Anda di halaman 1dari 3

Fungsi Manajemen Menurut Para Ahli

1. Menurut George R.Terry :


Planning (perencanaan), Organizing (perngorganisasian), Actuating (penggerakan),
Contolling (pengawasan).

2. Menurut John F. Mee :


Planning (perencanaan), Organizing (pengorganisasian), Motivating (motivasi), Controlling
(pengawasan).

3. Menurut Louis A. Allen :


Leading (menyusun), Planning (perencanaan), Organizing (menyusun), Controlling
(mengawasi).

4. Menurut MC Namara :
Programming, Planning, Budgeting, System.

5. Menurut Henry Fayol :


Planning (perencanaan), Organizing (pengorganisasian), Commanding (memerintah),
Coordinating (pengkoordinasian), Controling (pengawasan).

6. Menurut kooontz & O Donnel :


Planning (perencanaan), Organizing (menyusun), Staffing (penyusunan pegawai), Directing
(pengarahan), Controlling (pengendalian).

7. Menurut Dr.S.P.Siagian :
Planning (perencanaan), Organizing (pengorganisasian), Motivating (motivasi), Controlling
(pengawasan), Evaluating (penilaian).

8. Menurut Prof. Drs. Oey Liang Lee :


Planning (perencanaan), Organizing (pengorganisasian), Directing (pengarahan),
Coordinating (pengkoordinasian), Controlling (pengawasan).

9. Menurut William H.Newman :


Planning (perencanaan), Organizing (pengorganisasian), Assembling Resources, Directing
(pengarahan), Controlling (pengawasan).

10. Menurut Luther Gullick :


Planning (perencanaan), Organizing (pengorganisasian), Staffing (penyusunan pegawai),
Directing (pengarahan), Coordinating (pengkoordinasian), Reporting (pembuatan laporan),
Budgeting (penganggaran).

11. Menurut Lindall F.Unwirk :


Forescating, Planning, Organizing, Commanding, Coordinating, Controling.

12. Menurut John D. Millet :


Directing (pengarahan), Facillitating (pemberian fasilitas).
Pengertian dari Fungsi Manajemen diatas

1. Planning (perencanaan), menentukan tujuan untuk kinerja organisasi dimasa depan serta
memutuskan tugas dan penggunaan sumber daya yang diperlukan untuk mencapai tujuan
tersebut.

2. Organizing (pengorganisasian), mengalokasikan seluruh pekerjaan yang harus dilaksanakan


antara kelompok kerja, menetapkan wewenang relatif serta tanggung jawab masing-masing
individu atas komponen kerjadan menyediakan lingkungan kerja yang tepat.

3. Actuating (penggerakan), menggerakkan orang-orang mau bekerja dengan sendirinya atau


penuh kesadaran secara bersama-sama untuk mencapai tujuan yang dikehendaki secara
efektif.

4. Controlling (pengawasan), mengawasi aktivitas karyawan, menentukan apakah organisasi


dapat memenuhi target tujuannya, dan melakukan koreksi bila diperlukan serta menilai
pelaksanaan kegiatan.

5. Motivating (motivasi), pemberian inspirasi, semangat dan dorongan kepada bawahan agar
bawahan melakukan kegiatan secara suka rela sesuai apa yang diinginkan oleh atasan.

6. Leading (menyusun), mengambil keputusan, mengadakan komunikasi agar ada saling


pengertian antara manajer dan bawahan, memberi semangat, inspirasi dan dorongan kepada
bawahan supaya mereka bertindak, memilih orang-orang yang menjadi anggota
kelompoknya, serta memperbaiki pengetahuan dan sikap bawahan agar mereka teramoil
dalam usaha mencapai tujuan yang ditetapkan.

7. Programming, merupakan salah satu fungsi manajemen yang berarti proses, cara, pembuatan
dan program atau dengan kata lain berfungsi sebagai rancangan mengenai asas-asas serta
usaha-usaha yang akan dijalankan (pembuatan program).

8. Budgeting (penganggaran), berupa pengikhtisaran sistem anggaran keuangan, baik itu


sistem keuangan untuk jangka pendek, menengah, maupun panjang.

9. System, salah satu fungsi manajemen berupa sistem informasi yang mengumpulkan dan
menyimpan data dari semua aktivitas dan transaksi perusahaan, memproses data menjadi
informasi yang berguna bagiu pihak manajemen.

10. Directing / Commanding (pengarahan), fungsi manajemen yang berhubungan dengan usaha
memberi bimbingan, saran, perintah-perintah atau intruksi kepada bawahan dalam
melaksanakan tugas masing-masing, agar tugas dapat dilaksanakan dengan baik dan benar
tertuju pada tujuan yang telah ditetapkan semula.

11. Coordinating (pengkoordinasian), merupakan salah satu fungsi manajemen untuk melakukan
berbagai kegiatan agar tidak terjadi kekacauan, percekcokan, kekosongan kegiatan, dengan
jalan menghubungka, menyatukan dan menyelaraskan pekerjaan bawahan sehingga terdapat
kerja sama yang terarah dalam upaya mencapai tujuan organisasi.
12. Staffing (penyusunan pegawai), salah satu fungsi manajemen berupa penyampaian
perkembangan atau hasil kegiatan atau pemberian keterangan mengenai segala hal yang
berkaitan dengan tugas dan fungsi-fungsi kepada pejabat yang lebih tinggi.

13. Evaluating (penilaian), merupakan salah satu fungsi manajemen untuk memberikan penilaian
dalam berbagai kegiatan serta menilai sejauh mana usaha mencapai tujuan yang telah
ditetapkan.

14. Reporting (pelaporan), fungsi manajemen berupa penyampaian perkembangan atau hasil
kegiatan atau pemberian keterangan mengenai segala hal yang berkaitan dengan tugas dan
fungsi-fungsi kepada pejabat yang lebih tinggi.

15. Forecasting, adalah meramal atau memperkirakan apa yang akan terjadi dimasa datang
berdasar variabel atau kemungkinan yang ada. Potensi dan kelemahan perusahaan
diperhatikan dengan saksama. Fprecasting dilakukan sebelum perencanaan dibuat.

16. Facillitating (pemberian fasilitas), rangkaian kegiatan untuk memberikan saran dan prasarana
serta jasa yang memudahkan pelaksanaan pekerjaan dari seorang atasan kepada bawahan atau
kepada orang yang terorganisasi dalam kelompok formal untuk pencapaian suatu tujuan.

17. Assembling merupakan fungsi manajemen berupa pengikhtisaran sistem anggaran keungan,
baik itu sistem keuangan untuk jangka pendek, menengah, dan panjang.

18. Resources, berupa pemanfaatan sumber daya yang ada, baik itu SDA atau SDM sehingga
terjadi ketepatgunaan.

Anda mungkin juga menyukai