Anda di halaman 1dari 11

KITAB:

I Raja Raja
Latar Belakang
Dalam Kitab Suci orang Yahudi Kitab kitab ini adalah 1 yaitu Raja raja.
Septuaginta(LXX) kitab ini dibagi 2, tetapi disebut III dan IV Raja raja, karena
kitab ini merupakan sambungan dari kitab samuel.
Abab ke 16 A.D Kitab ini diberi nama yang sekarang yaitu I Raja raja & II Raja
raja.
Dalam Bahasa Inggris kitab kitab ini disebut sejarah.
Kitab Suci orang Yahudi Kitab ini adalah kitab ke IV dari bagian Nabi nabi
terdahulu.
Penulis
Penulis kitab ini tidak disebutkan dalam Firman
Tuhan. tapi Tradisi orang Yahudi menyebutkan
nabi Yeremialah penulis kitab ini. Hal ini didasari
pada persamaan antara II Raja raja 24-25 dan
Yeremia Pasal 52. tidak banyak bukti yang nyata
tentang siapa penulis kitab ini, namun pandangan
tradisional menerima tradisi yahudi dan
mengakui Nabi Yeremia adalah penulis kitab ini.
Kitab ini ditulis sekitar 560-550 SM, dan kitab ini
memiliki 22 pasal 816 ayat.
Ciri Ciri Khas
Empat ciri utama menandai kitab ini:
1. 1.Kitab ini memperkenalkan para nabi sebagai wakil dan juru bicara Allah kepada raja-
raja Israel dan Yehuda - misalnya, Ahia (11:29-40; 14:5-18), Semaya (12:22-24),
Mikha (22:8-28), dan khususnya Elia (ps. 17–19).

2. 2. Kitab ini menekankan nubuat dan penggenapannya di dalam sejarah para raja.
Berkali-kali nubuat tertentu yang tertulis dinyatakan sebagai sudah tergenapi (mis.
2Sam 7:13 dengan 1 Raj 8:20; 11:29-39 dan 12:15; ps. 13 dengan 2 Raj 23:16-18).

3. 3. Kitab ini berisi banyak kisah Alkitab yang terkenal, misalnya. hikmat Salomo (ps.
3–4), penahbisan Bait Suci (ps. 8), kunjungan ratu Syeba ke Yerusalem (ps. 10),
pelayanan Elia, khususnya bentrokannya dengan Baalisme di Gunung Karmel (ps. 18).

4. 4. Kitab ini mencakup data kronologis yang banyak mengenai raja-raja Israel dan
Yehuda yang sering kali sulit diserentakkan.
Tujuan:
Kitab ini bertujuan untuk menceritakan sejarah
umat Allah mulai dari akhir pemerintahan Daud
(kira-kira th. 970 B.C.), melalui masa
kemakmuran Salomo dan perpecahan Israel
dari Yehuda, sampai dengan keruntuhan
Kerajaan Utara pada th. 722 B.C., keruntuhan
Yerusalem pada th. 586 B.C. dan permulaan
masa pembuangan. Tetapi penulis kitab ini tidak
bermaksud hanya mencatat sejarah semata-mata
melainkan dia juga bertujuan untuk
menyampaikan suatu kebenaran rohani.
Susunan:

Masa Pemerintahan Salomo Kerajaan Terpecah Kerajaan Yehuda s/d


(I Raj 1-11) (IRaj 12-IIRaj 17) Pembuangan (II Raj 18-25)

1. Akhir riwayat daud dan 1. Kerajaan Pecah (IRaj 12-14) 1. Riwayat Raja raja (II Raj 18-24)
kenaikan Salomo (I Raj 1-2) 2. Riwayat Raja raja Yehuda dan 2. Keruntuhan kerajaan Yehuda
2. Salomo mendapat hikmat dari Israel (IRaj 15-IIRaj 17) dan pembuangan (II Raj 25)
Tuhan (I Raj 3-4)
3. Pendirian Bait Suci (I Raj 5-8)
4. Kemasyuran Salomo (IRaj9-10)
5. Kemurtadan Salomo (I Raj 11)
Penjelasan Singkat
Masa Pemerintahan Salomo (1Raj 1-11)
1. Akhir riwayat daud dan kenaikan salomo. karena daud sudah tua putra
mahkota Adonia bersiap siap menjadi raja. Tetapi tahta sudah di janjikan
kepada salomo, untuk mencegah rencana Adonia salomo diangkat menjadi
raja bersama(1:11-35).
2.Salomo mendapat hikmat dari Tuhan . Kebesaran salomo adalah hikmat
yang dimintanya kepada Allah dan di karuniakan kepadanya (I Raj 3:4-12) .
terbukti melalui keputusan bijaksana (3:4-12) dan disusul oleh kekayaan dan
kemuliaan yang di janjikan Tuhan kepadanya(I Raj 3:13-14;10:23-24).
3.Pendirian Bait Suci. Proyek pembsngunsn yang dilaksanakan oleh salomo
yang terpenting adalah pendirian Bait Suci. Walaupun pembangunan nya
memakan waktu 7 tahun lamanya (I Raj 5:1-7:51).
4.Kemasyuran Salomo. Tuhan mengadakan perjanjian dengan Salomo dan
sebagaimana biasa dalam perjanjian Tuhan, berkatnya tergantung atas ketaatan
(9:3-5) tetapi ketidaktaatan mengakibatkan hukuman (9:6-9).
5. Kemurtadan Salomo. Oleh karena pengaruh isteri isterinya dari bangsa
bangsa asing, Salomo jatuh dalam dosa penyembahan berhala (11:1-8).
Kemurta dan besar itu mengakibatkan berakhirnya suatu pemerintahan
yang mulia dengan cara yang menyedihkan: hukuman Tuhan diberitakan
(11:9-13); perlawanan militer dari luar mulai dirasakan (11:14-25); dan
akhirnya terjadilah pemberontakan dari dalam Israel sendiri, yang dipimpin
oleh Yerobeam (11:26-40).
Penjelasan Singkat
Kerajaan Terpisah (I Raja-raja 12-II Raja 17)
1.Kerajaan Pecah. Sikap Rehabeam yang keras terhadap permintaan rakyat
agar pajak diringankan mengakibatkan 'pemberontakan oleh kesepuluh suku di
Utara dan pengangkatan Yerobeam sebagai raja mereka (12:1-24).
2. Riwayat raja-raja Yehuda dan Israel.
a) Abiam, raja Yehuda, berlaku jahat di hadapan Tuhan (15:1-8)
b) Asa, raja Yehuda, memerintah dengan baik (15:11)
c) Nadab, sama seperti semua raja Israel yang lain, orang yang berperilaku
jahat dihadapan Tuhan(15:26).
d) Baesa memerintah atas Israel selama 24 tahun (15:33—16:7).
e) Ela, raja Israel, memerintah dua tahun lamanya sebelum ia dibunuh (16:8-
14).
f) Zimri, perebut takhta Israel, hanya memerintah selama 7 hari sebelum dia
membunuh diri waktu diserang oleh Omri (16:15-20).
g) Omri, raja baru di Israel, termasuk salah seorang raja Israel yang paling
berkuasa secara politik(16:21-28).
h) Ahab memerintah atas Israel selama 22 tahun (16:29—22:40).
i) Yosafat, raja Yehuda, memerintah selama 25 tahun dan diakui sebagai raja
yang baik (22:41-51; bandingkan II Taw. 17-20).
j) Ahazia menggantikan Ahab sebagai raja Israel, tetapi hanya memerintah
selama dua tahun sebelum ditimpa sakit keras karena dia bersandar pada allah
orang Filistin dan bukan kepada Tuhan (22:51 — II Raja-raja 1:18).
k) Yoram memerintah atas Israel selama 12 tahun, pada waktu mana Elisa
melakukan kebanyakan pelayanannya dan beberapa mujizat(3:1-7:20).
Penjelasan Singkat
Kerajaan Terpisah (I Raja-raja 12-II Raja 17)
l) Yoram, raja Yehuda, tidak berlaku baik di hadapan Tuhan karena
pemerintahannya(8:16-24).
m) Ahazia adalah seorang raja Yehuda lagi yang berpaling dari dan menuruti
jalannya sendiri (8:25-29).
n) Yehu merebut takhta Israel, dan hukuman Tuhan atas Ahab(9:1-10:11)
0) Ratu Atalya memerintah atas Yehuda selama 6 tahun(11:1-20)
p) Yoas termasuk salah seorang raja Yehuda yang terbaik dan memerintah
selama 60 tahun.9(11:21-12:21).
r) Yoas, raja Israel, menyerang Kerajaan Yehuda, permulaan suatu periode
permusuhan di antara kedua kerajaan itu(13:10-25).
s) Amazia adalah raja Yehuda yang baik, tetapi terpukul kalah oleh Yoas, raja
Israel(14:1-22).
t) Yerobeam II memerintah atas Israel selama 41 tahun(14:23-29)
u) Azarya (Uzia), adalah raja Yehuda yang baik yang memerintah selama 52
tahun(15:1-7)
v) Turutan raja-raja Israel:(i) Zakharia (15:8-12). ii) Salum (15:13-16), iii)
Menahem (15:17-22), iv) Pekahya (15:23-26).v) Pekah (15:27-31).
w) Yotam adalah raja Yehuda yang setia kepada Tuhan(15:32-38).
x) Ahas termasuk salah seorang raja Yehuda yang paling jelek (ban. dingkan
11 Taw. 28; Yes. 7).
y) Hose, raja Israel yang terakhir, memerintah selama 9 tahun sampai Israel
akhirnya diruntuhkan oleh orang Asyur dan sisa penduduknya diangkut ke
dalam pembuangan (17:1-6).
Penjelasan Singkat
Kerajaan Yehuda s/d Pembuangan (II Raj 18-25)
1. Riwayat Raja-raja (II Raja raja 18-24):
a) Hizkia salah seorang raja Yehuda terbesar yang memerintah selama 29
tahun.
b) Manasye adalah raja Yehuda yang terburuk, mirip dengan raja Ahab di
Israel dahulu.
c) Amon juga seorang raja yang jahat (21:19-26)
d) Yosia adalah raja Yehuda yang terbaik (23:25).
e) Yoahas hanya memerintah selama 3 bulan sebelum ia ditawan raja Mesir
(23:31-35).
f) Yoyakim memerintah selama 11 tahun, tetapi pada Yehuda mulai
ditaklukkan oleh raja Nebukadnezar dari Babel (23:36–24:7).
g) Yoyakhin juga memerintah hanya 3 bulan lamanya tawanan pertama.
h) Zedekia adalah raja boneka yang diangkat oleh Nebukadnezar, tetapi setelah
memerintah demikian selama 10 tahun dia memberontak.
2. Keruntuhan kerajaan Yehuda dan pembuangan (II Raj 25)
ALTERNATIVE RESOURCES

Anda mungkin juga menyukai