Anda di halaman 1dari 3

bu Susan memiliki suatu perusahaan yang berbentuk CV yang bergerak di bidang perdagangan

alat kosmetik kecantikan dengan mempekerjakan 20 orang karyawan. selain itu, Ibu Susan juga
berkerja sama dengan pihak lain di luar CV nya yang merupakan agen penjualan untuk
memasarkan produknya dan meningkatkan penghasilan.

1. Apakah Ibu Susan sebagai pengusaha mempunyai kewajiban untuk melakukan


pembukuan? Jelaskan..
2. Berikan analisis saudara mengenai hubungan hukum antara Ibu Susan dengan karyawan
dan agen perusahaannya ?
3. Apakah Ibu Susan telah menjalankan perusahaan dan pekerjaan ? Jelaskan..

Yth. Berikut Jawaban Pertanyaan diatas.

1. Dasar mereka yang melakukan perusahaan dibebani mengadakan perhitungan laba rugi,
wajib membuat catatan dan pembukuan sebagai diatur Pasal 6 KUHD yang menyatakan
bahwa setiap orang yang menyelenggarakan suatu perusahaan diwajibkan membuat
catatan, sesuai kebutuhan perusahaan agar sewaktu waktu dapat diketahui, hak dan
kewajiban dan dapat diketahui keadaan kekayaan.
2. Hubungan Ibu Susan dengan Karyawan merupakan hubungan pekerjaan atau pembantu
perusahaan dalam perusahaan, dan menurut UU Ibu Susan Wajib memberikan gaji
terhadap karyawan.
Sedangkan Hubungan Ibu Susan dengan Agen Perusahaan merupakan pembantu usaha di
luar perusahaan.
3. Commanditaire Vennootschap (CV) Commanditaire Vennootschap, atau yang kerap
disebut CV, adalah kemitraan dari perseroan terbatas. Jenis badan usaha ini dapat
didirikan oleh semua warga negara Indonesia tanpa hukum yang mengikat. Sedangkan
Commanditaire Vennootschap (CV) tidak berbentuk badan hukum, maka dari itu tidak
ada peraturan tertentu yang menjadi dasar hukumnya. Hal tersebut yang membuat CV
lebih dipilih oleh para penggiat Usaha Kecil Menengah (UKM).

Secara sederhana, arti CV perusahaan adalah badan usaha yang dibentuk oleh dua orang
atau lebih yang kemudian mempercayakan modal yang dimiliki kepada dua orang atau
lebih.

Di dalam CV perusahaan, terdapat dua sekutu yang berbeda.CV perusahaan umumnya


terdiri dari sekutu komanditer dan sekutu komplementer.
Sekutu komanditer (sekutu pasif) memiliki tanggung jawab untuk memberikan modal CV
kepada sekutu komplementer (sekutu aktif) yang bertanggung jawab untuk menjalankan
kegiatan CV. Besarnya bagi hasil usaha disesuaikan dengan kesepakatan bersama.

Dalam Pasal 1 angka 1 Permenkumham 17/2018 dinyatakan bahwa Persekutuan


Komanditer atau CV adalah persekutuan yang didirikan oleh satu atau lebih sekutu
komanditer dengan satu atau lebih sekutu komplementer, untuk menjalankan usaha
secara terus menerus.

Jadi saya menyimpulkan Ibu Susan mendirikan CV yang merupakan badan usaha dan
Perkerjaan.
Daftar Pustaka.

 Djoko,Zulfa. 2022. Hukum Dagang & Kepailitan. Tangerang Selatan :Universitas Terbuka
 Nur Jamal Shaid. (2023, 24 Oktober). Apa Itu CV Perusahaan: Definisi, Jenis, Ciri dan Plus
Minus. https://money.kompas.com/read/2022/02/23/123500126/apa-itu-cv-perusahaan--
definisi-jenis-ciri-dan-plus-minusnya?page=all

Anda mungkin juga menyukai