Anda di halaman 1dari 15

SISTEM ADMINISTRASI

NEGARA
“Pendahuluan”

BILLY JENAWI
NIDN. 1011078603
PENGERTIAN ADMINISTRASI
a. Herbert A. Simon (1993:3)
Administrasi sebagai kegiatan-kegiatan kelompok
kerjasama untuk mencapai tujuan-tujuan bersama.
b. Leonard D. White (Inu Kencana Syafiie, dkk : 1999)
Administrasi adalah suatu proses yang umum ada
pada usaha kelompok-kelompok, baik pemerintah
maupun swasta, baik sispil maupun militer, baik dalam
ukuran besar maupun kecil.
c. Dwight Waldo (1971)
Administrasi adalah suatu daya upaya yang
kooperatif yang mempunyai tingkat rasionalitas yang
tinggi.
LANJUTAN . . .
d. Dimock & Dimock (1992:20)
Administrasi adalah suatu ilmu yang mempelajari apa
yang dikehendaki rakyat melalui pemerintah, dan cara
mereka memperolehnya. Administrasi juga
mementingkat aspek-aspek konkrit dari metode-
metode dan prosedur-prosedur manajemen.
e. Sondang P. Siagian (2004:2)
Administrasi sebagai keseluruhan proses kerjasama
antara dua orang manusia atau lebih yang didasarkan
pada rasionalitas tertentu mencapai tujuan yang telah
ditentukan sebelumnya.
LANJUTAN . . .
f. The Liang Gie (1993:9)
Administrasi adalah rangkaian kegiatan terhadap
pekerjaan yang dilakukan oleh sekelompok orang di
dalam kerjasama mencapai tujuan tertentu.
g. Soewarno Handoyo Ningrat
Administrasi (dalam arti sempit) adalah
ketatausahaan, ketik megetik, tulis menulis, surat
menyurat, arsip.
h. Ulbert Silalahi
Administrasi adalah perencanaan, pengendalian, dan
pengorganisasian pekerjaan perkantoran, serta
penggerakan mereka yang melaksanakannya agar
mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
LANJUTAN . . .
Harbani Pasolong (2010:3) merumuskan bahwa
“administrasi adalah pekerjaan terencana yang
dilakukan oleh sekelompok orang dalam
bekerjasama untuk mencapai tujuan atas
dasar efektif, efisien dan rasional”.
LANJUTAN . . .
The Liang Gie mencoba membagi pengertian
administrasi ke dalam beberapa kelompok:
1. Administrasi dalam pengertian proses atau
kegiatan
The Liang Gie, administrasi merupakan segenap
rangkaian perbuatan penyelenggaraan dalam setiap
usaha kerjasama sekelompok manusia untuk
mencapai suatu tujuan.
Sondang P. Siagian, adalah suatu keseluruhan
proses kerjasama antara 2 orang/lebih yang
didasarkan atas rasionalitas tertentu untuk
mencapai tujuan yang telah ditetapkan
sebelumnya.
LANJUTAN . . .
2. Administrasi dalam pengertian tata usaha
Munawardi, administrasi berarti tata usaha
yang mencakup setiap pengaturan yang rapi
dan sistematis serta penentuan fakta-
fakta secara tertulis dengan tujuan
memperoleh pandangan yang menyeluruh
serta hubungan timbal balik antara fakta
yang satu dengan yang lainnya.
LANJUTAN . . .
3. Administrasi sebagai administrasi publik
Wijana, administrasi adalah rangkaian
semua organ-organ negara baik yang
rendah maupun yang tinggi yang bertugas
menjalankan pemerintahan dan kepolisian.
Z. Wayong, administrasi merupakan
kegiatan yang dilakukan untuk
mengendalikan usaha-usaha instansi agar
tujuannya tercapai.
DIMENSI ADMINISTRASI
Menurut Harbani Pasolong (2010:3), ada 2 dimensi
dalam administrasi

Dimensi
Dimensi Unsur
Karakteristik
Administrasi
Administrasi
• EFISIEN • TUJUAN
• EFEKTIFITAS • KERJASAMA
• RASIONALITAS • SARANA
LANJUTAN . . .

• SUMBER
PRODUKSI
INPUT
• SARANA PROSES
BARANG/JASA OUTPUT
• PRASARANA

RASIONALITAS

Keterangan:
Jika output lebih besar dari input berarti efisien.
Jika tujuan organisasi tercapai berarti efektif.
Jika tujuan tercapai untuk tujuan organisasi berarti rasional.
PENGERTIAN PUBLIK
Syafi’ie dkk (1998:18), publik adalah sejumlah manusia yang
memiliki kesamaan berpikir, perasaan, harapan, sikap dan
tindakan yang benar dan baik berdasarkan nilai-nilai norma
yang mereka miliki.
Immanuel Kant, Publik bukan lagi para pejabat atau institusi
politis, melainkan masyarakat warga (civil society) yang kritis
dan berorientasi pada kepentingan moral universal umat
manusia.
Bambang Sugiharto & Agus Rachmat W, Publik adalah segala
hal serentak bukan apapun juga, kekuatan yang paling
berbahaya serentak sesuatu yang paling tak bermakna, orang
bisa saja bicara atas nama publik, tetapi tetap publik itu
bukan sosok nyata siapa pun.
Latipah Hendrati, Publik adalah komunitas masyarakat
tertentu.
PENGGOLONGAN ADMINISTRASI
NO ADMINISTRASI NEGARA ADMINISTRASI NIAGA

1 pelayanan sebaik-baiknya pada memperoleh keuntungan sebanyak-


masyarakat banyaknya

2 cara kerjanya kurang efisien cara kerja sangat efisien

3 melaksanakan tujuan didasarkan kebijakan yang menguntungkan


pada uu

4 mengutamakan prosedur yang telah lebih mengutamakan hasil


ditentukan

5 bersifat monopolistik (demi bersaing kompetitif (bebas)


kepentingan publik)

6 ditujukan bagi kesejahteraan rakyat kesejahteraan bagi kelompok/individu


banyak
PRINSIP-PRINSIP
ADMINISTRASI
1. HENRY FAYOL
a. Division of Labor/Work (pembagian kerja)
b. Authority and Responsibility (wewenang dan tanggungjawab)
c. Discipline (disiplin)
d. Unity of Command (kesatuan perintah)
e. Unity of Direction (kesatuan arah)
f. Subordination of Individual Interest to the Common Good
(mendahulukan kepentingan umum)
g. Remuneration (pemberian upah)
h. Centralization & Decentralization (sentralisasi dan desentralisasi)
i. The Hierarchy (skala hirarki/rentang kendali)
j. Order (tata tertib)
k. Equity (keadilan)
l. Stability of Staff (stabilitas pada jabatan)
m.Initiative (inisiatif)
n. Esprit de Corps (rasa persatuan)
LANJUTAN . . .
2. MAX WEBER
a. Adanya Pembagian Kerja
b. Adanya Hierarki Posisi
c. Aturan Formal dan Regulasi
d. Hubungan yang Impersonal
e. Kompetensi khusus dan latihan merupakan
kriteria utama kedudukan administratif
TERIMA KASIH
SAMPAI KETEMU MINGGU
DEPAN

Anda mungkin juga menyukai