Anda di halaman 1dari 13

SISTEM PERIODIK

UNSUR
Golongan (jumlah elektron valensi)
Periode (ditentukan oleh kulit atom)
GOLONGAN
Berdasarkan letak elektron terakhir pada orbitalnya, dalam konfigurasi
elektron, unsur-unsur dalam SPU dibagi menjadi 4 blok, yaitu blok s, blok p, blok
d, dan blok f. SPU dibagi atas 8 golongan.Setiap golongan dibagi atas Golongan
Utama (A) dan Golongan Transisi (B). Penomoran golongan dilakukan
berdasarkan elektron valensi yang dimiliki oleh suatu unsur

a. Blok s
Unsur yang konfigurasi elektron diakhiri subkulit s. Unsur blok s adalah golongan
IA sampai IIA.
b. Blok p
Unsur yang konfigurasi elektron diakhiri subkulit p. Unsur blok p adalah golongan
IIIA sampai VIIIA.
c. Blok d
Unsur yang konfigurasi elektron diakhiri subkulit d. Unsur blok d adalah golongan
IB sampai VIIIB.
d. Blok f
Unsur yang konfigurasi elektron diakhiri subkulit f. Unsur blok f adalah golongan
lantanida dan aktinida.
perioda
Periode adalah susunan unsur-unsur dalam sistem periodik unsur arah
mendatar (horizontal). Tiap periode terdiri dari beberapa unsur dengan jumlah yang
berbeda-beda yaitu sebagai berikut:

• Periode 1 terdiri atas 2 unsur


• Periode 2 terdiri atas 8 unsur
• Periode 3 terdiri atas 8 unsur
• Periode 4 terdiri atas 18 unsur
• Periode 5 terdiri atas 18 unsur
• Unsur pada periode keenam terdiri dari unsur yang ada pada tabel utama
ditambah unsur-unsur pada deret lantanida (no. 57 - 71), sehingga jumlahnya
menjadi 32 unsur
• Unsur pada periode ketujuh juga terdiri dari unsur pada tabel utama ditambah
unsur pada deret aktinida (no. 89 - 103), sampai saat ini jumlahnya 28 unsur.
Dengan ditemukannya unsur baru maka jumlah unsur dalam periode ini akan
bertambah terus.
Cara menentukan golongan dan perioda

1. Tuliskan konfigurasi atom


2. Kelompokan nilai kulit terbesar sebagai perioda
3. Jika elektron valensi berakhir pada subkulit:
- s maka termasuk golongan IA dan IIA
- s dan p maka termasuk golongan IIIA sampai VIIIA
- s dan d maka termasuk golongan IB sampai VIIIB
- f maka termasuk golongan lantanida dan aktinida
4. Hitung jumlah elektron valensinya
a. Golongan utama
Golongan Utama (A)
IA ns1
IIA ns2(kecuali He)
IIIA ns2np1
IVA ns2np2
VA ns2np3
VIA ns2np4
VIIA ns2np5
VIIIA ns2np6

b. Golongan transisi
Golongan Transisi (B)
IIIB ns2(n-1)d1
IVB ns2(n-1)d2
VB ns2(n-1)d3
VIB ns1(n-1)d5
VIIB ns2(n-1)d5
VIIIB ns2(n-1)d6,7,8
IB ns1(n-1)d10
IIB ns2(n-1)d10

c. Golongan transisi dalam


Elektron valensi pada f1-14 termasuk golongan lantanida dan aktinida.
Contoh : Subkulit s dan p
1. 15P : 1s2 2s2 2p6 3s2 3p3 Jumlah elektron valensi 5
Berarti golongan VA

n= 3
Berarti perioda ke 3

Subkulit s
2. Na : 1s 2s 2p 3s
11
2 2 6 1
Jumlah elektron valensi 1
Berarti golongan IA

n= 3
Berarti perioda ke 3
Sifat-sifat Unsur dalam Sistem Periodik Unsur

A. Kelogaman
Adalah sifat logam yang dimiliki oleh suatu unsur.Unsur logam terdapat di
sebelah kiri Sistem Periodik Unsur,sedangkan unsur nonlogam terdapat di sebelah
kanan. Batas logam dan nonlogam dinamakan unsur semi logam/metalloid. Contoh
unsur B,Si,Ge,As,Sb,Te,Bi dan Po

B.Keasaman
Adalah sifat asam/basa yang dimiliki oleh suatu unsur. Asam adalah unsur yang
dalam bentuk oksidanya jika ditambahkan air akan membentuk larutan asam. Basa
adalah unsur yang dalam bentuk oksidanya jika ditambahkan air akan membentuk
larutan basa. Dalam satu periode (kiri ke kanan) sifat asam semakin bertambah
sedangkan sifat basa semakin berkurang. Dalam satu golongan (atas ke
bawah) ,pada golongan logam,sifat basa semakin bertambah dan pada golongan
nonlogam, sifat asam akan semakin bertambah
C. Kereaktifan
Adalah kemudahan suatu unsur untuk melakukan reaksi dengan unsur yang lain

D. Titik didih dan Titik leleh

•Dalam satu periode,titik cari dan titik didih naik dari kiri ke kanan sampai
golongan IVA,kemudian turun drastis. Titik cair dan titik didih terendah dimiliki
oleh unsur golongan VIIIA

•Dalam satu golongan,ternyata ada dua jenis kecenderungan : unsur-unsur


golongan IA-IVA,titik cair dan didihnya makin rendahdari atas ke bawah: unsur-
unsur golongan VA-VIIIA,titik cair dan titik didihnya makin tinggi
Sifat Keperiodikan Unsur

A. JARI- JARI ATOM

 Dalam suatu periode, jari-jari berkurang dari kiri ke kanan


 Dalam suatu golongan, jari-jari bertambah dari atas ke bawah
 

B. ENERGI IONISASI

 Dalam satu golongan, energi ionisasi berkurang dari atas ke


bawah
 Dalam satu perioda, energi ionisasi bertambah dari kiri ke kanan
 

C. AFINITAS ELEKTRON

Dalam satu golongan, afinitas elektron berkurang dari atas ke


bawah
Dalam satu periode, afinitas elektron bertambah dari kiri ke kanan
 
D. KEELEKTRONEGATIFAN

•Dalam satu golongan, keelektronegatifan berkurang dari atas ke bawah


•Dalam satu periode, kelektronegatifan bertambah dari kiri ke kanan
 

ENERGI IONISASI
AFINITAS ELEKTRON
JARI-JARI ATOM
KEELEKTRONRGATIFAN

Anda mungkin juga menyukai