIS/FISIOLOGIS
1. Keluhan Utama : Ibu mengeluh biasa merasa pusing, kadang ibu mengalami flu dan
batuk.
2. Riwayat Keluhan Utama : Keluhan dirasakan sejak awal-awal kehamilan
3. Riwayat Kesehatan dan ginekologi
- Ibu tidak pernah menderita penyakit serius seperti : Jantung, hipertensi, DM, serta
penyakit paru-paru
- ibu tidak ada alergi makanan dan obat-obatan
- Ibu tidak ketergantungan obat, alkohol, dan rokok
- Ibu tidak ada riwayat penyakit kelamin, tumor, dan peyakit keganasan lainnya
4. Riwayat Reproduksi
a) Riwayat Menstruasi
- Menarche : 14 tahun
- Siklus : 28-30 hari
- Disminorhoe : hari pertama
- Lamanya : 6- 7 hari
- HPHT : 6 april 2023
b) Data Kehamilan
- HPHT tanggal 6 April 2023
- Ibu tidak pernah merasakan nyeri perut hebat selama hamil dan tidak pernah mengalami
salah satu dari tanda bahaya kehamilan
- Ini merupakan kehamilannya yang pertama dan tidak pernah keguguran
- Ibu sudah mendapatkan suntikan TT1
- Ibu mengeluh biasa merasa pusing, kadang ibu juga mengalami flu dan batuk. pada
trimester 1 dan II
- Ibu merasakan pergerakan janinnya sejak umur kehamilan 4 bulan atau 16 minggu,
bergerak diseblah kanan
- HTP 13 januari 2023

c) Riwayat KB
- Ibu tidak pernah menjadi akseptor KB
5. Riwayat Pemenuhan Kebutuhan Dasar
a. Pola Nutrisi
- Sebelum Hamil : Makan:3x/hari, dengan porsi sedang (nasi, lauk-pauk, sayur)
Minum:8 gelas/hari
- Selama Hamil : Makan:3-4x/hari dengan porsi sedang (nasi, lauk-pauk, sayur)
Minum: 6 gelas/hari
b. Pola Eliminasi
- Sebelum Hamil : BAB :1x/hari, warna kuning, lembek tidak ada keluhan
BAK :4-5 x/hari warna kuning jernih, bau khas, tidak ada
keluhan
- Selama Hamil :BAB :1x /2hari warna kuning, lembek, tidak ada keluhan.
BAK :7-8 x/hari, warna kuning, jernih, bau khas, tidak ada
keluhan.
c. Pola Istirahat
- Sebelum Hamil : Tidur siang jam 12.00-13.00 (±1 jam)
Tidur malam jam 21.00-04.30 (±7-8 jam)
- Selama Hamil : Tidur siang : kadang-kadang (±1-2 jam)
Tidur malam jam 22.00-05.00 (±7-8 jam)
d. Personal Hygiene
- Sebelum Hamil : Mandi 2x sehari, sikat gigi 2x sehari, keramas 3x seminggu
- Selama Hamil : Mandi 1x sehari, sikat gigi 1x sehari, keramas 2x seminggu
C. DATA PSIKOLOGIS, SPIRITUAL, DAN EKONOMI
- Ibu merasa senang dengan kehamilannya sekarang
- Ibu selalu mendekatkan diri kepada Tuhan YME
- Pengambil keputusan dalam keluarga adalah suami dan Status ekonomi keluarga sedang
D. PEMERIKSAAN FISIK
1. Pemeriksaan Umum
- Keadaan umum : Baik
- Kesadaran : composmentis
- TTV :
e. - TD: 110/80 mmhg
- N:80x/ menit
- P: 21x/ menit
- S :36 0c
- BB sebelum hamil : 51 kg
- BB selama hamil : 64 kg
- TB : 142,5 cm
- LILA : 11 cm
2. Pemeriksaan Khusus
- Kepala
Kepala bersih, tidak ada bekas luka, tidak berketombe dan Tidak ada benjolan,pada
wajahSimetris, Tidak odema, pucat, tidak ada cloasma gravidarum, Pada mata
Simetris, Sclera putih, conjungtiva merah muda, pada hidung Simetris, tidak ada
secret dan polip, pada Mulut dan gigi Mukosa Bibir normal , tidak ada stomatitis, dan
tidak ada karies gigi,dan pada Telinga Simetris, dan tidak ada serumen.
- Leher
Tidak ada pembengkakan vena jugularis dan kelenjar tiroid.
- Payudara
Simetris, puting susu menonjol, hiperpigmentasi areola mamae,Tidak teraba massa
dan tidak adanyeri tekan
- Abdomen
Tidak ada luka bekas jahitan nampak pembesaran perut , nampak linea nigra dan
striae livida.
a. Leopold I : teraba keras, tidak muda di gerakkan menandakang bokong dibagian
fundus (TFU 34m)
b. Leopold II : teraba keras seperti papan di sebelah perut bagian kanan ibu (puka) dan
teraba terkecil janin diperut bagian kiri ibu
c. Leopold III : teraba bulat keras melenting dibagian terendah janin yang menandakan
kepala.
d. Leopold IV : kedua jari masih bersentuhan yang menandakan kepala belum masuk
dalam panggul (BAP)
e. DJJ: 147x/i
- Genetalia
Vulva tidak oedem,dan tidak ada varices
- Ekstremitas
Ekstremitas atas: Simetris, tidak oedem dan varices
Ekstemitas bawah :simetris, Tidak ada oedema dan varices
3. Pemeriksaan Penunjang (Laboratorium)
- Hb : 14,3 gr%
- Albumin : Negatif (-)
- Reduksi : Negatif (-)

LANGKAH II IDENTIFIKASI DIAGNOSA/MASALAH AKTUAL


Diagnosa : G1 P0 A0, gestasi 37 minggu 1 hari, situs memanjang (puka), presentase kepala,
BAP, tunggal, hidup, intra uterine keadaan janin dan ibu baik.
1. G1 P0 A0
DS:Ibu mengatakan ini kehamilannya yang pertama dan tidak pernah mengalami
keguguran
DO: Nampak striae atau strech mark pada perut ibu
Analisa dan Interpretasi Data
Strech mark merupakan linear yang berada pada kulit yang disebabkan karena
peregangan kulit melibihi batas elastisitasnya (Ellysa,2021) , Strech mark merupakan lesi
dermal umum yang muncul akibat peregangan pada kulit bagian dermis (Mcgeorge and
Bayat , 2016)
2. Gestasi 37 minggu 1 hari
DS :Ibu mengatakan HPHT tanggal 6 April 2023
Ibu mengatakan usia kehamilannya sudah mau masuk 9 bulan
DO :Tanggal pengkajian 22 Desember 2023
Analisa dan Interpretasi Data
Masa kehamilan yaitu dimulai dari konsepsi sampai lahirnya janin. Lamanya hamil
normal adalah 280 hari (40 minggu atau 9 bulan 7 hari) dihitung dari hari pertama haid
terakhir. Lamanya kehamilan mulai dari ovulasi sampai partus adalah kira-kira 280 hari,
dan tidak lebih darui 300 hari (43 minggu) . Kehamilan 40 minggu ini disebut matur
( cukup bulan).Bila kehamilan lebih dari 43 minggu disebut kehamilan postmatur.
Kehamilan antara 28 dan 36 minggu disebut kehamilan prematur (Nadya,2013:37)
3. Situs Memanjang (PUKA)
DS : ibu merasakan pergerakan janinnya bergerak diseblah kiri bagian bawah
DO : Leopold II : teraba keras seperti papan di bagian perut kanan ibu ( puka ) dan teraba
terkecil janin diperut bagian kiri ibu
Analisa dan interpretasi data
Dikatakan situs memanjang karena letak janinnya memanjang terhadap sumbu ibu serta
teraba bagian-bagian kecil janin pada perut sebla kiri, pada palpasi leopold II teraba
tahanan yang keras lebar seperti papan pada sisi kanan perut ibu yang merupakan
punggung janin dan pada sisi kiri perut ibu merupakan bagian -bagian kecil janin serta
pada pemeriksaan leopold III teraba kepala. (Harnanik Nawangsari, 2022)
4. presentase kepala
DS : -
DO : leopold III teraba bulat keras melenting dibagian terendah janin yang menandakan
kepala.
Analisa dan interpretasi data
Pada palpasi leopold 1 teraba bulat,lunak, tidak melenting, diatas fundus, leopold II teraba
keras seperti papan pada bagian kanan perut ibu dan bagian kecil sebelah kiri perut ibu,
leopold III bagian terndah janin teraba bulat, keras, melenting. Hal ini menandakan janin
presentase kepala. (Prawirahardjo S 2019)
5. BAP
DS : -
D0 : Palpasi leopold IV kedua jari masih bersentuhan yang menandakan kepala belum
masuk dalam panggul (BAP)
Analisa dan Interpretasi data
Dengan melakukan pemeriksaan Palpasi leopold IV dapat di ketahui apakah janin telah
memasuki pintu atas panggul atau belum di katakan BAP atau konvergen jika ujung-ujung
jari tangan kanan dan kiri bisa bertemu satu sama lain dan dikatakan BDP atau devergen
jika ujung- ujung jari kanan dan kiri tidak dapat bertemu satu sama lain. (Syaifuddin Ab
2019)
6. Tunggal
DS: Ibu merasakan janinnya bergerak disebelah kiri
DO: Pembesaran perut sesuai umur kehamilan dan djj terdengar jelas di satu sisi
a. Leopold I : teraba keras, tidak muda di gerakkan menandakang bokong dibagian
fundus (TFU 22cm)
b. Leopold II : teraba keras seperti papan di sebelah perut bagian kanan ibu (puka) dan
teraba terkecil janin diperut bagian kiri ibu
c. Leopold III : teraba bulat keras melenting dibagian terendah janin yang
menandakan kepala
d. Leopold IV : kedua jari masih bersentuhan yang menandakan kepala belm masuk
dalam panggul (BAP)
Analisa dan interpretasi data
Pembesaran perut sesuai umur kehamilan,leopold I teraba I lunak,tidak melenting, susah
digerakkan pada bagian atas fundus, leopold II pada sisi kiri perut ibu teraba bulat, keras
dan melenting. Aulkultasi Djj 147x/i terdengar jelas, kuat dan teratur pada satu titik perut ibu
disebelah kanan bagian bawah yang menandakan bahwa janin tunggal (mendriawati,2013)
7. Hidup
DS : Ibu merasakan janinnya bergerak di sebelah kiri
DO : Djj 147x/i pada perut sebelah kanan ibu palpasi teraba pergerakan janin
Analisa dan interpretasi data
Gerakan janin dapat dirasakan pertama kalipada umur kehamilan (gestasi) 16 minggu dan
pada pemeriksaanDjj dalam batas normal 147x/i terdengar jelas, di sebelah kanan bagian
bawah sehingga menandakan bahwa janinnya hidup, normal djj (120-160x/i).
(Prawirahardjo S 2019)
8. Intrauterine
DS : Ibu tidak pernah merasa nyeri perut hebat selama hamil
DO : Pada saat palpasi ibu tidak merasa nyeri
Analisa dan interpretasi data
Tidak ada nyeri tekan saat palpasi dan tidak pernah mersakan nyeri hebat selama hamil
menandakan intrauterine. (Manuaba, 2019).
9. Keadaan janin baik
DS : Ibu merasakan gerakan janin di sebelah kiri
DO : Djj 147x/i
Analisa dan interpretasi data
Djj dalam batas normal 120-160x/idan melihat adanya pergerakan janin di rasakan oleh
ibu posisi janin sesuai dengan bentuk uterus yang menandakan janin hidup. (Prawirahardjo
S 2019)
10. Keadaan ibu baik
DS : Ibu mengeluh biasa merasa pusing,kadang flu dan batuk
DO : - conjungtiva merah muda
-Hb 14,3gr %
TD :110/80 mmhg
· N:80x/ menit
· P: 21x/ menit
· S :36 0c
Analisa dan interpretasi data
Keadaan umum baik, tanda-tanda vital dalam batas normal yang menandakan bahwa
keadaan ibu baik (Prawirahardjho s,ilmu kebidanan 2009)

LANGKAH III. IDENTIFIKASI DIAGNOSA/MASALAH POTENSIAL


Masalah Potensial : tidak ada data

LANGKAH IVTINDAKAN EMERGENCY/KONSULTASI/KOLABORASI/RUJUKAN


Berkolaborasi dengan dokter dalam penambahan dosis tablet Fe dan Vitamin

LANGKAH V INTERVENSI/RENCANA TINDAKAN


Diagnosa : G1 P0 A0, gestasi 37 minggu, situs memanjang (puka), presentase
kepala, BAP, tunggal, hidup, intra uterine , keadaan janin dan ibu baik.
Masalah Aktual : Tidak ada
Masalah Potensial : Tidak ada
Tujuan : - Untuk mengetahui keadaan ibu dan janin
- Kehamilan ibu berlangsung normal ( 37-42 minggu)
Kriteria :
1. Ibu tidak lagi mengeluh pusing, cepat lelah, dan tidak mengalami flu dan batuk
2. Kehamilan berlangsung normal ditandai dengan pembesaran perut sesuai dengan
umur kehamilan
3. Keadaan ibu dan janin baik ditandai TTV dalam batas normal
TD : 110/80
N : 80x/menit
S : 36⁰C
P : 20x/menit
Djj dalam batas normal (120-160x/i).
Rencana Tindakan /intervensi
tanggal 22 Desember 2023 , pukul 09.30 wita
1.Menyapa pasien dengan ramah dan disertai dengan senyuman
Rasional:dengan menyapa pasien dengan ramah dan disertai dengan senyuman akan
membuat pasien merasa nyaman dengan pelayanan yang akan diberikan (Sri Wahyuningsih
2019)
Perilaku adalah suatu tindakan atau reaksi yang dilakukan seseorang terhadap orang
lain,caring sebagai bentuk peduli, memberikan perhatian kepada orang lain, berpusat pada
orang, menghormati harga diri dan kemanusiaan (Elisabet,Blacius Dedi, dan Herwinda
Sinaga (JKSI) 4 (1),11-18 , 2019)
2.Timbang berat badan dan ukur tinggi badan
Rasional : Dengan melakukan pemeriksaan timbang berat badan dan tinggi badan ibu
tenaga kesehatan dapat mendeteksi secara dini apabila terjadi hal hal yang tidak diingikan
pada ibu hamil maka akan dapat segera dilakukan tindakan antisipasi dan penanggulanganan
secara dini.( Innama Sakina, 1 (12) , 3299-3304, 2022)
3.Lakukan pemeriksaan tanda-tanda vital
Rasional : tanda-tanda vital merupakan salah satu indicator penting yaitu metode
pemeriksaan agar dapat diketahui ada tidaknya gangguan ibu hamil,hal ini memudahkan
tenaga Kesehatan dalam merencanakan perawatan yang tepat ( Manuaba ,2019)
4.Berikan He tentang gizi seimbang
Rasional : Asupan kaya gizi sebelum dan semasa kehamilan membantu meningkatkan
Kesehatan janin, bayi lahir dengan berat badan sesuai,dan tingkat harapan hidup bagi ibu
dan bayi. Bagi ibu hamil ,mengkomsumsi makanan dengan gizi seimbang memiliki banyak
manfaat (mifta novikasari 2022)
5.Ukur tinggi fundus uteri/ tinggi rahim
Rasional : pemeriksaan kehamilan untuk menentukan usia kehamilan dan berat badan
janin dilakukan dengan pengukuran tinggi fundus uteri yang dapat dihitung dari tanggal haid
terakhir yang menggunakan rumus mc. Donald yaitu dengan cara menghitung tinggi fundus
uteri memakai sentimeter dari atas simpisis ke fundus uteri kemudian tentukan sesuai
rumusnya.(Sitti Rahmah,2022)
6.Tentukan presentase janin dan denyut jantung janin
Rasional : dengan menentukan presentas janin dapat di ketahui letak kepala atau bokong,
sedangkan dengan pemeriksaan denyut jantung janin dapat di ketahui apakah dalam batas
normal atau adanya kelainan, normal djj 120-160x/i. ( Kemenkes, 2020)
7.Berikan imunisasi Tetanus Toksoid
Rasional : Dengan memberikan imunisasi tetanus toksoid dapat meningkatkan imun
kekebalan pasi kepada tubuh ibu dan mencegah penyakit tetatus toksoid selain pada ibunya
imunisasi ini jg dapat melinungi bayinya dari tetanus Ketika sudah lahir( Sitti fauziah, 2021)
8.Beri tablet tambah darah
Rasional :tablet tambah darah merupakan tablet mineral yang diperlukan oleh tubuh dalam
pembentukan sel darah merah atau hemoglobin,dengan pemberian tablet tambah darah pada
ibu dapat mencegah anemia dan dapat mencegah perdarahan pada saat melahirkan pemberian
tablet tambah 90 tablet selama kehamilan.( Kemenkes, 2020)
9. Lakukan tes atau periksa laboratorium
Rasional :dengan dilakukannya tes laboratorium dapat memudahkan bidan dalam
mendeteksi komplikasi-komplikasi atau bahaya pada kehamilan dan dapat membantu bidan
dalam melakukan Tindakan jika komplikasi-komplikasi itu terjadi (G. lusiana 2020)
10. Anjurkan pada ibu untuk memperbanyak istirahat yang cukup
Rasional : Dengan istirhat yang cukup dapat memulihkan stamina dan meringankan
beban kerja jantung yang mengalami peningkatan dalam masa kehamilan dan dapat
menghemat energi serta mengurangi nyeri pada pinggang. (Uswatun insani 2020)

VI. IMPLEMENTASI
Tanggal 22 Desember 2023 Jam : 09.30Wita
1. menyapa pasien dengan ramah dan disertai dengan senyuman, pasien merespon
dengan baik

2. Menimbang berat badan dang mengukur tinggi badan, ibu telah melakukan
penimbangan berat badan dan tinggi badan
- BB : 64 kg
- TB : 142,2 cm
3. Melakukan pemeriksaan tanda-tanda vital,Telah dilakukan pemeriksaan tanda-tanda
vital.
TD: 110/80 mmHg
N:81x/i
S :36 0c
P:21x/i
4. Mengukur tinggi fundus uteri/tinggi Rahim,Telah dilakukan pengukuran tinggi fundus
uteri.
TFU: 34 cm
5. Menentukan presentasi janin dan denyut jantung janin (djj), telah dilakukan
pemeriksaan presentasi janin dan Djj,
Leopold III : teraba bulat keras melenting dibagian terendah janin yang
menandakan kepala.

Djj : 147x/menit
6. Memberikan imunisasi Tetanus Toksoid,ibu sudah mendapatkan suntikan TT1
7. Memberikan tablet tambah darah sesuai dengan anjuran dokter, ibu telah mengerti
anjuran untuk minum tablet Fe 1 kali dalam sehari sebelum tidur.
8. Melakukan tes/ periksa laboratorium, Telah dilakukan pemeriksaan laboratorium.
- Hb :14,3gr%
9. Menganjurkan pada ibu untuk memperbanyak istirahat yang cukup,ibu mengerti dan
bersedia untuk memperbanyak istirahat.

VII. EVALUASI
Tanggal 22 Desember 2023 Jam :10.40Wita
1. Kehamilan ibu berlangsung normal ditandai dengan pembesaran perut sesuai umur
kehamilan
2. Keadaan ibu kurang baik
· TD :110/80 mmHg
· N:81x/ menit
· P: 21x/ menit
· S :36°C
Keadaan janin baik ditandai
DJJ: 147x/i
PENDOKUMENTASIAN PADA Ny.”M” GESTASI 37 MINGGU 1 HARI
DIPUSKESMAS PAMBUSUANG
TANGGAL 22 DESEMBER 2023

NO. REGISTER :-
TGL MASUK : 22 Desember 2023, JAM : 09.30 WITA
TGL PENGKAJIAN : 22 Desember 2023, JAM : 10.40 WITA

IDENTITAS ISTRI/SUAMI
Nama : Ny.M / Tn.A
Umur : 32 tahun / 41 tahun
Suku : Mandar / Mandar
Agama : Islam / Islam
Pendidikan : SD/ SMP
Pekerjaan : IRT / Nelayan
Alamat : Pambusuang
DATA SUBJEKTIF (S)
- HPHT tanggal 14 Februari 2023
- Ibu tidak pernah merasakan nyeri perut hebat selama hamil dan tidak pernah mengalami
salah satu dari tanda bahaya kehamilan
- Ini merupakan kehamilannya yang pertama dan tidak pernah keguguran
- Ibu sudah mendapatkan suntikan TT1
- Ibu mengeluh biasa merasa pusing, , kadang ibu mengalami flu dan batuk pada trimester I
- Ibu merasakan pergerakan janinnya sejak umur kehamilan 4 bulan atau 16 minggu,
bergerak diseblah kiri
- HTP 13 Januari 2023

DATA OBJEKTIF (O)


1. Keadaan Umum : Baik
2. Kesadaran : Compomenthis
3. TTV :
· TD :110/80 mmhg
· N:80x/ menit
· P: 21x/ menit
· S :36 0C
3. Palpasi Abdomen :
 Leopold I : teraba keras, tidak muda di gerakkan menandakang bokong
dibagian fundus (TFU 34cm)
 Leopold II : teraba keras seperti papan di sebelah perut bagian kanan ibu
(puka) dan teraba terkecil janin diperut bagian kiri ibu
 Leopold III : teraba bulat keras melenting dibagian terendah janin yang
menandakan kepala.
 Leopold IV : kedua jari masih bersentuhan yang menandakan kepala belm
masuk dalam panggul (BAP)
4. Pemeriksaan Hb : 14,3 gr%
ASSESMENT (A)
Diagnosa : G1 P0 A0, gestasi 37 minggu 1 hari , situs memanjang (puka), presentase
kepala, BAP, tunggal, hidup, intra uterine keadaan janin dan ibu baik.
Masalah Aktual : -
Masalah Potensial : -
Tindakan emergency/konsultasi/kolaborasi/rujukan : Berkolaborasi dengan dokter dalam
penambahan dosis tablet Fe

PLANNING (P)
Tanggal 22 Desember 2023, Pukul 09.43 Wita
1. menyapa pasien dengan ramah dan disertai dengan senyuman, pasien merespon
dengan baik

2. Menimbang berat badan dang mengukur tinggi badan, ibu telah melakukan
penimbangan berat badan dan tinggi badan
- BB : 64 kg
- TB : 142,2 cm
3. Melakukan pemeriksaan tanda-tanda vital ,Telah dilakukan pemeriksaan tanda-tanda
vital.
TD: 110/80 mmHg
N:80x/i
· S :36 0c
P:21x/i
4. Mengukur tinggi fundus uteri/tinggi Rahim, Telah dilakukan pengukuran tinggi
fundus uteri.
TFU: 34 cm
5. Menentukan presentasi janin dan denyut jantung janin (djj), telah dilakukan
pemeriksaan presentasi janin dan Djj,
Leopold III : teraba bulat keras melenting dibagian terendah janin yang
menandakan kepala.
Djj. : 147x/menit
6. Memberikan imunisasi Tetanus Toksoid ,ibu sudah mendapatkan suntikan TT1
7. Memberikan tablet tambah darah, ibu telah mengerti anjuran bidan untuk minum
tablet Fe 1 kali dalam sehari sebelum tidur.
8. Melakukan tes/ periksa laboratorium, Telah dilakukan pemeriksaan laboratorium.
- Hb : 14,3 gr%
9. menganjurkan pada ibu untuk memperbanyak istirahat yang cukup,ibu mengerti dan
bersedia untuk memperbanyak istirahat.

Anda mungkin juga menyukai