Anda di halaman 1dari 10

Macam-Macam Bimbingan dan

konseling yang ada di sekolah

Kelompok 5 :
Desi Urbasari ( 2191000510292 )
Mukhammad Ardhinul Arif ( 2191000510178 )
Muhammad Fikram ( 2191000510402 )
PENGERTIAN BIMBINGAN DAN
KONSELING
BIMBINGAN
Bimbingan atau pertolongan yang KONSELING
diberikan kepada individu atau Hubungan pribadi yang dilakukan
sekumpulan individu untuk secara tatap muka kepada individu
menghindari atau mengatasi kesulitan- atau sekumpulan individu untuk
kesulitan di dalam hidupnya sehingga memecahkan masalah kehidupannya
mereka dapat mencapai kesejahteraan dengan cara wawancara atau dengan
hidupnya cara yang sesuai dengan keadaan
individu untuk mencapai kesejahteraan
hidupnya.
Mengapa perlu bimbingan dan konseling di sekolah ?

a. Banyak peserta didik yang mengalami kesulitan atau persoalan yang


berhubungan dengan pelajaran.
b. Banyak peserta didik yang mengalami kesulitan untuk melanjutkan
studinya. Anak kurang mampu untuk menemukan jurusan yang tepat dan
sesuai dengan kemampuannya.
c. Tidak semua peserta didik yang lulus dari suatu sekolah dapat melanjutkan
pendidikannya keperguruan tinggi.
d. Banyak peserta didik yang mengalami kesulitan dalam hal pribadinya.
Misal : persoalan-persoalan yang berhubungan dengan konflik pribadinya,
gangguan, emosi, dan sebagainya.
e. Ada peserta didik yang mengalami kesulitan dalam hal social ajistment
misalnya kesukaran dalam membina hubungan dengan teman, anak
terisolasi, canggung dalam pergaulan adan sebgainya.
BIDANG BIMBINGAN KONSELING
A. PRIBADI
Bantuan seputar pengenalan, pemahaman dan penerimaan diri yang mengucap
banyak aspek misalnya potensi diri, sifat, kepribadian, emosi, minat dan bakat.
B. SOSIAL
Bantuan seputar pengembangan relasi dengan orang lain ( relasi social ) dan
penyesuaian diri dengan lingkungan sosial.
C. BELAJAR
Bantuan seputar cara belajar yang efektif dan kesulitan belajar di sekolah
D. KARIR
bantuan seputar pemilihan dan perencanaan karir baik selama menempuh
pendidikan selama di sekolah ( peminatan yang dipilih ) maupun studi lanjut
dan dunia kerja.
TUJUAN BIMBINGAN KONSELING
(1)mengembangkan seluruh potensinya seoptimal mungkin;
(2) mengatasi kesulitan dalam memahami dirinya sendiri;
(3) mengatasi kesulitan dalam memahami lingkungannya, yang meliputi ling-
kungan sekolah, keluarga, pekerjaan, sosial-ekonomi, dan kebudayaan;
(4) mengatasi kesulitan dalam mengidentifikasi dan memecahkan masalahnya;
(5) mengatasi kesulitan dalam menyalurkan kemampuan, minat, dan bakatnya
dalam bidang pendidikan dan pekerjaan;
(6) memperoleh bantuan secara tepat dari pihak-pihak di luar sekolah untuk
mengatasi kesulitan-kesulitan yang tidak dapat dipecahkan di sekolah
tersebut.
FUNGSI BIMBINGAN KONSELING
1) Fungsi pemahaman,yaitu fungsi membantu peserta memahami diri dan lingkungan;
2) Fungsi Pencegahan, yaitu fungsi untuk membantu peserta didik mampu mencegah
atau menghindari diri dari berbagai permasalahan yang dapat menghambat
perkembangan dirinya;
3) Fungsi Pengentasan, yaitu fungsi untuk membantu peserta didik mengatasi
masalah yang didalamnya;
4) Fungsi Pemeliharaan dan Pengembangan, yaitu fungsi untuk membantu
peserta didik memlihara dan menumbuh- kembangkan berbagai potensi dan kondisi
positif yang dimilikinya;
5) Fungsi Advokasi, yaitu fungsiuntuk membantu peserta didik memperoleh
pembelaan atas hak dan atau kepentingannya yang kurang mendapat perhatian.
Contoh Layanan Bimbingan konseling Beserta contohnya
1. LAYANAN ORIENTASI
peserta didik  untuk mengenal dan memahami keadaan dan situasi yang ada
pada lingkungan sekolah 
Contohnya :
Peserta didik yang baru memasuki lingkungan yang baru (Sekolah)biasanya
masih merasa bingung atau canggung .Maka itu diperlukan layanan orintasi
sebagai pengenalan untuk peserta didik agar dia lebih memahami lingkungan
sekolah yang baru dimasukinya,dan untuk mempermudah atau memperlancar
berperannya peserta didik dilingkungan yang baru ini.
2. LAYANAN MEDIASI
layanan yang dilaksanakan oleh konselor terhadap dua pihak atau lebih yang
sedang mengalami keadaan tidak harmonis (tidak cocok).
ontoh nya : Bullying antar Genk di sekolah
3. LAYANAN INFORMASI
layanan berupa pemberian pemahaman kepada siswa tentang berbagai hal
yang diperlukan untuk menjalani tugas dan kegiatan di sekolah.
Contohnya :Strategi serta Tips Lulus Ujian Nasional 
4. LAYANAN BIMBINGAN PENYULUHAN
Merupakan suatu aktifitas wawancara yang dilakukan oleh seorang ahlikepada
individu yang sedang mengalami suatu masalah dalam rangka untuk
membicarakan dan memecahkan masalah yang sedang dihadapi dan
memberikan bantuan kepada mereka,.
Contohnya : Peranan Bimbingan Dan Penyuluhan Dalam Menanggulangi
Kesulitan Belajar Siswa
5. LAYANAN PEMBELAJARAN
upaya membangkitkan siswa agar tumbuh keinginan untuk terus belajar. Juga
menanamkan sikap dan kebiasaan belajar yang baik.
Contoh nya : Jangan Takut Gagal
6. LAYANAN BIMBINGAN  PERORANGAN
merupakan pelayanan khusus berhubungan langsung tatap muka antara konselor
dan klien.berupa dialog tatap muka untuk memecahkan berbagai masalah dan
pengembangan segenap potensi yangdimiliki.
Contohnya : Seorang anak SMA yang bernama Jenny yang duduk dikelas X yang
bersekolah di kota nya. sewaktu pulang sekolah dia langsung  pergi ke tempat
pusat perbelanjaan dengan seorang diri untuk menemui teman nya yang disana
yang sebelumnya sudah melakukan perjanjian untuk bertemu disana. Namun pada
saat memasuki ruang perbelanjaan anak itu di todong dengan orang yang tidak
dikenal. Sehingga akibat dari pengalaman nya itu ia mengalami ketakutan akibat
traumatik yang dialaminya. Untuk pergi keluar rumah pun anak itu tidak berani
apalagi untuk berpergian. Sehingga keseharian anak itu mengalami ganguan.
Hidupnya mengalapi gangguan dan traumatik yang mendalam bagi dirinya.
7. L AYANAN BIMBINGAN KELOMPOK
layanan yang diberikan kepada sekelompok siswa baik ada masalah ataupun tidak
ada masalah.Bimbingan kelompok dapat dilakukan dengan permainan tertentu
atau out bond. Dapat juga berupa diskusi kelompok dengan membahas masalah
topik tertentu..
Contoh nya : Merancang Strategi yang Efektif
8. LAYANAN KONSULTASI
Layanan Konsultasi merupakan layanan yang memungkinkan seseorang
memperoleh wawasan, pemahaman, dan cara-cara yang perlu dilaksanakan
dalam menangani kondisi dan atau permasalahan orang lain yang menjadi
kepeduliannya.
Contoh nya :
Peserta didik yang mengalami masalah dalam menetukan jurusan (IPA/IPS)yang
akan ia ambil atau dipilihnya.Ia menemui konselor untuk berkonsultasi tentang
masalahnya tersebut.Pada masalah yang dialami peserta didik,konselor
memberikan layanan konsultasi yang nantinya peserta didik diberikan
pemahaman / wawasan guna memperoleh informasi.
9. LAYANAN KONSELING KELOMPOK
Konseling kelompok adalah layanan yang diberikan kepada sekelomok individu
guna mengatasi masalah yang relatif sama sehingga mereka tidak mengalami
hambatan untuk mengembangkan segenap potensi yang dimiliki.
Contoh nya : MEMBANGUN KONSEP DIRI POSITIF

Anda mungkin juga menyukai