Anda di halaman 1dari 17

Sayatul Mardiyani Rohman Tri Anto Jehan Gesit P.

Kukuh Widian Icha Emamalinda

(30612007) (30612013) (30612016) (30612018) (30612020)

Tujuan pemeriksan foto thorax digunakan untuk

mendiagnosis banyak kondisi yang melibatkan dinding thorax, tulang thorax dan struktur yang berada di dalam kavitas thorax termasuk paru-paru, jantung dan saluran-saluran yang besar.
Gambaran yang berbeda dari thorax dapat diperoleh

dengan merubah orientasi relatif tubuh dan arah pancaran X-ray. Gambaran yang paling umum adalah posteroanterior (PA), anteroposterior (AP) dan lateral.

Thorax terletak antara leher dan perut. Cavum

thorax terdiri dari jantung, paru-paru, trakea, esophagus dan pembuluh darah. Rangka thorax dibentuk oleh columna vertebralis, tulang costa, cartilago costa, dan sternum. Tulang-tulang tersebutlah yang melindungi cavum thorax dan beberapa organ abdomen, contohnya hati dan limpa.

(http://withfriendship.com/user/crook/thorax.php)

Cavum Thorax Cavum thorax diisi oleh paru-paru dan cavum pleura, di bagian tengah paru-paru dan pleura disebut sebagai mediastinum. Daerah-daerah mediastinum diantaranya: Anterior mediastinum, terletak diantara pericardium dan sternum yang diisi oleh limfonodi. Middle mediastinum, yang di dalamnya terdapat pericardium dan jantung. Posterior mediastinum, terletak diantara pericardium dan collum vertebra, yang di dalamnya berisi esofagus, ductus toracicus, trunkus simpatis, dan aorta desenden.

Proses Pernapasan

Pernapasan Dada Pernapasan Perut

Merupakan pernafasan yang menggunakan gerakan

otot-otot antar tulang rusuk (interkostal). Rongga dada membesar karena tulang dada dan tulang rusuk terangkat akibat kontraksi otot-otot yang terdapat diantara tulang-tulang rusuk. Paru-paru turut mengembang, volumenya menjadi besar, sedangkan tekanannya menjadi lebih kecil daripada tekanan udara luar. Dalam keadaan demikian, udara luar dapat masuk melalui batang tenggorok (trakea) ke paru-paru (pulmo).

Merupakan pernapasan yang menggunakan otot-otot

diafragma. Otot-otot sekat rongga dada berkontraksi sehingga diafragma yang semula cembung menjadi mendatar, dengan demikian, paru-paru dapat mengembang kearah perut (abdomen). Pada waktu itu rongga dada bertambah besar dan udara terhirup masuk.

Foto thorax pada umumnya akan melihat hal - hal di bawah ini :
Tulang - tulang Iga, klavikula,

scapula, sternum, vertebra Diafragma Mediastinum dan Pleura Jantung dan Aorta Paru Trakhea dan Soft tissue

Cek apakah sentrasi foto sudah benar dan foto dibuat

pada waktu inspirasi penuh. Foto yang dibuat pada waktu ekspirasi bisa menimbulkan keraguan karena bisa menyerupai suatu penyakit. Cek apakah tulang-tulang (iga, clavicula, scapula,dll) Normal. Cek jaringan lunaknya, yaitu kulit, subcutan fat, musculus-musculus seperti pectoralis mayor, trapezius dan sternocleidomastoideus. Pada wanita dapat terlihat mammae

Cek apakah posisi diafragma normal ; diafragma kanan

biasanya 2,5 cm lebih tinggi daripada kiri. Normalnya pertengahan costae 6 depan memotong pada pertengahan hemidiafragma kanan. Cek sinus costophrenicus baik pada foto PA maupun lateral. Cek mediastinum superior apakah melebar, atau adakah massa abnormal, dan carilah trachea. Cek adakah kelainan pada jantung dan pembuluh darah besar. Diameter jantung pada orang dewasa (posisi berdiri) harus kurang dari separuh lebar dada. Atau dapat menentukan CTR (Cardio Thoracalis Ratio). Cek hilus dan bronkovaskular pattern. Hilus adalah bagian tengah pada paru dimana tempat masuknya pembuluh darah, bronkus, syaraf dan pembuluh limfe. Hilus kiri normal lebih tinggi daripada hilus kanan.

Px : Foto toraks PA Deskripsi : - Jantung & Aorta Besar dan bentuk dalam batas normal, CTR < 50%. Apex berada dikiri. Aorta tidak elongatio. -Trakea berada di tengah -Paru Hilus kanan dan kiri normal. Corakan bronkovaskuler kedua paru normal. -Diafragma berbentuk kubah kanan lebih tinggi dari kiri -Sudut costroprenicus lancip -Tulang tulang intact -Soft tissue dalam batas normal Kesan : Pemeriksaan foto toraks saat ini dalam batas normal.

Anda mungkin juga menyukai