Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL USAHA

CHEESE AROMA (KEJU AROMA)

Disusun oleh :
Muhamad Idam Ramdani

YAYASAN PENDIDIKAN EKA PRASETYA


SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN
SMK “EKA PRASETYA”
Bidang Keahlian : Bisnis Daring Pemasaran
Terakreditasi A
2024
Daftar isi

Daftar isi

BAB l. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

B. Tujuan

C. Manfaat

BAB II. PROFIL USAHA

A. Nama Usaha

B. Jenis Usaha

C. Lokasi

D. Keberlanjutan Usaha

E. Visi dan misi

BAB III. ANALISA USAHA

A. Analisa Marketing Mix

B. Analisa SWOT

BAB IV. ANALISA KEUANGAN

A. Observasi Usaha Sejenis

B. Biaya Bahan Baku

C. Rencana Produksi

D. Sumber Modal

BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Bisnis makanan adalah salah satu bisnis yang banyak diminati oleh masyarakat,

karena selain menghasilkan pendapatan yang tinggi, saat ini pertumbuhan sektor

usaha terutama pada bisnis camilan yang semakin maraknya bermunculan saat ini,

membuat para pengusaha makanan yang dituntut untuk memiliki strategi pemasaran

yang berbeda-beda sehingga para pengusaha makanan harus memiliku keunggulan

untuk bersaing dengan para pesaingnya yaitu di bidang makanan

B. Tujuan

 Meningkatkan usaha dibidang makanan (cemilan)

 Meningkatkan produk yang enak, murah dan terjangkau

 Menawarkan sesuatu yang baru dengan konsep yang unik dibidang bisnis

makanan

C. Manfaat

Manfaat dari usaha penjualan CHEESE AROMA ini adalah

 Selalu berpikir inovatif, kreatif, dan mengasah kemampuan dalam

kewirausahaan sehingga memunculkan suatu ide atau karya yang bisa menjadi

peluang usaha yang menguntungkan

 Dengan dibukanya usaha ini diharapkan mampu meningkatkan pendapatan

pemilik usaha dan membuka lapangan pekerjaan

BAB II

PROFIL USAHA

A. Nama Usaha
Nama usaha ini adalah “CHEESE AROMA” dengan pemilik usaha bernama

Muhamad Idam Ramdani. Usaha milik individu ini direncanakan akan didirikan pada

bulan April 2024 dimana soft opening usaha ini akan dilakukan pada tanggal 20 April

2024 dan grand opening akan dilakukan pada tanggal 25 April 2024

B. Jenis Usaha

Usaha ini bergerak dibidang makanan khususnya camilan bernama cheese aroma,

CHEESE AROMA (KEJU AROMA) ini berbahan dasar kulit pangsit dan sosis, dan

dicocol dengan saus. Usaha ini adalah usaha individu yang nantinya hanya dikerjakan

oleh pemilik usaha.

C. Lokasi Usaha

Lokasi usaha ini berada di rumah saya sendiri, Usaha ini juga akan didagangkan

secara online di platfoam GoFood Dan Tiktok

D. Keberlanjutan usaha

Mengingat camilan seperti Cheese Aroma ini memiliki rasa gurih, Asin, Dan

manis yang banyak disukai oleh berbagai kalangan, maka ada rasa optimis akan terus

berkembangnya usaha ini dilihat dari bagaimana respon positif dari para konsumen.

E. Visi dan Misi

 Visi

Menyajikan camilan yang enak dan sehat dengan bahan dasar yang

terjamin dan berkualitas yang disukai oleh banyak kalangan.

 Misi

Menjadikan kualitas dan layanan terbaik sebagai prioritas tinggi dalam

menyediakan makanan berintegritas kepada pelanggan.


BAB III

ANALISA USAHA

A. Analisa Marketing Mix

Konsep bauran pemasaran 7P memiliki 7 elemen yang menjadi dasar untuk

merancang sebuah strategi pemasaran. 7 elemen tersebut terdiri dari product, price, place,

people, promotion, process, dan physical evidence. Berikut penjelasan keterkaitan

marketing mix 7P dengan usaha ini, yaitu :

1. Product (produk)
Berdasarkan nama dari usaha Saya yaitu “Cheese Aroma” tentu saja kami

menjual Cheese Roll . Serta packing yang rapi sehingga produk aman dan

kemasan yang menarik.

2. Price (harga)

Harga adalah penentuan dari penjualan suatu produk sekaligus akan

mempengaruhi pendapatan serta perkembangan usaha. Penetapan harga juga

harus dilakukan dengan penyesuaian dari target pasar sebagai strategi untuk

mendapatkan perhatian dari konsumen. Karena konsumen bisa dari berbagai

kalangan termasuk anak-anak, maka saya menetapkan harga produk Rp.

7.000/kemasan

3. Place (tempat)

Place adalah suatu kegiatan perusahaan atau usaha untuk membuat produk

yang dihasilkan atau dijual dengan terjangkau dan tersedia bagi pasar sasaran.

Saluran distribusi yg saya gunakan adalah menginformasikan produk secara

online di platfoam aplikasi GoFood Dan Tiktok dengan tujuan agar produk ini

menyebar luas dan dapat dijangkau dimana saja.

4. People (orang-orang)

People adalah semua orang yang terlibat dalam bisnis, termasuk terdapat

karyawan dan pelanggan. Bisnis ini didirikan oleh individu perorangan sebagai

perintis usaha, jadi bisnis ini dikelola oleh pemilik usaha. Sasaran pasar usaha ini

adalah semua kalangan dari mulai anak-anak sampai orang dewasa.

5. Promotion (promosi)

Promosi adalah semua aktivitas yang dilakukan perusahaan untuk

memperkenalkan produk yang dijual. Promosi yang saya gunakan adalah

memperkenalkan produk melalui media sosial seperti instagram, facebook, dan

tiktok.

6. Process (proses)
sistem dan proses memegang peranan penting untuk membangun dan layanan

terbaik kepada konsumen. Proses mencakup semua prosedur dan kebijakan yang

diterapkan perusahaan dalam menjalankan bisnisnya. Proses yang baik dapat

membantu perusahaan meningkatkan efisiensi dan kualitas layanan, serta

meningkatkan kepuasan konsumen.

7. Physical evidence (bukti fisik)

Physical evidence mencakup semua bukti fisik yang dapat membantu konsumen

memahami produk atau layanan yang ditawarkan perusahaan yang meliputi

fasilitas fisik, merek, desain kemasan, dan lainnya. Perusahaan harus memastikan

bahwa semua bukti fisik yang diberikan menunjukkan kualitas dan

profesionalisme yang baik.

B. Analisa SWOT

1. Strengths (kekuatan)

A. Mempunyai ciri khas produk yang berbeda dari yang lain yaitu keju aroma.

B. Meskipun produk ini sudah banyak yang akan menjual,tapi produk penulis

banyak yang belom ada yang meniru,jadi pesaingnya belom banyak

C. Ada Topping yang berbeda rasa

2. Weaknesess (kelemahan)

A. Harga bahan baku yang naik turun

B. Keju terkadang banyak yang terlalu basi

3. Opportunities (peluang)

A. Karena belum banyak yang mengetahui produk ini, maka ini adalah peluang

dalam usaha ini karena akan menjadi inovasi yang unik dan mengundang rasa

ingin tahu orang-orang akan produk ini.

B. Karena produk ini terbilang baru,maka pesaing nya masih sedikit

4. Threats (ancaman)

A. Pembeli bosan dengan makanan ini, karena ada perbedaan selera


B. Munculnya pesaing baru yang produk nya inovatif

BAB IV
ANALISA KEUANGAN

A. Biaya Bahan Baku

 Kulit Lumpia: 6.000/Bungkus

 Gula Pasir: 3.000/250 G

 Prochiz Gold : 15.000/Bungkus

 Susu Kental manis: 1.500/1Pcs

 Paper lunch box : 1.000/Box

B. Penghitungan HPP

C. Sumber Modal

Sumber modal usaha ini berasal dari pendapatan pemilik usaha yaitu

sebesar ± Rp. 50.000

Anda mungkin juga menyukai