Anda di halaman 1dari 15

KEBIJAKAN PANGAN PERTEMUAN KE-3

PRIORITAS NASIONAL DALAM


RKP
Dimulai dari 5 prioritas nasional dalam Rencana Kerja Pemerintah (RKP), Bappenas
mengusung tema pemerataan untuk pertumbuhan kualitas
Lima prioritas tersebut adalah :
1. Pembanguan manusia melalui pengurangan kemiskinan dan peningkatan
pelayanan dasar.
2. Pengurangan kesenjangan antar wilayah melalui penguatan konektivitas dan
kemaritiman
3. Peningkatan nilai tambah ekonomi melalui pertanian industri dan jasa
produktif.
4. Pemantapan ketahanan energi, pangan dan sumber daya air.
5. Stabilitas keamanan 1. nasional dan kesuksesan pemelihinan umum.

© 2019 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA - KETAHANAN PANGAN 2


ARAH KEBIJAKAN PANGAN
DAN PERTANIAN 2005-2025
1) Mewujudkan bangsa yang berdaya saing, yaitu efisiensi, modernisasi dan nilai
tambah pertanian agar mampu bersaing di pasar lokal dan internasional untuk
penguatan ketahanan pangan.
2) Mewujudkan Indonesia aman, damai, dan bersatu adalah sistem ketahanan
pangan yang diarahkan untuk menjaga ketahanan dan kemandirian pangan
nasional dengan mengembangkan kemampuan produksi dalam negeri yang
didukung kelembagaan ketahanan pangan mampu menjamin pemenuhan
kebutuhan pangan yang cukup di tingkat rumah tangga, baik dalam jumlah, mutu,
keamanan, maupun harga yang terjangkau, yang didukung oleh sumber-sumber
pangan lokal yang beragam yang sesuai dengan keragaman lokal (UU No. 17
Tahun 2007 tentang RPJPN 2005-2025). 

© 2019 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA - KETAHANAN PANGAN 3


SASARAN UTAMA PRIORITAS
NASIONAL BIDANG PANGAN
PERTANIAN 2015 – 2019
1. Tercapainya peningkatan ketersediaan pangan yang bersumber dari produksi
dalam negeri
2. Terwujudnya peningkatan distribusi dan aksesibilitas pangan yang didukung
dengan pengawasan distribusi pangan untuk mencegah spekulasi, serta didukung
peningkatan cadangan beras pemerintah dalam rangka memperkuat stabilitas
harga
3. Tercapainya peningkatan kualitas konsumsi pangan sehingga mencapai skor Pola
Pangan Harapan (PPH) sebesar 92,5 (tahun 2019)

© 2019 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA - KETAHANAN PANGAN 4


ARAH KEBIJAKAN BADAN
KETAHANAN
PANGAN 
Untuk pemantapan ketahanan pangan, yang meliputi aspek
o ketersediaan pangan,
o keterjangkauan pangan, dan
o pemanfaatan pangan.

© 2019 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA - KETAHANAN PANGAN 5


KETERSEDIAAN PANGAN
Kebijakan ketahanan pangan tentang ketersediaan pangan difokuskan pada
peningkatan ketersediaan pangan yang beranekaragam berbasis potensi sumber daya
lokal; dan memantapkan penanganan kerawanan pangan untuk mengurangi jumlah
penduduk miskin dan kelaparan.

© 2019 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA - KETAHANAN PANGAN 6


KETERJANGKAUAN PANGAN
Aspek keterjangkauan pangan difokuskan pada stabilisasi pasokan dan harga
pangan, dan pengelolaan cadangan pangan; sedangkan aspek pemanfaatan pangan
difokuskan pada percepatan penganekaragaman konsumsi pangan berbasis sumber
daya dan kearifan lokal serta ditunjang dengan pengawasan mutu dan keamanan
pangan segar.

© 2019 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA - KETAHANAN PANGAN 7


DUKUNGAN IMPLEMENTASI
KEBIJAKAN
1) peningkatan koordinasi, dan sinergitas lintas sektor dalam pengelolaan
ketersediaan dan penanganan rawan pangan, distribusi, harga dan cadangan
pangan serta konsumsi dan keamanan pangan
2) peningkatan dukungan penelitian dan pengembangan pangan
3) peningkatan kerjasama internasional
4) peningkatan pemberdayaan dan peran serta masyarakat
5) penguatan kelembagaan dan koordinasi ketahanan pangan
6) dorongan terciptanya kebijakan makro ekonomi dan perdagangan yang kondusif
bagi ketahanan pangan

© 2019 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA - KETAHANAN PANGAN 8


Kebijakan pemerintah juga merupakan salah satu aspek politik yang dapat
mempengaruhi ketahanan pangan nasional. Kebijakan adalah keputusan pemerintah
yang bersifat umum dan berlaku untuk seluruh anggota masyarakat. Negara-negara
membahas ketahanan pangan melalui kebijakan ekonomi umum dan melalui
program bantuan pangan yang lebih spesifik. Kebijakan ekonomi umum meliputi
misalnya, program anti-kemiskinan dan intervensi untuk mendukung pasar tenaga
kerja berupah rendah.

© 2019 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA - KETAHANAN PANGAN 9


CONTOH-CONTOH KEBIJAKAN
PEMERINTAH TERKAIT DENGAN
KETAHANAN PANGAN
Undang-undang tentang pangan dan ketahanan pangan
Tarif impor
Kehadiran program jaring pengaman pangan
Akses pembiayaan untuk petani
Adanya sistem cadangan pangan

© 2019 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA - KETAHANAN PANGAN 10


KEBIJAKAN DINAS KETAHANAN
PANGAN PROVINSI BANTEN DALAM
MENDUKUNG KETAHANAN PANGAN
1. Ketersediaan Pangan
2. Distribusi dan Akses Pangan
3. Konsumsi Pangan

© 2019 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA - KETAHANAN PANGAN 11


KETERSEDIAAN PANGAN
o Pemantapan ketersediaan pangan baik hewani maupun nabati dalam jumlah dan
keragaman untuk mendukung konsumsi pangan sesuai kaidah kesehatan dan gizi
seimbang;
o Mengembangkan dan memperkuat kemampuan pengelolaan cadangan pangan
pemerintah dan masyarakat hingga tingkat desa dan atau komunitas.

© 2019 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA - KETAHANAN PANGAN 12


DISTRIBUSI DAN AKSES
PANGAN
o Pengembangan distribusi pangan yang merata, harga stabil dan terjangkau
dengan mendorong dan mendukung upaya peningkatan daya beli dan
mengurangi jumlah penduduk miskin,
o Meningkatkan akses pangan melalui pengembangan sistem distribusi yang
efektif dan efisien,
o Penanganan daerah rawan pangan yang terprogram melalui penumbuhan dan
pengembangan desa mandiri pangan, dan
o Meningkatkan pemberdayaan kelembagaan ekonomi pedesaan dalam rangka
mengembangkan sistem distribusi pangan serta upaya kewaspadaan pangan dan
penanganan rawan pangan.

© 2019 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA - KETAHANAN PANGAN 13


KONSUMSI PANGAN
o Meningkatkan penganekaragaman konsumsi pangan berbasis bahan baku pangan
lokal,
o Mendorong, mengembangkan dan membangun, serta memfasilitasi peran serta
masyarakat dalam pemenuhan hak atas pangan,
o Mengembangkan jaringan antar lembaga masyarakat untuk pemenuhan hak atas
pangan dan gizi,
o Meningkatkan pengawasan mutu dan keamanan pangan; dan
o Meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap keamanan pangan.

© 2019 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA - KETAHANAN PANGAN 14


TERIMA KASIH

© 2019 UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA - KETAHANAN PANGAN 15

Anda mungkin juga menyukai