Anda di halaman 1dari 8

ASBAB AN-NUZUL

MAKALAH
MATA KULIAH : ULUMUL QURAN
DOSEN : DEDEN SUPARMAN, MA

DISUSUN OLEH :
EDI GUNAWAN (NIM : 1137030020)
DADAN (NIM : 1137030014)
DIANA SUSANTI (NIM : 1137030018)
ENENG WINDA AMELNDA (NIM : 1137030022)
SHELLY SUCIYANTI (NIM : 1137030063)

FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI


SUNAN GUNUNG DJATI
BANDUNG

ASBAB AN-NUZUL

I.

PENDAHULUAN
Puji dan syukur kehadirad Allah Swt yang telah melimpahkan nikmat
dan karunianya sehingga penulis dapat menyelesaikan makalah ini tepat
pada waktunya
Shalawat dan salam kepada Nabi Muhammad S.A.W, yang telah
menjadi suri tauladan dalam kita dalam menjalani kehidupan ini.
Dalam makalah ini akan membahas tentang asbab an-nuzul yaitunya
peristiwa-peristiwa

yang

menyebabkan

turunnya

ayat

Al-Quran

berkenaan dengan terjadinya peristiwa tersebut, baik berupa kejadian


ataupun suatu pertanyaan yang diajukan kepada Rasullullah. Dalam
pembahasan asbab-an nuzul ini juga membahas berbagai macam yang
berkaitan dengan asbab an-Nuzul ini yang meliputi pengertian, macammacam, ungkapan-ungkapan asbab-an nuzul, urgensi dan kegunaan asbaban nuzul.
II.

PERMASALAHAN
Karena masing-masing surat maupun ayat memiliki asbab
a n - N u z u l s e n d i r i , muncul beberapa masalah yang perlu untuk di bahas,
di antaranya:
1 . P e n g e r t i a n d a r i As b a b a n - N u z u l ?
2.Apa saja macam-macam asbab an-Nuzul?
3.Apa urgensi asbab an-nuzul dalam menafsirkan Alquran?
4.Bagaimana kaidah-kaidah penetapan hukum yang
B e r k a i t a n d e n g a n a s b a b a n - nuzul?

III.

PEMBAHASAN

Ungkapan asbab an-nuzul terdiri dari dua kata, yaitu asbab dan an-nuzul.
Secara harfiah, asbab berarti sebab atau latar belakang. Sedangkan annuzul berarti turun. Asbabun Nuzul di definisikan sebagai suatu hal yang
karenanya al-quran di turunkan untuk menerangkan status hukumnya, pada
masa hal itu terjadi, baik berupa peristiwa maupun pertanyaan, asbabun nuzul
membahas kasus-kasus yang menjadi turunnya beberapa ayat al-quran,
macam-macamnya, sight (redaksi-redaksinya), tarjih riwayat-riwayatnya dan
faedah dalam mempelajarinya. Secara terminilogi asbab an-nuzul adalah:
a. Az-Zarqani, Asbab an-Nuzul adalah hal khusus atau sesuatu yang terjadi
serta hubungan dengan turunnya ayat Al-Quran yang berfungsi sebagai
penjelas hukum pada saat peristiwa itu terjadi.
b.

Ash-Shabuni, Asbab an-Nuzul adalah peristiwa atau kejadian yang

menyebabkan turunnya satu atau beberapa ayat mulia yang berhubungan


dengan peristiwa atau kejadian tersebut, baik berupa pertanyaan yang diajukan
kepada nabi atau kejadian yang berkenaan dengan urusan agama.
c.

ShubhiShalihAsbab an-Nuzul adalah sesuatu yang menjadi sebab turunnya

satu atau beberapa ayat Al-Quran yang terkadang menyiratkan suatu


peristiwa , sebagai respon atasnya atau sebagai penjelas terhadap hukumhukum ketika peristiwai tuterjadi.
d.

Mana Al-Qaththan, Asbab an-Nuzul adalah peristiwa-peristiwa yang

menyebabkan turunnya Al-Quran, berkenaannya dengannya waktu peristiwa


itut erjadi, baik berupa satu kejadian atau berupa pertanyaan yang dijaukan
kepada nabi. (Rosihin anwar:2000:59).
A.Pengetahuan Tentang Asbab an-Nuzul
Perlunya mengetahui asbabunnuzul, al-wahidi berkata: tidak mungkin kita
mengetahui penafsiran ayat al-quran tanpa mengetahui kisahnya dan sebab
turunnya ayat adalah jalan yang kuat dalam memahami makna al-quran.Ibnu
taimiyah berkata: mengetahui sebab turun ayat membantu untuk memahami
ayat al-quran. Sebab pengetahuan tentang sebab akan membawa kepada
pengetahuan tentang yang disebabkan (akibat).

Namun sebagaimana telah diterangkan sebelumnya tidak semua al-quran


harus mempunyai sebab turun, ayat-ayat yang mempunyai sebab turun juga
tidak semuanya harus diketahui sehingga, tanpa mengetahuinya ayat tersebut
bisa dipahami, ahmadadilkamal menjelaskan bahwa turunnya ayat-ayat alquran melalui tiga cara:
1. Pertama ayat-ayat turun sebagai reaksi terhadap pertanyaan yang di
kemukakan kepada nabi.
2. Kedua ayat-ayat turun sebagai permulaan tanpa di dahului oleh peristiwa
atau pertanyaan.
3. Ketiga ayat-ayat yang mempunyai sebab turun itu terbagi menjadi dua
kelompok;
Ayat-ayat yang sebab turunnya harus diketahui ( hukum ) karena
asbabunnuzulnya harus di ketahui agar penetapan hukumnya tidak menjadi
keliru.
Ayat-ayat yang sebab turunnya tidak harus di ketahui, ( ayat yang
menyangkut kisah dalam al-quran).
Kebanyakan ayat-ayat kisah turun tanpa sebab yang khusus, namun ini tidak
benar bahwa semua ayat-ayat kisah tidak perlu mengetahui sebab turunnya,
bagaimanpun sebagian kisah al-quran tidak dapat di pahami tanpa
pengetahuan tentang sebab turunnya.

B. MACAM-MACAM ASBAB AN-NUZUL


1. Dilihat dari sudut pandang redaksi yang di pergunakan dalam
riwayat Asbab An-Nuzul
Ada dua jenis redaksi yang di gunakan oleh perowi dalam mengungkapkan
riwayat Asbab An-Nuzul, Pertama Shorih (jelas). Redaksi dikatakan Sharih bila
perowi mengatakan;
1. Sebab turunnya ayat ini adalah..
2. Telah terjadi., maka turunlah ayat.

3. Rosulullah pernah di tanya tentang.., maka turunlah ayat


Seperti dalam riwayat yang di bawakan Jabir yang mengatakan bahwa orangorang Yahudi berkata, Apabila seorang suami mendatangi kubul istrinya
dari belakang, anak yang terlahir akan juling. Makaturunlah (QS. Al-Baqoroh:
223).
Kedua Muhtamilah (kemungkinan), bilamana perowi mengatakan;
1. Ayat ini di turunkan berkenaan dengan..
2. Saya kira ayat ini di turunkan berkenaan dengan dengan.
3. Saya kira ayat ini tidak di turunkan, kecuali berkenaan dengan.
Az-Zarkazi menuturkan dalam kitabnya Al-Burhan fi Ulm Al-Quran:
Sebagaimana di ketahui, telah menjadi kebiasaan para sahabat Nabi dan
Tabiin, jika seorang di antara mereka berkata, ayat ini di turunkan
berkenaan dengan. Maka tang di maksud adalah ayat itu mencakup
ketentuan hukum tentang ini atau itu, dan bukan bermaksud menguraikan
sebab turunnya ayat.
Seperti di riwayatkan Ibn Umar yang menyatakan:
Ayat istri-istri kalian adalah (ibarat) tanah tempat bercocok tanam, di
turunkan berkenaan dengan mendatangi (menyetubui) istri dari belakang.
(HR. Bukhori).

C. UNGKAPAN-UNGKAPAN ASBAB AN-NUZUL


a.

Kata ( sebab), contoh seperti:


Sebab turunnya ayat ini demikian
b.

Kata ( maka), contohnya:


Telah terjadi peristiwa ini dan itu maka turunlah ayat ini
c.

Kata ( mengenai/tentang), contoh


Ayat ini turunkan karena ini dan itu

D. URGENSI DAN KEGUNAAN ASBAB AN-NUZUL


Az-Zarqani mengemukakan urgensi asbab an-Nuzul dalam memahami AlQuran, adalah:
a. Membantu dalam memahami sekaligus mengatasi ketidakpastian dalam
menangkap pesan-pesan Al-Quran.
b. Mengatasi keraguan ayat yang di duga mengandung pengertian umum.
c. Mengkhususkan hukum yang tergantung dalam ayat Al-Quran bagi ulama
yang berpendapat bahwa yang menjadi pegangan adalah sikap yang bersifat
khusus dan bukan lafazh yang bersifat umum.
d. Mengidentifikasikan pelaku yang menyebabkan turun ayat Al-Quran,
umpamanya Aisyah pernah menjernihkan kekeliruan Marwan yang menunjuk
Abd Ar-Rahman Ibn Abu Bakar sebagai orang yang menyebabkan turunnya
ayat: Dan orang yang mengatakan kepada orangtuanya Cis kamu berdua.
(QS Al-Ahqaf:17) untuk meluruskan persoalan Aisyah berkata kepada
Marwan, Demi Allah, bukan dia yang menyebabkan ayat ini turun. Dan aku
sanggup untuk menyebutkan siapa orang yang sebenarnya.
e. Memudahkan untuk menghapal dan memahami ayat, serta untuk
memantapkan wahyu ke dalam hati orang yang mendengarnya (Rosihin
Anwar:2006:64-66)

Manfaat mengetahui Asbab an-Nuzul ini menurut ulama lainnya, adalah:


a. Ibnu Al- Daqiq, mengetahui asbabunnuzul ayat merupakan metode yang
utama dalam memahami pesan yang terkandung dalam Al-Quran.
b. Ibnu Taimiyah, mengetahui asbabunnuzul membantu dalam memahami ayat
Al-Quran, karena mengetahui sebab juga mengetahuimu sabab.

c. Al-Wahidi, tidak mungkin seorang dapat menafsirkan suatu

ayat tanpa

mengetahui sejarah turunnya dan latar belakang masalahnya.

IV.

PENUTUP

Asbabun nuzul adalah suatu peristiwa yang terjadi yang


melatar belakangi turunnya ayat Al-quran.
Ada beberapa macam asbab an nuzul dilihat dari berbagai
segi,

yaitu

dari

segi

bentuk,

redaksi

yang

digunakan,

terbilangnya asbabun nuzul.


Para ulama sepakat bahwa untuk mempelajari asbabun nuzul
ini sangatlah penting, bahkan Al-Wahidi mengatakan tidak
seorangpun

yang

dapat

menafsirkan

suatu

ayat

tanpa

mengetahui sejarah turunnya dan latar belakang masalahnya.

DAFTAR PUSTAKA

Al-Suyuti, Al-Itqon fi Ulum Al-Quran, Beirut, Dar Al-Fikr, 1979.


Al-Wahidi, Asbab An-Nuzul, Beirut, Dar Al-Fikr, 1988.
Anwar, Rosibon, Ulum Al-Quran, Bandung, PustakaSetia, 2004.
Az-Zarqoni,Manahil Al-Irfan fi Ulm Al-Quran, Beirut,1996.

Manna Al-Qoton ,mabahis fi Ulum Al-Quran, Mansyurat Al-Ashr Al-Hadis,


1973.
Shalehdkk, AsbabunNuzul, penerbitDiponegoro, 2009.
Anwar Rosihin, Ulumul Quran, PustakaSetia, Bandung, 2000
ShalehQamruddindkk, AsbabunNuzul, Diponegoro, Bandung, 1992
Danankphoenix.wordpress.com, 04 Oktober 2012

Anda mungkin juga menyukai