Anda di halaman 1dari 75

BASICDENTAL SCIENCE2

Tumbuh Kembang Gigi

Kelompok Tutorial 6

Finny Alfiati Beta

(160110150067)

Amelia Zainy

(160110150068)

Fania Fadhilah

(160110150069)

Mutiara Shofa Zakiyya

(160110150070)

Maya Adriati Pramestiningrum

(160110150071)

Reynaldy Hendy R

(160110150072)

Khafiya El Aunur R.

(160110150073)

Indah Permatahati Batubara

(160110150074)

Audya Tyas Regita

(160110150075)

Nada Qisthina Malik

(160110150076)

Biandra Azzahra

(160110150077)

Nadhira Fathir Rahmaningrum

(160110150078)

Siti Amirah Nublah Shabrina

(160110150079)

FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI


UNIVERSITAS PADJADJARAN
JATINANGOR
2016

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat
rahmat dan karunia-Nya, kami dapat menyelesaikan makalah tentang Tumbuh
Kembang Gigi ini.Tujuan dari penyusunan makalah ini ialah untuk memenuhi tugas
tutorial blokBDS 2.
Adapun makalah ini telah kami usahakan semaksimal mungkin dan tentunya
dengan bantuan dan arahan dari Emma Rachmawati,drg.,Mkes serta berbagai pihak
lain, sehingga dapat memperlancar pembuatan makalah ini. Untuk itu, kami tidak
lupa menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu.
Kami sangat berharap makalah ini dapat berguna dalam rangka menambah
wawasan serta pengetahuan mengenai tumbuh kembang gigi.Walau begitu, kami juga
menyadari bahwa dalam penulisan makalah ini masih banyak kekurangan.Oleh sebab
itu, kami sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun.Semoga dengan
selesainya makalah ini, bisa diambil hikmah dan manfaatnya sehingga dapat
memberikan inspirasi terhadap pembaca.

Sumedang, 7 Mei 2016

Penulis (Kelompok Tutorial 6)

ii

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ...................................................................................................................... ii


DAFTAR ISI ................................................................................................................................... iii
DAFTAR GAMBAR........................................................................................................................ v
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................................................. 1
1.1

Overview Kasus ........................................................................................................................ 1

1.2

Tabel 7 Jumps .......................................................................................................................... 3

1.3

Mekanisme................................................................................................................................ 5

1.4

List Learning Issues ................................................................................................................. 5

BAB II TINJAUAN PUSTAKA ...................................................................................................... 7


2.1

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Bentuk Gigi .................................................................. 7

2.2

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan Gigi ........................................................ 7

2.3

Perkembangan Gigi................................................................................................................ 10

2.4

PertumbuhanGigi ................................................................................................................... 17

2.5

Kelainan Bentuk dan Ukuran Gigi........................................................................................ 26

2.6

Kelainan Jumlah Gigi ............................................................................................................ 32

2.7

Morfologi Gigi Anterior Rahang Atas ................................................................................... 35

2.8

Perbedaan Gigi Desidui dengan Gigi Permanen .................................................................. 49

2.9

Radiografi ............................................................................................................................... 53

BAB III PEMBAHASAN ..................................................................................................................... 57


BAB IV KESIMPULAN ....................................................................................................................... 66
DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................................................... 68

iii

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Bud stage ................................................................................................... 12


Gambar 2. Cap stage ................................................................................................... 13
Gambar 3. Histodiferensiasi dan Morfodiferensiasi ................................................... 15
Gambar 4. Erupsi gigi ................................................................................................. 19
Gambar 5. Kronologi pertumbuhan gigi sulung ......................................................... 21
Gambar 6. Kronologi erupsi gigi ................................................................................ 25
Gambar 7. Tabel kronologi erupsi gigi permanen ...................................................... 26
Gambar 8. Makrodonsia .............................................................................................. 27
Gambar 9. Mikrodonsia .............................................................................................. 27
Gambar 10. Dens Evaginatus ...................................................................................... 29
Gambar 11. Kelainan Bentuk Gigi .............................................................................. 30
Gambar 12. Taurodonsia ............................................................................................. 32
Gambar 13. Pandangan Labial Insisiv Central Permanen ........................................... 36
Gambar 14. Pandangan Palatal Insisiv Central Permanen .......................................... 36
Gambar 15. Pandangan Mesial Insisiv Central Permanen .......................................... 37
Gambar 16. Pandangan Distal Insisiv Central Permanen ........................................... 37
Gambar 17. Pandangan Insisal Insisiv Central Permanen .......................................... 38
Gambar 18. Pandangan Labial Insisiv Lateral Permanen ........................................... 38
Gambar 19. Pandangan Palatal Insisiv Lateral Permanen .......................................... 39
Gambar 20. . Pandangan Mesial Insisiv Lateral Permanen ........................................ 39
Gambar 21. Pandangan Distal Insisiv Lateral Permanen ............................................ 40
Gambar 22. Pandangan Insisal Insisiv Lateral Permanen ........................................... 40
Gambar 23. Pandangan Labial Insisiv 1 ..................................................................... 41
Gambar 24. Pandangan Palatal Insisiv 1 ..................................................................... 41
Gambar 25. Pandangan Mesial Distal Insisiv 1 .......................................................... 42
Gambar 26. Pandangan Insisal Insisiv 1 ..................................................................... 42

Gambar 27.Insisiv 2 .................................................................................................... 43


Gambar 28. Kaninus Rahang Atas .............................................................................. 44
Gambar 29. Anatomi Landmark Aspek Labial ........................................................... 46
Gambar 30. Pandangan Palatal kaninus rahang atas ................................................... 47
Gambar 31. Pandangan Mesial Kaninus Rahang Atas................................................ 48
Gambar 32. Pandangan Distal Kaninus Rahang Atas ................................................. 48
Gambar 33. Pandangan Insisal Kaninus Rahang Atas ................................................ 49
Gambar 34. Gigi Desidui ............................................................................................ 50
Gambar 35. Gigi Permanen ......................................................................................... 50
Gambar 36. Perbedaan Gigi Desidui dengan Gigi Permanen ..................................... 51
Gambar 37. Radiografi Gigi Normal .......................................................................... 54
Gambar 38. Radiografi Gigi Incisivus Lateral Bagian Kanan Berbentuk Abnormal . 55
Gambar 39. Radiografi Gigi Incisivus Lateral Bagian Kiri Tidak Tumbuh ............... 56
Gambar 40. Mikrodonsia ............................................................................................ 58
Gambar 41. Hipodonsia .............................................................................................. 59
Gambar 42. Dens Invaginatus dan Dens Evaginatus .................................................. 61
Gambar 43. Kelainan Bentuk Gigi .............................................................................. 62
Gambar 44. Taurodontie ............................................................................................. 64

vi

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Overview Kasus


Kasus 1 bagian 1
Seorang anak berumur 15 tahun, Noni, didampingi oleh ibunya datang ke
RSGM FKG UNPAD untuk meminta penjelasan tentang gigi depan kanan
rahang atasnya yang memiliki bentuk yang abnormal dan terdapat gigi yang
hilang pada bagian sebelah kiri juga. Gigi depan yang bagian kanan lebih kecil
dari yang seharusnya yang menyebabkan gigi tesebut terlihat seperti gigi sulung,
sedangkan gigi depan bagian kiri tidak tumbuh sama sekali. Dari anamnesis yang
dilakukan dokter kepada ibunya Noni diketahui bahwa gigi yang hilang sudah
terlihat sejak anaknya masih memiliki gigi sulung yang bererupsi secara normal
tetapi gigi depan sebelah kiri ini tidak bererupsi dan akhir akhir ini dia merasa
tidak puas atas penampilannya. Bentuk yang abnormal mulai terlihat sejak gigi
tersebut menggantikan gigi sulung dan gigi tersebut memiliki mahkota yang
terlihat seperti cone atau berbentuk kerucut sehingga ia merasa giginya
mengganggu penampilannya karena membuat gigi bagian tengah terlihat sangat
besar dan terdapat celah diantara giginya. Ibunya ingin dokter gigi yang sedang
bertugas untuk memperbaiki gigi anaknya yang abnormal. Pemeriksaan intraoral
menunjukan gigi insisiv atas lateral seperti dibawah ini:

Gigi sebelah kanan terlihat lebih kecil daripada insisiv pertama

Gigi sebelah kiri tidak tampak


Pemeriksaan umum: tidak ada penyakit serius yang diderita anak tersebut

sejak lahir.

Kasus 1 bagian 2
Dokter gigi yang bertugas memprediksi pasirn mengalami disruption
dalam pertumbuhan dan perkembangan gigi sehingga menyebabkan abnormalitas
dalam bentuk dan jumlah gigi. Dokter gigi tersebut mendiagnosis Noni
mengalami microdontia insisiv lateral di bagian kanan rahang atas dan hipodonsia
insisiv lateral di bagian kiri rahang atas sehingga menyebabkan hilangnya gigi.
Pasien membutuhkan pemeriksaan radiografi untuk memastika adanya bakal gigi
dari gigi yang hilang atau tidak dan untuk memastikan didi yang lainnya normal.
.

1.2 Tabel 7 Jumps

Term

Problems

Hypothesis

Mechanism

More Info

Kelainan

Gigi atas depan kanan berbentuk

Pemeriksaan

kanan berbentuk

pertumbuhan

tidak biasa (mahkota kerucut dan

Intraoral:

tidak biasa

dan

berukuran kecil), Gigi atas depan - Gigi atas

(mahkota gigi

perkembanga

permanen

n Gigi

- Gigi atas depan

berbentuk
kerucut dan
berukuran lebih
kecil seperti gigi
bayi)
- Gigi atas depan
kiri tidak ada /
tidak tumbuh
- Kelainan ini
menyebabkan

kiri tidak tumbuh

depan kanan

berbentuk

Kelainan

Kelainan

tidak biasa

perkembangan

pertumbuhan

gigi

gigi

(Pemeriksaan IO:

Kelainan

Gigi I2 kanan <

jumlah

normal) Kelainan

gigi

morfologi

(mahkota gigi

1. Berapa
jumlah gigi
anterior
rahang atas?
2. Apa saja
gigi anterior
rahang atas?

permanen
berbentuk

3. Bagaimana

Learning Issue

1. Mengapa bentuk
gigi tidak normal?
2. Mengapa gigi tidak
tumbuh?
3. Apa itu
perkembangan?
4. Apa itu
pertumbuhan?
5. Bagaimana

kerucut dan

morfologi

pertumbuhan gigi

berukuran

gigi normal?

prenatal?

lebih kecil

(incisive &

seperti gigi

caninus)

bayi)

I Dont Know

- Gigi atas depan

4. Bagaimana
morfologi

6. Bagaimana
pertumbuhan gigi
postnatal?
7. Apa itu
microdontia?
3

gigi atas depan

Micro-

(Pemeriksaan IO:

tidak ada / tidak

gigi sulung

8. Apa itu hipodontia?

tengah terlihat

dontia

gigi I2 kiri tidak

tumbuh

anterior

9. Apa saja kelainan

sangat besar dan


terdapat
jarak/celah
diantara gigi-gigi
tersebut
- Sehingga,

tumbuh)

Hipodontia

Pemeriksaan
Umum:

rahang atas

bentuk dan jumlah

normal?

gigi lainnya?

Tidak ada penyakit


serius sejak lahir
Pemeriksaan
radiologi

mengganggu
penampilan
wajahnya

1.3 Mekanisme

KelainanPerkembangan

KelainanPertumbuhan

Gigi

Gigi

Kelainan Morfologi

Kelainanjumlahgigi

Gigi
Pemeriksaan IO (gigisulung
12 lebihkecildarigigi 11)

Kemungkinanadaben
ihgigitetapitidaktumb

Kemungkinantidakadab
nihgigi

uh

Mikrodonsia

Pemeriksaan IO (gigi
22 tidaktumbuh)

Hipodonsia

1.4 List Learning Issues


1. Mengapa bentuk gigi tidak normal (berbentuk kerucut)?
2. Mengapa gigi tidak tumbuh?
3. Apa itu perkembangan?
4. Apa itu pertumbuhan?
5. Bagaimana pertumbuhan gigi?
6. Bagaimana perkembangan gigi?
7. Apa itu microdontia?
8. Apa itu hipodontia?
9. Apa saja kelainan bentuk dan jumlah gigi lainnya?
More info
1. Berapa jumlah gigi anterior rahang atas?
2. Apa saja gigi anterior rahang atas?

3. Bagaimana morfologi gigi permanen anterior atas (insisivus, caninus)?


4. Bagaimana morfologi gigi sulung anterior atas normal?
5. Bagaimana gambaran radiologi anatomi gigi?

BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Bentuk Gigi


Kelainangigigeligiataudisebut

anomaly

gigiyaitugigi

yang

bentuknyamenyimpangdaribentukaslinya.
Faktor-faktor yang menyebabkan anomaly gigi:
1. Gangguanmetabolisme
2. Faktorherediter
3. Gangguanpadawaktupertumbuhan, perkembangangigi
Faktor diatas dapat meengakibatkan anomaligigi yangseringterjadi:
a. Bentuk abnormal atauterjadiperubahanbentuk
b. Gigi kembar (bersatu)/ fused anterior teeth
c. Kelebihan gigiatau supernumerary (extra) tooth
d. Anodontiayaitutidakadabenihgigi di dalamrahang
e. Untukgigitetaplebihbanyakdaripadagigisusu
f. Untukgigigeligiataslebihbanyakdaripadagigigeligibawah
2.2

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan Gigi


Tidak Ada Benih Gigi
Tidak ada benih gigi atau disebut juga Anodontia. Anodontia adalah
suatu kelainan genetik yang langka yang ditandai dengan tidak munculnya
gigi geligi tetap. Kondisi ini dibagi lagi menjadi tiga kelompok, tergantung
jumlah gigi yang hilang. Pada anodontia kompleks, gigi geligi tidak muncul
secara keselurhan. Anodontia parsial, yang juga dikenal sebagai hipodontia,
adalah kehilangan kongenital untuk satu sampai enam gigi geligi tetap
sementara oligodontia mengacu pada kehilangan lebih dari enam gigi.
Ketiadaan benih gigi ini dapat dissebabkan oleh beberapa factor, seperti:
a. Herediter

Anodontia merupakan penyakit keturunan karena gen terpaut


kromosom X, dimana Gen tertaut kromosom X adalah gen yang terdapat
pada kromosom X. Gen tertaut kromosom X merupaka gen tertaut tidak
sempurna. Pada perempuan yang memiliki susunan kromosom kelamin
XX, terdapat kromosom seks yang bener bener homolog. Hal ini
menyebabkan hukum hukum dominansi dan resesif bagi sifat sifat yang
ditentukan oleh gen gen tertaut hukum X pada perempuan sama dengan
sifat sifat yang ditentukan oleh gen gen pada autosom. Dan biasanya gen
gen yang tertaut pada kromosom X ini banyak terdapat pada pria.
Perempuan hanya dapat bertindak sebagai carrier dan yang bertindak
sebagai penderita adalah laki laki.
Perkawinan individu penderita anodontia :
P1

Fenotip : Normal carrier (anodontia)


Genotif :

XAXa

normal
XAY

Gamet : XA , Xa, XA dan Y

F2
/

XA

XA

XAXA XAY

Xa

XAXa XaY

Dari diagram dapat kita ketahui probabilitas penderita anodontia


adalah sebagai berikut :
1.

25 % perempuan normal (XAXA)

2.

25 % perempuan karier anodontia (XAXa)

3.

25 % laki laki normal (XAY)

4.

25 % laki laki anodontia (XaY)

Bisa juga disebabkan oleh malfungsi gen. Gen rusak menyebabkan


bentuk dominan autosomal dari hypodontia (HYD1) telah dilacak ke dua
lokasi terpisah pada dua gen yang terpisah, 14q12-Q13 dan 4p16.1.

Autosomal resesif bentuk (HYD2) telah dilacak ke sebuah gen yang rusak
di gen peta lokus 16q12.1.
Tampaknya ada dua bentuk oligodontia juga. Bentuk yang lebih
dikenal disebabkan oleh mutasi gen yang terletak di chromosome14q12-13
dan ditularkan sebagai sifat dominan autosomal. Bentuk lain, kurang
umum dan kurang dikenal, disebabkan oleh mutasi pada lokasi yang tidak
diketahui di X-kromosom.
b. Gangguan Metaboisme
1)

Osteititis Deformans (Paget)


Gangguan ini menyebabkan pertumbuhan yang lambat. Pada fase

awal akan mengganggu proses resorpsi tulang. Fase kedua mengganggu


sistem vaskularisasi dan proses reparasi tulang tidak teratur. Fase akhir,
terjadi aposisi atau sklerosing.
Gangguan ini mempengaruhi pertumbuhan maksila 2 kali lebih
sering dari pada mandibular. Hal ini meynyebabkan hipertonisistas akar
gigi, hilangnya lamina dura, penyumbatan ruang ligament periodontal,
resorpsi akar, dan gigi terbenam.
2)

Hiperparatiroidsm
Hiperparatiroidism merupakan kondisi dimana terjadi hiperskresi

hormone paratiroid dari kelenkjar paratiroid yang hiperplastik, adenoma


paratiroid, dan denoharsinoma.. Hal ini menyebabkan hilangnya gigi dan
penipisan seluruh tulang kortikal dan sebagian lamina dua.
3) Gangguan Tumbuh Kembang Gigi
Gangguan ini disebabkan oleh kegagalan pada tahap inisiasi.
4)

Faktor Lingkungan

a. Stress
b. Geografi
c. Status gizi
d. Radiasi
e. Kandungan mineral

10

5)

Bagian dari suatu Syndrome


a. Ektodermal DIsplasia
Penyakit genetic yang mempengaruhi perkembangan fungsi
gigi, rambut, kelenjar keringat, kuku, telinga, retina dan serve.
Penyakit ini merupakan penyakit turunan yang disebabkan oleh
mutase spontaneous, autosomal dominan dan resesif, dan terpaut z
dominan dan resesif.
b. Sotos Syndrome
Menyebabkan pertumbuhan fisik yang berlebih, dienal juga
dengan

Cerebral

Gigantisme.

Cirinya

terlambat

dalam

perkembangan motoric cognitive, dan social, serta tonus otot


rendah, maloklusi, erupsi gigi premature, dan softenamel. Sindrom
ini disebabkan oleh mutas gen NSD 1 (Nuclear Set Domain 1)
c. Goltz Gorlin Syndrome
Cacat kulit, sistem saraf, mata, endokrin, kelainan gigi dan
tulang (odontogenesis keratocysts). Diturunkan melalui autosomal
dominan.
d. Down Sydrome
Keterbelakangan perkembangan fisik dan mental anak yang
menyebabkan palatum kecil dan melengkung, lidan besar dan
keriput, serta kelainan/anomaly gigi.
2.3

Perkembangan Gigi
Perkembangan memiliki definisi yaitu proses bertambahnya
kemampuan dalam struktur dan fungsi yang melibatkan proses pematangan.
Perkembangan gigi melibatkan interaksi resiprokal antara epitel
rongga mulut dengan sel-sel mesenkim yang berasal dari neural crest
cranial. Interaksi resiprokal yang terjadi merupakan interaksi yang
menunjukan adanya keterkaitan antara satu proses dengan proses
selanjutnya. Pada minggu ke-5 masa embrio, epitel ektoderm yang melapisi

11

kavum oris mengalami penebalan sepanjang tepi dari bakal rahang atas dan
rahang bawah. Penebalan ini terdiri atas dua lapisan yang meluas sampai ke
mesenkim, di mana lapisan pertama yaitu di sebelah labial akan
memisahkan diri dan membentuk ruangan di antara bibir dan prosesus
alveolaris dari rahang. Lapisan kedua yaitu di sebelah lingual akan
membentuk gigi yang disebut lamina dentalis. Pada lamina dentalis, terjadi
penebalan yang berbentuk kuncup dan masuk ke dalam jaringan pengikat
(mesoderm).Kuncup-kuncup ini merupakan benih-benih gigi. Ada 10 benihbenih gigi dalam masing-masing tulang rahang yang akan menjadi gigi
desidui. Pada awal minggu ke-10 lamina dentalis yang masih tinggal akan
membentuk kuncup-kuncup lagi yang akan menjadi benih-benih gigi
permanen.
Gigi desidui berkembang pada minggu ke-6 dan minggu ke-8 dan
gigi permanen berkembang pada minggu ke-20.21 Tahap mineralisasi pada
gigi desidui dimulai pada minggu ke-14 IU dan seluruh gigi desidui
termineralisasi secara sempurna setelah kelahiran. Gigi I dan M1 permanen
termineralisasi pada atau waktu setelah kelahiran, setelah itu baru gigi-gigi
permanen lain mengalami mineralisasi.
Tahap perkembangan gigi :
a. Inisiasi (Bud Stage)
Adanya bukti perkembangan gigi manusia bisa diobservasi pada
awal minggu ke 6 usia embrio. Sel pada lapisan basal epitelium oral
berpoliferasi lebih cepat dibandingkan sel yang berdekatan.Akhirnya
epitelia menebal dibagian lengkung gigi.Nantinya yang meluas sepanjang
seluruh margin bebas rahang. Hal ini disebut dengan premordium dari
bagian ektodermal gigi . Dan hasilnya disebut lamina dental.
Tahap inisiasi merupakan penebalan jaringan ektodermal dan
pembentukkankuntum gigi yang dikenal sebagai organ enamel pada minggu
ke-10. Perubahan yang paling nyata dan paling dominan adalah proliferasi
jaringan ektodermal dan jaringan mesenkimal yang terus berlanjut.

12

Gambar 1. Bud stage

b. Proliferasi (Cap Stage)


Dimulai pada minggu ke-11, sel-sel organ enamel masih terus
berproliferasi sehingga organ enamel lebih besar sehingga terlihat
perubahan morphologinya yaitu berbentuk cekung seperti topi. Bagian yang
cekung diisi oleh kondensasi jaringan mesenkim dan berproliferasi
membentuk papila dentis yang akan membentuk dentin. Sel basal yang
membatasi sel mesenkim akan terbagi menjadi dua lapisan inner sel dental
papilla, yang nantinya akan berdiferensiasi menjadi jaringan pulpa, dan
outer sel dental papilla, yang akan berdiferensiasi menjadi odontoblas yang
memproduksi dentin. Papila dental yang dikelilingi oleh organ enamel akan
berdiferensiasi menjadi pulpa. Sedangkan jaringan mesenkim di bawah
papila dental membentuk lapisan yang bertambah padat dan berkembang
menjadi lapisan fibrosa yaitu kantong gigi (dental sakus) primitif. Dental sac
ini nantinya akan berdiferensiasi menjadi sementum, ligament, periodontal.
Defisiensi pada tahap proliferasi akan berakibat pada gagalnya benih
gigi untuk berkembang dan kurangnya jumlah gigi dibandingkan
normalnya. Proliferasi yang berlebihan pada sel bisa menghasilkan sisa
sisa jaringan epitel.Sisa sisa tersebut bisa tetap tidak aktif atau menjadi
teraktivasi sebagai akibat dari iritasi atau stimulus. Jika sel berdiferensiasi
sebagian/ terlepasnya dari organa enamel dalam keadaannya yang
terdiferensiasi sebagian, sel sel tersebut menganggap fungsi sekretori
umum untuk semua sel epitel dan kistapun berkembang. Dan jika sel sel

13

berdiferensiasi sempurna atau terpisah dari organa enamel, maka


menghasilkan enamel dan dentin.

Gambar 2. Cap stage

c. Histodiferensiasi (Bell Stage)


Tahap bel merupakan perubahan bentuk organ enamel dari bentuk
topi menjadi bentuk bel. Perubahan histodiferensiasi mencakup perubahan
sel-sel perifer papila dental menjadi odontoblas (sel-sel pembentuk
dentin).Ada empat lapisan sel yang dapat dilihat pada tahap bell, yaitu Outer
Enamel Epithelium, Retikulum Stelata, Stratum Intermedium, dan Inner
Enamel Epithelium.
1. Outer Enamel Epithelium, merupakan lapisan diluar enamel organ,
yang berperan sebagai barter perlindungan selama produksi enamel sel
berbentuk kubus.
2. Inner Enamel Epithelium, terdapat di dalam enamel organ, berupa sel
silindris, dan nantinya akan berdiferensiasi menjadi sel pembentuk
enamel yaitu ameloblas.
3. Stellate Retikulum, terletak diantara Outer Enamel Epithelium dan
Inner Enamel Epithelium, yang berperan untuk mensupport produksi
enamel.
4. Stratum Intermedium, merupakan lapisan yang lebih dalam dan
mengandung enzim alkalin phosphatase.

14

d.Morfodiferensiasi
Morfodiferensiasi adalah susunan sel-sel dalam perkembangan
bentuk jaringan atau organ.Perubahan morfodiferensiasi mencakup
pembentukkan pola morfologi atau bentuk dasar dan ukuran relatif dari
mahkota gigi.
Morfologi gigi ditentukan bila epitel email bagian dalam tersusun
sedemikian rupa sehingga batas antara epitel email dan odontoblas
merupakan gambaran dentinoenamel junction yang akan terbentuk.
Dentinoenamel junction mempunyai sifat khas pada setiap gigi, sebagai
suatu pola tertentu pada pembiakan sel.

15

Gambar 3. Histodiferensiasi dan Morfodiferensiasi

e. Aposisi
Aposisi adalah pengendapan matriks dari struktur jaringan keras gigi
(email,dentin, dan sementum). Pertumbuhan aposisi ditandai oleh
pengendapan yang teratur dan berirama dari bahan ekstraseluler yang
mempunyai kemampuan sendiri untuk pertumbuhan yang akan datang.
f. Kalsifikasi
Kalsifikasi terjadi dengan pengendapan garam-garam kalsium
anorganik selama pengendapan matriks. Kalsifikasi akan dimulai di dalam
matriks yang sebelumnya telah mengalami deposisi dengan jalan presipitasi
dari bagian ke bagian lainnya dengan penambahan lapis demi lapis.
Gangguan pada tahap ini dapat menyebabkan kelainan pada kekerasan gigi
seperti hipokalsifikasi.
Pada minggu keenam kehamilan, lapis basal epitel mulut (ektoderm)
berproliferasi dan tumbuh ke dalam ektomesenkim di bawahnya, yang
berkembang dari krista neural. Sabuk berbentuk tapal kuda yang dikenal
sebagai lamina dentis dibentuk pada tiap rahang. Penjuluran ektodermal ini
membentuk sungkup di atas kelompok ektomesenkim dan setiap kelompok
sel (kuncup gigi) akan berkembang menjadi gigi desidua. Ektomesenkim
dibentuk oleh sel-sel mesenkim sehubungan dengan sel krista neural yang
berasal dari ektoderm. Sel-sel ektodermal kemudian berdegenerasi dan
menghilang. Komponen ektodermal kuncup gigi membentuk organ email
yang berfungsi untuk menghasilkan email. Komponen ektomesenkim
membentuk papila dentis yang akan mengembangkan sel odontoblas (sel

16

yang menghasilkan dentin) dan struktur pulpa dentis lainnya. Mesenkim


juga memadat disekitar organ email dan akhirnya berkembang menjadi
sementoblas (sel yang membentuk sementum) dan ligamen periodontal.
Organ email terus membesar dan mengambil bentuk genta pada
minggu ke-8 kehamilan. Epitel email luar (eksterna), yang berhubungan
dengan lamina dentis bertakuk oleh banyak pembuluh kapiler. Sel
berbatasan dengan papila dentis menjadi silindris dan menyusun epitel email
dalam (interna). Sel ini berkembang menjadi ameloblas (sel yang akan
menghasilkan email). Sel epitelial di antara lapis luar dan dalam menyusun
retikulum stelata dan stratum intermedium.
Sebelum ameloblas mulai mensekresi email, mereka merangsang
sel-sel lapisan superfisial dari papila dentis untuk memanjang dan
berkembang menjadi odontoblas. Odontoblas mulai mensekresi predentin,
yang merangsang pembentukan email oleh ameloblas.
A. Pembentukan Dentin (Dentinogenesis)
Odontoblas mensekresi prokolagen yang bergabung menjadi serabut
kolagen dari predentin. Sel-sel ini juga memperantarai mineralisasi serabut
kolagen, yang berakibat terbentuknya dentin. Badan sel odontoblas terdesak
mundur ke dalam rongga pulpa sementara dentin menimbun, tetapi
cabangnya tetap terdapat dalam tubuli dentin yang terbentang di seluruh
tebal dentin.
B. Penbentukan Email (Amelogenesis)
Ameloblas adalah sel epitel luar biasa karena bagian dasarnya, yang
berbatasan dengan lamina basal, menjadi permukaan sekresinya. Taut kedap
dijumpai di sekitar apeks histologis (basis fungsional) dan basis histologis
(apeks fungsional) setiap sel. Retikulum endoplasma kasar dan sebuah
kompleks golgi luas terdapat dalam sitoplasama di antara inti dan apeks
fungsional sel ini. Ameloblas berfungsi menghancurkan lamina basal yang
memisahkan sel-sel ini dari odontoblas dan dentin. Juluran pendek
berbentuk kerucut dari ameloblas (prosesus Tomes) merupakan tempat
sekresi dari matriks email. Permukaan lateral prosesus Tomes menghasilkan

17

matriks organik dari email antar-batang, sedangkan permukaan apikal


berfungsi meletakkan matriks dari batang email. Peranan ameloblas dalam
mineralisasi belum jelas, tetapi kristal hidroksiapatit dibentuk pada matriks
organik. Matriks ini hampir seluruhnya dibuang oleh ameloblas. Setelah
pembentukan email selesai, organ email terdiri atas epitel berlapis gepeng
yang cepat terkikis habis bila gigi muncul dalam rongga mulut.
C. Perkembangan Akar Gigi dan Sementum
Setelah perkembangan korona selesai dan sebelum erupsi, lengkung
servikal bertumbuh ke apikal membungkus papila dentis dan membentuk
selubung akar Hertwig, yang terdiri atas penyatuan epitel email luar dan
dalam.

Lapis

dalam

menginduksi

pembentukan

odontoblas

yang

menghasilkan dentin dari akar gigi. Bila dentin telah dibentuk, selubung
akar hancur dan dentin yang baru dibentuk ini menginduksi perkembangan
sementoblas dari sel mesenkim sakus dentis di sekitarnya. Sementoblas
menghasilkan sementum, yaitu jaringan mirip tulang yang membungkus
akar gigi.
D. Gigi Tetap (permanen)
Pada sisi labial setiap lamina dentis terjulur ke luar suatu massa sel
ektodermal dan membentuk lamina suksesional. Sel-sel lamina dentis
menggali ke belakang dan bakal gigi molar permanen berturut-turut
terlepas. Bakal gigi molar kedua dan ketiga tidak dibentuk sampai sesudah
lahir.
2.4

PertumbuhanGigi
Definisi Pertumbuhan
Pertumbuhan adalah bertambahnya ukuran dan jumlah sel serta
jaringan interseluler sehingga bertambahnya ukuran fisik dan struktur tubuh
sebagian atau keseluruhan jadi dapat diukur dengan satuan panjang dan
berat. Pertumbuhan dibagi menjadi 3 tahapan utama yaitu:
1. Prenatal growth atau pertumbuhan sebelum dilahirkan
Prenatal growth dibagi menjadi tiga tahapan yaitu:

18

a)

Period of ovum yang dimulai dari setelah fertilisasi hingga 1

minggu setelah fertilisasi


b)

Period of embryo yang dimulai sejak minggu ke 2 setelah fertilisasi

hingga minggu ke 8 setelah fertilisasi


c)

Period of fetus yang dimulai sejak minggu ke 9 setelah kelahiran

hingga proses kelahiran


2.Postnatal growth atau pertumbuhan setelah kelahiran
3.Maturity
4.Old age
Pertumbuhan gigi
Pertumbuhan gigi dimulai pada saat erupsi gigi sulung pertama,
karena mahkota dan bagian akar dibentuk jauh sebelum gigi tersebut
erupsi, yaitu melalui 4 tahapan pada perkembangan gigi. Pertumbuhan gigi
dibagi menjadi 3 tahap yaitu:
1. Pertumbuhan gigi sulung
2. Pertumbuhan gigi permanen
3. Pertumbuhan gigi campuran
Tahapan Erupsi Gigi
Erupsi gigi adalah proses yang terus menerus terjadi dimulai segera
setelah bagian mahkota terbentuk. Proses erupsi ini berawal ketika gigi
masih di dalam tulang rahang kemudian gigi bergerak ke arah rongga
mulut. Bersamaan dengan pergerakan gigi ke arah rongga mulut, tulang
rahang akan bertambah panjang dan tinggi, kemudian gigi akan bergerak
kea rah oklusal untuk memberi ruang untuk pertumbuhan rahang dan gigi.

19

Gambar 4. Erupsi gigi

Tahapan erupsi gigi dibagi menyadi 3 tahapan yaitu :


1. Tahap Praerupsi
Tahap praerupsi dimulai saat pembentukan benih gigi sampai
mahkota selesai dibentuk. Pada tahap ini, rahang mengalami pertumbuhan
pesat di bagian posterior dan permukaaan lateral yang mengakibatkan
rahang mengalami peningkatan panjang dan lebar kea rah anteriorposterior. Pergerakan benih gigi kea rah oklusal pada tahap ini
berhubungan dengan pertumbuhan tulang rahang [ada sisi apical dan
jaringan ikat disekitar kantung gigi.Pertumbuhan tulang rahang pada sisi
apical ini berlangsung lebih cepat daripada tulang rahang pada sisi lainnya
yang menyebabkan terjadi peningkatan tekanan pada sisi apical tulang
rahang sehingga benih gigi terdorong kea rah oklusal.Poliferasi jaringan
ikar di sekitar kantung gigi berlangsung dengan cepat sehingga
menghasilkan kekuatan untuk mendorong gigi ke arah oklusal.
2. Tahap Prafungsional
Tahap ini dimulai dari pembentukan akar sampai gigi mencapai
dataran oklusal.Pada tahap ini gigi bergerak lebih cepat kea rah veritkal,
tetapi selain itu gigi juga bergerak miring dan rotasi.Gerakan ini bertujuan
untuk memperbaii posisi gigi yang berjejal di dalam tulang rahang yang
masih mengalami pertumbuhan.Pergerakan gigi kea rah oklusal pada tahap

20

ini berhubungan dengan jaringan ikat disekitar kantung gigi. Poliferasi


aktif dari jaringan ligament periodontal ini menghasilkan suatu tekanan di
sekitar kantung gigi yang akan mendorong gigi kearah oklusal.
Tekanan erupsi pada tahap prafungsional semakin bertambah
seiring

meningkatnya

permeabilitas

vascular di

sekitar ligament

periodontal. Meningkatnya permeabilitas vascular ini memicu keluarnya


cairan secara difus dari dinding vascular sehingga terjadi penumpukan
cairan di sekitar ligament periodontal yang akan menghasilkan tekanan
erupsi. Faktor lain yang berperan dalam menggerakan gigi kea rah oklusal
pada tahap ini adalah perpanjangan dari pulpas, dimana pulpa yang sedang
berkembang pesat ke arah apical juga dapat menghasilkan kekuatan untuk
mendorong mahkota gigi kea rah oklusal.
Peran pertumbuhan akar dalam proses erupsi gigi pada tahap
prafungsional masih belum diketahui karena gigi yang sudah dirusak
akarnya masih bias bererupsi, bahkan ada gigi yang masih mengadakan
erupsi tanpa terbentuknya akar sama sekali.
3. Tahap Fungsional
Tahap ini dimulai sejak gigi difungsikan dan berakhir ketika gigi
telah tanggal.Selama tahap fungsional gigi bergerak kea rah oklusal,
mesial dan proksimal.Pergerakan gigi ada tahap fungional ini bertujuan
sehingga

oklusi

dipertahankan.Pada

dan

titik

tahap

ini

kontak
tulang

proksimal

dari

gigi

alveolar

masih

dapat

mengalami

pertumbuhan terutama pada soket gigi sebelah distal demikian halnya


dengan sementum pada akar gigi.Pertumbuhan pada sementum dan tulang
disekitar soket gigi sebelah distal pada tahap ini menimbulkan interpretasi
bahwa bergeraknya gigi kea rah oklusal dan proksimal pada tahap ini
berhubungan dengan pertumbuhan tulang alveolar dan pertumbuhan
sementum.Tetapi

sebenarnya

pertumbuhan

tulang

alveolar

dan

pertambahan sementum ini merupakan hasil dari pergerakan gigi selama


tahap prafungsional. Adapun penggerak gigi selama tahap ini sama dengan

21

tahap prafungsional yaitu poliferasi ligamen periodontal, tetapi berjalan


lebih lambat.
Factor yang Mempengaruhi Erupsi
Faktor yang mempengaruhi erupsi juga ikut menentukan kapan
terjadinya

erupsi,

faktor-faktor

tersebut

adalh

gen,

ras,

dan

nutrisi.Biasanya waktu erupsi gigi sulung anak-anak perempuan lebih awal


sekitar 5 bulan dari anak laki-laki (kecuali pada erupsi molar ke 3, anak
laki-laki lebih awal bererupsi).Anak anak gemuk dan kuat juga biasanya
erupsi giginya lebih cepat dibandingkan anak anak yang kurus, hal ini
terjadi karena adanya kelainan hypothyroidism.
Pertumbuhan Gigi Sulung
Kronologi pertumbuhan gigi sulung dapat dilihat dari table dibawah ini.

Gambar 5. Kronologi pertumbuhan gigi sulung

Pada penelitian diatas hanya sekitar 6 dari 10 anak yang memiliki


kronologi pertumbuhan seperti tabel diatas. Karena pertmbuhan gigi
sulung biasanya berbeda beda pada setiap orang.
Abnormal Behavior Erupsi Gigi Sulung
1. Erupsi Dini (Preprimary Teeth)
Erupsi dini adalah suatu kejadian yang ditemukan pada beberapa
kasus yang jarang.Pada kasus erupsi dini terdapat gigi pada rongga
mulut bayi yang baru lahir, biasanya ada pada gigi anterior rahang
bawah.
Gigi yang ditemukan tersebut dinamakan gigi sulung
prematur.Gigi tersersebut hanya bertahan sekitar seminggu setelah

22

kelahiran, hal ini terjadi karena gigi sulung premature tersebut belum
mempunyai akar sehingga tidak melekat dengan kuat pada rongga
mulut. Apabila gigi tersebut tanggal, maka tidak akan digantikan oleh
gigi lain. Jadi tempat yang tanggal tersebut akan paten hingga gigi
permanen bererupsi pada waktunya.
2. Retained Primary Teeth (Gigi Sulung yang Tertahan)
Sebab utama dari retained primary teeth ini karena impaksi dari
gigi permanen. Kasus ini lebih sering terjadi pada insisive lateral
rahang atas, molar kedua rahang bawah, dan insisive central rahang
bawah.
Patologi retained primary teeth adalah karena gigi permanen
setelah itu selama beberapa tahun gigi sulung yang tertahan masih
berperan secara fungsional diantara gigi-gigi permanen, kemudian
hilang dengan adanya resorpsi akar.
Pada saat dewasa, hilangnya gigi yang tertahan juga
diakibatkan dengan adanya daya mastikasi yang besar, dapat juga
karena erupsi gigi permanen yang aktif.
3. Submerged Gigi Sulung (Gigi Sulung yang Tidak Timbul)
Pada kasus ini kadang gigi sulung menjadi ankylosed
(menyatu). Contohnya adalah gigi menjadi tidak timbul pada tulang
alveolar karena hasil erupsi yang berkelanjutan dari gigi yang
berdekatan.
Periode pertumbuhan gigi campuran
Periode ini adalah periode Diana terdapat gigi sulung dan gigi
permanen di dalam mulut secara bersamaan.Gigi permanen yang
mengikuti tempat kedudukan gigi primer yang terdahulu disebut sebagai
gigi pengganti, contohnya insisivus, caninus dan premolar.Sedangkan gigi
permanen yang erupsi pada bagian posterior dari gigi sulung disebut gigi
tambahan. Dari tinjauan klinis, ada dua aspek yang sangat penting dari
periode pertumbuhan gigi campuran yaitu :

23

1. Pemanfaatan dari lengkung perimeter. Terdapat tiga kegunaan dari


lengkung perimeter ini, yaitu:
a.

Kesejajaran dari insisivus permanen. Ketika insisivus sejajar akan


tersedia ruangan di posterior untuk erupsi caninus dan premolar
serta penyesuaian molar.

b.

Menyediakan ruang untuk caninus dan premolar

c.

Proses penyesuaian oklusi molar

2.

Perubahan adaptasi dari gigi oklusi yang terjadi selama transisi dari

pertumbuhan gigi satu ke pertumbuhan gigi selanjutnya


Pada pertumbuhan gigi campuran didapatkan skema/tingkatan
perkembangan sebagai berikut :

Tahap 1: pertumbuhan gigi sulung secara sempurna

Tahap 2: setelah erupsi dari gigi I1 dan M1

Tahap 3: setelah erupsi I2

Pertumbuhan gigi permanen


Formasi pertumbuhan gigi permanen terjadi secara berkelompok.
Kelompok pertama terdiri dari M1, I1, I2, dan C yang semuanya mulai
terbentuk selama tahun pertama, kelompok kedua terbentuk selama usia 24 tahun yaitu P1, P2, dan M2. Sedangkan kelompok ketiga terdiri dari M3
yang terbentuk rata-rata pada usia 5-6 tahun setelah M2, yang bentuknya
bervariasi secara umum untuk populasi yang berbeda.
Gigi pertama pada pertumbuhan gigi permanen yang tumbuh
adalah M1, secara erupsi terjadi kira-kira umur 6 tahun, jadi gigi ini sering
disebut molar 6 tahun. Gigi ini mulai berkalsifikasi kira-kira waktu
kelahiran.Gigi I1 pada rahang bawah adalah gigi kedua yang erupsi,
waktunya berlangsung cepat bahkan bersamaan dengan erupsi nya gigi
M1. Erupsi gigi ini terjadi antara usia 6-7 tahun, karena M1 pada usia 6
tahun telah mencapai 50% dari pertumbuhannya. Gigi geligi permanen
mandibular cenderung untuk bererupsi sebelum gigi geligi maksila.

24

Sebelum gigi permanen menempati tempat yang seharusnya gigi


sulung terlebih dahulu harus tanggal atau disebut juga dengan resorpsi
akar gigi susu. Gigi permanen yang diselubungu folikelnya berusaha untuk
menempati gigi susu sebelumnya. Tekanan yang diberikan melawan akar
gigi susu secara nyata akan menyebabkan resorpsi pada bagian akar yang
akan berlanjut sampai mahkota gigi susu dan akhirny tanggal. Resorpsi
akar kadang-kadang tidak mengikuti prosedur rutinnya, sehingga
menyebabkan gigi permanen tidak dapat menembus atau sama sekali tidak
keluar dari tempat normalnya. Kegagalan akar gigi susu untuk meresorpsi
dapat mengakibatkan persistensi akar, dimana persistensi gigi ini
merupakan keadaan dimana gigi susu tetap bertahan pada lengkung gigi
melebihi waktu normal sehingga menyebabkan gangguan erupsi dari gigi
permanen penggantinya. Persistensi gigi ini disebabkan oleh berbagai
faktor penyebab diantaranya adalah ankilosis, lambatnya resorpsi akar gigi
susu, serta hypotiroidism. Persistensi gigi ini akan menimbulkan beberapa
anomaly diantaranya gigitan terbalik anterior, gigi impaksi dan gigi
berjejal.

25

Gambar 6. Kronologi erupsi gigi

26

Gambar 7. Tabel kronologi erupsi gigi permanen

2.5

Kelainan Bentuk dan Ukuran Gigi


1. Makrodonsia
Makrodonsia yaitu suatu keadaan yang menunjukkan ukuran gigi
lebihbesar dari normal, hampir 80 % lebih besar (bisa mencapai 7,7-9,2
mm).

Keadaan

ini jarang

dijumpai,

sering

di

DD

(Diferensial

Diagnosa/Diagnosa Banding) dengan FusionTeeth. Gigi yang sering


mengalaminya adalah gigi insisivus satu atas.
Macrodontia merupakan keabnormalan yang terjadi pada bud stage,
dan faktor etiologinya adalah herediter pada bentuk lokalisata, dan disfungsi
endokrin pada bentuk keseluruhan gigi yang terlibat.

27

Gambar 8. Makrodonsia

Perawatan :
Hampir tidak ada, kecuali dicabut bila dianggap mengganggu estetis.
2. Mikrodonsia
Mikrodonsia yaitu suatu keadaan yang menunjukkan ukuran gigi
lebih kecil darinormal. Bentuk koronanya (mahkota) seperti conical atau
peg shaped. Sering didugasebagai gigi berlebih dan sering dijumpai pada
gigi insisivus dua atas atau molar tiga.Ukuran gigi yang kecil ini dapat
menimbulkan diastema.

Gambar 9. Mikrodonsia

Ada 3 Jenis Mikrodonsia:


generalized microdontia
Semua gigi lebih kecil daripada ukuran normal. Microdontia umum
yang benar sangat jarang, dan terjadi di hipofisis dwarfisme, karena
penurunan kadar hormon pertumbuhan gigi gagal untuk mengembangkan
ke ukuran normal.
Relative generalized microdontia
Semua gigi adalah ukuran normal tetapi muncul lebih kecil
dibandingkan pembesaran rahang. Relatif umum microdontia mungkin

28

disebabkan karena hasil dari warisan rahang besar dari salah satu orang
tua, dan ukuran normal gigi dari yang lain.
Localized (focal) microdontia
Microdontia lokal juga disebut fokals, atau pseudo-microdontia.
Gigi tunggal lebih kecil daripada normal. Lokal microdontia jauh lebih
umum daripada umum microdontia, dan ini sering dikaitkan dengan
hypodontia (penguranganjumlah gigi). Kasus yang paling sering terlibat
microdontia lokal adalah gigi seri lateral maxiallry, yang juga menjadi
berbentuk seperti kerucut terbalik ("lateral pasak"). Peg laterals biasanya
terjadi pada kedua sisi, dan memiliki akar yang pendek. warisan mungkin
terlibat, dan frekuensi microdontia di laterals atas hanya di bawah 1%.
Jenis gigi kedua paling sering terlibat adalah gigi geraham ketiga rahang
atas.
Perawatan :
Pada gigi insisivus dua dapat ditambal dengan komposit resin
(dapat digunakanselluloid crown sebagai alat bantu) sehingga kembali
seperti ukuran normal ataudibuatkan jaket krown bila akarnya sudah
tertutup sempurna. Sedangkan pada molartiga umumnya tidak dilakukan
perawatan. Pembedahan dilakukan apabila gigi tersebut mengganngu
mastikasi.
Kelainan Bentuk Gigi Lain
a. Dens Evaginatus
Anomali pertumbuhan terdiri dari tonjol ekstra yang langsing,
sering runcing pada permukaan oklusi terutama pertama bawah (evaginasi
memiliki tanduk dijumpai pada gigi premolar pulpa yang mendekati
email).

29

Gambar 10. Dens Evaginatus

b. Dens Invaginatus
Anomali pertumbuhan yang mengakibatkan elemen berbentuk
sangat jelek. Secara kilnis terlihat sebagai tonjolan di daerah cingulum gigi
incisor. Sering terlihat gigi I2 atas, bisa pada I2 bawah. Perkembangan
anomali ini akibat terselubungnya organ enamel diantara mahkota gigi.
c. Dilaserasi (Pembengkokan akar normal)
Elemen gigi yang gagal terbentuk karena aksi trauma mekanis pada
benih gigi yaitu berupa pembengkokan ekstrem suatu elemen, mahkota
menekuk di atas akar atau akarnya menunjukkan satu atau lebih tekukan,
akar dan mahkota gigi membentuk sudut 45 sampai lebih dan 90.
Dilaceratio (latin) berarti penyobekan. Dapat diakibatkan karena trauma
mekanis pada mahkota gigi yang telah mengalami pembentukan sehingga
tersobek akarnya. Sering terjadi pada kasus M3 bawah.
d. Flexion
Akar gigi yang bengkok kurang dari 90 atau rotasi.

30

Gambar 11. Kelainan Bentuk Gigi

e. Dwarfed Root
Gigi-gigi atas sering memperlihatkan mahkota gigi dengan ukuran
normal tetapi dengan akar yang pendek. Edge incisal biasanya berpindah
ke arah lingual seperti pada incisivus bawah. Keadaan ini sering tururn
temurun.
f. Fusion
Anomaly ini terjadi karena adanya penyatuan 2 benih gigi,
sehingga terbentuk gigi yang besar. Proses fusi melibatkan seluruh
panjang gigi atau hanya pada daerah akar gigi saja, yang penyautannya
terjadi pada daerah sementum dan dentin.
g. Geminasi / Concrescence
Menunjukkan adanya gigi dengan 2 mahkota yang berasal dari 1
organ email, namun saluran akarnya hanya satu. Kedua mahkota tersebut
dipisahkan oleh celah.
h. Penambahan Akar Gigi
Jumlah akar gigi yang lebih banyak daripada normal pada suatu
elemen bisa karena pembelahan akar gigi atau peambahan akar gigi.
i. Tuberclei Cusp Tambahan

31

Setiap gigi bisa memperlihatkan penonjolan enamel yang sering


disebabkan oleh perkembangan hyperplasic setempat / pertumbuhan selsel baru
Mutiara email / enamel pearls:
Email bola kecil bulat oval yang dapat dijumpai pada atau di
dalam akar, kadang juga pada email, terutama pada gigi molar atas.
Mutiara ini dapat mempunyai satu inti dentin dan bahkan suatu
jaringan pulpa.
Taji Email:
Email mahkota yang sering berekstensi sampai ke bifurkasio atau
trifurkasio.
j. Tonjol Ekstra dan Rigi Email
Jumlah tonjol yang lebih banyak daripada normal dan adanya rigi
email, contohnya ; gigi incisivus bentuk sekop, gigi incisivus bentuk
bintang, T dan Y. Talon (tonjol ekstra pada tuberculum dentis gigi
incisivus). Tuberculum Carabelli pada mesiolingual gigi

molar atas

pertama. Tuberculum paramolar (tonjol ekstra pada mebukal gigi molar


atas dan bawah terutama gigi molar kedua dan ketiga).
Incisor atas bentuk sekop :
Bentuk ini bukan anomali yang sesungguhnya, tetapi karena
kelainan biologis pada ras dimana anatomi bagian palatal, cingulum
dan marginal ridge yang menonjol membentuk seperti sekop. Sangat
sering terjadi pada gigi ras Asian, Mongolian, Eskimo dan Indian
Amerika.
Talon cusp :
Tonjolan kecil dari enamel pada daerah cingulum dan gigi anterior
atas dan bawah tetap disebut talon cusp. Seringkali cuspnya
mempunyal tanduk pulpa sehingga rontgen foto sering salah dengan
gigi supernumerary yang bersatu dengan gigi anterior atau dens in
dente.
k. Taurodonsia

32

Suatu anomali dengan rongga pulpa yang sangat membesar.


Pemberian nama taurodonsia berdasarkan kern iripan sepintas dengan gigigigi molar sapi (taurus=banteng). Gigi dengan ruang pulpa sangat panjang,
tidak ada pengecilan rongga pulpa pada daerah cemento enamel junction.
Jarang terjadi, satu dan 1000 gigi tetap dan terlihat pada orang Indian,
Amerika atau orang Eskimo.

Gambar 12. Taurodonsia

l. Mahkota Bentuk Pasak


Molar ketiga (M3) atas mempunyai bentuk mahkota paling
bervariasi dari seluruh gigi-geligi tetap, kemudian M3 bawah. Perubahan
bentuk dan mahkota bebentuk pasak (peg shaped) sampal mahkota yang
mempunyai cusp ganda, bentuk mahkotanya seperti mahkota M1 atau M2.
Gigi I2 atas tetap Gigi anterior yang paling umum mengalami anomali
dalam bentuk I2 atas, berbentuk pasak (+ 1-2% dari penduduk). Biasanya
gigi tersebut berbentuk konus, bagian cervical lebar dan mengecil ke arah
incisal.
m. Segmented Root
Akar gigi terpisah menjadi 2 bagian, diperkirakan sebagai akibat
luka traumatis pada waktu pembentukan akar.
2.6

Kelainan Jumlah Gigi


Kelainan gigi geligi atau disebut anomaly gigi, anomaly gigi yang
berkaitan dengan jumlah gigi, yaitu sebagai berikut :
1. HIPODONSIA

33

Jumlah gigi kurang karena tidak tumbuh 1 atau lebih elemen gigi
secara normal, akibat dari gigi geligi yang agenesis yaitu tidak
dibentuknya atau tidak tumbuhnya benih gigi tersebut, antara lain :
a. Agenesis soliter

: tidak terbentuknya satu atau beberapa

elemen.
b. Oligodonsia : multi agenesis/ reduksi multiple jumlah elemen
gigi geligi.
c. Anodonsia

: sedikit atau sama sekali tidak mempunyai

gigi.
Ada 2 macam anodonsia

1. Anodonsia Iengkap
Sering karena penyakit herediter (sex linked genetik trait), dan
jarang sekali terjadi
2. Anodontia sebagian
Biasanya kongenital. Kehilangan satu atau beberapa gigi di dalam
rahang meskipun belum terbukti karena herediter tetapi tendensi
untuk tidak ada gigi yang sama pada suatu keluarga sering dijumpai.
Urutan gigi-geligi yang mengalami anodontia:
Gigi M3 tetap, I2 atas tetap, P2 bawah tetap, 12 bawah (desidui/
tetap).
2. HIPERODONSIA/ SUPERNUMERARY
Adanya 1 atau lebih elemen gigi melebihi jumlah gigi yang normal.
a. Elemen-elemen tambahan atipis (tidak dapat dideterminasikan)
contohnya, gigi mesiodens, distomolar, paramolar. Sering dijumpai
pada gigi tetap dan gigi susu dan 90% terjadi pada rahang atas.
Terletak pada daerah I1 atas atau regio M3 atas.
Macam-macam :
Daerah incisivus atas :Mesiodens
Mesiodens merupakan gigi yang terdapat antara gigi I1 atas atau mesial
dan kedua gigi I1 bawah.

34

Dapat terlihat di rongga mulut/ erupsi, atau terpendam/ tidak erupsi,


sehingga terlihat diastema/ ruangan pada lengkung gigi.
Kelebihan gigi pada gigi susu jarang terjadi (0,5%). Bilater dapat gigi
lebih pada gigi geligi susu ini ialah : mesiodens pada garis median/mid
line mesiodens atau gigi lebih I2/ supplemental lateral insisor.
Daerah molar tiga:
Gigi sebelah distal M3 lebih sering pada rahang atas disbanding pada
rahang bawah disebut disto molar atau para molar.
2. Elemen-elemen tambahan eutipis (dapat dikenali sebagai salah satu
elemen) contohnya, gigi incisivus atas lateral, incisivus bawah,
premolar ketiga.
Daerah premolar keduabawah:
Tempat yang paling umum adalah premolar kedua rahang bawah dan
tampak serupa dengan bentuk premolar biasa.
3. FUSIONI KEMBAR DEMPET
Pertumbuhan menjadi satu dentin dan email dari dua elemen
menjadi satu elemen selama pembentukan. Secara klinis terlihat sama
dengan geminasi, fusion lebih sering ditemukan pada gigi anterior dan
sebagian akibat dari bersatunya dua benih gigi. Biasanya gigi ini masingmasing mempunyai akar dan rongga pulpa terpisah.Pada gigi susu Iebih
banyak dari pada gigi tetap dan pada rahang ats lebih sering daripada
rahang bawah. Terbentuk karena adanya tekanan waktu pembentukan
akar. Kebanyakan didapat fusion dan gigi Iebih dengan gigi yang
berdekatan dengannya.
Umpamanya M3 bawah fusion dengan M4 bawah (jarang sekali
terjadi), 12 atas fusion dengan gigi lebih anterior, dua gigi P1 bawah
fusion.
Gemin atau kembar/ Skizodonsia
Gemin terjadi akibat dari suatu benih gigi yang membelah,
biasanya gigi tersebut mempunyai satu akar dengan saluran akar dan
ditemukan peda kurang dari 1% penduduk. Geninasiletih sering pada

35

gigi susu dari pada pada gigi tetap, pada regio I dan P. secara klinis
terlihat sebagai gigi kembar atau dempet (fused teeth), umumnya sering
terlihat di daerah anterior.
Concrescence
Keadaan ini adalah fusion atau tumbuh jadi satu pada akar gigi
melalui jaringan sementum setelah akar terbentuk. Fusi dapat terjadi
sebelum atau setelah gigi erupsi di ronggamulut.Kadang-kadang akibat
dan trauma.Sering terjadi pada regio molar atas.
2.7

Morfologi Gigi Anterior Rahang Atas


Gigi Insisvus Permanen Rahang Atas
Gigi insisivus tengah rahang atas berada di bagian tengah dari
maksila, satu di kedua sisi garis median, dengan permukaan mesial satu
gigi, bersentuhan dengan permukaan mesial insisiv tengah lainnya. Insisivus
tengah maksila dan mandibula adalah satu-satunya gigi yang bertetangga di
lengkung gigi dengan permukaan mesial yang bersentuhan. Insisivus lateral
maksila sebelah kiri dan kanan berada distal dari insisivus tengah.
Gigi insisivus tengah lebih besar daripada gigi insisivus lateral. Gigigigi ini memiliki incisal ridges atau edges dari pada cusps seperti yang
ditemukan di kaninus dan gigi-gigi posterior.
Incisal ridge adalah bagian dari mahkota yang membentuk lengkap
bagian insisal. Saat sebuah insisivus baru saja erupsi, bagian incisal
berbentuk bulat dan menyatu dengan sudut mesio dan distoincisal serta
permukaan labial dan lingual. Bagian sempit dari mahkota inilah yang
disebut dengan incisal ridge. Kata edge berarti sebuah sudut yang terbentuk
dari penyatuan dua permukaan datar. Oleh karena itu, sebuah incisal edge
tidak akan ada di sebuah insisivus hingga oklusal telah membentuk sebuah
permukaan datar di bagian linguoincisally, di mana permukaan membentuk
sebuah sudut dengan permukaan labial. Incisal edge dibentuk dari
pertemuan permukaan linguoincisal dan permukaan labial.
1. Insisivus Central Rahang Atas
1) Pandangan Labial

36

Gambar 13. Pandangan Labial Insisiv Central Permanen

Bentuk mahkotanya empat persegi panjang. Sudut mesial incisal


tegak lurus, titik kontaknya ada di 1/3 incisal. Garis distal lebih cembung
dari mesial dan titik kontak ada di 1/3 tengah. Sudu distoincisal lebih
membulat. Pada permukaan labial ada dua lekukan yang berjalan dari
cervical ke incisal. Akar berbentuk kerucut dengan apex tumpul,
panjangnya 2-3 mm lebih panjang daripada mahkota.
2) Pandangan Palatal

Gambar 14. Pandangan Palatal Insisiv Central Permanen

Garis lingual dari insisivus sentral adalah kebalikan dari yang


didapatkan di aspek labial. Terdapat palatinal fossa di bagian tengah
mahkota. Cingulum terlihat jelas. Di tepi mesial dan distal terdapat
marginal ridge dan distal ridge yang jelas. Lebar permukaan palatinal lebih
kecil dari pada lebar labial. Penampang akar di serviks berbentuk segitiga.
3) Pandangan Mesial

37

Gambar 15. Pandangan Mesial Insisiv Central Permanen

Bentuk mahkota terlihat segitiga, puncaknya adalah bagian incisal


sedangkan alasnya adalah cervical.apex dan incisal dapat dihubungkan
merupakan garis tengah gigi. Garis luar labial cembung, sedangkan garis
luar palatinal cekung kecuali di cingulum. Cervical line melengkung ke
incisal. Lengkungan servikal ini lebih besar di permukaan mesial gigi ini
dari pada di permukaan gigi lainnya di dalam mulut. Cervical line labial
dan palatinal dalam saru garis horizontal. Akar dari gigi ini dari aspek
mesial berbentuk kerucut dan apeks dari akar biasanya tumpul.
4) Pandangan Distal

Gambar 16. Pandangan Distal Insisiv Central Permanen

Bentuk sama dengan mesial. Lengkung cervical line tidak setinggi


bgaian mesial. Sepertiga incisal mahkota lebih tebal dari pada mesial.
5) Pandangan Incisal

38

Gambar 17. Pandangan Insisal Insisiv Central Permanen

Garis incisal tepat di tengah-tengah mahkota. Akar tidak tampak,


sedangkan permukaan labial dan palatinal tampak jelas.
2. Insisivus Lateral Rahang Atas
1) Pandangan Labial

Gambar 18. Pandangan Labial Insisiv Lateral Permanen

Garis luar mesial dan distal lebih membulat dibandingkan dengan


incisivus sentral dengan sudut mesio distal membulat. Sudut disto incisal
lebih membulat dibandingkan sudut mesio incisal. Apex bengkok kea rah
distal. Meskipun mahkotanya lebih kecil dalam seluruh dimensi,
proporsinya sesuai dengan incisivus sentral.
Permukaan labial dari mahkota terlihat lebih konvex daripada
incisivus sentral kecuali di beberapa bentuk persegi dan flat-faced. Gigi ini
relatif secara mesiodistal, biasanya sekitar 2 mm lebih sempit, dan 2-3
mm lebih pendek daripada incisivus sentral meskipun akar biasanya
sepanjang atau bahkan lebih panjang dari pada incisivus sentral.

39

2) Pandangan Palatal

Gambar 19. Pandangan Palatal Insisiv Lateral Permanen

Cingulum agak tinggi daripada incisivus sentral dengan fossa


palatinal lebih dalam. Tidak jarang ditemukan swbuah alur pertumbuhan
yang dalam di bagian cingulum, biasanya di sebelah distal, yang mungkin
memanjang di atas akar untuk sebagian atau keseluruhan dari pajangnya..
Tanda-tanda lainnya sama seperti incisivus sentral.
3) Pandangan Mesial

Gambar 20. . Pandangan Mesial Insisiv Lateral Permanen

Aspek mesial dari incisivus lateral mirip dengan incisivus sentral


kecuali akar yang lebih panjang. Cervical line melengkung lebih dalam
dari permukaan distal. Incisal ridge lebih tebal dari incisivus tengah.
Akar tampa sebagai sebuah kerucut yang meruncing jika dilihat
dari aspek ini, dengan ujung apical yang tumpul. Hal ini bervariasi di
setiap individu, kadang sedikit tumpul, sedangkan di beberapa waktu bisa

40

saja runcing. Di beberapa kasus, garis labial dari akar dari aspek ini adalah
lurus.
4) Pandangan Distal

Gambar 21. Pandangan Distal Insisiv Lateral Permanen

Permukaan mahkota lebih tebal dari permukaan mahkota di mesial


karena letak dari mahkota. Lengkunag cervical line biasanya 1 milimeter
atau kurang dalam aripada di bagian mesial. Terdapat depressum yang
panjang mulai dari mahkota sampai dengan akar.
5) Pandangan Incisal

Gambar 22. Pandangan Insisal Insisiv Lateral Permanen

Aspek incisal dari gigi ini menyerupai incisivus sentral, atau


mungkin saja kaninus kecil. Garis incisal mengikuti lengkung gigi
sehingga garis incisal distal lebih kea rah palatinal.
Gigi Sulung Incisivus 1 dan 2 Rahang Atas
Incisivus 1
1. Aspek Labial

41

Gambar 23. Pandangan Labial Insisiv 1

1) Mesiodistal terlihat lebih besar dibandingkan dengan cervicoincisal


2) Permukannya lebih halus dibandingkan dengan aspek palatal
3) Incisal ridge hamper lurus
4) Akar gigi susu incisivus lebih panjang dibandingkan dengan gigi
permanent i1
2. Aspek Palatal

Gambar 24. Pandangan Palatal Insisiv 1

1) Marginal ridge dan cingulum terlihat jelas


2) Cingulum memanjang ke arah incisal ridge dinamakan lingual ridge dan
membagi fossa bagian mesial dan distal
3) Permukaan akar di bagian lingual lebih kecil dibandingkan dengan
aspek labial
3. Aspek Mesial dan Distal:

42

Gambar 25. Pandangan Mesial Distal Insisiv 1

1) Aspek mesial dan distal hampir sama


2) Cervical line mengarah ke incisal
3) Mahkota terlhat lebih kecil disbanding mahkota di aspek lainnya
4) Permukaan akarnya cembung tetapi ada development groove ( ada
cekungan), untuk aspek distal permukaan akarnya cembung tidak ada
development groove.
5) Apex akar tumpul
6) Cemento Enamel Junction terlihat jelas
4. Aspek Incisal:

Gambar 26. Pandangan Insisal Insisiv 1

1) Mesiodistal dan labiolingual seimbang


2) Permukaan labial terlihat lebih halus dibandingkan dengan palatal
3) Permukaan palatal mengecil ke arah cingulum
4) Permukaan mesio dan distal relatif besar
Incisivus 2

43

Gambar 27.Insisiv 2

1. secara umum I1 dan I2 memiliki struktur yang sama


2. Ukuran mahkota berbeda, I2 lebih kecil
3. Sudut distoincisal lebih bulat dibandingkan dengan I1
4. Ukuran mesio distal (lebar) lebih kecil dibandingkan dengan
cervicoincisal (panjang)
5. Akar lebih panjang dibandingkan dengan I1.
Gigi Kaninus Rahang Atas
Gigi kaninus adalah gigi ketiga dari garis tengah gigi. Disebut juga
kuspid yang merupakan satu-satunya gigi di rahang yang mempunya 1
tonjolan. Diberi nama kaninus karena pertumbuhan gigi ini pada binatang
karnivora sangat baik.Gigi kaninus mempunyai akar terpanjang dan terbesar
sehingga gigi ini sangat kuat. Selain panjang dan besar, akar gigi kaninus
juga tebal yang membantu menjangkarkan gigi di dalam prosesus alveolaris.
Mahkota kaninus merupakan mahkota terpanjang didalam mulut dan
bentuknya sangat baik dan kuat terhadap tekanan dalam pemakaiannya.
Pada umumnya, kaninus jarang tanggal karena penyakit (karies/periodontal).
Gigi kaninus memiliki bentuk yang mudah dibersihkan.

44

Gambar 28. Kaninus Rahang Atas

Sumber: dentias.blogspot.com
Gigi-geligi sulung kaninus rahang atas
Benih dibentuk pada minggu 10 prenatal. Gigi sulung kaninus
rahang atas mulai kalsifikasi pada saat 5 bulan intra uterine. Proses erupsi
gigi sulung ini berlangsung dari bulan ke 16-20. Pertumbuhan akarnya
mencapai sempurna pada umur 3 tahun. Gigi sulung ini memiliki
tonjolan yang lebih panjang dan tajam dari pada tonjolan gigi tetap.
1. Aspek Labial

Mahkota tidak sama dengan gigi insisivus karena caninus punya


titik kontak mesial distal tidak pada satu garis, mengecil ke arah
servikal

Cusp yang panjang dan tajam karena pertumbuhannya baik

Gigi mengecil ke arah servikal

Akar lebih panjang, ramping dan mengerucut dari pada mahkota (


2 kalinya)

2. Aspek Palatal

45

Enamel ridge (incisal ridge) dan cingulum jelas dan bersatu satu
sama lain

Terlihat tubercal (tonjolan kecil) kelanjutan dari lingual ridge yang


akan menghubungkan cingulum dengan puncak cusp

Lingual ridge membagi palatal menjadi mesio dan disto palatal


fossa

Akar mengecil kearah lingual

3. Aspek Mesial

Outline hampir sama dengan gigi incisivus tetapi mempunyai


proporsi yang berbeda dimana 1/3 servikalnya lebih besar dari
pada 1/3 servikal gigi incisivus

Distal tidak sama dengan mesial, lengkung permukaan distal lebih


kecil daripada permukaan mesial

Garis servikal lebih kecil daripada aspek mesial

4. Aspek Incisal

Bentuk mahkota seperti berlian

Sudut-sudut pada titik kontak mesial dan distal pada 1/3 servikal
pada permukaan labial kurang membulat disbanding gigi kaninus
tetap rahang atas

Puncak cusp lebih ke distal sehingga lereng mesial lebih panjang


daripada lereng distal, memungkinkan inter cuspis (pertemuan
cusp) yang lebih baik daripada caninus rahang bawah yang lereng
distalnya lebih panjang daripada lereng mesial

Gigi-geligi permanen kaninus rahang atas


Gigi permanen kaninus rahang atas mulai kalsifikasi pada bulan ke
4-5. Lapisan email mula terbentuk sempurna pada umur 6-7 tahun. Gigi
permanen ini akan mulai erupsi pada umur 11-12 tahun dan akarnya mulai
terbentuk sempurna pada umur 13-15 tahun. Gigi permanen kaninus
memiliki ukuran labio lingual lebih lebar dari incisivus 1 dan incisivus 2
rahang atas.

46

1. Aspek Labial

Kurva yang dibentuk oleh garis servikal lebih sempit daripada gigi
incisivus sentral

Akarnya panjang, meruncing dan biasanya melengkung ke distal


pada apeksnya

Puncak cusp berada di tengah-tengah mahkota dan akar

Mempunyai labial ridge yang menonjol dari servikal ke incisal

Di sebelah kiri dan kanan cusp terdapat lekukan

Pada cuspnya, lereng mesial lebih pendek dari lereng distal

Garis luar mesial dari korona konveks dengan puncaknya pada


batas bagian 1/3 tengah incisal tempat kaninus berkontak dengan
incisivus lateral

Garis luar distal sedikit konkaf dari perbatasan akar dan korona ke
daerah kontak yang menjadi puncak distal dari kurva itu

Titik kontak di mesial 1/3 panjang mahkota dan distal panjang


mahkota

Gambar 29. Anatomi Landmark Aspek Labial


2. Aspek Palatal

Permukaan palatal kebalikan dari permukaan labial, mahkota dan


akar lebih kecil dari permukaan labial

Mempunyai cingulum yang besar

Garis servikal hampir lurus dan pendek

47

Mempunyai mesio marginal ridge, disto marginal ridge dan


palatinal ridge yang berjalandari cingulum ke puncak cusp

Antara ridge terdapat palatinal fossa

Permukaan mesial dan distal terlihat

Gambar 30. Pandangan Palatal kaninus rahang atas

3. Aspek Mesial

Bentuk permukaan ini seperti bentuk gigi incisivus hanya agak


cembung

Mahkotanya meruncing dari puncak kurva labial dan palatal ke


ujung tonjol

Ukuran labio-palatal lebih besar sehingga mahkotanya menjadi


lebih tebal dan kuat

Garis luar labial sedikit cembung dari puncak labial ke ujung tonjol

Sebagian garis luar palatal konkaf, kemudian konveks dari puncak


kurva pada cingulum keujung tonjol

Garis luar akar seperti kerucut yang bundar dari garis servikal ke
apeks

Kurva garis servikal melengkung ke incisal panjang korona

Puncak cusp tidak terletak pada pertengahan akar, sedikit lebih ke


labial

48

Garis servikal melengkung ke incisal 2 mm

Bagian terlebar tetrletak di daerah cingulum

Gambar 31. Pandangan Mesial Kaninus Rahang Atas

4. Aspek Distal

Permukaan ini berlawanan dengan permukaan mesial hanya garis


servikalnya tidak begitu melengkung ke incisal

Garis servikal 1 mm ke incisal

Permukaan distal lebih sempit dari mesial

Pada akar terdapat depression yang jelas

Gambar 32. Pandangan Distal Kaninus Rahang Atas

5. Aspek Incisal

49

Garis luarnya terdiri dari atas beberapa garis-garis lengkung,


seperti garis lengkung mesial, labial, palatal, dan distal

Permukaan labial lebih besar dari permukaan palatal

Jarak labio-palatal lebih besar dari mesio-distal

Gambar 33. Pandangan Insisal Kaninus Rahang Atas

2.8

Perbedaan Gigi Desidui dengan Gigi Permanen


Gigi manusia mulai berkembang sejak bulan ke 4 masa embryo
dalam kandungan. Terdapat 4 tahap teeth growth and development yaitu
bud stage (Inisiasi), cap stage (Proliferasi), bell stage (Histo diferensiasi)
dan advanced bell stage (Morfo diferensiasi dengan aposisi dan maturasi).
Pada tahap bud stage, terjadi proses inisiasi dimana terbentuknya
lamina dentalis dengan adanya penebalan epitel dan juga primordium gigi
atau bakal dari gigi yang akan bererupsi nantinya menjadi gigi sulung. Pada
masing-masing region rahang, terdapat 5 bakal gigi yang akan membentuk
gigi central incisor, lateral incisor, canine, first molar dan second molar.

50

Gambar 34. Gigi Desidui

Sedangkan

tunas

gigi

permanen

terbentuk

pada

tahap

perkembangan gigi cap stage yaitu tahap proliferasi dimana mahkota gigi
sulung mulai terbentuk. Pada masing-masing region rahang terdapat 8 bakal
gigi yang akan membentuk gigi permanen central incisor, lateral incisor,
canine, premolar, first molar, second molar dan third molar namun banyak
yang mengalami gagal erupsi pada molar ketiga karena factor-faktor
tertentu.

Gambar 35. Gigi Permanen

51

Gambar 36. Perbedaan Gigi Desidui dengan Gigi Permanen

Selain jumlah gigi sulung dan gigi permanen yang berbeda, terdapat
banyak perbedaan antara keduanya. Berikut table mengenai karakteristik
dari gigi masing-masing:

Jumlah

Warna

DECIDUOUS

PERMANENT

TEETH

TEETH

20 gigi (10 pada

32 gigi (16 pada

masing-masing

masing-masing

rahang)

rahang)

Lebih terang (putih)

Lebih gelap (putih


tulang
kekuningan)

Waktu Erupsi
Mahkota

Usia 6 bulan 2 tahun

Usia 6 21 tahun

Lebih pendek dan

Lebih besar

kecil
Permukaan oklusal

Permukaan oklusal

yang lebih sempit

lebih lebar

Konstriksi pada

Tidak tampak

bagian servikal gigi


seperti terikat karet
Lapisan

Struktur lapisan sama

52

Lapisan enamel (1

Lebih tebal (2-3

mm) dan dentin yang

mm)

lebih tipis
Enamel menempel

Enamel menempel

sampai servikal gigi

sampai servikal gigi

mengarah ke oklusal

mengarah ke daerah
gingiva

Pulpa

Akar

Ruang pulpa lebih

Ruang pulpa lebih

sempit

luas

Lebih panjang dan

Lebih besar dan

ramping

berkembang hingga
3 tahun setelah
erupsi

Mengalami reabsorbsi

Tidak mengalami

Gigi goyang

reabsorbsi Gigi
tetap

Gigi Insisiv

Tidak terdapat

Terdapat mammeln

lekukan atau

ketikapertama kali

mammelon

erupsi namun
hilang seiring
bertambah waktu
karena fungsi
pemakaian gigi

Mandibular: Insisiv

Mandibular: Gigi

central lebih simetris

tersempit secara

(90 di mesial)

mesio-distal

sedagkan lateral

Maxilla: Gigi

memiliki sudut yang

terlebar secara

lebih bulat

mesio-distal yang

Maxila: Lebar insisiv

memiliki dua

53

2.9

central melebihi

lekukkan dan sudut

tingginya

yang membulat

Lebih kecil secara

Lebih lebar secara

mesiodistal

mesiodistal

Radiografi
Radiografi diperlukan untuk menganalisa dan mendiagnosis lebih
lanjut, dokter gigi harus melakukan radiografi. Radiografi dapat membantu
dokter gigi mengevaluasi dan mendiagnosa berbagai penyakit oral dan
kondisi oral. Menggunakan radiografi untuk mengevaluasi kasus adalah satu
tindakan yang bijak dalam perawatan dental karena ia dapat mendukung
diagnosa awal maupun perawatan setelah patologi terdeteksi.
Salah satu radiografi yang sering digunakan adalah radiografi
panoramik. Radiografi panoramik adalah radiografi ekstraoral yang dapat
menggambarkan daerah yang lebih luas dibanding radiografi intraoral,
karena pada radiografi ini rahang atas dan rahang bawah dapat terlihat
dalam satu film Karena itu, radiografi panoramik sangat efektif dalam
mendiagnosa dan merencanakan perawatan. Status pertumbuhan dental juga
dapat dinilai melalui radiografi panoramik.
Radiografi panoramik memberikan informasi kepada dokter gigi
melalui gambaran maksilaris, mandibularis dan gigi geligi.
1. Radiografi Gigi Normal

54

Gambar 37. Radiografi Gigi Normal

Radiografi diatas menunjukkan keadaan gigi yang sehat dan


normal. Dapat dilihat bahwa gigi tersusun dengan rapi, tidak ada gigi yang
tidak tumbuh yang berarti jumlah gigi sesuai dengan keadaan normal, dan
tidak ada bentuk yang abnormal.

2. Radiografi Gigi Incisivus Lateral Bagian Kanan Berbentuk Abnormal

55

Gambar 38. Radiografi Gigi Incisivus Lateral Bagian Kanan Berbentuk


Abnormal

Pada radiografi diatas, gigi incisivus lateral bagian kanan


bentuknya berbeda dari yang lain. Mahkota giginya berbentuk kerucut,
dan ukurannya lebih kecil dari ukuran gigi normal. Bentuk gigi yang
abnormal ini juga menyebabkan gigi di sekitarnya terlihat lebih besar dan
juga menyebabkan terdapatnya jarak antara gigi-gigi di sekitarnya.

3. Radiografi Gigi Incisivus Lateral Bagian Kiri Tidak Tumbuh

56

Gambar 39. Radiografi Gigi Incisivus Lateral Bagian Kiri Tidak Tumbuh
Pada gambar diatas terlihat bahwa gigi incisivus lateral bagian kiri
tidak tumbuh. Dapat terlihat bahwa tidak ada benih di atas gigi tersebut,
yang menunjukkan bahwa tidak tumbuhnya gigi tersebut disebabkan oleh
tidak adanya benih sejak lahir.

BAB III
PEMBAHASAN

3.1 Rumusan Masalah


1. Apakah masalah yang dihadapi pasien?
2. Apa penyebab dari masalah pasien?
3. Bagaimana caramenangani masalah pasien tersebut?
3.2 Teori
Seorang anak perempuan bernama Noni yang berumur 15 tahun
datang ke RSGM FKG UNPAD ditemani oleh ibunya. Masalah yang dihadapi
Noni adalah gigi depan rahang atas bagian kanan mempunyai bentuk yang
tidak normal dan gigi depan rahang atas bagian kiri tidak tumbuh.
Diduga gigi depan rahang atas bagian kanan Noni mengalami kelainan
perkembangan gigi yang menyebabkan bentuk gigi tersebut tidak normal.
Bentuk gigi tidak normal tersebut terlihat sejak gigi tersebut erupsi
menggantikan gigi sulung dan bentuk mahkota gigi seperti kerucut atau
pegshaped sehingga Noni merasa penampilan estetikanya terganggu karena
gigi yang bersebelahan dengan gigi tersebut terlihat sangat besar dan terdapat
ruang antara gigi-gigi tersebut.Setelah dilakukan pemeriksaan umum
diketahui bahwa tidak ada penyakit serius yang dialami Noni sejak lahir.
Sedangkan pemeriksaan intraoral menunjukkan gigi insisivus lateral bagian
kanan (I2) rahang atas bagian kanan lebih kecil dari insisivus sentral (I1).
Kelainan morfologi ini disebut sebagai penyakit mikrodonsia.
Mikrodonsia adalah suatu keadaan yang menunjukkan ukuran gigi
lebih kecil darinormal. Bentuk koronanya (mahkota) seperti conical atau peg
shaped. Sering didugasebagai gigi berlebih dan sering dijumpai pada gigi

57

58

insisivus dua atas ataumolar tiga.Ukuran gigi yang kecil ini dapat
menimbulkan diastema.

Gambar 40. Mikrodonsia


Ada 3 Jenis Mikrodonsia:
1) Generalized microdontia
Semua gigi lebih kecil daripada ukuran normal. Microdontia umum
yang benar sangat jarang, dan terjadi di hipofisis dwarfisme, karena
penurunan kadar hormon pertumbuhan gigi gagal untuk mengembangkan ke
ukuran normal.
2) Relative generalized microdontia
Semua gigi adalah ukuran normal tetapi muncul lebih kecil
dibandingkan pembesaran rahang. Relatif umum microdontia mungkin
disebabkan karena hasil dari warisan rahang besar dari salah satu orang tua,
dan ukuran normal gigi dari yang lain.
3) Localized (focal) microdontia
Microdontia lokal juga disebut fokals, atau pseudo-microdontia.Gigi
tunggal lebih kecil daripada normal.Lokal microdontia jauh lebih umum
daripada umum microdontia, dan ini sering dikaitkan dengan hypodontia
(pengurangan jumlah gigi).Kasus yang paling sering terlibat microdontia lokal
adalah gigi seri lateral maxiallry, yang juga menjadi berbentuk seperti kerucut
terbalik ("lateral pasak"). Peg laterals biasanya terjadi pada kedua sisi, dan
memiliki akar yang pendek. warisan mungkin terlibat, dan frekuensi

59

microdontia di laterals atas hanya di bawah 1%. Jenis gigi kedua paling sering
terlibat adalah gigi geraham ketiga rahang atas.
Perawatan pada gigi insisivus dua dapat ditambal dengan komposit
resin (dapat digunakan selluloid crown sebagai alat bantu) sehingga kembali
seperti ukuran normal atau dibuatkan jaket krown bila akarnya sudah tertutup
sempurna.
Sedangkan gigi depan rahang atas bagian kiri tidak tumbuh
dikarenakan kelainan pertumbuhan gigi yang menyebabkan jumlah gigi tidak
lengkap. Kelainan jumlah gigi ini bisa disebabkan oleh 2 faktor, yaitu
kemungkinan tidak ada benih gigi sama sekali atau ada benih gigi tetapi tidak
tumbuh. Setelah dilakukan pemeriksaan intraoral menunjukkan gigi insisivus
lateral bagian kiri (22) menderita penyakit hipodonsia.
Gigi manusia pertama erupsi pada usia 6 bulan dan dikenal sebagai
gigi susu atau gigi sulung. Gigi sulung ini kemudian akan digantikan oleh gigi
permanen. Kadang-kadang proses normal ini terganggu di mana gigi tidak
erupsi sama sekali. Hipodonsia adalah kondisi yang ditandai dengan
kegagalan

pembentukan

gigi.

Gangguan

tersebut

lebih

umumnya

mempengaruhi gigi permanen daripada gigi sulung.

Gambar 41. Hipodonsia


Salah satu penyebab anomali gigi yang menyebabkan kelainan
numeric/hilangnya gigi pada kasus ini adalah hipodonsia. Hipodonsia adalah

60

kelainan jumlah gigi yang kurang karena tidak tumbuh 1 atau lebih elemen
gigisecara normal, akibat dari gigi geligi yang agenesis yaitu tidak
dibentuknya atau tidak tumbuhnya benih gigi tersebut, antara lain:

Agenesis soliter: tidak terbentuknya satu atau beberapa elemen.

Oligodonsia: multi agenesis/ reduksi multiple jumlah elemen gigi


geligi.

Anodonsia: sedikit atau sama sekali tidak mempunyai gigi.

Ada 2 macam anodonsia:


1) Anodonsia Iengkap
Sering karena penyakit herediter (sex linked genetik trait), dan jarang sekali
terjadi.
2) Anodonsia sebagian
Biasanya kongenital. Kehilangan satu atau beberapa gigi di dalam rahang
meskipun belum terbukti karena herediter tetapi tendensi untuk tidak ada
gigiyang sama pada suatu keluarga sering dijumpai.Urutan gigi-geligi yang
mengalami anodonsia: gigi M3 tetap, I2 atas tetap, P2 bawah tetap, 12 bawah
(desidui/ tetap).
Perawatan hipodonsia bervariasi sesuai dengan tingkat gigi yang
hilang dan keberadaan mikrodonsia.Tunggal hypodontia gigi umumnya
mengarah ke masalah estetika.Terkait dengan mikrodonsia mungkin
menyebabkan jarak umum gigi.Perawatan ortodontik untuk menutup ruang
ekstra dapat dilakukan dalam kasus tersebut.Jarak dapat menyebabkan
beberapa masalah periodontal dan terapi periodontal disarankan pada pasien
pada kasus ini.
Penggantian prostodontik gigi yang hilang dapat juga disarankan
dalam kasus di mana perawatan ortodontik tidak diinginkan.Satu gigi implan
gigi juga merupakan pilihan pengobatan.Dalam kasus dengan oligodontia,

61

riwayat keluarga untuk karsinoma harus dicatat.Beberapa gigi yang hilang


dapat digantikan oleh gigi tiruan sebagian lepasan atau penggantian
prostodontik tetap.Beberapa gigi implan gigi dapat digunakan untuk mencapai
estetika dan fungsi.
Selain mikrodonsia dan hipodonsia, terdapat kelainan bentuk gigi
lainnya, seperti:
1) Dens Evaginatus
Anomali pertumbuhan terdiri dari tonjol ekstra yang langsing, sering
runcing pada permukaan oklusi terutama pertama bawah (evaginasimemiliki
tanduk dijumpai pada gigi premolar pulpa yang mendekati email).

Gambar 42. Dens Invaginatus dan Dens Evaginatus


2) Dens Invaginatus
Anomali pertumbuhan yang mengakibatkan elemen berbentuk sangat
jelek.Secara

kilnis

gigiincisor.Sering

terlihat
terlihat

sebagai
gigi

I2

tonjolan
atas,

di

bisa

daerah
pada

cingulum
I2

bawah.

Perkembangananomali ini akibat terselubungnya organ enamel diantara


mahkota gigi.
3) Dilaserasi (Pembengkokan akar normal)

62

Elemen gigi yang gagal terbentuk karena aksi trauma mekanis pada
benih

gigi

yaitu

berupa

pembengkokan

ekstrem

suatu

elemen,

mahkotamenekuk di atas akar atau akarnya menunjukkan satu atau lebih


tekukan, akar dan mahkota gigi membentuk sudut 45 sampai lebih dan 90.
Dilaceratio(latin) berarti penyobekan. Dapat diakibatkan karena trauma
mekanis pada mahkota gigi yang telah mengalami pembentukan sehingga
tersobek akarnya.Sering terjadi pada kasus M3 bawah.
4) Flexion
Akar gigi yang bengkok kurang dari 90 atau rotasi.

Gambar 43. Kelainan Bentuk Gigi


5) Dwarfed Root
Gigi-gigi atas sering memperlihatkan mahkota gigi dengan ukuran
normal tetapi dengan akar yang pendek.Edge incisal biasanya berpindah
kearah lingual seperti pada incisivus bawah.Keadaan ini sering tururn
temurun.
6) Fusion

63

Anomaly ini terjadi karena adanya penyatuan 2 benih gigi,


sehinggaterbentuk gigi yang besar. Proses fusi melibatkan seluruh panjang
gigi atauhanya pada daerah akar gigi saja, yang penyautannya terjadi pada
daerah sementum dan dentin.
7) Geminasi / Concrescence
Menunjukkan adanya gigi dengan 2 mahkota yang berasal dari organ
email, namun saluran akarnya hanya satu.Kedua mahkota tersebutdipisahkan
oleh celah.
8) Penambahan Akar Gigi
Jumlah akar gigi yang lebih banyak daripada normal pada suatu
elemen bisa karena pembelahan akar gigi atau peambahan akar gigi.
9) Tuberclei Cusp Tambahan
Setiap

gigi

bisa

memperlihatkan

penonjolan

enamel

yang

seringdisebabkan oleh perkembangan hyperplasic setempat / pertumbuhan selsel baru.


Mutiara email / enamel pearls:Email bola kecil bulat oval yang dapat
dijumpai pada atau didalam akar, kadang juga pada email, terutama pada gigi
molar atas. Mutiara ini dapat mempunyai satu inti dentin dan bahkan suatu
jaringan pulpa.
Taji Email:Email mahkota yang sering berekstensi sampai ke
bifurkasio atau trifurkasio.
10) Tonjol Ekstra dan Rigi Email
Jumlah tonjol yang lebih banyak daripada normal dan adanya rigi
email, contohnya ; gigi incisivus bentuk sekop, gigi incisivus bentuk
bintang,T dan Y. Talon (tonjol ekstra pada tuberculum dentis gigi
incisivus).Tuberculum

Carabelli

pada

mesiolingual

gigi

molar

atas

64

pertama.Tuberculum paramolar (tonjol ekstra pada mebukal gigi molar atas


dan bawah terutama gigi molar kedua dan ketiga).
Incisor atas bentuk sekop: bentuk ini bukan anomali yang
sesungguhnya, tetapi karenakelainan biologis pada ras dimana anatomi bagian
palatal, cingulum danmarginal ridge yang menonjol membentuk seperti sekop.
Sangat sering terjadi pada gigi ras Asian, Mongolian, Eskimo dan Indian
Amerika.
Talon cusp:Tonjolan kecil dari enamel pada daerah cingulum dan gigi
anterior atas dan bawah tetap disebut talon cusp. Seringkali cuspnya
mempunyai tanduk pulpa sehingga rontgen foto sering salah dengan gigi
supernumeraryyang bersatu dengan gigi anterior atau dens in dente.
11) Taurodonsia
Suatu anomali dengan rongga pulpa yang sangat membesar.Pemberian
nama taurodonsia berdasarkan kern iripan sepintas dengan gigi-gigi molar
sapi (taurus=banteng). Gigi dengan ruang pulpa sangat panjang,tidak ada
pengecilan rongga pulpa pada daerah cemento enamel junction.Jarang terjadi,
satu dan 1000 gigi tetap dan terlihat pada orang Indian, Amerika atau orang
Eskimo.

Gambar 44. Taurodontie


12) Mahkota Bentuk Pasak
Molar ketiga (M3) atas mempunyai bentuk mahkota paling bervariasi
dari seluruh gigi-geligi tetap, kemudian M3 bawah. Perubahanbentuk dan
mahkota bebentuk pasak (peg shaped) sampal mahkota yangmempunyai cusp

65

ganda, bentuk mahkotanya seperti mahkota M1 atau M2. Gigi I2 atas tetap
Gigi anterior yang paling umum mengalami anomali dalam bentuk I2 atas,
berbentuk pasak (+ 1-2% dari penduduk).Biasanya gigitersebut berbentuk
konus, bagian cervical lebar dan mengecil ke arah incisal.
13) Segmented Root
Akar gigi terpisah menjadi 2 bagian, diperkirakan sebagai akibat luka
traumatis pada waktu pembentukan akar.
Pada kasus ini pasien perlu pemeriksaan radiografi sebagai
pemeriksaan penunjang untuk memastikan apakah ada benih gigi yang hilang
atau tidak dan untuk memastikan bahwa gigi yang lain selain gigi I2 dan gigi
22 adalah normal.

BAB IV
KESIMPULAN

Pasien datang dengan keluhan gigi atas kanan depan tidak normal (mahkota
gigi berbentuk kerucut dan ukuran gigi lebih kecil), dan pada gigi atas kiri bagian
depan tidak tumbuh sama sekali. Keadaan gigi seperti itu dianggap telah merusak
estetika wajah sang pasien. Berdasarkan ciri-ciri tersebut menandakan adanya
kelainan pertumbuhan dan perkembangan gigi. Kelainan perkembangan gigi tersebut
ditandai dengan adanya kelainan morfologi gigi, sedangkan kelainan pertumbuhan
gigi tersebut ditandai dengan adanya kelainan jumlah gigi. Selanjutnya untuk
memperkuat hipotesis ini diperlukan pemeriksaan intraoral dan ekstraoral, hasil
pemeriksaan ekstraoral menyatakan tidak ada penyakit serius namun, pemeriksaan
intraoral menyatakan gigi 12 berukuran lebih kecil dari Gigi 11 dan ukurannya
menyerupai gigi sulung, dan pada gigi 22 tidak erupsi atau tidak tumbuh.
Pemeriksaan lebih lanjut dilakukan pengambilan gambaran gigi geligi atau radiografi
untuk memperoleh informasi tambahan mengenai penyebab kelainan jumlah gigi atau
gigi yang tidak tumbuh, hasilnya menyatakan di dalam tulang alveolar tidak terdapat
benih gigi. Setelah itu, kami memadukan hasil pemeriksaan intraoral, ekstraoral,
radiografi, dan diagnosa pembanding beberapa penyakit atau kelainan yang memiliki
gejala atau ciri-ciri yang sama untuk menghasilkan diagnosa yang tepat. Diagnosa
yang kami dapatkan, pasien mengalami kelainan gigi hipodonsia (keadaan dimana
sebuah gigi tidak mengalami erupsi atau tidak tumbuh yang disebabkan oleh
ketiadaan benih gigi) dan mikrodonsia (Gigi kecil dan berbentuk seperti kerucut).
Dari diagnosa yang telah ada, ada beberapa penangan yang sesuai dengan keadaan
pasien, umur pasien, jenis kelamin, riwayat kesehatan mulut pasien, bentuk rahang,
dan bentuk gigi pasien. Penanganan yang dapat kami lakukan adalah melakukan
penambalan gigi depan atau veneer pada gigi yang mengalami mikrodonsia, dan
implan gigi atau pembuatan gigi tiruan untuk gigi yang tidak tumbuh, tambalan dan

66

67

gigi tiruan tersebut dibuat sesuai dengan bentuk dan warna gigi normal yang dimiliki
pasien.

68

DAFTAR PUSTAKA

.Brand, R.W., and Isseihard D.E., 1991, Anatomy of Orofacial Structures, 5th ed. CV.
Mosby Co., Toronto.

Conen and Buens ,R.C., 1995, Pathways of The Pulp, Mosby Co., Toronto.

Diamond ,M., 1952, Dental Anatomy, 3th ed, Mc. Millan.

Dixon ,A.D., 1993, AnatomiuntukKedokteran Gigi (terj), 5th ed, Church ii


Livingstone, London.

Ebyamly.

(2015).

Makalah

Blok

p2.

Retrieved

from

http://documents.tips/documents/88756046-makalah-blok-8-p2.html
Rarediaseases.org.

(2006).

Anodontia.

Retrieved

from

http://rarediseases.org/rare-diseases/anodontia/

Itjiningsih, W. H. 1995. Anatomi Gigi edisike 2.Jakarta: PenerbitBukuKedokteran


EGC.

Jablonsky,

S.,

1982,

Illustrated

Co,.Philadelpia.

Dictionary

of

Dentisty,

WB.

Saunders

69

Kraus,S.B., 1980, Dental Anatomy and Occlusion, William and Wilkins,


Baltimore.Wahyudi, Rony. (2013). Makalah Anodontia. Retrieved from
http://www.mentari-dunia.com/2013/01/makalah-anadontia_6.html

Meghana. (

). Type III Dens Invaginatus with an Associated Cyst: A Case Report


and

Literature

Review.

Retrieved

from

http://www.jaypeejournals.com/ejournals/ShowText.aspx?ID=1299&Ty
pe=FREE&TYP=TOP&IN=_eJournals/images/JPLOGO.gif&IID=111
&isPDF=NO
Nelson, Stanley J. 2010. Wheelers dental anatomy, physiology and occlusion. 79h
ed. Michigan: WB Saunders Company

Prof. Subowo dr., Msc., PhD. Histogenesis Khusus. FKG Unpad. Retrieved from:
http://histofkgsp.blogspot.com/2006/10/14-sistem-pencernaan-i.html

Sadler, T. W. 2000. Embriologi Kedokteran Langman Edisi ke-7. Jakarta: EGC

Universitas Sumaetra Utara. (

). Faktor yang Mempengaruhi Lengkung Gigi.

Retrieved

from

http://repository.usu.ac.id/bitstream/123456789/33647/4/Chapter%20II.
pdf

Wattimena. ( ). KELAINAN GIGI AKIBAT GANGGUANPERTUMBUHAN DAN


PERKEMBANGAN.

Retrieved

from

https://www.academia.edu/4931786/KELAINAN_GIGI_AKIBAT_GA
NGGUAN_PERTUMBUHAN_DAN_PERKEMBANGAN

70

What-when-how.com . (

). The Primary (Deciduous) Teeth (Dental Anatomy,

Physiology and Occlusion) Part 1. Retrieved from http://what-whenhow.com/dental-anatomy-physiology-and-occlusion/the-primarydeciduous-teeth-dental-anatomy-physiology-and-occlusion-part-1/

Yenitha, Erna. 2004. Beberapa Anomali yang disebabkan Persistensi Gigi serta
Perawatannya. Fakultas Kedokteran Gigi : Universitas Sumatera Utara

Anda mungkin juga menyukai