Anda di halaman 1dari 4

TUGAS MANAJEMEN SDM PENYULUHAN AGAMA SARASWATI SEBAGAI LAMBANG ILMU PENGETAHUAN

NAMA NIM

: NI PUTU DEWI SUARIASTUTI :09.1.2.2.1.0487

JURUSAN : PENERANGAN AGAMA ( SORE) SEMESTER :V

FAKULTAS DHARMA DUTA INSTITUT HINDU DHARMA NEGERI DENPASAR 2011

SARASWATI LAMBANG ILMU PENGETAHUAN Pertama tama saya panjatkan puja dan puji syukur kehadapat ida sang hyang widhi wasa karena atas berkat rahmat beliau kita dapat berkumpul di sini dalam keadaan sehat. Sebelum saya menyampaikan materi yang saya bawakan terlebih dahulu marilah kita aturkan panganjali umat OM SWATIASTU Di antara semua mahluk yang hidup, manusia sajalah yang dapat membedakan dan berbuat baik dan buruk. Perbuatan baik mengantarkan mansia pada kebahagian, perbuatan buruk mengantarkan manusia pada kesedihan, kesengsaraan, penderitaan, dan kemalangan. Manusia bisa menghindari semua itu dengan cara melaksakan perbuatan baik. Oleh sebab itu manusia memerlukan sebuah petunjuk untuk mengetahui mana yang baik dan mana yang buruk, maka manusia perlu sebuah ilmu pengetahuan. Dengan ilmu pengetahuan manusia bisa membedakan mana yang baik dan mana yang buruk. Dalam hal ini ilmu pengetahuan di lambangkan dengan saraswati, Dalam legenda

digambarkan bahwa Saraswati adalah Dewi/ lstri dewa Brahma. Saraswati adalah Dewi pelindung/ pelimpah pengetahuan, kesadaran (widya), dan sastra. Dewi Saraswati digambarkan sebagai seorang wanita cantik bertangan empat, biasanya tangan- tangan tersebut memegang Genitri (tasbih) dan Kropak (lontar). Yang lain memegang Wina (alat musik / rebab) dan sekuntum bunga teratai. Di dekatnya biasanya terdapat burung merak dan undan (swan), yaitu burung besar serupa angsa (goose), tetapi dapat terbang tinggi . Dalam hal ini dewi saraswati yang di gambarkan dengan Tubuh dan busana putih bersih dan berkilauan melambangkan bahwa warna putih merupakan simbolis dari salah satu Tri Guna, yaitu Sattva-gunatmika dalam kapasitasnya sebagai salah satu dari lima jenis Prakrti. Ilmu pengetahuan diidentikan dengan Sattvam-jnanam. Sedangkan memiliki 4 tangan, memegang vina (sejenis gitar), pustaka (kitab suci dan sastra), aksamala (tasbih) dan kumbhaja (bunga teratai). Atribut ini melambangkan : vina (di tangan kanan depan) melambangkan Rta (hukum alam) dan saat alam tercipta muncul nadamelodi (nada - brahman) berupa Om. Suara Om adalah

suara musik alam semesta atau musik angkasa. Aksamala (di tangan kanan belakang) melambangkan ilmu pengetahuan dan kebijaksanaan dan tanpa keduanya ini manusaia tidak memiliki arti. kainnya yang putih menunjukkanbahwa ilmu itu selalu putih, mengingatkan kita terhadap nilai ilmu yang murni dan tidak tercela (Shakunthala, 1989: 38). Vahana. sarasvati duduk diatas bunga teratai dengan kendaraan angsa atau merak. Angsa adalah sejenis unggas yang sangat cerdas dan dikatakan memiliki sifat kedewataan dan spiritual. Angsa yang gemulai mengingatkan kita terhadap kemampuannya membedakan sekam dengan biji-bijian dari kebenaran ilmu pengetahuan, seperti angsa mampu membedakan antara susu dengan air sebelum meminum yang pertama. Kendaraan yang lain adalh seekor burung merak yang melambangkan kebijaksanaan (Shakunthala, 1989 : 38).. Dari penjelasan mengenai arti dari dewi saraswati sebagai lambang ilmu pengetahuan, dapat kita simpulkan betapa mulianya dan pentingnya ilmu pengetahuan dalam kehidupan manusia. Seperti sloka dalam niti satra II 5 yang berbunyi; Norana mitra manglewihana wara guna maruhur Norana satru manglewihana geleng hana rihati Norana sih manglewihana sih ikang atanaya Norana sakti dsiva juga sakti tan hana manahen Yang artinya: Tiaada sahabat yang melebihi pengetahuan yang luhur kegunaannya Tiada musuh yang lebih berbahaya dari pada nafsu jahat dalam hati sendiri Tiada kasih yang melebihi cinta kasih orang tua kepada putranya Tiada kekuatan yang menyamai dewa karena tiada orang yang mampu menahan Sebab itulah kita harus bisa menggunakan ilmu pengetahuan dengan baik berdasarkan dharma, karena salah memilih dan menggunakan ilmu pengetahuan menyebabkan kehancuran bagi diri kita sendiri. Memilih ilmu pengetahuan tinggi faedahnya aadalah pilihan yang paling tepat, sebab itulah yang disebut sebagai sesuatu yang amat mulia.

Jadi dapat saya simpulkan dewi saraswati yang telah menjadi guru sejati dan lambang ilmu pengetahuan bagi umat manusia di dunia ini. Dengan anugrah dewi saraswati, diharapkan dapat menuntun kita ke jalan yang benar,dan memberikan kecerdasan. Dengan ilmu pengetahuan juga dapat menolong kita dari kesengsaraan. Demikian yang dapat saya sampaiakn sekilas tentang dewi saraswati sebagai lambang ilmu pengetahuan. Saya tidak lupa mohon maaf jika ada keslahan dalam penyampaian mamteri yang saya bawakan. Akhir kata saya tutup dengan paramesanthi Om santih santih santih.om..

Anda mungkin juga menyukai