Anda di halaman 1dari 2

Translasi dari Mata Uang Fungsional ke Mata Uang Penyajian

Sebuah mata uang fungsional (functional currency) adalah mata uang digunakan dalam
lingkungan ekonomi utama, dimana suatu entitas beroperasi. Ini merupakan lingkungan dimana
suatu entitas yang pada dasarnya menghasilkan dan menggunakan uang.

Sebuah mata uang penyajian (presentation currency) adalah mata uang dimana sebuah entitas
menyajikan laporan keuangannya. Jika mata uang tidak sama dengan mata uang fungsional
entitas, maka entitas harus menjabarkan laporan keuangannya ke dalam mata uang penyajian.
Gunakan tiga prosedur berikut untuk melakukannya :

1. Mentranslasikan aset dan liabilitas pada kurs penutup pada tanggal laporan posisi keuangan.

2. Mentranslasikan pendapatan dan beban-beban pada nilai tukar pada tanggal transaksi. Adalah
dapat diterima untuk menggunakan nilai tukar rat-rata, kecuali nilai tukar berfluktuasi secara
signifikan.

3. Mengakui semua hasil dari selisih kurs didalam pendapatam komprehensif lain. Selisih ini
timbul dari translasi pendapatan dan beban pada nilai tukar pada tanggal transaksi,
dibandingkan dengan menggunakan kurs penutup untuk mentranslasikan aset dan kewajiban,
serta dari translasi saldo awal aset bersih pada periode kurs penutupan yang berbeda dengan
kurs penutupan periode sebelumnya.

Contoh :
Swiss Style, pembuat pakaian model wanita, menggunakan Euro sebagai mata uang fungsional,
tetapi mengharapkan untuk menggunakan mata uang dolar Amerika sebagai mata uang
penyajian. Nilai tukar Euro dengan dolar Amerika pada awal tahun adalah Euro 1 = US$ 1,25
yang berubah menjadi US$ 1,75 pada akhir tahun (kurs penutup), dan rat-rata US$ 1,50 selama
tahun berjalan. Konversi laporan keuangannya adalah sebagai berikut :

Laporan Laba Rugi

(000) Dalam Euro Komentar Nilai Tukar Dalam US$

Pendapatan 90.000 Nilai tukar rata-rata 1,50 135.000
Harga Pokok Penjualan 39.000 Nilai tukar rata-rata 1,50 58.500
Laba Kotor 51.000 76.500
Beban Lain 34.000 Nilai tukar rata-rata 1,50 51,000
Laba 17.000 25.000







Laporan Posisi Keuangan

(000) Dalam Euro Komentar Nilai Tukar Dalam US$

Aset
Kas 8.000 Kurs penutup 1,75 14.000
Piutang dagang 23.000 Kurs penutup 1,75 40.250
Persediaan 18.000 Kurs penutup 1,75 31.500
Pabrik dan Peralatan 11.000 Kurs penutup 1,75 19.250
Total Aset 60.000 105.000
Liabilitas dan Ekuitas
Hutang dagang 19.000 Kurs penutup 1,75 33.250
Kewajiban lainnya 9.000 Kurs penutup 1,75 15.750
Laba ditahan 18.000 Dari laporan laba 25.500
Selisih kurs 0 rugi 4.250
Modal saham 15.000 1,75 26.250
Kewajiban dan Ekuitas 60.000 Kurs penutup 105.000



Pengungkapan

Sebuah entitas pelapor harus mengungkapkan infromasi berikut tentang pengaruh perubahan
nilai tukar mata uang asing :

1. Perubahan dalam mata uang fungsional (change in functional currency). Ketika ada perubahan
dalam mata uang fungsional baik dari entitas pelapor atau kegiatan usaha luar negeri yang
signifikan, buatlah catatan mengenai fakta tersebut dan alasan entitas mengubah mata uang
tersebut.

2. Perbedaan dalam pendapatan komprehensif lain (differences in other comprehensive income).
Jumlah bersih dari selisih kurs yang diakui didalam pendapatan komprehensif lain. Juga
melakukan rekonsiliasi pada saldo awal dan saldo akhir dari selisih kurs ini.

3. Perbedaan dalam laporan laba rugi (differences in profit or loss). Jumlah dari selisih kurs yang
diakui didalam laporan laba rugi.

4. Mata uang yang berbeda (different currency). Ketika laporan keuangan atau informasi
keuangan lainnya ditampilkan dalam penyajian dari entitas, maka entitas menyatakan bahwa
laporan keuangannya sesuai dengan IFRS. Jika tidak sesuai, maka identifikasi infromasi
sebagai pendukung , mata uang yang ditampilkan, mata uang fungsional, dan metode translasi
yang digunakan untuk membuat informasi pendukung.

5. Mata uang penyajian yang berbeda (presentation currency differs). Ketika mata uang
penyajian berbeda dengan mata uang fungsional, buatlah catatan mengenai fakta tersebut.
Juga mengungkapkan mata uang fungsional, dan alasan perusahaan menggunakan mata uang
penyajian yang berbeda. (sumber: IFRS Made Easy, Steven M. Bragg, 2012)

Anda mungkin juga menyukai