Anda di halaman 1dari 9

ORGAN DAN SISTEM

PERNAPASAN PADA REPTIL

Kelompok 5​
ANGGOTA KELOMPOK :

Balqis Alzahara ( 220209135)


​Mafdaul Anisa ( 220209105)
Suci Khairani ( 220209107)
​Putri Diana ( 220209084)
Mutia Syafiqa Nasywa Amri ( 220209149)
Chairil Zikri
M. Haikal
3

PENGERTIAN REPTIL

Reptil (binatang melata, atau dalam bahasa Latin "reptans" artinya 'melata'


atau 'merayap') adalah kelompok hewan vertebrata berdarah dingin dan
memiliki sisik yang menutupi tubuhnya. Reptilia adalah tetrapoda (hewan
dengan empat tungkai) dan menelurkan telur yang embrionya diselubungi
oleh membran amniotik.
4

CIRI CIRI REPTIL


Hewan reptil memiliki beberapa ciri sebagai berikut:
•Hidup di darat dan air
•Hewan reptil bersisik
•Bernafas dengan paru-paru
•Berdarah dingin
•Bertulang belakang
•Tidak bisa mengatur suhunya sendiri
•Rata-rata reptil berkembang biak dengan cara bertelur, kendati juga bida bertelur-
beranak (ovovivipar)
•Beberapa reptil memiliki lidah yang berfungsi seperti hidung
•Bentuk bervariasi, bisa silindris memanjang, kumparan, atau cembung dorsoventral
•Memiliki sedikit kelenjar kulit
5

JENIS HEWAN REPTIL


1. Testudinata/Chelonia
Testudinata atau chelonia adalah jenis reptil dari kelompok kura-kura. Kura-kura
berbeda dengan jenis reptil lainnya karena memiliki organ pelindung yang disebut
karapaks dan plastron. Perisai tersebut terdiri dari sisik yang merupakan lapisan
epidermis.

2. Squamata
Kelompok dari Squamata rata-rata memiliki ciri tubuh yang ditutupi oleh sisik.
Squamata dibagi lagi menjadi tiga yakni sauria atau lacertilia, serpentes atau ophidia,
dan amphisbaenia.
Jenis sauria atau lacertilia mendominasi sekitar 51% populasinya dari jumlah reptil
yang ada di bumi. Ciri-ciri hewan sauria atau lacertilia adalah memiliki ekor, kelopak
mata, lubang telinga serta lidah panjang. Mereka melakukan autotomi atau mimikri
untuk mempertahankan diri dari serangan musuh. Contoh-contoh hewan dari
kelompok ini adalah komodo, kadal atau iguana.
6

ALAT PERNAPASAN REPTIL


• Reptil bernapas menggunakan paru-paru. Paru-paru reptil berada dalam rongga
dada dan dilindungi oleh tulang rusuk. Paru-paru reptil lebih sederhana
susunannya daripada hewan jenis lain yang juga menggunakan paru-paru sebagai
alat pernapasannya.
• Reptil tidak memiliki diafragma yang membatasi rongga perut dengan rongga
dada, sehingga antara rongga perut dengan rongga dada bentuknya menyatu.
• Paru-paru pada reptil hanya terdiri beberapa lipatan dinding yang berfungsi
memperbesar permukaan pertukaran gas, sehingga pertukaran gas menjadi tidak
efektif.
7

ORGAN DAN SISTEM PERNAPASAN REPTIL

• Reptil bernapas dimulai dengan cara menggerak-gerakkan tulang rusuknya, lalu udara mulai masuk melalui lubang
hidungnya
• Selanjutnya udara masuk ke trakea, kemudian menuju bronkus dan paru-paru. Kemudian, terjadi pertukaran antara oksigen
dan karbon dioksida di alveolus
• Udara masuk dari lubang hidung ke trakea, selanjutnya menuju paru-paru. Darah mengikat oksigen dan melepaskan karbon
dioksida
• Karbon dioksida bersama uap air dikeluarkan dari paru-paru. Sementara itu, oksigen diedarkan dari darah ke seluruh
jaringan tubuh
• Reptil yang dapat hidup di air seperti buaya dan penyu memiliki kemampuan untuk menutup saluran pernapsannya,
sehingga saat menyelam di dalam air, air tidak akan masuk ke dalam saluran pernapasannya
• Buaya akan menutupi tenggorokannya dengan lidah, sehingga terhindar dari kemasukan air pada saat menyelam. Beberapa
di antaranya mendapatkan oksigen dengan memanfaatkan lapisan-lapisan dinding kulit di daerah kloaka sehingga mampu
menyelam dalam waktu yang lebih lama
• Paru-paru pada reptil seperti kadal, kura-kura, dan buaya lebih kompleks dengan beberapa belahan yang membuat paru-
parunya bertekstur seperti spon
• Selain itu, pada beberapa jenis kadal seperti bunglon Afrika memiliki pundi-pundi hawa cadangan yang memungkinkan
hewan tersebut melayang di udara
8

CONTOH HEWAN REPTIL


1. Buaya
Buaya merupakan contoh hewan reptil yang habitatnya terdapat di perairan tawar seperti rawa, danau, sungai, atau
sejenisnya. Perbedaan buaya dengan reptil lainnya adalah mereka memiliki jantung beruang empat dan sekat rongga
badan (diafragma) dan cerebral cortex. Buaya adalah hewan karnivora yang suka memangsa ikan, burung atau
mamalia yang ukurannya lebih kecil dari tubuhnya.
2. Biawak
Biawak menjadi buruan manusia selama ratusan tahun karena kulitnya bisa dijadikan aksesori. Habitat biawak antara
lain tepi-tepi sungai, tepi danau, tepi pantai, ataupun rawa.
Biawak biasanya memangsa serangga, katak, ikan, kadal, atau memakan bangkai telur kura-kura, penyu, atau buaya.
3. Ular
Sebagai hewan reptil, ular sering dijuluki sebagai hewan berdarah dingin. Habitat dari ular adalah berbagai lingkungan
tergantung jenisnya. Ada yang hidup di hutan, pepohonan, tumpukan bebatuan, sekitar sungai atau rawa-rawa.
Ular biasanya memangsa kodok, tikus, berudu, dan telur ikan saat hidup di sekitar perairan.
THANK YOU
By : Kelompok 5

Anda mungkin juga menyukai