Anda di halaman 1dari 7

KELAINAN DAN PENYAKIT PADA

SISTEM PENCERNAAN
serta
MENJAGA DAN MERAWAT ORGAN-
ORGAN PENCERNAAN
Sistem pencernaan dapat mengalami gangguan
yang mengakibatkan proses pencernaan
berlangsung tidak sempurna. Beberapa kelainan
penyakit yang dapat terjadi pada sistem
pencernaan, di antaranya:
1. Parotitis atau gondong, penyakit yang
disebabkan oleh virus yang menyerang kelenjar
ludah di bagian bawah telinga. Akibatnya,
kelenjar ludah membengkak.
2. Xerostomia, penyakit pada rongga mulut yang
ditandai dengan rendahnya produksi air ludah. Kondisi
mulut yang kering membuat makanan kurang tercerna
dengan baik.

3. Gastritis adalah radang pada lapisan mukosa (lendir)


dinding lambung. Penyebabnya antara lain makanan
kotor dan kelebihan asam lambung. Makan yang teratur
sangat dianjurkan untuk mengurangi resiko gastritis.
4. Diare, dapat disebabkan oleh infeksi bakteri atau
protozoa pada usus besar. Infeksi tersebut
mengakibatkan proses penyerapan air di usus besar
terganggu sehingga feses menjadi encer.
5. Disentri, disebabkan oleh Mycobacterium dysentriae atau Amoeba
histolyca yang masuk bersama makanan atau minuman yang
tercemar

6. Konstipasi (sembelit), konstipasi ditandai oleh kesulitan buang air


besar karena feses terlalu keras, akibat penyerapan air yang
berlebihan di usus besar. Akibatnya, feses menjadi sangat padat dan
keras sehingga sulit dikeluarkan. Untuk mencegah sembelit,
dianjurkan untuk buang air besar secara teratur, serta banyak makan
sayur dan buah-buahan.
7. Apendisitis, radang yang terjadi pada apendiks
(umbai cacing)

8. Keracunan makanan, Pada umumnya disebabkan oleh


bakteri yang terdapat di dalam makanan. Bakteri tersebut
mengeluarkan racun yang membahayakan tubuh. Gejala-
gejala keracunan makanan, antara lain: mual, muntah-
muntah, diare, nyeri rongga dada, dan perut, sakit kepala,
serta demam.
Menjaga dan Merawat Organ-organ Sistem
Pencernaan
1. Menggosok gigi secara rutin pada saat akan tidur malam
dan setelah sarapan.
2. Tidak mengonsumsi makanan yang terlalu panas, dingin,
masam, pedas, manis, dan keras
3. Minum air putih setelah bangun pagi
4. Makan sambil duduk dan tidak tergesa-gesa
5. Mengunyah makanan sebelum ditelan
6. Melakukan senam secara rutin untuk menguatkan otot-
otot perut
7. Berpuasa secara rutin untuk membuang racun-racun
dalam tubuh (detoksifikasi)

Anda mungkin juga menyukai