Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN WAWANCARA

Disusun untuk memenuhi tugas

Mata Kuliah : Kewirausahaan Islam

Dosen Pengampu : M. Raqib, S.E.,M.Pd.

Disusun Oleh :

Nama : Muhammad Reza Prasetyo

Nim : 231231022

Kelas : 1A

PROGRAM STUDI MANAJEMEN DAKWAH

FAKULTAS USHULUDDIN DAN DAKWAH

UIN RADEN MAS SAID SURAKARTA 2023


BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Coffee shop adalah sebuah jenis usaha atau tempat yang menyediakan berbagai jenis
minuman kopi, teh, makanan ringan seperti kue, roti, atau sandwich. Coffee shop biasanya
dirancang untuk menciptakan suasana yang nyaman dan santai sehingga pelanggan dapat
menikmati minuman mereka sambil bersantai, bekerja, atau berkumpul dengan teman-teman.
Coffee shop di Indonesia sendiri sudah mengalahkan pertumbuhan jamur di musim hujan.
Tak hanya di kota-kota besar, kota-kota kecil sekalipun sudah memiliki banyak sekali gerai
kopi yang menjamur meski memiliki standar dan pasar yang berbedabeda. Indonesia
merupakan salah satu negara penghasil kopi yang besar di dunia. Pada saat ini kemunculan
trend nongkrong di Coffee shop sangat digemari di berbagai kalangan.

B. Tujuan

Untuk memenuhi tugas yang diberikan oleh dosen pada mata kuliah kewirausahaan
Program Studi Manajemen Dakwah, Fakultas Ushuluddin dan Dakwah, Universitas Islam
Negeri Raden mas said Surakarta. Untuk menambah wawasan ilmu pengetahuan dibidang
kewirausahaan. Ingin mengetahui sejauh mana usaha peningkatan ekonomi masyarakat
terutuma pengusaha kecil dan menengah.

C. Waktu dan tempat


Hari / tanggal : Jumat, 3 November 2023
Waktu : 21.00-23.20
Narasumber : Mas Axel (Owner AXL Coffee)
Tempat : AXL Coffee
BAB II
HASIL WAWANCARA

A. Topik Wawancara

Usaha Coffee shop (AXL COFFE)

B. Hasil Wawancara

Pertanyaan isi

1. Untuk pendiri dari AXL Coffee ini siapa mas ?


Untuk pendiri dari AXL Coffee sendiri, saya sendiri Mas Axel
2. AXL Coffe berdirinya sudah berapa lama?
Tanggal 9 bulan September kemarin, kurang lebih baru berdiri 2 bulan.
3. Untuk jumlah karyawan AXL Coffe ini ada berapa banyak ya mas?
AXL Coffee jumlah karyawannya perhari ini ada 15 orang. itu dari barista, waiter,
staff kitchen dan juga bagian back office admin
4. Untuk peraturan khusus buat karyawan itu ada ga mas ?
Peraturan Kita sih general ya seperti perusahaan-perusahaan pada umumnya. Paling
ya sekitar kedisiplinan, dateng tepat waktu, pulang juga tepat waktu prosedur kyak
masuk kerja dan lain-lain.
5. Bagaimana cara AXL Coffee ini memperkenalkan ke konsumennya ?
Kalau untuk marketing kita sebagian besar lewat sosmed. Kita lebih menjangkau
customer lewat Instagram
6. Target market dari AXL Coffee ini siapa sih ?
Target kita itu di kalangan anak-anak muda SMA dan mahasiswa. Dan ada juga
professional muda yang meeting kerja di tempat kita.
7. Untuk Produk yang dijual itu ada apa aja sih mas ?
Untuk produk yang kita jual itu ada berbagai jenis minuman sama makanan,
contohnya kalo minuman itu ada coffee, coffe and milk, non coffe, terus juga ada
Squash signature. Kalau yang makanan itu ada Local food, western food, croissant,
dan ada juga snack. Harganya juga terjangkau kok mulai dari 5k sampai 24k.
8. Menurut mas axel hubungan yang baik dengan konsumen itu penting ga si?
Menurut saya sangat penting sih kita harus selalu sebisa mungkin dan semaksimal
mungkin menjaga hubungan yang baik dengan konsumen karena konsumen.. ya
mereka mau menjatuhkan kita ga susah sekarang ada yang namanya social media,
mereka ngepost sesuatu yang jelek tentang kita. Itu juga dampak yang negatif untuk
kita, kita juga gamau itu sampai terjadi, jadi ya kita sebisa mungkin membuat
customer disini ini puas lah. Kalau missal ga puas, apa yang bisa kita perbaiki. Jadi
menjaga relationship ke customer itu cukup penting.
9. Untuk Peluang dari bisnis coffe shop ini kira kira apa mas?
Dengan melihat fenomena anak muda sekarang ini gemar hobi kumpul sama temen-
temannya di cafe alias nongkrong, ngeksis di cafe terus foto update lah di media
sosial instagram mencari informasi juga melalui medsos instagram, bisa menjadikan
salah satu peluang bahwa kami harus terus menginovasikan produk dan menyediakan
fasilitas yang menarik dalam menarik mereka sebagai pelanggan dan kami post di
instagram untuk memeneuhi kebutuhan konsumen.
10. Terima kasih banyak Mas Axel sudah mau meluangkan waktunya untuk membantu
menjawab pertanyaan saya, semoga usaha Coffee shop nya lancar dan sukses selalu.
DOKUMENTASI

Anda mungkin juga menyukai