Anda di halaman 1dari 8

"internet sebagai media pembelajaran"

Internet adalah jaringan yang dapat digunakan untuk menghubungkan komputer satu dengan
komputer yang lainnya dengan menggunakan sebuah sistem. Dengan internet, semua perkerjaan
seakan mudah dan cepat dilakukan. Dalam pendidikan, internet menjadi dilema untuk digunakan.
Dampak negatif dan positif yang dihadirkan oleh internet membuat orangtua dan juga guru
menjadi lebih ketat dalam memantau pemanfaatan internet. Apa pendapat masyarakat tentang
penggunaan internet dalam pembelajarn? Lalu, dengan pro dan kontra yang ada bagaimana
seharusnya penggunaan internet yang baik?

Sebagian masyarakat (orangtua) beranggapan bahwa penggunaan internet dalam proses


pembelajaran justru akan mengganggu proses pembelajaran itu sendiri. Apalagi, penggunaan
internet dengan menggunakan handphone lebih memudahkan anak untuk mengakses situs-situs
yang tidak diharapkan. Banyaknya situs yang tidak sesuai dengan usia mereka membuat orangtua
kawatir akan psikologi anak-anak mereka. Media sosial yang membuat anak kecanduan
memegang handphone pun menjadi alasan kedua yang menjadikan kekawatiran orangtua
meningkat. Dengan menggunaan internet, semua situs dan sosial media membuat anak cenderung
cuek, apatis dengan lingkungan sekitar, dan tidak bersosialisasi. Alasan lain yang muncul adalah
ketakutan orantua di mana anak-anak mereka menjadi korban perdagangan manusia dan kasus
penipuan. Orangtua maupun guru memiliki keterbatasan dalam pengecekan setiap handphone
yang digunakan oleh siswa. Tidak hanya itu, dampak lain yang ditimbulkan oleh penggunaan
internet dalam pembelajaran adalah membuat anak-anak menjadi lebih malas membaca buku
pengetahuan. Menurut mereka, informasi tidak hanya didapat dari internet, melainkan dapat juga
diambil dari buku, majalah, surat kabar, dan televisi.

Namun, menurut sebagian masyarakat lainnya penggunaan internet justru menjadikan nilai anak-
anak mereka meningkat. Penggunaan internet membantu anak-anak menemukan referensi tugas-
tugas dari sekolah. Tugas anak menjadi lebih mudah dan cepat diselesaikan. Selain itu,
pengetahuan global mereka menjadi lebih luas, tidak seperti hanya sekedar membaca buku saja.
Internet menyediakan informasi apa saja yang diinginkan oleh siswa untuk melengkapi
pembelajaran di sekolah maupun di luar lingkungan sekolah. Anak akan lebih mandiri karena
akses internet dapat dilakukan kapan saja dan di mana saja. Tidak hanya itu, pergaulan anak
menjadi lebih luas dengan menggunakan sosial media. Anak tidak hanya berteman dari
lingkungan sekitar saja, melainkan juga dapat berteman dengan orang dari belahan dunia mana
pun. Dampak positif lainnya adalah mendekatkan yang jauh dalam hal berkomunikasi. Dengan
kata lain, penggunaan internet membantu seseorang untuk berkomunikasi secara lancar meskipun
dalam jarak yang cukup jauh.

Penggunaan internet dalam pembelajaran memang menjadi pro dan kontra dikalangan masyarakat.
Meskipun ada dampak negatifnya, internter juga memiliki dampak positif yang bermanfaat bagi
pembelajaran siswa baik di sekolah maupun di rumah. Hanya saja, baik orangtua maupun guru
harus mengarahkan dan lebih sering untuk mengontrol penggunaan internet oleh anak. Peranan
orantua, masyarakat, dan guru menjadi sangat penting untuk mengarahkan anak dalam
menggunakan internet secara bijak. Penggunaan secara bijak akan menjadikan internet bermanfaat
secara maksimal dan meminimalisir dampak negatifnya.
"Baik atau Burukkah, Kebiasaan Minum Teh?"

Sama halnya dengan kopi, kebiasaan minum teh sudah banyak dilakukan sejak dulu tidak hanya di
Indonesia, tapi juga di luar negeri baik untuk pergaulan atau gaya hidup bahkan menjadi bagian
yang menyatu dengan tradisi. Pada umumnya minuman ini disuguhkan pada saat tradisi
kunjungan tamu, pertemuan, bagian dari sarapan pagi dan minuman disaat bersantai sore hari. Di
daerah Jawa Barat minuman teh terkadang dijadikan pengganti air putih yang dikonsumsi sehari-
hari.
Konon sejak 5000 tahun yang lalu, kaisar Shen Nung dari negeri Cina telah memperkenalkan teh
sebagai minuman yang berkhasiat untuk kesehatan karena dapat meningkatkan kekebalan tubuh.
Tanaman teh merupakan tanaman asli Asia Tenggara dan kini telah ditanam di lebih dari 30
negara. Hingga saat ini dikoleksi 3.000 jenis tanaman, namun secara botani tanaman teh berasal
dari satu jenis tanaman dengan hasil perkawinan silangnya. Bagian tanaman teh yang dapat
dimanfaatkan untuk minuman adalah daunnya.

Aroma dan rasanya yang khas, menjadikan minuman teh yang merupakan hasil ekstrak daun dari
tanaman teh ini sangat digemari baik oleh kalangan dewasa maupun anak-anak. Selain sebagai
minuman biasa, sesungguhnya teh memiliki khasiat herbal untuk pengobatan dan kesehatan.
Berdasarkan fakta dari berbagai studi yang telah dilakukan, Dewan Teh Amerika Serikat (Tea
Council of the U.S.A) telah merekomendasikan minum teh sebagai aktivitas yang perlu
digalakkan mengingat manfaatnya dalam memelihara kesehatan tubuh manusia. Walaupun banyak
keuntungan yang telah disebutkan, tetap saja jika mengkonsumsi teh berlebihan akan banyak
kerugian yang ditimbulkan. Berikut penjelasannya.
Mengapa teh bermanfaat bagi kesehatan? Ternyata terdapat beberapa kandungan aktif dalam teh
seperti: polyphenols (10-25%), dan komponen organik lainnya seperti vitamin C (150-250 mg%),
vitamin E (25-70 mg%) , ß-carotene (13-20%), caffein (45-50 mg%), dan fluor (0,1-4,2 mg/L).
Sedangkan aroma dan cita rasa yang khas pada teh dikarenakan adanya komponen kandungan
volatile. Kandungan polyphenols pada minuman teh berfungsi sebagai antioksidan untuk
mencegah berkembangnya sel kanker dalam tubuh selain juga terbukti memiliki kemampuan
untuk menghentikan pertumbuhan beberapa bakteri yang mungkin saja bisa menyebabkan
keracunan makanan. Manfaat lain dari polyphenols adalah untuk mengurangi penimbunan
kolesterol dalam darah dan mempercepat pembuangan kolesterol melalui feses. Beberapa vitamin
seperti vitamin C dan E dapat membantu untuk memperkuat daya tahan tubuh dan menjaga
kesehatan jantung, sedangkan untuk memenuhi kebutuhan vitamin A dalam bentuk kandungan
betakaroten. Kandungan unsur Fluor yang cukup tinggi dalam teh, selain dapat membantu dalam
mencegah tumbuhnya karies pada gigi serta memperkuat gigi, juga untuk mencegah Osteoporosis
atau pengeroposan tulang. Kandungan caffein pada teh untuk pemakaian yang wajar dapat
membantu menyegarkan tubuh melalui pengaruhnya terhadap sistem syaraf tubuh untuk
merangsang pengambilan oksigen.

Namun dibalik itu semua ternyata pada kebiasaan minum teh yang tidak sewajarnya memiliki
pengaruh yang buruk juga bagi kesehatan. Adanya kandungan caffein pada teh dapat
menyebabkan proses penyerapan makanan menjadi terhambat, selain itu caffein mempunyai efek
ketergantungan dan hal ini akan mengakibatkan tubuh menjadi tidak fit bila tidak
mengkonsumsinya. Pada ibu menyusui, caffein berpengaruh terhadap kelenjar ASI sehingga
menghambat kelancaran dan ketersediaan ASI, sedangkan pada bayi zat ini dapat mengakibatkan
usus bayi menjadi kejang. Kandungan mineral dalam teh memiliki kecenderungan membantu
terbentuknya batu ginjal, hal ini perlu diperhatikan terutama pada penderita ginjal.

Bagaimanakah sebaiknya kita mengkonsumsi teh yang sehat? Disarankan untuk mengkonsumsi
minuman teh sebanyak 5 cangkir ukuran 200 ml setiap hari. Jumlah tersebut memiliki batas
normal kadar kafein yang dapat dikonsumsi yaitu setara 750 mg/hari. Usahakan menyeduh teh
dengan air yang tidak terlalu panas dan sebaiknya jangan ditambahkan gula untuk mencegah
rusaknya zat-zat yang dikandung dan hilangnya manfaat teh. Dalam kebiasaan sehari-hari, hindari
minum teh saat perut kosong sebab dapat meningkatkan produksi asam lambung sehingga
berpengaruh pada percernaan.
Demikian saran untuk tetap dapat melakukan kebiasaan minum teh secara teratur dan aman agar
memperoleh manfaat dari senyawa yang terkandung dalam teh.

"Lingkungan merupakan salah satu sumber daya alam yang sangat besar"

Lingkungan merupakan salah satu sumber daya alam yang sangat besar artinya bagi makhluk
hidup. Lingkungan merupakan karunia Tuhan yang tidak ternilai. Tanpa adanya lingkungan maka
tidak akan ada kehidupan. Oleh karena itu diperlukan upaya untuk melestarikan lingkungan
sekitar dengan sebaik-baiknya. Salah satu upaya yang dapat dilakukan ialah menjaga kebersihan
lingkungan.

Selain itu, kebersihan merupakan sebagian dari iman, itulah slogan yang sering kita dengar selama
ini maka dari itu kita harus selalu menjaga kebersihan dimana saja kita berada. Kebesihan juga
penting bagi kesehatan kita, karena di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat.

Kebersihan adalah keadaan bebas dari sampah termasuk diantaranya debu dan bau. Namun,
kebersihan sering kali dianggap ringan oleh para siswa-siswi, kesadaran yang minim pun menjadi
sebab masih adanya sampah di lingkungan sekolah. Padahal kegiatan belajar mengajar juga
dipengaruhi oleh lingkungan sekitar yang bersih, konsentrasi otak tidak akan mudah terpecah jika
lingkungan sekolah bersih khususnya di ruang kelas yang sedang ditempati. Sebab, kita akan
merasakan kenyamanan di kelas. Keindahan dan kebersihan sekolah menjadi poin penting untuk
meningkatkan semangat siswa-siswi dalam mencapai prestasi yang baik. Banyaknya sampah yang
berserakan disetiap ruang kelas menjadi dampak permasalahan kebersihan yang paling sering
terjadi di lingkungan sekolah.

Pada dasarnya, seluruh warga sekolah mempunyai peranannya masing-masing untuk menciptakan
lingkungan sekolah yang bersih, indah dan nyaman. Namun, seringkali program sekolah tersebut
tidak berjalan dengan baik sehingga hasilnya tidak dapat dicapai dengan maksimal. Sebenarnya
setiap upacara hari senin sudah diingatkan kembali oleh Pembina upacara agar siswa-siswi dapat
menjaga kebersihan lingkungan sekolah dan ruang kelas.
Dampak Bermain Game bagi Remaja

Pada zaman sekarang ini, kekuatan teknologi tidak bisa dibendung. Banyak sekali hal-hal baru
yang bisa kita jumpai pada zaman yang maju ini, salah satunya adalah game atau permainan
virtual. Pertanyaannya adalah adakah dampak buruk yang timbul akibat dari permainan game ini?
Sebagian besar masyarakat menganggap bermain game adalah hal yang wajar, namun tidak sedikit
yang menganggapnya berdampak buruk.

Dampak positif dari game bagi remaja adalah sebagai berikut :

Pertama, game atau permainan virtual ini bisa dijadikan sebagai sarana untuk menghibur diri dan
mengistirahatkan pikiran dari rutinitas-rutinitas yang dilakukan oleh para remaja setiap harinya.
Kedua, game juga bisa dijadikan sebagai suatu metode pembelajaran yang efektif, guna
mempercepat pemahaman para remaja dalam menyerap suatu ilmu atau informasi baru.
Ketiga, game dapat menjadi sebuah sumber penghasilan. Pasalnya sekarang ini banyak remaja-
remaja kita yang kreatif dalam membuat sebuah konten game yang mana diminati oleh para
pemainnya. Tentu hal ini cukup menguntungkan bagi mereka.

walaupun memiliki dampak positif, namun tidak sedikit juga dampak negatif yang timbul akibat
game yang dimainkan oleh para remaja.

Pertama, remaja menjadi malas untuk belajar dan lebih senang menghabiskan waktunya untuk
bermain game setiap saat.
Kedua, remaja akan mudah terpancing akan konten-konten yang ditampilkan dalam sebuah game.
Misalnya jika remaja tersebut sering memainkan game berbau fighting atau pertempuran, maka ia
menjadi terobsesi untuk melakukan hal tersebut didunia nyata yang mana seharusnya tidak
dilakukan.
Ketiga, akan membuat remaja menjadi boros uang. Tidak hanya waktu saja, melainkan juga uang,
pasalnya untuk beberapa game menyediakan fitur pembelian untuk suatu konten. Jika remaja
tersebut adalah seorang maniak game, maka tentunya harga berapapun akan dibayar untuk bisa
menikmati game tersebut.

Melihat dan membandingkan 2 hal diatas, game atau permainan memiliki dampak positif dan
dampak negatif yang mana keduanya saling berhubungan. Kebijaksanaan remaja sendirilah yang
bisa membuatnya memilih dampak yang baik dari game untuk dirinya.
Handphone dan Anak-Anak

Handphone atau orang sekarang lebih sering menyebutnya dengan istilah smartphone adalah
sebuah perangkat yang dapat memudahkan manusia dalam urusan komunikasi. Tidak hanya
komunikasi saja, smartphone bisa digunakan untuk menunjang berbagai keperluan manusia
lainnya. Hampir semua orang mempunyai HP, termasuk ana kecil sekalipun. Namun, ada berbagai
pro dan kontra dalam hal pemberian HP untuk anak-anak.

Pihak yang pro atau mendukung pemberian HP untuk anak-anak menganggap bahwa dengan
adanya alat komunikasi ini, orang tua menjadi lebih mudah dalam memantau dan mengawasi
kondisi anak kapanpun dan dimanaun. Hal ini tentunya membuat hubungan kedekatan antara
orang tua dan anak menjadi lebih baik. Selain itu dengan adanya HP membuat anak menjadi lebih
mudah untuk mengakses informasi-informasi yang mereka perlukan dalam menunjang proses
pembelajaran.

Namun untuk pihak yang tidak setuju dengan hal ini beranggapan bahwa anak-anak belum saatnya
untuk diberikan teknologi seluas-luasnya. Hal ini karena ada informasi-informasi atau konten
berbahaya yang tidak boleh diakses oleh anak-anak. Selain itu, dengan diberikannya hp kepada
anak-anak membuat anak tersebut menjadi pribadi yang pasif dan susah bergaul dengan
lingkungan sekitar karena lebih asyik dengan hpnya.

Berdasarkan 2 hal diatas, kesimpulan yang bisa kita ambil adalah bahwa pemberian hp untuk
anak-anak itu sebenarnya tidak wajib. Namun jika memang dibutuhkan, orang tua bisa
memberikannya namun dengan catatan harus dalam pengawasan ketat orang tuanya. Orang tua
harus tahu apa saja yang diakses oleh sang anak dan mengingatkannya akan hal yang baik dan
buruk dari penggunaan hp agar tidak terjerumus ke hal-hal yang negatif.

Pesatnya Kemajuan Teknologi Penggerus Anak Bangsa


Pesatnya kemajuan teknologi di era globalisasi ini sudah sangat mendunia. Baik dalam bidang
teknologi sampai dengan bidang ilmu kesehatan dan pendidikan. Kemajuan teknologi ini
digunakan oleh sebagian orang untuk menciptakan karya atau menghasilkan karya. Dengan
berbagai cara dan media yang mereka gunakan akhirnya di zaman modern ini sudah banyak
berkembang pembuatan FILM dan pengunggahan video mereka melalui media sosial atau sering
kita sebut YOUTUBE.
Masyarakat tentu sudah mengetahui berbagai Film serta media social yang mereka gunakan
untuk melihat atau mengunggah video mereka. Memang, banyak masyarakat yang sangat
menyukai Film dan Youtube, tetapi banyak juga yang tidak menyukai kedua hal tersebut. Mereka
berargumen bahwa dengan melihat Film dan Youtube mereka bisa mendapat ilmu sebagai media
pembelajaran, bisa mendapat berita ataupun video klip terbaru dari artis idola di mancanegara,
selain itu juga bisa di jadikan sebagai ajang jual beli dan ajang pencarian bakat terbaru. Sedangkan
pada industri perfilman juga banyak yang meyukai. Mereka berdalih dengan melihat Film mereka
bisa mempermudah belajar bahasa asing, menambah wawasan, menambah motivasi, selain itu
film juga merupakan salah satu media massa.

Disisi lain juga banyak masyarakat yang kurang menyukai keberadaan industri perfilman dan
Youtube. Mereka beranggapan bahwa kedua hal tersebut banyak yang mengandung unsur
pornografi ataupun unsur yang negatif bagi generasi muda, selain itu kedua hal tersebut bisa
menjerumuskan dan menghabiskan waktu generasi muda dengan sia-sia, serta karakter asli
generasi muda Indonesia juga akan semakin tergerus dengan adanya pengaruh dari media sosial
tersebut.
Oleh karena itu generasi muda Indonesia haruslah kita bina dan kita perbaiki agar
menghasilkan generasi yang lebih unggul di masa depan. Agar keinginan itu terwujud peran orang
tua serta guru di sekolah menjadi salah satu kunci kemajuan generasi muda. Mereka tidak hanya
melihat, melainkan harus ikut mengawasi dan mendidik generasi muda agar bisa mengambil sisi
positif dan negatif dari suatu hal.

DAMPAK SAMPAH

Sampah merupakan satu hal yang dianggap sangat meresahkan karena memberikan dampak
buruk pada lingkungan. Sampah yang menumpuk umumnya dapat menyebabkan berbagai
penyakit hingga menyebabkan banjir. Dalam beberapa kasus, cara menanggulangi sampah
dianggap menjadi permasalahan yang penting di beberapa daerah tertentu. Sebenarnya pemecahan
masalah tentang sampah sudah menjadi perdebatan sejak dulu.
Banyak orang beranggapan bahwa sampah adalah sesuatu yang tidak dibutuhkan lagi, maka
dari itu sampah harusnya dimusnahkan dengan cara di bakar. Namun bagi mereka yang mencintai
alam, cara ini dianggap bukan sebagai solusi melainkan sebagai sebuah bencana baru. Sampah-
sampah yang dibakar akan menghasilakan polusi udara berupa bau yang tidak sedap dan asap
pembakaran yang dapat menipiskan lapisan ozon.
Umumnya orang yang mencintai lingkungan akan lebih memilih penyelesaian berupa
dekomposting dan daur ulang. Sebagai contoh sampah organik seperti daun kering, batang pohon
dan sebagainya dapat dijadikan sebagai pupuk kompos melalui proses dekomposting. Sedangkan
sampah non-organik yang memang tidakd dapat mengalami pembusukan dapat dilakukan daur
ulang.
Pada dasarnya sampah dapat diolah dan dimanfaatkan kembali. Pengolahan dan penanganan
sampah yang ramah lingkungan adalah cara paling tepat dan sesuai untuk menyelesaikan
perasalahan sampah yang ada.

Dampak Game Online bagi Para Remaja di Indonesia


Pada saat ini, para kalangan remaja bahkan anak-anak di Indonesia sudah sangat mengenal
yang namanya "Game Online". Game online memang salah satu permainan yang biasa dimainkan
di komputer, laptop, tablet, atau bahkan handphone dengan menggunakan koneksi internet. Karena
menggunakan koneksi internet, maka permainan ini disebut game online.
Banyak sekali pro dan kontra atas game online ini. Ada sebagian yang beranggapan bahwa
game online itu baik-baik saja jika digunakan sebagai sarana hiburan, karena jumlah game online
yang tak terbatas. Namun ada juga yang menentang pendapat ini, karena game online sering
menyebabkan anak menjadi lupa belajar bahkan ada yang sampai bolos sekolah demi bermain
game online.
Di satu sisi, banyak sekali yang mendukung permainan game online ini untuk dimainkan.
Terutama para gamers yang ada di negeri ini. Mereka beranggapan, “apa salahnya bermain
game? Kan hanya untuk kesenangan semata.” Dan lagi pula anak-anak juga butuh hiburan. Jadi,
wajar saja jika para anak-anak di Indonesia senang sekali memainkan game online. Beberapa
game online juga ada yang bersifat edukatif, sehingga dapat memberikan dampak positif bagi
perkembangan kecerdasan anak.
Namun, di sisi lain game online juga memberikan dampak negatif sehingga banyak sekali
orang-orang khususnya para orang tua yang melarang anaknya bermain game online dengan
alasan karena dapat menyebabkan anak menjadi malas/lupa belajar sehingga sekolah mereka
terganggu. Bahkan, sebagian dari mereka ada yang rela membolos sekolah hanya karena bermain
game online di warnet. tentunya ini kan membuat mereka menjadi ketinggalan pelajaran.
Selain itu, saat ini game yang berbau kekerasan sudah dianggap sebagai game yang tidak
layak untuk dimainkan oleh remaja. Game yang didukung hanya game yang bersifat produktif
atau game yang mendorong remaja untuk berpikiran positif, atau game yang diciptakan untuk
mengasah kemampuan.
Sisi positif dan negatif itu pasti ada, game online memang tidak mungkin dilarang, namun
dengan memilih game yang tepat untuk dimainkan, secara otomatis akan mendorong remaja untuk
lebih kreatif dan produktif.

Dampak Teknologi Elektronik Bagi Remaja Masa Kini

Pada zaman yang modern ini, banyak sekali perkembangan pada teknologi-teknologi yang ada
di Indonesia. Salah satunya adalah teknologi elektronik. Perkembangan pada teknologi elektronik
kini berkembang sangat pesat di Indonesia. Namun, perkembangan tersebut memberi pengaruh
atau dampak juga terhadap konsumennya, khususnya para remaja masa kini.
Contoh teknologi elektronik yang pasti disukai para remaja masa kini adalah handphone.
Mereka menyukai handphone karena teknologi elektronik yang satu ini berbeda dari yang lain.
Mungkin karena bentuknya yang tidak terlalu besar sehingga mudah dibawa kemana-mana
membuat daya tarik tersendiri bagi para remaja sekarang yang tidak ingin repot.
Tetapi, teknologi elektronik mempunyai dampak negatif dan dampak positif. Contoh dampak
negatifnya adalah Remaja kecanduan menggunakan teknologi-teknologi tersebut sehingga mereka
lupa akan kewajibannya untuk menuntut ilmu sebagaimana mestinya.
Ada pula dampak positifnya , yaitu para remaja bisa mengenal lebih luas teknologi-teknologi
yang ada dan memungkinkan mereka untuk memanfaatkan teknologi-tekologi tersebut menjadi
sesuatu yang bermanfaat.
Oleh karena itu, Kita sebagai Remaja atau pelajar harus bisa memanfaatkan teknologi elektronik
dengan sebaik-baiknya, jangan digunakan untuk hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri maupun
orang lain.
* Handphone dan Anak-Anak
Hand phone adalah salah satu alat tekhnologi yang bisa memudahkan manusia dalam hal
komunikasi. Hampir semua manusia di dunia ini menggunakan Hand phone termasuk anak –
anak.
Namun pemberian hand phone kepada anak – anak mendapatkan pro dan kontra di kalangan
masyarakat.
Pihak yang kontra sangat menyayangkan pemberian hand phone kepada anak – anak,
khususnya anak yang belum cukup umur. Mereka berpendapat bahwa hand phone tersebut akan
merusak masa kanak – kanak mereka yang seharusnya diisi dengan permaianan dan interaksi
dengan sesama.
Dengan hadirnya hand phone, mereka akan semakin menjauh dari dunia mereka. Anak – anak
akan menjadi pasif dan gampang terkena penyakit.
Namun, bagi yang pro dengan pemberian hand phone kepada anak - anak menganggap hal
tersebut akan membantu mereka, khususnya orang tua untuk memberikan pengawasan kepada
anak – anaknya. Dengan begitu mereka bisa menghubungi anak – anaknya kapanpun dan
dimanapun.
Terlebih lagi, mereka juga berpendapat bahwa hand phone bisa membuat anak mereka menjadi
pintar karena aplikasi – aplikasi pembelajaran yang ada di dalamnya.
Berdasarkan dua pendapat yang telah dijabarkan di atas, dapat disimpulkan bahwa pemberian
hand phone kepada anak – anak masih menimbulkan pro dan kontra di kalangan orang tua. Oleh
karena itu, sebagai orang tua kita harus memilih yang terbaik bagi anak – anak kita.

Anda mungkin juga menyukai