Anda di halaman 1dari 5

Pengelolaan Perpustakaan Sekolah/

PUST4315

MATERI INISIASI 3
Pengembangan SDM Perpustakaan Sekolah

Pengembang : Lisda Rahayu, MHum


Email : lisdarahayu15@gmail.com
Penelaah : Sri Suharmini Wahyuningsih, MHum
Email :
SDM PERPUSTAKAAN SEKOLAH

Kunci dari program perpustakaan sekolah adalah seorang pustakawan yang bekerja secara
berkolaborasi dengan para guru, tenaga administrasi dan lainnya. Selain itu, pustakawan pun
diharapkan dapat berperan sebagai guru, instruktur, spesialis informasi dan administrator
program pendidikan. Ia bertanggung jawab atas perencanaan dan pengelolaan perpustakaan
sekolah serta dapat bekerja sama dengan semua anggota komunitas sekolah dan berhubungan
baik dengan perpustakaan umum dan lainnya. Sehingga dapat dipastikan bahwa program
perpustakaan yang sukses akan sangat bergantung pada tenaga pustakawan dan staf pendukung
yang profesional yang jumlahnya memadai (NEMA, 2000).

Idealnya, jenis tenaga/pegawai perpustakaan sekolah yang dibutuhkan meliputi: Seorang


Kepala Perpustakaan merangkap sebagai pustakawan senior; satu atau lebih Pustakawan dan
dibantu oleh satu atau beberapa orang Asisten Pustakawan yang ditugaskan di perpustakaan
secara penuh (full time); beberapa staf pendukung (Support staff) dibantu para murid pembantu
atau sukarelawan (adull volunteers and student assistants).

Tingkat, pola dan jumlah tenaga penyelenggaraan perpustakaan sekolah dapat dipengaruhi
oleh sejumlah variabel, seperti: misi, ukuran sekolah, harapan staf pengajar, administrator,
murid, integrasi program perpustakaan ke dalam kurikulum dan hubungan pembelajaran pada
layanan dan sumber daya perpustakaan.
PENGEMBANGAN DAN FAKTOR SDM
PERPUSTAKAAN SEKOLAH

Manajemen pengembangan sumber daya manusia perpustakaan adalah


penyiapan, pengaturan dan pemanfaatan (pengembangan) sumber daya manusia
perpustakaan untuk memikul tanggung jawab lebih tinggi yang berhubungan erat
dengan peningkatan kemampuan intelektual dan keterampilan yang diperlukan
untuk melaksanakan pekerjaan kepustakawanan dengan secara lebih efektif dan
efisien.
Beberapa faktor yang perlu diperhatikan dalam program pengembangan
sumber daya manusia perpustakaan sekolah, yaitu:

1) Kebijaksanaan sekolah yang berlaku;


2) Prestasi kerja tenaga perpustakaan yang ada.
3) Latar belakang pendidikan formal para tenaga perpusakaan.
4) Pelatihan yang telah ditempuh oleh personel perpustakaan.
5) Pengalaman kerja yang dimiliki tenaga perpustakaan.
6) Kesetiaan para tenaga perpustakaan terhadap lembaga.
7) Keluasan pergaulan/ relasi para tenaga perpustakaan dengan berbagai pihak,
baik di dalam maupun luar sekolah.
8) Usia (mendekati masa pensiun atau masih muda), jenis kelamin dan hobi para
tenaga perpustakaan
9) Status jabatan (fungsional atau staf biasa)
UPAYA PENGEMBANGAN
SDM

Upaya pengembangan SDM melalui pendidikan baik formal maupun informal menjadi salah
satu cara untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, inovasi dan kemampuan SDM
perpustakaan agar yang bersangkutan dapat bekerja dengan profesional, nyaman dan dapat
menyalurkan aktualisasi dirinya sehingga ia berkepribadian yang kuat, dinamis dan optimis. Semua
itu akan berimbas positif pada kinerja perpustakaan dan sekolah bersangkutan secara umumnya.
Terdapat enam langkah yang dapat dilakukan dalam upaya pengembangan SDM perpustakaan
melalui program pendidikan dan pelatihan, yaitu:

1.Penentuan kebutuhan
2.Penetapan sasaran
3.Penetapan program
4.Identifikasi proses pembelajaran
5.Pelaksanaan program
6.Penilaian hasil
SELAMAT BELAJAR

SEMANGAT YAAA....
SEMOGA SUKSES.... AAMIIN

Anda mungkin juga menyukai