Anda di halaman 1dari 9

A.

PILIHAN GANDA
Petunjuk: Pilihlah salah satu jawaban yang menurut kalian paling tepat. Jangan
lupa berdoa semoga soal kuis ini banyak yang keluar waktu UTS ;)
1. Periode tahun 1999 sampai dengan 2005 merupakan periode reformasi
pengelolaan keuangan negara yang mempengaruhi secara signifikan
pengelolaan keuangan negara. Perubahan-perubahan dalam pengelolaan
keuangan negara yang terjadi pada periode tersebut menurut Halim (2004)
sebagai berikut:
a. Perubahan Pendekatan penyusunan anggaran dari performance based
budgeting ke incremental budgeting
b. Penerapan konsep tunggal efisiensi dalam pengelolaan anggaran
c. Pengendalian hanya dilakukan melalui audit keuangan
d. Penerapan konsep value for money
Jawab: D
2. Sejarah perkembangan akuntansi di Indonesia dapat kita lihat perubahanperubahannya dalam beberapa periode. Hal-hal berikut ini yang tidak terjadi
di periode 1979-1980 adalah:
a. Sistem adminstrasi masih dilakukan secara manual
b. Laporan pertanggungjawaban pemerintah berupa Perhitungan Anggaran
Negara (PAN)
c. Munculnya Standar Akuntansi Pemerintahan
d. Departemen Dalam Negeri mengeluarkan MAKUDA
Jawab: C
3. Reformasi akuntansi sektor publik dimulai Tahun 2003-2004 dengan
diterbitkannya 3 Undang-undang Keuangan Negara, kecuali:
a. Undang-undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara
b. Undang-undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara
c. Undang-undang Nomor 15 Tahun 2004 tentang Pemeriksaan Pengelolaan
dan Tanggung Jawab Keuangan Negara
d. Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah
Jawab: D
4. Komite Standar Akuntansi Pemerintahan adalah Otoritas yang dibentuk dan
bertugas untuk menyusun standar akuntansi pemerintahan yang berlaku baik
untuk Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah sesuai dengan kaidahkaidah akuntansi yang berlaku umum. Komite dalam KSAP yang bertugas
mempersiapkan, merumuskan, dan menyusun konsep Rancangan Peraturan
Pemerintah tentang SAP adalah:
a. Komite Kerja
b. Komite Konsultatif
c. Komite Standar
d. Komite Publik
Jawab: A
5. Berikut adalah beberapa profesi akuntan di pemerintahan, kecuali:
a. Akuntan Pengelola Keuangan Negara/Daerah
b. Akuntan Pemeriksa Pajak
c. Auditor Internal/Eksternal Pemerintah
d. Akuntan Publik
Jawab: D
6. Pemerintah, dalam konteks akuntansi, merupakan unit yang istimewa yang
memiliki karakteristik sebagai berikut:

a. Pemerintah bersifat non profit dan seluruh pendapatannyadiperoleh dari


pendapatan yang sifatnya sukarela
b. Kepemilikan atas pemerintah diwujudkan dalam bentuk kepemilikan modal
c. Kontribusi sumber daya keuangan dikaitkan langsung dengan
pelayanan/produk yang diberikan oleh pemerintah
d. Secara dominan keputusan kebijakan dan keputusan operasional dibuat
secara politis oleh lembaga perwakilan di negara-negara yang menganut
demokrasi
Jawab: D
7. Kerangka konseptual Standar Akuntansi Pemerintah yang ditetapkan dengan
PP 71 Tahun 2010 telah mengdentifikasi beberapa ciri khusus pemerintah
Indonesia yang akan mempengaruhi praktik akuntansinya. Yang bukan
termasuk ciri utama struktur pemerintahan dan pelayanan yang diberikan
adalah:
a. Kekuasaan ada di tangan rakyat dan didelegasikan kepada pejabat publik
melalui proses pemilihan
b. Anggaran sebagai pernyataan kebijakan publik, target fiskal, dan sebagai
alat pengendalian
c. Sistem pemerintahan otonomi dan transfer pendapatan antar pemerintah
d. Berlangsungnya proses politik untuk menyelaraskan berbagai kepentingan
yang ada di masyarakat
Jawab: B
8. Unit pada pemerintahan yang mengelola anggaran, kekayaan, dan kewajiban
yang menyelenggarakan akuntansi dan menyajikan laporan keuangan atas
dasar akuntansi yang diselenggarakannya adalah:
a. Entitas akuntansi
b. Entitas pelaporan
c. Entitas anggaran
d. Entitas keuangan
Jawab: A
9. Dalam Kerangka konseptual Standar Akuntansi Pemerintah yang ditetapkan
dengan PP 71 Tahun 2010, yang bukan termasuk ciri keuangan pemerintah
yang penting bagi pengendalian adalah:
a. anggaran sebagai pernyataan kebijakan publik, target fiskal, dan sebagai
alat pengendalian
b. investasi dalam aset yang tidak langsung menghasilkan pendapatan
c. Jumlah pajak yang dipungut tidak berhubungan langsung dengan pelayanan
yang diberikan pemerintah kepada wajib pajak
d. Penyusutan nilai aset sebagai sumber daya ekonomi karena digunakan
dalam kegiatan operasional pemerintahan
Jawab: C
10.Menurut Freeman (2009) entitas pemerintah memiliki banyak kesamaan
dalam hal perannya dalam perekonomian suatu negara sebagai berikut,
kecuali:
a. Merupakan pelaku dalam sistem ekonomi dan menggunakan sumber daya
keuangan dan sumber daya manusia untuk mencapai tujuannya
b. Memiliki sistem informasi yang memadai
c. Analisis biaya, pengendalian biaya dan teknik evaluasi yang penting untuk
memastikan sumber daya dapat digunakan secara ekonomis efisien dan
efektif.

d. Seluruh produk berupa barang/jasa yang dihasilkan pemerintah juga


dihasilkan oleh swasta
Jawab: D
11.Anggaran dibuat untuk merencanakan tindakan apa yang akan dilakukan oleh
pemerintah, berapa biaya yang dibutuhkan untuk menjalankan pemerintahan,
dan berapa hasil yang akan didapat kegiatan pemerintahan tersebut. Dalam
hal ini anggaran memiliki fungsi:
a. Fungsi perencanaan
b. Fungsi pengawasan
c. Fungsi koordinasi
d. Fungsi penilaian dan pedoman kinerja
Jawab: A
12.Awal dari penyusunan anggaran yang baik adalah melalui tahap perencanaan
yang baik. Ada beberapa manfaat yang dihasilkan dari perencanaan yang
baik seperti berikut ini, kecuali:
a. Perencanaan berperan besar dalam menekan resiko terjadinya hal-hal
yang tidak diinginkan.
b. Perencanaan merupakan proses dalam suatu organisasi, strategi
pencapaian tujuan organisasi serta langkah-langkah teknis yang dilakukan
c. Di dalam perencanaan dapat memprediksi hal-hal tidak diinginkan yang
mungkin akan terjadi di masa depan dan melakukan tindakan antisipasi
semenjak dini
d. Perencanaan yang baik berguna sebagai pedoman dalam menunjang
pengambilan keputusan yang cepat dan tepat ,terutama pada saat kritis
Jawab: B
13.Proses penyusunan anggaran dalam pemerintahan menjadi proses yang
sangat krusial, dengan beberapa alasan sebagai berikut , kecuali:
a. Intervensi hak budget terlalu kuat, anggota Legislatif sering mengusulkan
kegiatan-kegiatan yang menyimpang jauh dari kesepakatan awal untuk
memenuhi kebutuhan masyarakat
b. Proses Perencanaan kegiatan yang terpisah dari penyusunan penganggaran
c. Pendekatan pemecahan masalah kemudian diusulkan menjadi program
atau kegiatan dalam anggaran sudah lengkap atau terpadu namun tidak
mengatasi masalah yang bersangkutan.
d. Koordinasi antar Lembaga/Kementrian untuk proses perencanaan masih
lemah
Jawab:B
14.Pernyataan yang tidak tepat tentang cara pengendalian pelaksanaan
anggaran adalah:
a. Membanding kinerja aktual dengan kinerja yang dianggarkan
b. Menghitung selisih anggaran disertai analisis penyebab tidak tercapainya
anggaran pada periode tertentu
c. Menemukan penyebab penyimpangan yang controllable dan uncontrollable
untuk evaluasi bagi pemerintah dan memberikan reward dan punishment
jika diperlukan
b. Merevisi standar biaya atau target anggaran untuk tahun anggaran yang
lalu
Jawab: D
15.Yang bukan merupakan klasifikasi belanja menurut Fungsi diantaranya adalah:
a. Pertahanan Keamanan
b. Agama, Pendidikan dan Kebudayaan
c. Kesehatan, Perlindungan Sosial
d. Perumahan, Fasilitas Umum

Jawab: A
16.Jenis belanja yang digunakan dalam rangka memperoleh atau menambah nilai
aset tetap dan aset lainnya yang memberikan manfaat lebih dari satu periode
akuntansi (biasanya 1 tahun periode) serta melebihi batas minimal kapitalisasi
aset tetap atau aset lainnya yang ditetapkan pemerintah diklasifikasikan
sebagai:
a. Belanja pegawai
b. Belanja barang
c. Belanja modal
d. Belanja hibah
Jawab: C
17.Laporan keuangan bisa dikatakan relevan apabila informasi yang termuat di
dalamnya memenuhi karakteristik sebagai berikut, kecuali
a. Memiliki manfaat umpan balik (feedback value)
b. Memiliki manfaat korektif
c. Tepat waktu
d. Lengkap
Jawab: B
18.Informasi yang disajikan dalam laporan keuangan dapat diuji, dan apabila
pengujian dilakukan lebih dari sekali oleh pihak yang berbeda, hasilnya tetap
menunjukkan simpulan yang tidak berbeda jauh adalah definisi dari
karakteristik:
a. Penyajian Jujur
b. Dapat Diverifikasi (verifiability)
c. Dapat Dibandingkan
d. Netralitas
Jawab: B
19.Pernyataan yang tepat dibawah ini adalah
a. Nilai historis lebih dapat diandalkan daripada penilaian yang lain karena
lebih obyektif dan dapat diverifikasi.
b. Informasi perlu disajikan sesuai dengan aspek formalitasnya
c. Pemerintah melaporkan pendapatan dan beban akrual, pelaporan tersebut
untuk menunjukkan hasil operasi pemerintah berupa laba/rugi
d. Pelaporan interim bulanan, triwulan, dan semesteran dalam akuntansi
pemerintah lebih banyak ditujukan untuk tujuan pemberian informasi
kepada pengguna eksternal
Jawab: A
20.Pernyataan dibawah ini kurang tepat, kecuali:
a. Perlakuan akuntansi yang sama diterapkan pada kejadian yang serupa dari
periode ke periode oleh suatu entitas pelaporan
b. Prinsip konsistensi mensyaratkan tidak boleh dilakukan perubahan dari satu
metode akuntansi ke metode akuntansi yang lain walaupun perubahan
tersebut akan memberikan informasi yang lebih baik
c. Informasi dalam laporan Keuangan dimaksudkan untuk menyajikan dengan
wajar transaksi serta peristiwa lain yang seharusnya disajikan, maka
transaksi atau peristiwa lain tersebut perlu dicatat dan disajikan sesuai
dengan aspek formal
d. Apabila substansi transaksi atau peristiwa lain tidak konsisten/berbeda
dengan aspek formalitasnya, maka hal tersebut tidak perlu diungkapkan
dalam Catatan atas Laporan Keuangan
Jawab:A
21.Laporan keuangan menyajikan secara lengkap (Full Disclosure) informasi yang
dibutuhkan oleh pengguna. Informasi yang dibutuhkan oleh pengguna laporan
keuangan dapat ditempatkan pada lembar muka (on the face) laporan

keuangan atau Catatan atas Laporan Keuangan. Laporan keuangan yang yang
lazim disebut sebagai pengungkapan adalah:
a. Laporan Realisasi Anggaran
b. Laporan Operasional
b. Neraca
c. Catatan atas Laporan Keuangan
Jawab: D
22.Dalam akuntansi berbasis akrual pendapatan diakui pada saat:
a. Hak untuk memperoleh pendapatan telah terpenuhi walaupun kas belum
diterima di Rekening Kas Umum Negara/Daerah atau oleh entitas pelaporan
b. Hak untuk memperoleh pendapatan telah terpenuhi dan telah diterima di
Rekening Kas Umum Negara/Daerah
c. Telah diterima di Rekeining Kas Umum Negara/Daerah walaupun hak untuk
memperoleh pendapatan belum terpenuhi
d. Jawaban a, b dan c benar
Jawab: A
23.PP 71 Tahun 2010 telah mengidentifikasi beberapa keadaan yang tidak
memungkinkan terwujudnya kondisi yang ideal dalam mewujudkan informasi
akuntansi dan laporan keuangan yang relevan dan andal akibat keterbatasan
(limitations) atau karena alasan-alasan kepraktisan. Berikut yang bukan
merupakan kendala dalam informasi akuntansi dan laporan keuangan
pemerintah:
a. Materialitas;
b. Pertimbangan biaya dan manfaat;
c. Keseimbangan antar karakteristik kualitatif
d. Nilai Historis
Jawab: D
24.Yang tidak termasuk unsur-unsur dalam Laporan Perubahan Ekuitas (LPE)
adalah:
a. Ekuitas Awal dan Ekuitas Akhir
b. Surplus/defisit-LO periode bersangkutan
c. SILPA/SIKPA periode bersangkutan
d. Koreksi nilai asset tetap non revaluasi
Jawab: C
25.Laporan yang menyajikan ikhtisar sumber, alokasi, dan pemakaian sumber
daya keuangan yang dikelola oleh pemerintah pusat/daerah, yang
menggambarkan perbandingan antara anggaran dan realisasinya dalam satu
periode pelaporan adalah:
a. Laporan Realisasi Anggaran
b. Laporan Operasional
c. Laporan Perubahan Ekuitas
d. Laporan Arus Kas
Jawab: A
26.Hubungan antara Laporan Operasional (LO), Laporan Perubahan Ekuitas (LPE),
dan Neraca adalah:
a. Surplus (Defisit) Neraca merupakan bagian Ekuitas dari LO dan selanjutnya
saldo akhir dari LPE.
b. Surplus (Defisit) LO merupakan bagian LPE dan selanjutnya saldo akhir
dari LPE adalah Ekuitas di Neraca.
c. Surplus (Defisit) LPE merupakan bagian LO dan selanjutnya saldo akhir
dari LO merupakan Ekuitas di neraca.
d. Surplus (Defisit) neraca merupakan bagian LO dan selanjutnya saldo akhir
dari LO merupakan Ekuitas akhir pada LPE.
Jawab: B

27.Laporan yang menyajikan ikhtisar sumber daya ekonomi yang menambah


ekuitas dan penggunaannya yang dikelola oleh pemerintah pusat/daerah
untuk kegiatan penyelenggaraan pemerintahan dalam satu periode pelaporan
adalah:
a. Laporan Realisasi Anggaran
b. Laporan Operasional
c. Laporan Perubahan Ekuitas
d. Laporan Arus Kas
Jawab: B
28.Kriteria minimum yang perlu dipenuhi oleh suatu kejadian atau peristiwa
untuk diakui menjadi bagian laporan keuangan entitas pelaporan yang
bersangkutan sebagai berikut, kecuali:
a. Terdapat kemungkinan bahwa manfaat ekonomi yang berkaitan dengan
kejadian atau peristiwa tersebut akan mengalir keluar dari entitas
pelaporan yang bersangkutan
b. Terdapat kemungkinan bahwa manfaat ekonomi yang berkaitan dengan
kejadian atau peristiwa tersebut akan mengalir masuk ke dalam entitas
pelaporan yang bersangkutan
c. Peristiwa tersebut mempunyai nilai atau biaya yang dapat diukur atau
dapat diestimasi dengan andal
d. Memuat informasi yang sifatnya tidak material
Jawab:D
29.Pemeriksaan yang bertujuan untuk memberikan opini atas kewajaran
informasi yang disajikan dalam laporan keuangan termasuk dalam
pemeriksaan
a. Pemeriksaan keuangan
b. Pemeriksaan kinerja
c. Pemeriksaan dengan tujuan tertentu
d. Pemeriksaan investigasi
Jawab: A
30.Kondisi-kondisi yang menyebabkan pemeriksa menyatakan opini Wajar
Dengan Pengecualian (WDP) adalah sebagai berikut, kecuali:
a. Pemeriksa, setelah memperoleh bukti pemeriksaan yang cukup memadai,
menyimpulkan bahwa salah saji yang terjadi baik secara individual maupun
agregat, adalah material, tapi tidak pervasive, terhadap laporan keuangan;
atau
b. WDP karena adanya pembatasan lingkup (ketidakcukupan bukti) yang
dampaknya material namun tidak pervasive
c. Pemeriksa tidak dapat memperoleh bukti pemeriksaan yang cukup
memadai untuk dijadikan dasar opini, tetapi pemeriksa menyimpulkan
bahwa dampak yang mungkin terjadi (possible effects) pada laporan
keuangan atas salah saji yang tidak terdeteksi, apabila ada, adalah material
tetapi tidak pervasive.
d. Pemeriksa, setelah memperoleh bukti pemeriksaan yang cukup memadai,
menyimpulkan bahwa penyimpangan dari prinsip akuntansi (salah saji)
yang ditemukan, baik secara individual maupun agregat, adalah material
dan pervasive
Jawab: D
B. ESSAY
Petunjuk: Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan singkat dan jelas

1. Jelaskan Perbedaan karakteristik lingkungan akuntansi komersial dan


akuntansi pemerintah?
2. Jelaskan empat Karakteristik kualitatif laporan keuangan yang perlu
diwujudkan dalam informasi akuntansi sehingga dapat memenuhi tujuannya?
3. Jelaskan jenis dan kriteria atas masing-masing opini yang diberikan oleh BPK
atas kewajaran peyajian Laporan Keuangan?

C. KASUS
Petunjuk: Kerjakan kasus dibawah ini sesuai dengan permintaan
Soal Quiz
Berikut disajikan data anggaran, transaksi tahun berjalan dan penyesuaian akhir tahun
anggaran 2015 Pemerintah Kota Harapan Bersama

Dokumen Anggaran
Pendapatan :
Pendapatan Pajak

4.000.000

PNBP

6.000.000

Belanja :
Belanja Pegawai

500.000

Belanja Barang

6.500.000

Belanja Modal

6.000.000
(13.000.000
)

Surplus (Defisit)
2

Transaksi Tahun Berjalan

01/01/2015

Transaks
i
Mencatat anggaran yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Kota Harapan
Bersama

02/03/2015

Menerima pendapatan pajak tunai sebesar Rp3.750.000

01/04/2015

Membayar belanja pegawai sebesar Rp500.000,00

05/06/2015
01/07/2015

Membeli alat tulis kantor sebesar Rp175.000,00


Membayar belanja barang u/ sewa gedung kantor untuk 1 Tahun sebesar
Rp6.000.000

08/08/2015
28/12/2015

Membeli Mesin senilai Rp5.000.000,00


Membuat Perjanjian Sewa Gedung untuk ATM dengan BNI untuk masa
sewa 1 Tahun sebesar Rp12.000.000. Pembayaran oleh BNI dilakukan
pada bulan Januari 2016

Tanggal

Dimint
a

(3.000.000)

Data Penyesuaian
31/12/2015 Besarnya penyusutan akhir tahun adalah Rp125.000,00
31/12/2015
31/12/2015

Sisa persediaan ATK yang ada di gudang sebesar Rp25.000,00


Kelebihan Pembayaran Pajak oleh WP yang akan dikembalikan di bulan
Maret 2016 sebesar Rp500.000

31/12/2015

Penyesuaian atas beban sewa gedung ke Belanja dibayar dimuka

Buatlah seluruh jurnal transaksi diatas termasuk jurnal anggaran dan penyesuaian!

Lakukan posting ke buku besar!

Susunlah Neraca Saldo setelah Penyesuaian!

Buatlah jurnal penutup!

Susunlah Neraca Saldo setelah Penutupan!

Anda mungkin juga menyukai