Anda di halaman 1dari 4

TEKNIK BUDIDAYA IKAN HIAS

1. Persiapkan Tempat
o Berbeda dengan ternak ikan

lainnya, ternak ikan hias hanya


membutuhkan akuarium saja.
o Untuk menyediakan akuarium,
kamu tidak perlu merogoh kocek
terlalu dalam.
o Pemanfaatan wadah, akuarium
bekas, kolam semen, atau kolam
terpal yang masih bisa dipakai
bisa dilakukan.
o Jangan lupa harus memiliki sistem aliran air yang membuat air akan terus
bergerak, ya!
o Kamu perlu menyesuaikan wadah atau tempat dengan jenis ikan yang
dibudidayakan, termasuk dengan tubuh dari ikan hias itu sendiri.
o Pasalnya, ikan hias memiliki ukuran tubuh yang berbeda-beda, ada yang
berukuran sangat kecil, ada pula yang memiliki ukuran lebih besar.
o Kemudian, kamu perlu mengontrol suhu akuarium agar tetap terjaga dan
terhindar dari sinar matahari langsung.
o Wadah tersebut bisa dipakai untuk :
1) perawatan induk ikan,
2) tempat pemijahan,
3) tempat penetasan telur,
4) tempat pendederan,
5) tempat pembesaran, serta
6) tempat untuk penampungan hasil.

2. Pemilihan Jenis Ikan


o Perawatan setiap jenis ikan memiliki caranya tersendiri.
o Terlebih dahulu kamu bisa mengenali usia produktif ikan dan waktu tetas telur.
o Pemilihan benih ikan yang berkualitas, sehat dan dari keturunan bagus serta
subur perlu kamu lakukan dalam melakukan proses ternak ikan hias.
o Setelah itu, kamu perlu mengenali mana ikan yang jantan dan betina dengan cara
menekan perut ikan.
o Jika ditekan yang keluar adalah mani, maka itu jenis ikan jantan.
o Namun, jika yang keluar sel telur maka itu jenis betina.

3. Pemenuhan Makanan

o Pakan untuk ikan


hias terbagi dua,
yaitu pakan alami
dan pakat buatan.
o Penggunaan pakan
alami bisa kamu
gunakan untuk
budidaya ikan hias ini
dengan memberi
serangga kecil, seperti jentik nyamuk atau plankton.
o Selain itu, kamu juga bisa memberi pakan buatan pabrik
yang bergizi lengkap agar perkembangan ikan bisa
optimal.

4. Perawatan Ikan Hias


o Tahapan perawatan sangat penting dilakukan dalam budidaya ikan hias.
o Kamu perlu membersihan kolam secara teratur untuk menghindari pencemaran
air yang bisa menyebabkan kematian ikan.
o Bisa juga memberikan obat untuk mencegah tumbuhnya jamur.
o Untuk mempercepat proses reproduksi, bisa memberikan suntikan pada ikan.
o Bila akuarium terasa semakin sempit, maka perlu dilakukan pemindahan dengan
mengelompokkan jenis dan usianya.

5. Tahapan Reproduksi
o Proses budidaya ikan hias
yang juga penting yaitu
mengenali masa reproduksi
yang bisa diketahui sepintas
dari ciri-ciri yang dimiliki
betina.
o Ciri-ciri tersebut bisa dikenali
pada ukuran perutnya yang
membesar dan tubuhnya
lebih pendek dari jantan.
o Untuk jenis jantan akan terlihat semakin ramping dan lebih panjang.
o Jika tanda ini terlihat, sebaiknya pindahkan yang jantan dan betina pada kolam
yang telah diberikan sarana untuk bertelur.

KLIPING PRAKARYA
“TEKNIK BUDIDAYA IKAN HIAS”

OLEH : KELOMPOK III

1. DIAN JULIANTO SAPUTRA. R


2. ABDUL KADIR JAILANI PELU
3. RIZKY HASAN PELU
4. RAHMAN ALI
5. RAHMAT LAABU
6. GILANG YUNDA PUTRA
7. WAHID PELU
8. RIZKI ASSEL

SMP NEGERI 49 MALUKU TENGAH


TAHUN AJARAN 2021/2022

Anda mungkin juga menyukai