Anda di halaman 1dari 11

PENGELOLAAN

KEUANGAN
Dibuat oleh: B. Mean keong & Lilya
Pengelolaan keuangan meliputi kegiatan perencanaan, pemeriksaan,
penggunaan, pengendalian, penyimpanan, serta pengevaluasian
kinerja keuangan untuk mencapai tujuan tertentu. Ini meliputi
kegiatan seperti perencanaan keuangan, pembuatan anggaran,
pelacakan pengeluaran, pengelolaan utang, menabung, berinvestasi,
dan perencanaan keuangan jangka panjang.
1. PENGELOLAAN KEUANGAN KELUARGA
Mengelola keuangan keluarga atau rumah tangga bukanlah hal yang mudah.
Banyak faktor yang memengaruhi keuangan rumah tangga, mulai dari
kebutuhan wajib yang harus dipenuhi hingga keinginan atau konsumsi yang
bersifat tambahan atau hiburan. pada dasarnya pengelolaan keuangan rumah
tangga bertujuan untuk mencapai stabilitas keuangan, meningkatkan
kesejahteraan keluarga, dan memberikan perlindungan finansial bagi seluruh
anggota keluarga. Komunikasi dan kerjasama antara anggota keluarga juga
sangat penting dalam pengelolaan keuangan keluarga. Ini meliputi kegiatan
seperti perencanaan keuangan, pembuatan anggaran, pelacakan pengeluaran,
pengelolaan utang, menabung, berinvestasi, dan perencanaan keuangan
jangka panjang.
berikut adalah cara cara yang bisa di lakukan untuk
mengelola keuangan rumah tangga secara efektif :

1 Memahami Perbedaan Kebutuhan dan Keinginan

Menghitung seluruh pendapatan dan membuat daftar pengeluaran


2
prioritas bulanan

3 Mengalokasian dana untuk tabungan


2. PENGELOLAAN KEUANGAN PERUSAHAAN
Pengelolaan keuangan perusahaan adalah segala aktivitas yang berhubungan
dengan perolehan, pendanaan, dan pengelolaan aset perusahaan dengan tujuan
mencapai stabilitas keuangan, pertumbuhan, dan keberlanjutan bisnis. Ini
melibatkan berbagai kegiatan seperti perencanaan keuangan, penganggaran,
analisis laporan keuangan, pengelolaan modal kerja, pengambilan keputusan
investasi, pembiayaan, manajemen risiko keuangan, evaluasi kinerja keuangan,
serta kebijakan dividen dan pengembalian modal.
Berdasarkan definisi tersebut, dapat disimpulkan bahwa pengelolaan keuangan
perusahaan meliputi:
A. cara memperoleh dana untuk membiayai usaha
B. cara mengelola dana tersebut sehingga tujuan perusahaan tercapai
C. cara perusahaan mengelola aset yang dimiliki secara efisien dan efektif.
Fungsi pengelolaan keuangan perusahaan

fungsi pengelolaan keuangan perusahaan bertujuan untuk menjaga stabilitas


keuangan perusahaan, meningkatkan kinerja, dan mencapai tujuan bisnis yang
ditetapkan. kesuksesan suatu perusahaan dipengaruhi oleh kemampuan
manajer keuangan untuk beradaptasi terhadap perubahan dalam meningkatkan
dana perusahaan sehingga kebutuhan perusahaan dapat terpenuhi. Dalam hal
ini, manajer keuangan harus mampu mengalokasikan keuangan perusahaan
secara efisien ke dalam pos investasi, pendanaan, dan dividen. Jika
pengalokasian pada tiga pos tersebut tepat, perusahaan akan mampu
memaksimalkan nilai perusahaan.
Tujuan pengelolaan keuangan perusahaan

tujuan pengelolaan keuangan perusahaan adalah


untuk menjaga stabilitas keuangan perusahaan,
meningkatkan kinerja, dan mencapai tujuan bisnis
yang ditetapkan. Menurut Dian Wijayanto tujuan
pengelolaan keuangan adalah memaksimalkan
kekayaan dan keuntungan. Untuk mencapai tujuan
tersebut, manajemen keuangan menggunakan dua
pendekatan, yaitu profit risk approach serta liquidity
and profitability.
3. PENGELOLAAN KEUANGAN NEGARA
pendapatan negara adalah hak pemerintah pusat yang diakui sebagai penambah nilai kekayaan bersih.
Berikut adalah jenis-jenis pendapatan negara.

a. Pendapatan negara
pendapatan negara adalah hak pemerintah pusat yang diakui sebagai penambah
nilai kekayaan bersih. Berikut adalah jenis-jenis pendapatan negara
1) penerimaan dalam negeri terdiri atas penerimaan perpajakan dan penerimaan
negara bukan pajak.

2) Penerimaan hibah, yaitu semua penerimaan negara, baik dalam bentuk devisa,
devisa yang dirupiahkan, rupiah, jasa, maupun surat berharga, yang diperoleh dari
pemberi hibah yang tidak perlu dibayar kembali dan yang tidak mengikat, baik
yang berasal dari dalam negeri maupun luar negeri.
b. Belanja negara
belanja negara adalah kewajiban pemerintah pusat yang diakui
sebagai pengurang nilai kekayaan bersih, yang terdiri atas belanja
pemerintah pusat dan transfer ke daerah. Belanja negara
digunakan untuk keperluan penyelenggaraan tugas pemerintahan
pusat dan pelaksanaan perimbangan keuangan antara pemerintah
pusat dan daerah.

c. Bidang pengelolaan keuangan negara


Bidang pengelolaan keuangan negara adalah praktik yang
melibatkan pengelolaan semua aspek keuangan pemerintah,
termasuk pengumpulan pendapatan dan pengeluaran.bidang
pengelolaan keuangan negara dikelompokkan menjadi tiga
subbidang. yaitu subbidang pengelolaan fiskal, subbidang
pengelolaan moneter, dan subbidang pengelolaan kekayaan negara
yang dipisahkan
D. TUJUAN PENGELOLAAN KEUANGAN NEGARA

keuangan negara berhubungan dengan fungsi alokasi sumber ekonomi, fungsi distribusi,
dan fungsi stabilisasi, termasuk pertumbuhan ekonomi dan dampaknya terhadap kegiatan
ekonomi masyarakat. Tujuan pengelolaan keuangan negara adalah sebagai berikut.

1) Memengaruhi pertumbuhan ekonomi. 3) Merealokasi sumber-sumber ekonomi.

4) Mendorong retribusi pendapatan


2) Menjaga kestabilan ekonomi. pemerintah
THANK YOU!

Anda mungkin juga menyukai