Anda di halaman 1dari 39

LAPORAN INDIVIDU PORTOFOLIO

PROGRAM PENGENALAN LAPANGAN PERSEKOLAHAN (PLP) II

SMP NEGERI 1 KETAPANG


2022/2023

DISUSUN UNTUK MELENGKAPI TUGAS-TUGAS DAN


MEMENUHI SYARAT MATA KULIAH PLP II

Oleh :

KHAIRUNNISA
211910053

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA


FAKULTAS MIPA DAN TEKNOLOGI
IKIP PGRI PONTIANAK
2022
HALAMAN PEGESAHAN

LAPORAN INDIVIDU PORTOFOLIO


PROGRAM PENGENALAN LAPANGAN PERSEKOLAHAN (PLP) II
SMP NEGERI 1 KETAPANG
2022/2023

Disusun Oleh :

Nama : Khairunnisa
NIM 211910053
Program Studi : Pendidikan Matematika
Fakultas : Mipa dan Teknologi

Telah diperiksa dan disetujui oleh :

Ketapang, … Oktober 2022


Dosen Pembimbing PLP II Guru Pamong

Iwit Prihatin, M. Pd Sulisdawati, S. Pd


NPP. NIP.

Mengetahui,
A.N Kepala Sekolah

Darwin, S. Kom
NIP. 19810707 200604 1 011

ii
KATA PENGANTAR
Alhamdulillah Rabbil Alamin, puji dan syukur terucap atas kehadirat Allah SWT,
karena telah melimpahkan rahmat dan hidayah-nya sehingga laporan hasil PLP II ini dapat
terselesaikan sebagaimana mestinya. Laporan ini dibuat sebagai persyaratan bagi
mahasiswa yang mengikuti mata kuliah PLP 2 dalam menyelesaikan rangkaian kegiatan
PLP II di SMP Negeri 1 Ketapang, Kecamatan Delta Pawan, Kabupaten Ketapang.
Laporan kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian program sebagai syarat
kegiatan PLP 2, sehingga diwaktu yang akan datang kegiatan ini dapat dilaksanakan lebih
baik dengan memperhatikan kekurangan yang ada sebelumnya. Laporan PLP 2 ini dapat
terwujud atas bimbingan dan bantuan dari pihak yang berkenan meluangkan waktunya
serta memberikan dukungan moril bagi kami. Oleh karena itu pada kesempatan ini kami
ingin menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada:
1. Rektor IKIP-PGRI Pontianak, Bapak Muhammad Firdaus, M.Pd atas dukungan
terhadap pelaksanaan program-program pendidikan di kampus IKIP PGRI
Pontianak.
2. Bapak Dedi Irwan, PhD Selaku Dosen Koordinator Pengenalan Lapangan
Persekolahan (PLP) II
3. Ibu Iwit Prihatin, M. Pd selaku Dosen Pembimbing dan Monitoring mata kuliah
Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) II
4. Kepala sekolah SMP Negeri 1 Ketapang Ibu Hj. Rosita, S.Pd, Mat dan Wakil
Kepala Sekolah Bapak Darwin, S.Kom yang telah memberikan kesempatan kepada
kami untuk melaksanakan kegiatan Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) II
5. Ibu Madia Janida, S.Pd selaku koordinator guru pamong.
6. Ibu Sulisdawati, S.Pd selaku guru pamong yang telah memberikan waktu, saran,
nasihat, bimbingan dan pengarahan saat melaksakan kegiatan pelaksaan PLP 2.
7. Kepada Guru-Guru dan staff yang telah memberikan izin serta membantu kegiatan
Pelaksanaan Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) II yang telah menjadikan
kami bagian dari keluarga besar SMPN 1 Ketapang.
8. Siswa/siswi SMPN 1 Ketapang beserta semua pihak yang tidak dapat penulis
sebutkan satu persatu yang telah mendukung dan membantu terlaksananya kegiatan
PLP 2 ini.
9. Teman-teman seperjuangan PLP 2 atas kerjasamanya, semangat dan kerja kerasnya
selama ini
Dalam penyusunan laporan ini, kami menyadari masih ada kekurangan, karena
keterbatasan pengetahuan yang ada dan tentu hasilnya juga masih jauh dari kesempurnaan.
Oleh karena itu segala bentuk saran dan kritik yang bersifat membangun sangat
diharapkan. Akhir kata semoga laporan PLP 2 ini dapat bermanfaat bagi kita semua, Amin
Yaa Rabbal Alamiin.
Ketapang, 25 Oktober 2022

Penulis

iii
DAFTAR ISI

LAPORAN INDIVIDU PORTOFOLIO..........................................................................................i


HALAMAN PEGESAHAN..............................................................................................................ii
KATA PENGANTAR......................................................................................................................iii
DAFTAR ISI.....................................................................................................................................iv
KOMPONEN POTOFOLIO HASIL PELAKSANAAN PLP II..................................................5
BAGIAN I. CONTOH PROGRAM TAHUNAN CONTOH PROGRAM.................................5
BAGIAN II. PROGRAM SEMESTER DAN HITUNGAN JAM EFEKTIF..........................7
BAGIAN III. CONTOH ALUR TUJUAN PEMBELAJARAN..............................................12
BAGIAN IV. MODUL PEMBELAJARAN............................................................................14
BAGIAN V. REFLEKSI KEGIATAN PLP II.......................................................................18
BAGIAN VI. PENUTUP.........................................................................................................20
LAMPIRAN.......................................................................................................................................22
Artikel Ilmiah.....................................................................................................................................22
KARTU KONTROL..........................................................................................................................29
DOKUMENTASI..............................................................................................................................31

iv
KOMPONEN POTOFOLIO HASIL PELAKSANAAN PLP II
BAGIAN I. CONTOH PROGRAM TAHUNAN CONTOH PROGRAM

PROGRAM TAHUNAN
Mata Pelajaran : MATEMATIKA
Satuan Pendidikan : SMP NEGERI 1 KETAPANG
Kelas/Semester : VIII/GANJIL
Tahun Pelajaran : 2022/2023

ALOKASI WAKTU/ JAM


SMSTR CAPAIAN PEMBELAJARAN
PELAJARAN

Aljabar
1. Menjelaskan bentuk aljabar dan melakukan operasi pada bentuk
aljabar (penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian) dan
Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan bentuk aljabar dan 12
operasi pada bentuk aljabar
2. Menjelaskan sistem persamaan linear dua variabel dan
penyelesaiannya yang dihubungkan dengan masalah kontekstual dan
Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan sistem persamaan 18
Ganjil

linear dua variabel

3. Mendeskripsikan dan manyatakan relasi dan fungsi dengan


menggunakan berbagai representasi (kata-kata, tabel, grafik,
diagram, dan persamaan) dan Menyelesaikan masalah yang 6
berkaitan dengan relasi dan fungsi dengan menggunakan berbagai
representasi
4. Menganalisis fungsi linear (sebagai persamaan garis lurus) dan
menginterpretasikan grafiknya yang dihubungkan dengan masalah
kontekstual dan Menyelesaikan masalah kontekstual yang
berkaitan dengan fungsi linear sebagai persamaan garis lurus
32

Ulangan Harian 6

GEOMETRI
Genap

1. Mengidentifikasi sifat dari segi empat (persegi, persegipanjang,


belahketupat, jajargenjang, trapesium, dan layang-layang) dan
segitiga
2. Menjelaskan dan membuktikan teorema Pythagoras dan tripel
Pythagoras

5
3. Mengidentifikasi unsur-unsur lingkaran, sudut pusat, sudut
keliling, panjang busur, dan luas juring lingkaran, serta
Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan sudut pusat, sudut
keliling, panjang busur, dan luas juring lingkaran, serta hubungannya

4. Menjelaskan garis singgung persekutuan luar dan persekutuan


dalam dua lingkaran dan cara melukisnya dan Menyelesaikan
masalah yang berkaitan dengan garis singgung persekutuan luar dan
persekutuan dalam dua lingkaran

PENGUKURAN
5. Mengaitkan rumus keliling dan luas untuk berbagai jenis
segiempat (persegi, persegipanjang, belahketupat, jajargenjang,
trapesium, dan layang-layang) dan segitiga dan Menyelesaikan
masalah kontekstual yang berkaitan dengan luas dan keliling
segiempat (persegi, persegipanjang, belahketupat, jajargenjang,
trapesium, dan layang-layang) dan segitiga

Ulangan Harian
CADANGAN
Jumlah

6
BAGIAN II. PROGRAM SEMESTER DAN HITUNGAN JAM EFEKTIF

7
8
9
RINCIAN MINGGU EFEKTIF (RME)
ALOKASI WAKTU
Mata Pelajaran : MATEMATIKA
Satuan Pendidikan : SMP NEGERI 1 KETAPANG
Kelas/Semester : VIII/GANJIL
Tahun Pelajaran : 2022/2023

Semester I
I. Perhitungan Jam Belajar Efektif
1. Banyak pekan efektif
Banyaknya Pekan Semester Gasal
No Bulan Keterangan
Seluruhnya Tdk Efektif Efektif
LIBUR KENAIKAN KELAS TAHUN PELAJARAN
1 Juli 4 1 3 2021/2022

2 Agustus 5 0 5
3 September 4 1 3 PTS MINGGU KE 2

4 Oktober 4 0 4
5 November 5 1 4 PAS MINGGU KE 5

PENGOLAHAN NILAI RAPOR, CLASSMEETING,


6 Desember 4 4 0 PEMBAGIAN RAPOT DAN LIBUR SEMESTER

Jumlah 26 7 19

2. Bahan pelajaran selama satu semeter


Jumlah
Elemen : 1
Jumlah Materi Pokok : 3
- Alokasi
Waktu : 19 minggu x 4 JP = 76 Jam Pelajaran

II. Penggunaan Jam Belajar Efektif


No Jenis Kegiatan Alokasi Waktu Keterangan
1 Tatap Muka 70 jam
2 Ulangan Harian 6 jam
3 Remedial/ Pengayaan jam
4 Cadangan jam
Jumlah 76 jam

Semester II
I. Perhitungan Jam Belajar Efektif
1. Banyak pekan efektif
Banyaknya Pekan Semester Genap
No Bulan Tdk Keterangan
Seluruhnya Efektif Efektif
1 Januari 4 0 4
2 Februari 4 0 4
PTS MINGGU KEDUA DAN LIBUR
3 Maret 5 2 3 MENYAMBUT PUASA

10
LIBUR HARI RAYA IDUL FITRI MINGGU KE
4 April 4 1 3 4

5 Mei 5 1 4 UJIAN SEKOLAH MINGGU KE 2


PAT MINGGU PERTAMA, PENGOLAHAN
6 Juni 4 4 0 NILAI CLASSMETING, PEMBAGIAN
RAPOT DAN LIBUR KENAIKAN KELAS

Jumlah 26 8 18

2. Bahan pelajaran selama satu semeter


Jumlah Elemen : 2
Jumlah Materi Pokok : 4
18 minggu x 4 JP = 72 Jam

- Alokasi Waktu Pelajaran


:

II. Penggunaan Jam Belajar Efektif


No Jenis Kegiatan Alokasi Waktu Keterangan
1 Tatap Muka jam
2 Ulangan Harian jam
3 Remedial/ Pengayaan jam
4 CADANGAN jam
Jumlah 0 jam

11
BAGIAN III. CONTOH ALUR TUJUAN PEMBELAJARAN

ALUR TUJUAN PEMBELAJARAN


SEKOLAH : SMP NEGERI 1 KETAPANG
MATA PELAJARAN : MATEMATIKA
KELAS/SEMESTER : VIII / GANJIL
TAHUN PELAJARAN : 2022/2023
CAPAIAN PEMBELAJARAN :
Di akhir fase D peserta didik dapat mengenali, memprediksi dan menggeneralisasi
pola dalam bentuk susunan benda dan bilangan. Mereka dapat menyatakan suatu situasi ke
dalam bentuk aljabar. Mereka dapat menggunakan sifat - sifat operasi (komutatif, asosiatif,
dan distributif) untuk menghasilkan bentuk aljabar yang ekuivalen. Peserta didik dapat
memahami relasi dan fungsi (domain, kodomain, range) dan menyajikannya dalam bentuk
diagram panah, tabel, himpunan pasangan berurutan, dan grafik. Mereka dapat
membedakan beberapa fungsi nonlinear dari fungsi linear secara grafik. Mereka dapat
menyajikan, menganalisis, dan menyelesaikan masalah dengan menggunakan relasi, fungsi
dan persamaan linear. Mereka dapat menyelesaikan system persaman linear dua variabel
melalui beberapa cara untuk penyelesaian masalah. Selanjutnya Capaian pembelajaran
Fase D tersebut dijabarkan menjadi capaian-capaian per elemen pembelajaran yang
dirancang untuk mencapaian kemajuan secara kontinu dan berkelanjutan.

ELEMEN CAPAIAN PEMBELAJARAN


Sistem Pada akhir fase peserta didik dapat menjelaskan sistem persamaan linear
Persamaan dua variable dan penyelesaiannya yang dihubungkan dengan masalah
Linear Dua kontekstual dan menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan system
Variabel persamaan linear dua variable.

TUJUAN PEMBELAJARAN
Tujuan Pembelajaran diturunkan dari Capaian Pembelajaran. Tujuan Pembelajaran tersebut
tampak ada di tabel berikut :

ELEMEN TUJUAN PEMBELAJARAN


Sistem Persamaan Linear Dua
Variabel 1. Peserta didik dapat mengenali sistem persamaan
linear dua variable dan mengetahui arti
penyelesaiannya
2. Peserta didik dapat menyelesaikan sistem persamaan
linear dengan metode eliminasi dan subtitusi
3. Peserta didik mampu menyelesaikan soal dalam
kehidupan sehari-hari dengan menggunakan sistem
persamaan.

12
PROFIL PELAJAR PANCASILA
• Beriman dan Bertaqwa kepada Tuhan YME dan Berakhlak Mulia
• Kebhinekaan global,
• Berpikir kritis
• Mandiri,
• Gotong royong
• Kreatif
PENILAIAN
Teknik dan bentuk penilaian: Penugasan dan Lembar penugasan, Tes Tertulis dan soal
pilihan ganda dan uraian

13
BAGIAN IV. MODUL PEMBELAJARAN

MODUL PEMBELAJARAN
(MP)
MATA PELAJARAN :
MATEMATIKA KELAS VIII
FASE :D

ELEMEN : ALJABAR

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Peserta didik dapat mengenali sistem persamaan linear dua variable dan
mengetahui arti penyelesaiannya
2. Peserta didik dapat menyelesaikan sistem persamaan linear dengan metode
eliminasi dan subtitusi
3. Peserta didik mampu menyelesaikan soal dalam kehidupan sehari-hari dengan
menggunakan sistem persamaan.
B. KEGIATAN PEMBELAJARAN

KEGIATAN AWAL

 Mempersiapkan Kelas
Peserta didik memberi salam kepada guru
 Berdoa
Guru Bersama Peserta didik berdoa di dalam kelas.
 Absensi
Guru mengecek kehadiran peserta didik dan sambil menyapa peserta didik.
 Apersepsi
Guru menggali pengetahuan awal dan keterampilan siswa terkait materi apa yang
akan di bahas
 Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan memberikan motivasi kepada siswa.

KEGIATAN INTI

Mulai dari diri sendiri :


 Guru memberikan pemanasan dan pertanyaan yang berkaitan dengan materi
SPLDV
 Apa yang kalian ketahui tentang SPLDV ?
 Apakah materi SPLDV ini berkaitan dengan kehidupan sehari-hari?

Eksplorasi Konsep :

14
 Guru menjelaskan materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel pada sistem
Persamaannya dan cara menyelesaikan sistem persamaan tersebut
 Guru menjelaskan Aplikasi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel yang
berkaitan dengan kehidupan sehari-hari
 Peserta didik mendengarkan penjelasan yang di berikan oleh guru
 Peserta didik mencatat materi yang telah di jelaskan guru berupa contoh soal.
Ruang Kolaborasi :
 Guru memberikan latihan kepada peserta didik
 Peserta didik mencoba mengerjakan soal yang telah diberikan kepada guru
Demonstrasi Konteksrual :
 Peserta didik mengumpulkan hasil pekerjaan nya
 Peserta didik mempresentasikan hasil pekerjaan yang di berikan guru secara
seksama.
Elaborasi Pemahaman :
 Guru memberikan umpan balik, baik dalam konten maupun dalam proses
pembahasan kemudian menjelaskan kembali ke peserta didik
Koneksi antar materi :
 Guru memaparkan Kembali materi tentang Sistem Persamaan Linear Dua
Variabel pada sistem Persamaannya dan cara menyelesaikan sistem
persamaan tersebut
Aksi nyata :
 Guru memberikan tugas mandiri/individu kepada peserta didik terkait materi
pembelajaran yang sudah di pelajari

KEGIATAN PENUTUP

 Peserta didik bersama guru menarik kesimpulan dari hasil kegiatan pembelajaran.
 Guru melakukan refleksi bersama siswa terkait konsep SPLDV. (Pada kegiatan ini guru
mengajukan pertanyaan refleksi untuk siswa).
 Berdoa

C. ASSASMEN
 Jenis Penilaian
Sumatif Akhir
Pada setiap pertemuan dilakukan asesmen unjuk kinerja dan tes tertulis.
1. Manakah berikut yang merupakan penyelesaian persamaan ?

2𝑥 + 𝑦 = 16 𝑥=7
{ 𝑥+𝑦 =7 {𝑦 = −2
2. Disuatu took di jepang, total harga 3 hamburger dan 1 gelas minuman adalah
750 yen, sedangkan total harga 1 hamburger dan 1 gelas minuman adalah 350
yen. Berapa harga masing-masing 1 buah hamburger dan 1 gelas minuman ?
3. Selesaikan setiap persamaan berikut :

15
1 1
2(𝑥−𝑦)−𝑥=8 𝑥+ 𝑦=1
𝑎. 5𝑥−(3𝑥−𝑦)=1 𝑏. {2 3
𝑥+𝑦 =4
0,2𝑥 + 0,3𝑦 = 0,5
𝑐. { 𝑥 + 5𝑦 = −1 𝑑. 3𝑥 + 2𝑦 = 5 + 3𝑦 = 2𝑥 + 1
4. Saya berkendara dari kota A ke kota B sejauh 90 km. kendaraan melaju dengan
kecepatan 80 km/jam di jalan biasa, dan waktu dan waktu yang saya butuhkan
adalah 1 jam 30 menit. Carilah jarak yang ditempuh jalan tol dan jarak tempuh
jalan biasa.
5. Usia ayah sekarang adalah 3 kali usia anaknya. Lima belas tahun kemudian,
usia ayah 2 kali usia anaknya. Carilah banyaknya populasi penduduk pria dan
Wanita masa lalu.
 Rubrik Penilaian
SKOR
TOTAL
BENAR BENAR
TIDAK JAWABAN SKOR
No Aspek DAN KURANG
LENGKAP TIDAK (16)
LENGKAP LENGKAP
(2) BENAR (1)
(4) (3)
Manakah berikut yang
1
merupakan penyelesaian
persamaan ?
2𝑥 + 𝑦 = 16
{ 𝑥+𝑦 =7
𝑥=7
{𝑦 = −2
Disuatu took di jepang, total
2
harga 3 hamburger dan 1 gelas
minuman adalah 750 yen,
sedangkan total harga 1
hamburger dan 1 gelas minuman
adalah 350 yen. Berapa harga
masing-masing 1 buah
hamburger dan 1 gelas minuman
?
Selesaikan setiap persamaan
3
berikut :
( )
2 𝑥−𝑦 −𝑥=8
𝑎. 5𝑥− (3𝑥−𝑦)=1
1 1
𝑥+ 𝑦=1
𝑏. {2 3
𝑥+𝑦 =4
0,2𝑥 + 0,3𝑦 = 0,5
𝑐. { 𝑥 + 5𝑦 = −1
𝑑. 3𝑥 + 2𝑦 = 5 + 3𝑦 = 2𝑥 + 1
Saya berkendara dari kota A ke
4
kota B sejauh 90 km. kendaraan
melaju dengan kecepatan 80

16
km/jam di jalan biasa, dan waktu
dan waktu yang saya butuhkan
adalah 1 jam 30 menit. Carilah
jarak yang ditempuh jalan tol
dan jarak tempuh jalan biasa
Usia ayah sekarang adalah 3 kali
5
usia anaknya. Lima belas tahun
kemudian, usia ayah 2 kali usia
anaknya. Carilah banyaknya
populasi penduduk pria dan
Wanita masa lalu.

𝑺𝑲𝑶𝑹 𝑷𝑬𝑹𝑶𝑳𝑬𝑯𝑨𝑵
𝑵= × 𝟏𝟎𝟎
𝑺𝑲𝑶𝑹 𝑲𝑬𝑺𝑬𝑳𝑼𝑹𝑼𝑯𝑨𝑵

D. MEDIA PEMBELAJARAN
1. Buku Matematika untuk sekolah menengah pertama kelas VIII (Tim Gakko
Tasho)
2. Video Pembelajaran
3. Power point
4. Laptop
5. Infokus

Ketapang,.........................2022
Guru Mata Pelajaran

Sulisdawati, S. Pd

17
BAGIAN V. REFLEKSI KEGIATAN PLP II

1. Refleksi terhadap pembuatan modul pembelajaran


Saat pembuatan Modul Pembelajaran terdapat sedikit hambatan atau kesulitan
dikarenakan ada hal yang harus di perhatikan yaitu menentukan tujuan pembelajaran,
maka kita harus memetakan Capaian Pembelajaran (CP) terlebih dahulu , kemudian
membuat tujuan pembelajaran dan juga Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) baru bisa
menyelesaikan pembuatan Modul Ajar.
2. Refleksi terhadap hambatan saat menyiapkan materi pembelajaran
Pada saat menyiapkan materi pembelajaran tidak menemukan hambatan yang
berarti. Namun setelah materi tersebut diterapkan memiliki beberapa masalah yaitu,
ada beberapa siswa yang tidak mengerti dan paham terhadap materi yang telah di
berikan tersebut. Untuk mengatasi masalah tersebut maka solusinya adalah dengan
cara menjelaskan Kembali atau menanyakan kepada peserta didik bagian mana yang
tidak dipahami lalu menjelaskan kembali pada bagian yang tidak dipahami peserta
didik dan memberikan permainan atau game seputaran materi agar peserta didik bisa
lebih memahami materi tersebut.
3. Refleksi terhadap hasil memilih media pembelajaran
Penggunaan media pembelajaran dilakukan oleh guru yang memiliki maksud dan
tujuan agar dalam penyampaian materi pelajaran kepada peserta didik menjadi lebih
mudah, jelas dan menarik sehingga peserta didik akan lebih mudah dalam
memahaminya. Guru menggunakan berbagai macam media diantaranya : Power Point,
Video Pembelajaran, gambar-gambar yang bersangkutan dengan materi yang
diajarkan.
4. Refleksi terhadap hambatan saat praktek mengajar
Hambatan yang saya alami selama praktek mengajar di PLP II ini ialah prilaku
peserta didik yang beragam, adanya kesejangan keaktifan dan kemampuan peserta
didik didalam kelas. Ada pula terdapat beberapa peserta didik yang sulit dikondisikan
dalam kelas. Meskipun sebagian besar siswa bisa mengikuti pelajaran dengan baik,
namun ada beberapa siswa yang sedikit sulit untuk diajak bekerja sama dan
menggangu konsentrasi teman lainnya pada saat proses pembelajaran didalam kelas
yang sedang berlangsung.
Adapun cara untuk mengatasi hambatan saat praktek mengajar tersebut adalah
dengan menciptakan suasana yang rileks dan akrab didalam kelas sehingga guru bisa
menjadi tempat berbagi peserta didik. Melakukan pendekatan yang lebih personal
dengan peserta didik sehingga peserta didik bisa lebih mendekatkan diri mereka
terhdap pengajar dan juga terhadap apa yang diajarkan.
5. Refleksi terhadap hasil evaluasi pembelajaran
Berdasarkan dari evaluasi pembelajaran yang didapat ada beberapa peserta didik
yang telah memenuhi Kriteria Pembelajaran ada sebagian juga peserta didik yang
belum memenuhi Kriteria Pembelajaaran, dikarenakan adanya hambatan-hambatan
yang di alami oleh peserta didik yang dapat di lihat dari aspek internal dan ekternal
peserta didik. Maka dari itu untuk peserta didik yang belum memenuhi Kriteria
Pembelajaran akan dilakukan perbaikan dan evaluasi diri antara peserta didik atau

18
orang tua dan guru wali kelas tersebut agar tahu apa permasalahan yang dihadapi
dalam lingkungan sekolah maupun lingkungan rumah dan memecahkan permasalahan
dengan tidak melibatkan masalah eksternal ke dalam lingkungan sekolah.

19
BAGIAN VI. PENUTUP

A. KESIMPULAN
Dari kegiatan Program Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) II yang
telah dilaksanakan maka dapat disimpulkan bahwa secara umum kegiatan PLP II
dapat dilaksanakan dengan baik dan lancar sesuai dengan rencana yang sudah
disusun, tidak ada kendala yang cukup berarti bagi praktikan selama proses belajar
mengajar dari tahap persiapan, pelaksanaan dan evaluasi. Program PLP II dapat
menambah pengalaman praktikan dalam bidang pembelajaran di sekolah dalam
melatih dan mengembangkan kompetensi dalam bidang pendidikan.
Program Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) memberikan
pengalaman yang sesungguhnya kepada mahasiswa tentang pelaksanaan proses
pembelajaran, cara berinteraksi dengan peserta didik, teknik penguasaan kelas, cara
memotivasi peserta didik, penerapan metode mengajar yang sesuai, penggunaan
media pembelajaran, memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya terkait dengan
pelaksanaan proses pembelajaran serta cara evaluasi pembelajaran di sekolah.
Dengan demikian, berdasarkan Program Pengenalan Lapangan
Persekolahan (PLP) II yang telah dilaksanakan oleh mahasiswa Ikip PGRI
Pontianak di SMP Negeri 1 Ketapang selama kurang lebih tiga bulan (3) terdapat
manfaat yang bisa diperoleh diantaranya adalah:
1) Kegiatan PLP yang telah dilaksanakan oleh mahasiswa di SMP Negeri 1
Ketapang telah memberi pengalaman, baik suka maupun duka menjadi seorang
guru atau tenaga pendidikan dengan segala tuntutannya, seperti persiapan
administrasi pembelajaran, persiapan materi dan persiapan mental untuk
mengajar siswa dikelas.
2) Program pengenalan lapangan persekolahan (PLP) dapat menambah rasa
percaya diri, memupuk kedisiplinan dan menumbuhkan loyalitas terhadap
profesi guru dan tenaga kependidikan bagi mahasiswa.

B. SARAN
1. Untuk Mahasiswa
a. Setiap kegiatan yang dilaksanakan harus direncanakan secara matang, dan
harus dibuat secara jelas.
b. Senantiasa berkomunikasi dengan pihak sekolah mengenai setiap kegiatan
yang memungkinkan keterlibatan para mahasiswa sehingga tercipta hubungan
yang saling menguntungkan.
c. Sebagai calon pendidik, mahasiswa PLP hendaknya dapat menempatkan diri
dan menyesuaikan diri dengan peraturan-peraturan yang berlaku di sekolah
dan senantiasa profesional dalam melaksanakan setiap tugas yang diberikan.
2. Untuk Sekolah
a. Pihak sekolah hendaknya memberikan masukan yang membangun bagi
mahasiswa PLP mengenai segala permasalahan berkaitan dengan proses
pengajaran.

20
b. Diharapkan untuk terus meningkatkan kualitas sekolah, baik dari segi Sumber
Daya Manusianya, sarana dan prasarananya, serta kegiatan untuk
mengembangkan berbagai minat dan potensi.
c. Semoga kerjasama dan koordinasi antara pihak sekolah dan para mahasiswa
maupun Kampus dapat lebih ditingkatkan dan dijaga dengan baik.

21
LAMPIRAN

Artikel Ilmiah
RESPONS PESERTA DIDIK TERHADAP PELAKSANAAN
KEGIATAN PENGENALAN LAPANGAN PERSEKOLAHAN (PLP)
II MAHASISWA IKIP PGRI PONTIANAK

Shaim Khairi1, Aviona Adisty2, Valentina Udi Utami3 , Audrey Enggarini Pawestry4,
Nandya Widaningsih5, Oon Puji Lestari6, Uun Nita Sari7, Khairunnisa8
1
Shaim Khairi IKIP PGRI Pontianak, Indonesia
2
Aviona Adisty, IKIP PGRI Pontianak, Indonesia
3
Valentina Udi Utami, IKIP PGRI Pontianak, Indonesia
4
Audrey Enggarini Pawestry, IKIP PGRI Pontianak, Indonesia
5
Nandya Widaningsih, IKIP PGRI Pontianak, Indonesia
6
Oon Puji Lestari, IKIP PGRI Pontianak, Indonesia
7
Uun Nita Sari, IKIP PGRI Pontianak, Indonesia
8
Khairunnisa, IKIP PGRI Pontianak, Indonesia
1
e-mail @nandyawidaningsih20@gmail.com

Abstrak

Tulisan ini merupakan hasil penelitian yang menggambarkan respons peserta didik tehadap pelaksanaan
kegiatan PLP II mahasiswa IKIP PGRI Pontianak. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif.
Dalam mengkaji respons peserta didik, penulis menggunakan angket dengan permasalahan pokok bagaimana
respons peserta didik terhadap pelaksanaan kegiatan PLP II mahasiswa IKIP PGRI Pontianak. Temuan
penulis berdasarkan hasil penelitian bahwa kegiatan PLP II mahasiswa IKIP PGRI Pontianak belum berjalan
secara ideal, sehingga setiap pelaksanaannya dilakukan upaya pembenahan dan perbaikan sebagaimana
mestinya, baik oleh satuan tugas maupun pimpinan fakultas. Respons peserta didik terhadap pelaksanaan
kegiatan PLP II mahasiswa IKIP PGRI initermasuk dalam kategori cukup, yakni dengan nilai rata-rata 2,3
dari skala penilaian 1-3 dengan kategori (1= tidak baik; 2= cukup; dan 3= baik). Hal ini tergambar dari
pandangan 50 peserta didik pada SMP Negeri 1 Ketapang.
Kata Kunci : PLP II, IKIP PGRI, Artikel, Respons

Abstract
This paper is the result of research that describes the responses of students to the implementation of PLP II
activities for IKIP PGRI Pontianak students. This research is a type of descriptive research. In reviewing
student responses, the author uses a questionnaire with the main problem of how students respond to the
implementation of PLP II activities for IKIP PGRI Pontianak students. The author's findings are based on
the results of the research that the PLP II activities of IKIP PGRI Pontianak students have not run ideally, so
that each implementation is carried out with corrective and corrective efforts, both by the task force and
faculty leaders. Student responses to the implementation of PLP II activities for IKIP PGRI students are
included in the sufficient category, namely with an average value of 2.3 from a rating scale of 1-3 with
categories (1 = not good; 2 = enough; and 3 = good). This is illustrated by the views of 50 students at SMP
Negeri 1 Ketapang.
Keywords: PLP II, IKIP PGRI, Article, Response

PENDAHULUAN
Pendidikan memiliki peran yang sangat penting untuk meningkatkan kualitas sumber
daya manusia (SDM). Di era industry 5.0 harus memiliki kontribusi yang maksimal dalam
menciptakan manusia berkualitas dan menuntut setiap orang untuk lebih kreatif, inovatif,
produktif, adaptif dan juga kompetitif.

22
Guru adalah tenaga pendidik yang sudah kita ketahui yang tugasnya mengajar suatu
ilmu serta membimbing dan melatih, memberikan nilai dan memberikan evaluasi kepada
siswa. Tenaga pengajar atau guru nantinya akan meminimalkan perannya sebagai learning
material provider. Guru kemudian akan menjadi penginspirasi dalam proses tumbuhnya
kreativitas peserta didik. Dalam hal ini guru berperan sebagai tutor, fasilitator,
penginspirasi dan pembelajar. Guru sangat berperan penting dalam menciptakan generasi
yang sukses dan unggul, menciptakan generasi masa depan yang memiliki kualitas baik
secara intelektual, maupun akhlak sehingga bisa berhasil dapat meneruskan estafet
kepemimpinan bangsa dimasa depan.

Sebelum menjadi seorang guru, seseorang akan menempuh pendidikan sarjana


terlebih dahulu, dan belajar di jenjang yang lebih tinggi agar mempunyai wawasan yang
luas, salah satunya menjalani kegiatan wajib dari kampus yaitu Praktik Pengenalan
Lapangan Persekolahan atau keiatan PLP.

Pengenalan Lapangan Persekolahan yang disingkat PLP adalah proses


pengamatan/observasi dan pemagangan yang dilakukan mahasiswa Program Sarjana
Pendidikan untuk mempelajari aspek pembelajaran dan pengelolaan pendidikan di satuan
pendidikan. Ruang lingkup kegiatan (Pengenalan Lapangan Persekolahan) PLP I adalah
aktivitas observasi, analisis dan penghayatan langsung terhadap kegiatan terkait dengan
kultur sekolah, manajemen sekolah, dan dinamika sekolah sebagai lembaga pengembang
pendidikan dan pembelajaran yang bertujuan untuk membangun landasan jati diri
pendidik. Setelah melakukan Program PLP I selanjutnya adalah PLP II. Mahasiswa
mengamati dan mempraktikan semua kompetensi secara faktual pelaksanaan proses
pembelajaran dan kegiatan akademis lain di sekolah. Ruang lingkup kegiatan (Pengenalan
Lapangan Persekolahan) PLP II meliputi semua tugas guru, baik tugas akademik maupun
administrasi.

Kampus IKIP PGRI Pontianak menegaskan dalam kegiatan PLP ini tentu tidak hanya
sekedar melakukan praktik hanya untuk menggugurkan kewajiban mahasiswa, akan tetapi
lebih pada pembentukan pola pengetahuan, sikap, keterampilan, dan pengalaman
mahasiswa menuju calon guru profesional. Sehubungan dengan pelaksanaan PLP ini,
kadangkala menjadi sorotan tajam bagi perguruan tinggi yang memiliki LPTK. Hal ini
disebabkan tidak tercapainya tujuan pelaksanaan PLP, bahkan pada beberapa pihak
sekolah kegiatan PLP dianggap sebagai pengganggu jalannya pembelajaran. Berdasarkan

23
latar belakang di atas, maka tulisan ini menggambarkan respons peserta didik terhadap
pelaksanaan Pengenalan Lapangan Persekolahan Mahasiswa IKIP PGRI Pontianak.

METODE

Penelitian yang dilakukan ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. penelitian


deskriptif merupakan penelitian yang dimaksudkan untuk mengumpulkan informasi
mengenai status gejala, suatu gejala yang ada yaitu keadaan gejala menurut apa adanya
pada saat penelitian dilakukan (suharsimi, arikunto. 2005 : 234). Populasi pada penelitian
ini adalah seluruh siswa SMP Negeri 1 Ketapang. Sedangkan sampel yang dipakai adalah
dengan sampling berimbang. kata berimbang menunjuk Pada ukuran jumlah yang tidak
sama disesuaikan dengan jumlah anggota tiap tiap kelompok yang lebih besar dengan
pengertian itu maka dalam menentukan anggota sampel peneliti mengambil wakil-wakil
tiap-tiap kelompok yang ada dalam populasi yang jumlahnya disesuaikan dengan jumlah
anggota subjek yang ada di dalam masing-masing kelompok di atas maka pada penelitian
ini sampel yang diambil sebesar 50% dari populasi yang lain hal tersebut dikarenakan
keterbatasan penelitian yang disebabkan Keterbatasan waktu dana dan tenaga. Teknik yang
dilakukan pada penelitian ini adalah dengan metode survei dengan menggunakan
instrumen penelitian berupa angket atau kuesioner. Angket adalah daftar pertanyaan yang
diberikan kepada orang lain dengan maksud agar orang yang diberi tersebut bersedia
memberikan respon sesuai dengan permintaan pengguna kemudian data yang dikumpulkan
dianalisis dengan teknik deskriptif agar mengetahui besarnya tanggapan siswa SMP Negeri
1 Ketapang terhadap mahasiswa PLP II.
HASIL DAN PEMBAHASAN
Respons Peserta Didik terhadap Mahasiswa PLP II IKIP PGRI Pontianak
Pengenalan Lingkungan Persekolahan bagi mahasiswa IKIP PGRI Pontianak
dilaksanakan atas dasar surat keputusan dekan. Keputusan itu menunjuk Satuan Tugas
(Satgas) sebagai pengelola PPL pada setiap tahunnya. Dalam pelaksanaan PLP II,
mahasiswa memenuhi syarat utama seperti: terdaftar sebagai mahasiswa aktif, sedang
menduduki semester VII dan telah lulus mata kuliah micro teaching, dan sebagainya.
Pelaksanaan PLP II didahului beberapa kegiatan, yakni: (1) penentuan nama-nama calon
mahasiswa PLP; (2) observasi dan pengenalan lapangan, baik oleh pengelola maupun
mahasiswa yang berniat melakukan PLP; dan (3) pembekalan.
Penentuan Nama-nama Calon Mahasiswa PLP II

24
Nama-nama calon mahasiswa PLP II diajukan oleh tiap-tiap jurusan/prodi yang
selanjutnya diidentifikasi oleh pengelola. Berdasarkan usulan jurusan/ prodi tersebut, maka
pengelola PLP dalam bentuk Satgas menyusun rencana kegiatan dan selanjutnya
ditindaklanjuti dalam berbagai persiapan seperti: survei sekolah/madrasah sasaran, analisis
dan pengelompokan mahasiswa PLP, penentuan jadwal pembekalan, observasi lapangan,
dan pelaksanaan PLP.
Observasi dan Pengenalan Lapangan
Pada kegiatan ini, dua komponen terlibat secara langsung melakukan observasi dan
pengenalan lapangan, yakni pihak pengelola dan mahasiswa. Pengelola mengunjungi
sekolah dan/atau madrasah sebelum dilakukan pembekalan PLP. Sekolah yang disurvei
adalah sekolah/madrasah yang telah melakukan kerjasama dengan Kampus IKIP PGRI
Pontianak. Sedangkan bagi mahasiswa sebagai calon PLP, kegiatan observasi lapangan
merupakan bagian yang tidak terpisahkan dengan kegiatan pembekalan PLP. Mahasiswa
tidak diperkenankan melakukan PLP pada sebuah sekolah/madrasah jika yang
bersangkutan belum melakukan kegiatan observasi.
Pembekalan PLP II
Kegiatan ini dilakukan selama 3 hari sebelum pelaksanaan PLP. Pembekalan PLP
dimaksudkan untuk mendapatkan penjelasan teknis tentang pelaksanaan PLP dan sekaligus
berfungsi sebagai kegiatan revew pemodelan pembelajaran sebagaimana yang telah diikuti
mahasiswa dalam kegiatan mata kuliah micro teaching.
Pelaksanaan PLP
Terkait dengan pelaksanan PLP II dilaksanakan mulai tanggal 9 agustus 2022 sampai
9 desember 2022. Pelaksanaan kegiatan PLP II ini dilakukan di SMP Negeri 1 ketapang
dan sudah ditentukan juga oleh LPPG di IKIP PGRI Pontianak.
Respons peserta didik terhadap pelaksanaan PPL mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan
Keguruan UIN Alauddin Makassar dapat digambarkan melalui pertanyaan-pertanyaan
dengan pilihan jawaban: (1) Ya dengan bobot 3; (2) Kadang-kadang dengan bobot 2; dan
(3) Tidak dengan bobot 1.
Berdasarkan kriteria di atas, hasil penelitian ini menggambarkan bahwa hasil angket
tertutup terhadap 50 peserta didik, masing-masing 25 peserta didik kelas VII, dan 25
peserta didik kelas VIII, maka respons mereka sebagai berikut:

25
Tabel 1. Respon Peserta Didik
No. Responden Total Nilai rata-rata Ket.
1. 1 40 2,4 Cukup
2. 2 42 2,5 Cukup
3. 3 35 2,1 Cukup
4. 4 34 2 Cukup
5. 5 33 1,9 Cukup
6. 6 33 1,9 Cukup
7. 7 34 2 Cukup
8. 8 35 2,1 Cukup
9. 9 38 2,2 Cukup
10. 10 34 2 Cukup
11. 11 40 2,4 Cukup
12. 12 36 2,1 Cukup
13. 13 33 2 Cukup
14. 14 40 2,4 Cukup
15. 15 45 2,6 Baik
16. 16 45 2,6 Baik
17. 17 40 2,4 Cukup
18. 18 36 2,2 Cukup
19. 19 34 2 Cukup
20. 20 45 2,6 Baik
21. 21 40 2,4 Cukup
22. 22 38 2,2 Cukup
23. 23 36 2,1 Cukup
24. 24 36 2,1 Cukup
25. 25 38 2,2 Cukup
26. 26 35 2,1 Cukup
27. 27 40 2,4 Cukup
28. 28 40 2,4 Cukup
29. 29 45 2,6 Cukup
30. 30 35 2,1 Cukup
31. 31 40 2,6 Baik
32. 32 45 2,6 Baik

26
33. 33 38 2,2 Cukup
34. 34 32 1,9 Cukup
35. 35 40 2,4 Cukup
36. 36 38 2,2 Cukup
37. 37 38 2,2 Cukup
38. 38 45 2,6 Baik
39. 39 38 2,2 Cukup
40. 40 36 2,1 Cukup
41. 41 33 1,9 Cukup
42. 42 39 2,3 Cukup
43. 43 40 2,4 Cukup
44. 44 45 2,6 Baik
45. 45 45 2,6 Baik
46. 46 40 2,4 Cukup
47. 47 40 2,4 Cukup
48. 48 38 2,2 Cukup
49. 49 45 2,6 Baik
50. 50 40 2,4 Cukup
Jumlah 1930 2,3 Cukup

Berdasarkan tabel di atas, maka dapat digambarkan bahwa respons peserta didik
terhadap kegiatan PLP II mahasiswa IKIP PGRI Pontianak tergolong dalam kategori cukup
dengan rata-rata 2,3 dari skala penilaian 1-3 ( 1= tidak baik; 2= cukup; dan 3= baik ).
SIMPULAN
Praktik Pengenalan Lapangan Persekolahan atau PLP II mahasiswa IKIP PGRI
Pontianak Jurusan dilakukan bagi mahasiswa yang telah menduduki semester VII dan
sudah memenuhi persyaratan lainnya. Pelaksanaannya dikelola oleh satuan tugas yang
dibentuk oleh LPPG IKIP PGRI Pontianak. Pelaksanaan PLP tersebut belum berjalan
secara ideal sehingga setiap pelaksanaannya dilakukan upaya pembenahan dan perbaikan
sebagaimana mestinya. Respons peserta didik terhadap pelaksanaan PLP II mahasiswa
IKIP PGRI Pontianak termasuk dalam kategori cukup, yakni nilai rata-rata 2,3 dari skala
penilaian 1-3 dengan kategori ( 1= tidak baik; 2= cukup; dan 3= baik ).

27
DAFTAR PUSTAKA
Arikunto, Suharsimi. 2005. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek, Jakarta: Rineka
Cipta.

28
KARTU KONTROL

29
KK

• KARTU KONTROL
MEKANISMEPELAKSANAAN KEGIA TAN
PROGRAM PENGENALAN LAPANGAN PERSEKOLAHAN (PLP) II
Uniul:
MahaaUw•

df
7 Melaksanakan kegiatan sebagai asisten guru, kegiatan non mengajar, clan
menyusun Japoran PLP II. 0!o•SO - IJ•o0 S..:.i.n ,1'1 .:io»-

8 Pengambilan nilai praktik mengajar oleh guru pamong Jengkap dengan


RPP yang berisikan materi ajar, media dan instrumen penilaian. Ol•OO - CcJ·OO \iv , 11

'
Penarikan Mahasiswa oleh dosen pembimbing sekaligus penyerahan nilai
9 dari sekolah untuk diserahkan ke panitia pelaksana PLP II Unit Lembaga 08-00- 09 • 3t 'f.c>w , 12 oH&w .,
Pengembangan Profesi Guru (LPPG).
30

..

10
Mahasiswa menyerahkan Japoran PLP II setelah dilakukan penarikan oleh
dosen pembimbing ke pihak sekolah. Ol ·00 - t>1·30 in , O"/ t°l /101
I<II
Mahasiswa sesuai kelompok program studi yang telah ditetapkan panitia

I
pelaksana unit Iembaga Pengembangan Profesi Guru (LPPG) bertemu 'i t-\&V.,-
11
dengan Dosen Pembimbing untuk menyerahkan Iaporan, dan wawancara 07. oo - o'& • oo 1,1,

untuk dinilai.

i
Dosen Pembimbing menyerahkan rekap akhir penilaian hasil pelaksanaan
12 PLP II mahasisw•a ke panitia pelaksana Unit Lembaga Pengembangan o1 • o - oq •30 ., , 09 t'(,v e
Profesi Guru (LPPG).

Dosen Pembimbing PLP I

lw1l ftlnt:1.Hr1, 1'4·


NIP/ vh u:.:.
\'J. NIP/NIK..1988 ?.-.?.. .llQJ.iS>C3
. . .. .. . . . . ... .. .. .. .....
NIK.l . 0 2 . l t ) O S 0 2 S

...........
DOKUMENTASI
PENYERAHAN SURAT IZIN PLP-II DI SMPN 1 KETAPANG

PERTEMUAN GURU PAMONG DAN MAHASISWA

JUM’AT SEHAT

31
UPACARA 17 AGUSTUS

32
KUNJUNGAN DOSEN PEMBIMBING 1

MEMPERINGATI HARI KESAKTIAN PANCASILA


DI KANTOR BUPATI KETAPANG

33
KUNJUNGAN DOSEN PEMBIMBING II

BERSAMA KEPALA SEKOLAH SMPN 1 KETAPANG

MAULID NABI MUHAMMAD SAW

34
MEMPERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA

PERSAMI ( PERKEMAHAN SABTU – MINGGU)

35
KEGIATAN PRAMUKA SETIAP HARI JUMAT

BERSAMA SISWA – SISWI SMPN 1 KETAPANG


( VIII C DAN VIII D )

36
37
MAHASISWA PLP II SMPN 1 KETAPANG

38

Anda mungkin juga menyukai