Anda di halaman 1dari 7

LAPORAN PRAKTIKUM PENGOLAHAN HASIL PERTANIAN

PEMBUATAN KERIPIK BAYAM

D IS U SU N O LEH : X II IP A

B ID A N G S T U D Y : PK W U

G U RU P EN G A M P U : D W I O K TA R E N I S .P d
TUJUAN PRAKTIKUM

Tujuan dari praktikum membuat keripik bayam adalah:


Pengenalan Proses Pembuatan: Memperkenalkan proses pembuatan keripik bayam
kepada peserta praktikum sehingga mereka dapat memahami langkah-langkah yang
diperlukan untuk menghasilkan produk tersebut.
Pengembangan Keterampilan: Mengembangkan keterampilan praktis dalam
mempersiapkan bahan, mengolah, dan menggoreng keripik bayam sesuai dengan
prosedur yang benar.
Pengenalan Bahan Makanan: Memperkenalkan bayam sebagai bahan makanan
yang dapat diolah menjadi camilan yang sehat dan bergizi.
Peningkatan Kreativitas: Mendorong peserta praktikum untuk eksperimen dengan
resep dan teknik pembuatan keripik bayam yang berbeda untuk menciptakan variasi
rasa dan tekstur yang menarik.
Peningkatan Kesadaran Gizi: Menumbuhkan kesadaran akan nilai gizi dari camilan
sehat seperti keripik bayam, yang dapat menjadi alternatif yang lebih baik daripada
camilan yang mengandung banyak lemak dan kalori.
Dengan demikian, praktikum membuat keripik bayam tidak hanya bertujuan untuk
memberikan pengalaman praktis dalam pembuatan makanan, tetapi juga untuk
mengajarkan nilai-nilai sehat dan bergizi kepada peserta praktikum.
BAHAN DAN ALAT
Bahan:
● Daun bayam segar
● Tepung terigu
● Tepung beras
● Bubuk bawang putih halus
● Ketumbar bubuk
● Air putih
● Santan
● Masako
● Garam
● Minyak goreng

Alat:
● Baskom
● Pisau dapur
● Sutil
● Wadah
● Wajan Penggorengan
● Plastik pembungkus
● Lilin dan korek api
● toples
PROSES PEMBUATAN

Persiapan Bahan:
Cuci bersih bayam di bawah air mengalir untuk menghilangkan kotoran dan
debu. Pastikan bayam sudah bersih dan segar. Pisahkan daun bayam dari batangnya
karena yang akan digunakan hanya daun bayamnya saja. Jika sudah sisihkan daun
bayam yang sudah bersih tadi dengan cara ditiriskan agar daun tidak terlalu basah.

Persiapan Tepung:
Campur tepung terigu, tepung beras, bubuk bawang putih, santan, ketumbar
bubuk, masako dan garam secukupnya dalam sebuah wadah. Aduk rata hingga
semua bahan tercampur sempurna dengan tingkat kekentalan sesuai selera, dengan
catatan jangan terlalu cair ataupun terlalu kental.
Pembaluran Bayam:
Celupkan daun bayam yang sidah dibersihkan tadi kedalam campuran tepung
secara merata. Pastikan semua bagian bayam terbalut dengan tepung.

Penggorengan:
Panaskan minyak dalam penggorengan dengan api sedang.
Setelah minyak cukup panas, masukkan potongan daun bayam yang sudah dibalur
tepung ke dalam minyak panas. Pastikan tidak terlalu banyak potongan daun bayam
yang dimasukkan agar proses penggorengan berjalan lancar. Goreng potongan daun
bayam hingga berwarna kecokelatan dan terlihat kering.
Penyajian:
Angkat keripik bayam dari minyak goreng dan tiriskan didalam wadah yang
sudah disiapkan. Biarkan keripik bayam dingin sebelum disajikan untuk mendapatkan
tekstur yang lebih renyah. Jika keripik bayam sudah dingin langkah selanjutnya ialah
memasukkan bayam kedalam plastik berukuran ½ kg agar mudah saat akan
dipasarkan, jika sudah tutup bagian atas plastik menggunakan api yang bersumber
dari lilin. Dan keripik bayam siap untuk dipasarkan.
HASIL DAN OBSERVASI

Keripik bayam yang dihasilkan memiliki tekstur yang renyah dan cita rasa yang
gurih. Proses pembuatan keripik bayam tergolong mudah dan cepat. Walaupun
bayam mengandung kadar air yang cukup tinggi, dengan proses penggorengan yang
tepat, keripik bayam tetap bisa dihasilkan dengan kualitas yang baik.

KESIMPULAN DAN SARAN

Kesimpulan:
Praktikum membuat keripik bayam ini berhasil menghasilkan produk yang
memuaskan. Proses pembuatannya relatif sederhana dan dapat dilakukan dengan
mudah di rumah. Keripik bayam dapat menjadi alternatif camilan sehat dan bergizi
untuk dikonsumsi sehari-hari.
Saran:
Untuk praktikum selanjutnya, selain mencoba variasi resep dengan
menambahkan bahan lain seperti rempah-rempah atau keju parmesan untuk
menciptakan rasa yang lebih beragam, juga dapat memperhatikan lebih detail proses
penggorengan agar keripik bayam memiliki tekstur yang lebih renyah dan kering.
Selain itu, mencoba menggunakan teknik pengeringan dengan oven juga bisa
menjadi alternatif untuk mengurangi penggunaan minyak goreng.

Anda mungkin juga menyukai