Anda di halaman 1dari 18

ALARM

International

ALAT KONTRASEPSI DALAM RAHIM


(AKDR)
PASCAPLASENTA
PENDAHULUAN ALARM
International

 Pemberian konseling kontrasepsi dan metode


kontrasepsi pada masa pascasalin sangat penting
untuk menjamin kesehatan ibu dan anak.[1]
 Bukti terbaru memperkirakan pencegahan dari
kehamilan yang tidak terencana dan kehamilan yang
tidak diinginkan dapat mencegah 20-35% kematian ibu
dan 20% kematian anak.[1]
 Jarak yang tepat antara kelahiran telah terbukti
memiliki dampak positif pada kesehatan wanita dan
pada kesejahteraan sosial-ekonomi.[1]
1. USAID. The Postpartum Intrauterine Device Participant Handbook, A Training
Course for Service Provider. New York: Egender Health/the Acquire Project;
2008.
ALARM
International

 Alat Kontrasepsi Dalam Rahim (AKDR) telah


digunakan untuk menunda atau menjarangkan
kehamilan.[2]
 AKDR telah diberikan kepada ibu-ibu pada periode
pascasalin .[2]
 Oleh karena itu, meningkatnya persalinan
merupakan kesempatan terbaik bagi ibu-ibu untuk
mendapatkan akses yang segera dan mudah untuk
pelayanan AKDR pascaplasenta.[2]
1. USAID. The Postpartum Intrauterine Device Participant Handbook, A Training
Course for Service Provider. New York: Egender Health/the Acquire Project;
2008.
MEDICAL ELIGIBILITY (KELAYAKAN MEDIS)
PENGGUNAAN AKDR ALARM
International

The graph is adopted from Medical eligibility criteria for contraceptive use. World Health Organization. Fourth edition. 2009.
WAKTU PEMASANGAN AKDR ALARM
International

 Ada 3 waktu yang tepat untuk pemasangan AKDR,


yaitu; interval, pasca keguguran dan pascasalin
 AKDR pascasalin dibagi menjadi:
(1)Pascaplasenta  pemasangan dilakukan 10 menit setelah
plasenta lahir pada persalinan pervaginam.
(2) Segera pascasalin  pemasangan dilakukan 48 jam
pascasalin pada persalinan pervaginam.
(3) Transcesarean, pemasangan dilakukan pada persalinan
caesar sebelum insisi uterus ditutup.
 Selain pemasangan pascasalin, AKDR juga dapat
dipasang pada masa interval atau setelah nifas, yaitu
pemasangan AKDR setelah 6 minggu pascasalin.[10,11]
10.Rodriguez da Cunha AC, Dorea JG, Cantuaria AA Intrauterine device and maternal copper metabolism during lactatiom.
Contraception. 2001;63:37-9.
11. Eroglu K, AKkuzu G, Vural G, Dilbaz B, Akin A, Taskin L, et. al. Comparison of efficacy and complication of IUD insertion in
immediate postplasental/early postpartum period with interval period: 1 year follow-up. Contraception. 2008;74376-81.
CARA PEMASANGAN AKDR ALARM
International

 pemasangan AKDR pascaplasenta dapat dilakukan


menggunakan alat atau manual.
 Hal itu disebabkan oleh kanalis servikalis masih
terbuka sehingga AKDR dengan mudah
dipasang.[10,11]

10.Rodriguez da Cunha AC, Dorea JG, Cantuaria AA Intrauterine device and maternal copper metabolism during lactatiom.
Contraception. 2001;63:37-9.
11. Eroglu K, AKkuzu G, Vural G, Dilbaz B, Akin A, Taskin L, et. al. Comparison of efficacy and complication of IUD insertion in
immediate postplasental/early postpartum period with interval period: 1 year follow-up. Contraception. 2008;74376-81.
KEUNTUNGAN AKDR T Cu 380A
PASCAPLASENTA ALARM
International

 Kontrasepsi pascaplasenta AKDR T Cu 380A, memiliki banyak


kelebihan yaitu:[10]
1. Nyaman, klien dan pasangannya meninggalkan rumah sakit dengan keadaan
sudah terpasang kontrasepsi,
2. Aman, provider yakin bahwa klien tidak sedang hamil saat AKDR dipasang,
3. Memenuhi kebutuhan klien, penelitian menunjukkan bahwa banyak wanita
tertarik mengenai kontrasepsi namun pelayan kontrasepsi sering tidak
tersedia,
4. Keuntungan bagi bayi dan ibu, kontrasepsi pascasalin memberikan jarak
antar kelahiran yang menguntungkan bagi perkembangan bayi dan
kesehatan ibu,
5. Hemat biaya, banyak riset menunjukkan penggunaan kontrasepsi pascasalin
menurunkan biaya, baik yang dikeluarkan oleh klien maupun oleh provider,
dibandingkan dengan penggunaan kontrasepsi klien rawat jalan,
6. Mencegah hilangnya kesempatan untuk mendapatkan pelayanan kontrasepsi.

10.Rodriguez da Cunha AC, Dorea JG, Cantuaria AA Intrauterine device and maternal copper metabolism during lactatiom.
Contraception. 2001;63:37-9.
EFEKTIFITAS AKDR T Cu 380A
PASCAPLASENTA ALARM
International

 Pada penelitian yang dilakukan terhadap 235 klien


yang menggunakan AKDR T Cu 380A
pascaplasenta, angka kehamilan pada
penggunaan AKDR sebanyak 2 klien (0,7 %).
Setelah 1 tahun, angka kehamilan pada
penggunaan AKDR Copper T 380A pascaplasenta
lebih tinggi (4,7 %) dibandingkan dengan segera
pascasalin (2,4 %). Angka kehamilan pada massa
interval juga lebih kecil apabila dibandingkan
dengan pascaplasenta yaitu sebanyak 3,1 %.[3,11]
3. Thonneau PF, Almont T. Contraceptive efficacy of intrauterine devices. Am J Obstet Gynecol. 2008 ; 198(3):248-53.
11. Eroglu K, AKkuzu G, Vural G, Dilbaz B, Akin A, Taskin L, et. al. Comparison of efficacy and complication of IUD insertion in
immediate postplasental/early postpartum period with interval period: 1 year follow-up. Contraception. 2008;74376-81.
KONSELING AKDR T Cu 380A
PASCAPLASENTA ALARM
International

 Meskipun menggunakan kontrasepsi pascaplasenta


memiliki banyak kelebihan, hanya sedikit klien yang
mengetahui. Hal ini disebabkan oleh sedikitnya pasien
yang mendapatkan informasi atau konseling tentang
kontrasepsi pascaplasenta.
 Konseling pada penggunaan AKDR pascaplasenta
sebaiknya dilakukan pada masa antenatal. Hal
tersebut disebabkan karena waktu yang tersedia saat
bersalin hingga pascasalin hanya sedikit. Khususnya
pemasangan AKDR pascaplasenta, pengambilan
keputusan harus dilakukan saat antenatal.
KONSELING AKDR T Cu 380A
PASCAPLASENTA ALARM
International

 Dalam konseling, pasien mendapatkan informed


choice yaitu keputusan klien untuk menggunakan
kontrasepsi atau tidak. Keputusan harus
berdasarkan pemahaman penuh klien tentang
karakteristik, cara kerja, risiko yang mungkin terjadi
dan efek samping.
KONSELING AKDR T Cu 380A
PASCAPLASENTA ALARM
International

 beberapa hal yang harus diperhatikan dan diinformasikan dalam konseling :


 Klien dapat menggunakan AKDR dalam 10 menit setelah plasenta lahir atau 4
minggu setelah persalinan.
 AKDR Cu T 380A tidak memengaruhi ASI atau proses menyusui.
 AKDR pascaplasenta dan AKDR interval adalah metode yang aman.
 Klien harus mengetahui kapan terjadinya ekspulsi dengan cara memperhatikan
benang apakah benang memanjang atau AKDR keluar.
 Apabila terjadi ekspulsi, klien dapat memasang kembali dalam waktu 48 jam
pascasalin atau empat minggu setelahnya.
 Apabila klien menolak memasang AKDR kembali setelah ekspulsi, klien mem-
butuhkan metode kontrasepsi lain seperti ASI eksklusif, kondom atau kontrasepsi
darurat.
 Sangat penting bagi klien untuk follow up setelah pemasangan AKDR pascasalin.
 Setelah pemasangan AKDR klien harus diingatkan tentang warning signs di
antaranya demam, keputihan berbau
 Klien ditanyakan kapan akan kembali kontrol, kapan akan mulai berhubungan
seksual kembali, menjelaskan bagaimana caranya mengetahui terjadinya ekspulsi.[1]
Pegangan secara manual ALARM
International
Teknik Insersi AKDR PP ALARM
International

Pegang AKDR dengan jari


tengah dan telunjuk AKDR dimasukkan ke dalam
cavum uteri melalui vagina
ALARM
International

Dorong AKDR mencapai


mendekati fundus Setelah AKDR diletakkan dekat fundus,
tangan ditarik keluar dengan punggung
tangan merapat ke dinding uterus
Teknik Pemasangan AKDR Pascaplasenta
ALARM
International

 Tambahan / teknik modifikasi [20] dapat dilakukan


sebagai berikut yaitu telapak tangan di geser ke
belakang dengan punggung tangan menempel
pada dinding dalam belakang uterus, kemudian
tangan ditarik ke bawah tepat di bawah AKDR.
Kemudian dengan jari telunjuk, mendorong kembali
ujung bawah AKDR ke arah fundus. Kemudian
tangan ditarik keluar dengan punggung tangan
menempel pada dinding dalam belakang uterus.

20. Seno Adjie .The effect of guided training model on insertion techniques for postplacental IUD Copper T Cu 380A and its
correlation with increased acceptances, decreased expulsion and infection along with sustaining provider’s knowledge and
skill. Dissertation. Doctoral Program in medicine. University of Indonesia.2014.
ALARM
International

Gambar : Gambar teknik


modifikasi
Kesimpulan ALARM
International

 AKDR pascaplasenta adalah AKDR yang dipasang


dalam 10 menit setelah plasenta lahir pada
persalinan pervaginam.
 Konseling yang baik pada calon klien sebelum
persalinan akan sangat membantu penerimaan
klien.
 Diperlukan keterampilan yang baik dalam cara
meletakkan AKDR sedekat mungkin dengan fundus
untuk mengurangi kejadian ekspulsi.
ALARM
International

Anda mungkin juga menyukai