Anda di halaman 1dari 2

Bersahabat dengan Al-Qur'an

dan Sesungguhnya telah Kami mudahkan Al-Quran untuk pelajaran, Maka Adakah orang yang
mengambil pelajaran? (Q.S. Al-Qomar: 17)

1. Thaahaa.
2. Kami tidak menurunkan Al Quran ini kepadamu agar kamu menjadi susah;
3. tetapi sebagai peringatan bagi orang yang takut (kepada Allah),
4. Yaitu diturunkan dari Allah yang menciptakan bumi dan langit yang tinggi.
5. (yaitu) Tuhan yang Maha Pemurah. yang bersemayam di atas 'Arsy.


kalau Sekiranya Kami turunkan Al-Quran ini kepada sebuah gunung, pasti kamu akan melihatnya
tunduk terpecah belah disebabkan ketakutannya kepada Allah. dan perumpamaan-perumpamaan itu
Kami buat untuk manusia supaya mereka berfikir. (QS. Al-Hasyr 21)

Barangsiapa yang membaca satu huruf dari kitab Allah, maka ia mendapat satu kebaikan. Dan satu
kebaikan akan dilipatgandakan sebanyak sepuluh kali. Aku tidak mengatakan alif-lm-mm itu satu
huruf, tapi alif satu huruf, lm satu huruf dan mm satu huruf (H.R. Bukhari)

Orang yang membaca Al-Qur'an dengan mahir, akan bersama-sama malaikat yang mulia lagi taat,
dan orang-orang yang membaca Al-Qur'an dengan terbata-bata dan merasa berat, maka dia mendapat
dua pahala. (H.R. Bukhari)

Bacalah oleh kalian Al-Qur'an, karena ia akan menjadi syafaat bagi yang membacanya pada hari
kiamat. (H.R. Muslim)

Orang yang paling baik diantara kalian adalah yang belajar Al-Qur'an kemudian mengajarkannya.
(H.R. Bukhari)

Tidaklah berkumpul suatu kaum di salah satu rumah Allah (masjid) untuk membaca Al-Qur'an dan
mempelajarinya kecuali akan turun kepada mereka sakinah (ketenangan) dan mereka akan diliputi
rahmat (kasih sayang Allah) dan para malaikat akan menaungi mereka dan Allah pun akan menyebut
merekadi antara mahluk-mahluk yang ada di sisinya. (H.R. Muslim)

Anda mungkin juga menyukai