Anda di halaman 1dari 9

KONVENSIONAL(ISASI)

MASYARAKAT LITERAT
— Sonia Wijaya Putra
Sudahkah kita
mencintai diri
sendiri?
Dalam konteks epistemologi modern, terdapat sebuah konseptualisasi paradigma yang
berkaitan dengan pendorongan individu untuk menghargai eksistensi aktual dirinya
sendiri atau mengacu pada penghargaan, penghormatan, dan kasih sayang terhadap
diri sendiri. Konseptualisasi ini menyoroti pentingnya refleksi batiniah yang terarah
pada diri dengan tingkat intensitas yang besar. Namun, kesan yang diemban oleh
konseptualisasi tersebut sebenarnya sampai pada penafsiran yang salah dan berpotensi
memicu perilaku yang bersifat egois, hedonistis, dan naristis. Konsekuensi akibatnya,
kesan tersebut dapat merusak keberlangsungan eksistensi pribadi si individu dan juga
lingkungan yang terlibat.
Philautia?
Philiutia adalah pandangan yang dipegang oleh masyarakat Yunani kuno yang
memandangnya sebagai sikap yang seimbang dan menjunjung tinggi perawatan diri
sendiri, tanpa menjadikannya sebagai obsesi. Konsep Philiutia menekankan
pentingnya menjaga kesejahteraan pribadi sembari mempertahankan keseimbangan
dengan orang lain. Dalam pandangan philautia, disarankan untuk merasa nyaman dengan
diri sendiri dan membangun harga diri yang sehat. Konsep ini secara luas terkait dengan
konsep perawatan diri, pemahaman kasih sayang dalam menghargai diri sendiri, dan
penghargaan terhadap nilai-nilai positif yang terkandung dalam diri manusia.
Etimologi Kata ‘Komunitas’

Kata "komunitas" atau dalam bahasa inggris “community” berasal dari bahasa Latin, yaitu
"communitas", yang berarti "masyarakat" atau "kelompok orang yang tinggal bersama."
Kata ini terbentuk dari kata dasar "communis", yang berarti "bersama-sama" atau
"umum."
Literasi
Kata "literasi" awalnya berasal dari bahasa Latin yaitu "littera" yang memiliki arti tulisan.
Secara garis besar, literasi mengacu pada keterampilan seseorang dalam membaca dan
menulis. Namun, dalam perkembangannya, istilah literasi memiliki cakupan yang lebih
luas dan meliputi kemampuan untuk memahami serta menggunakan informasi dengan
efektif dalam kehidupan sehari-hari.

Komponen dasar literasi meliputi kemampuan membaca, menulis,


mendengar, berbicara, serta pemahaman dan pemikiran kritis.
Komunitas Literasi
Komunitas Literasi adalah salah satu entitas sosial yang tidak hanya
berfokus pada kepentingan individu dalam bidang literasi, namun juga
menumbuhkan nilai-nilai sosial yang berkaitan dengan literasi yang
secara keseluruhan meningkatkan literasi di masyarakat.
Dari Komunitas Literasi
membentuk masyarakat yang
melekat dengan literasi
“Kemenangan pertama dan terbesar adalah
menaklukkan diri sendiri.”

—Plato

Anda mungkin juga menyukai