Anda di halaman 1dari 6

MACAM PASTA

1. Angel Hair,
teksturnya halus dan lembut. mungkin inilah sebabnya mengapa pasta ini dijluluki rambut
mlaaikat. waktu pengolahan: 3- 5 menit. penyajian paling baik dengan saus tomat, minyak
zaitun, krim, mentega, dan seafood.

2. Farfalle, jenis pasta ini menyerupai dasi kupu- kupu yang biasa dipakai para pria saat
mengenakan tuxedo. dalam bahasa Italia ferfalle sendiri berarti kupu- kupu. waktu
pengolahannya: 10- 12 menit. penyajian paling baik yaitu sebagai campuran salad, atau
pasta yg menggunakan saus keju, minyak zaitun, dan mentega.

3. Fettuccine,
spagetti yang tebuat dari telur ini biasanya memiliki lebar +/- 1/4 inci. nama fettuccine
sendiri merupakan bahasa Italia yang berarti pita kecil. waktu pengolahannya: 10- 12
menit. penyajian paling baik yaitu dengan saus daging, krim, dan keju.

4. Fusilli atau Rotini,
biasanya pasta dengan ciri khas bentuk yang menyerupai kumparan kecil (fusilli) atau
spiral (rotini) hadir dalam ukuran 1 1/2 inci. waktu pengolahan: 8- 10 menit. penyajian
paling baik yaitu dengan campuran salad, atau dengan saus tomat, pesto dan seafood.

5. Jumbo Shell,
bentuknya mirip cangkang keong. waktu pengolahannya sekitar 11- 13 menit. penyajian
terbaik yaitu sebagai campuran masakan atau dengan saus tomat dan krim
6. Linguine,panjangnya mirip spagetti dengan ukuran lebar 1/8 inci. kata linguine sendiri
apabila diterjemahkan artinya lidah kecil. waktu pengolahannya 10- 12 menit. penyajian
terbaik dengan saus tomat, pesto, minyak zaitun, dan seafood.

7. Orecchiette,
memiliki bentuk cekung, nama orrichiette sendiri berarti "telinga kecil". waktu pengolahan:
10- 12 menit. penyajian terbaik dengan saus daging, krim, dan seafood.

8. Orzo,
bentuk pasta ini mirip beras. waktu pengolahannya sekitar 9- 11 menit. penyajian paling
baik yaitu dengan campuran salad atau sup, atau juga dengan saus tomat, minyak zaitun,
dan vinaigrette

9. Pappardelle,
bentuknya mirip potongan kertas, pasta ini biasanya berukuran 5/8 inci. waktu
pengolahannya sekitar 7-10 menit. penyajian terbaik dengan saus tomat, dahing, dan
sayur.

10. Penne,
bentuknya mirip tube kecil berukuran 2-4 inci dengan potongan bagian ujung mirip
diagonal. waktu pengolahannya sekitar 10- 12 menit.penyajian terbaiknya dengan
menggunakan saus tomat, daging, pelengkap sup dan krim

11. Rigatoni,
bentuknya mirip tabung kecil dengan panjang 1 1/2 dan diameter 3/4 inci. waktu
pengolahannya 11- 13 menit. penyajian terbaiknya yaitu bersama saus daging, sup, krim,
dan keju.

12. Shells,
hampir sama dengan jumbo shells hanya saja bentuk pasta dengan mulut terbuka yang
lebih kecil. waktu pengolahannya 10- 12 menit. penyajian terbaiknya yaitu dengan saus
tomat, daging, sup, krim, keju, dan vinaigrette.

13. Spagetti,
jenis pasta yang satu ini merupakan yang paling umum di Indonesia. memiliki panjang 10
inci, dan waktu pengolahan terbaiknya adalah 9- 11 menit. penyajian terbaiknya yaitu
menggunakan saus tomat, pesto, daging dan seafood.

14. Ziti,
hadir dengan ukuran medium dengan lebar 2 inci lebih. nama ziti sendiri berarti pengantin
wanita atau lelaki. waktu pengolahannya sekitar 10- 12 menit. penyajian terbaik yaitu
sebagai campuran masakan dengan saus tomat, minyak zaitun, krim, atau keju.

15. Elbow Macaroni,
bentuk pasta ini mirip dengan huruf C. di Indonesia populer dengan nama macaroni saja.
waktu pengolahannya sekitar 6- 8 menit. penyajian terbaiknya sebagai campuran masakan
seperti salad atau sup. saus idelanya adalah keju dan mentega.

JENIS PASTA DAN SAUCENYA


Pasta adalah makanan khas dari Italia yang sudah pasti semua orang tahu. Pasta bisa
dimasukan dalam klasifikasi main course ataupun dikapal saya bekerja sebagai primo piatti
( sebelum main course disajikan ) dimenu. Ada berbagai macam jenis/ type masakan pasta
yang sangat dikenal dan digemari, dan berikut ini beberapa masakan pasta yang sering
saya sajikan, akan tetapi tidak menutup kemungkinan jenis pasta yang dipakai mungkin
berbeda untuk sauce yang sama. Itu semua tinggal bagaimana seorang chef de cuisine
dapat mengemas makanan menjadi lebih variatif dari banyak jenis pasta yang tersedia.
Dibedakan menjadi 5 jenis kategori pasta :

1. Long Pasta/ Spagheti Spagheti, bucatini, vermicelli, etc.
2. Ribbon Pasta/ Flat Pasta Lasagna, Fettucini, Linguini, Tagliatelle, etc
3. Short Pasta Penne, Rigatoni, Mezze, etc
4. Shape/ Decorativ Pasta Farfale, Orreciette, Fusilli, trofiete, etc.
5. Stuffed Pasta Ravioli, Canneloni, etc. Dibawah ini beberapa sauce pasta yang sangat
umum dijumpai,

- Pasta Aglio e olio : spagheti dimasak dengan Garlic and Oil, paling mudah dibuat dan
populer. - Pasta Olio e peperencino : mirip dengan Aglio e olio, hanya ditambah
peperencino.

- Pasta Pomodoro : dimasak hanya dengan fresh tomato, bisa juga ditambah daun basil dan
menjadi Pasta pomodoro e basilico.

- Pasta Carbonara : saus berbahan dasar egg, cheese, butter, olive oil, cream, bacon/
pancetta.

- Pasta Bolognese/ Ragu : saus berbahan dasar ground beef, tomato, onion, spices, cream,
carrots, celery.

- Pasta al Pesto : fresh basil, pine nut, parmesan, garlic, oil. - Pasta al Pesto ala Genovese :
saus pesto penyajiannya ditambah potato dan string bean.

- Pasta Marinara : berbahan dasar Tomatoes, Garlic, Onion, Basil,dapat divariasi dengan
Olives, Capers,Seafood.

- Pasta all'amatriciana : berbahan dasar Tomatoes, bacon/ guanciale, cheese dan dapat
divarisaikan dengan onion/ garlic.

- Pasta Arrabiatta : berbahan dasar Tomatoes, garlic, Chili/ peperencino, oil.

- Pasta Gorgonzola : berbahan dasar Gorgonzola, cream, milk.

- Pasta Puttanesca : berbahan dasar Tomatoes, olive, anchovies, capers, garlic.

- Pasta al nero di seppia : berbahan dasar squid dan sausnya, white wine, oil.

- Pasta alla Norma : berbahan dasar Tomatoes, Riccota, eggplant, garlic, oil. - Pasta
Napolitana : berbahan dasar fresh tomatoes atau sama dengan pasta pomodoro.

- Lasagna : baked pasta yang bisa berisikan sauce bolognese, pesto, vegetarian, etc

- Cannelloni : rolled pasta sheet biasanya stuffed dengan riccota, spinach, daging dan
biasanya dengan sauce tomato atau bechamel. Tips : Waiter yang baik harus selalu
menawarkan lagi kepada tamu apakah ingin menambahkan taburan parmesan/ Cheese
diatas pasta mereka. Spoon and Fork adalah standard untuk spagheti dan beberapa jenis
pasta decoratif, fork and knife untuk stuffed pasta atau lasagna.

Anda mungkin juga menyukai