Anda di halaman 1dari 2

NAMA : HERI KUSWORO

NIM : 202141047
TEMPAT TINGGAL : PATI, JAWA TENGAH

TUGAS TEKNOLOGI PRODUKSI TANAMAN HORTIKULTURA


KOMODITAS UNGGULAN : KACANG PANJANG
Produksi kacang panjang (Vigna sinensis, L) berdasarkan hasil penelitian
Puslitbanghorti (2018) mencapai 30 ton ha. Kacang panjang memiliki klasifikasi sebagai
berikut :
Kingdom : Plantae, Divisi : Spermatophyta, Sub Divisi : Angiospermae, Class :
Dicotyledonae, Ordo : Rosales, Famili : Papilionaceae/Leguminosae, Genus : Vigna, Spesies
: Vigna sinensis (L.)
Kacang Panjang memiliki ciri batang tegak, silindris atau bulat, lunak dengan
diameter sekitar 0,6-2 cm. Batangnya memiliki warna hijau atau hijau tua dengan permukaan
licin yang tumbuh keatas dan membelit atau melilit kearah kanan pada tegakan. sistem
perakaran tunggang dengan cabang dan akar serabut berwarna coklat muda. Pada serabut
akar memiliki bintil akar disekitaran pangkalnya. Bintil akar ini dapat bersimbiosis dengan
bakteri Rhizobium sp.yang dapat mengikat unsur nitrogen (N 2) dari udara yang mana
merupakan unsur hara makro yang sangat dibutuhkan tumbuhan untuk pertumbuhan
maksimal. Memiliki bunga sempurna dengan memiliki putik berwarna kuning dan benang
sari berwarna Kuning. Bunganya terletak di ketiak daun dan memiliki tangkai silindris
dengan panjang ± 12 cm, berwarna hijau keputihan, memiliki mahkota berbentuk kupu-kupu
berwarna putih keunguan, benang sari bertangkai dengan panjang ± 2 cm berwarna putih.
Bentuk buah kacang Panjang bulat, dan ramping, dengan ukuran panjang sekitar 10-80 cm.
Polong muda memiliki warna hijau sampai keputihan, dan polong yang sudah tua berwarna
kekuningan serta setiap polong berisi 8-20 biji dengan bentuk bulat Panjang agak pipih
berwarna kuning, coklat atau kemerahan sesuai varietasnya.
Dapat tumbuh di segala jenis tanah namun memiliki pertumbuhan maksimal pada
suhu 25 °C. Pada umumnya tidak sebagai tanaman pokok namun biasanya sebagai tanaman
sayur yang ditanam di sela tanah kosong tanaman pokok utama dengan harapan dapat
memenuhi pendapatan harian. Sayangnya pada kenyataanya untuk nilai jual kacang Panjang
di pasar tidak memiliki satuan yang pasti. Penjualan hanya berdasarkan Teknik kira-kira satu
bendel sesuai keinginan si penjual. Jadi pendapatan tidak menentu dan tidak dapat ditotal
secara pasti dari total berat produksi ke hasil penjualan. Keunggulannya memiliki adaptasi
yang tinggi dan tidak memakan banyak tempat. Sayangnya di beberapa daerah terkadang
memiliki curah hujan tinggi bahkan banker yang membuat tanama ini menjadi
mati.merupakan tanaman palawija yang berguna memperbaiki keadaan tanah setelah ditanam
padi atau jagung.

Anda mungkin juga menyukai