Anda di halaman 1dari 2

ANTI-TETANUS SERUM (ATS)

Serum anti-tetanus ini adalah serum yang dibuat dari plasma kuda yang dikebalkan
terhadap toksin tetanus. Plasma ini dimurnikan dan dipekatkan serta mengandung fenol 0,25%
sebagai pengawet.
Dosis dan cara pemberian
1. Dosis profilaksis 1500 IUper IM secepat mungkin kepada seseorang yang luka dan
terkontaminasi dengan tanah, debu jalan, atau lain-lain bahan yang dapat menyebabkan
infeksi Clostridium tetani. Dua minggu kemudian dilanjutkan dengan pemberian
kekebalan aktif dengan vaksin serap tetanus, supaya jika mendapat luka lagi tidak perlu
diberi serum anti-tetanus profilaktik, tetapi cukup diberi booster vaksin serap tetanus.
2. Dosis terapeutik 10.000 IU per IM atau IV, tergantung dari keadaan penderita.
Efek samping
1. Reaksi anafilaktik jarang terjadi, tetapi bila ada timbulnya dapat segera atau dalam waktu
beberapa jam sesudah suntikan.
2. Serum sickness timbul 5 hari setelah suntikan dan dapat berupa demam, gatal-gatal,
eksantema, sesak nafas dan gejala alergi lainnya. Sebelum memberi suntikan serum antitetanus dengan dosis penuh, sebaiknya dilakukan tes hipersensitifitas subkutan terutama
bagi mereka yang mempunyai penyakit alergi (asthma, dll).
Tes sensitivitas ATS
1. Tes kulit
Tes ini dilakukan dengan cara mengencerkan 0,1 cc serum dengan akuades atau NaCl
0,9% menjadi 1 cc. Suntikkan 0,1 cc dari larutan tersebut pada voler lengan bawah per IK
dan tunggu 15 menit. Reaksi positif alergi adalah bila terjadi infiltrat/indurasi dengan
diameter lebih besar dari 10 mm, dapat disertai rasa panas dan gatal.
2. Tes mata
Tes ini dilakukan dengan cara meneteskan 1 tetes serum pada mata dan tunggu 15 menit.
Reaksi positif alergi adalah bila mata merah dan bengkak.
Pengobatan dengan ATS hingga saat ini belum jelas hasilnya, karena itu ada ahli yang
menggunakan dan ada yang tidak menggunakannya. Bila digunakan, keberatannya adalah

mengenai harga, tetapi bila digunakan pun tidak berbahaya (kecuali pada penderita
hipersensitif). Kemampuan perlindungan ATS ini hanya berlangsung selama 23 minggu.

Anda mungkin juga menyukai