Anda di halaman 1dari 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Sekolah : SMA
Mata Pelajaran : Fisika
Kelas/Semester : X / Ganjil
Tahun Pelajaran : 2016 / 2017
Materi Pokok : Hakikat Fisika Dan Prosedur Ilmiah
Alokasi Waktu : 3 Minggu x 3 Jam pelajaran @ 45 Menit

A. Tujuan Pembelajaran
Setelah kegiatan belajar mengajar selesai, peserta didik dapat :
1. Menghayati dan mengamalkan materi Hakikat Fisika Dan Prosedur Ilmiah sebagai bentuk penghayatan
dan pengamalan ajaran agama yang dianutnya
2. Menguasai materi Hakikat Fisika Dan Prosedur Ilmiah dengan menunjukkan perilaku jujur, disiplin,
tanggung-jawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan
menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara
efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam
pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan
metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab
fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian materi Hakikat
Fisika Dan Prosedur Ilmiah yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah
4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan
dari materi Hakikat Fisika Dan Prosedur Ilmiah yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak
secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Indikator


Kompetensi Dasar Pengetahuan Kompetensi Dasar Keterampilan
3.1. Menerapkan hakikat ilmu Fisika, metode ilmiah, dan 4.1. Membuat prosedur kerja ilmiah dan
keselamatan kerja di laboratorium serta peran Fisika keselamatan kerja misalnya pada
dalam kehidupan pengukuran kalor

IPK Pengetahuan IPK Keterampilan


3.1.1. Memformulasikan pengaruh torsi pada sebuah benda 4.1.1. Menggunakan konsep momen inersia
dalam kaitannya dengan gerak rotasi benda tersebut. untuk berbagai bentuk benda tegar
3.1.2. Mengungkap analogi hukum II Newton tentang gerak
translasi dan gerak rotasi
3.1.3. Menggunakan konsep momen inersia untuk berbagai
bentuk benda tegar
3.1.4. Memformulasikan hukum kekekalan momentum sudut
pada gerak rotasi.
3.1.5. Menerapkan konsep titik berat benda dalam kehidupan
sehari-hari

C. Materi Pembelajaran
Hakikat Fisika dan Prosedur Ilmiah:
Hakikat Fisika dan perlunya mempelajari Fisika
Ruang lingkup Fisika
Metode dan Prosedur ilmiah
Keselamatan kerja di laboratorium

D. Metode Pembelajaran
Pendekatan : Scientific Learning
Model Pembelajaran : Discovery Learning (Pembelajaran Penemuan) dan Problem
Based Learning (Pembelajaran Berbasis Masalah )/ projek

E. Media Pembelajaran
Media/Alat :
Worksheet atau lembar kerja (siswa)
Lembar penilaian
Penggaris, spidol, papan tulis
Laptop & infocus
Audio: kaset dan CD.
Audio-cetak: kaset atau CD audio yang dilengkapi dengan teks.
Proyeksi visual diam: OUT dan film bingkai.
Proyeksi audio visual: film dan bingkai (slide) bersuara.
Audio visual gerak: VCD, DVD, dan W.
Visual gerak: film bisu.
Objek fisik: Benda nyata, model, dan spesimen.
Komputer.
Cetak: buku, modul, brosur, leaflet, dan gambar.

Bahan :
Spidol / kapur berwarna

F. Sumber Belajar
Buku penunjang kurikulum 2013 mata pelajaran Fisika Kelas XI Kemendikbud, tahun 2013
Pengalaman peserta didik dan guru
Manusia dalam lingkungan: guru, pustakawan, laboran, dan penutur nativ.
e-dukasi.net

G. Kegiatan Pembelajaran

H. Penilaian
INSTRUMEN PENILAIAN AUTENTIK

I. Penilaian Hasil Belajar


Teknik Penilaian: pengamatan, tes tertulis
Prosedur Penilaian:
No Aspek yang dinilai Teknik Penilaian Waktu Penilaian
1. Sikap Pengamatan Selama pembelajaran dan saat
Terlibat aktif dalam diskusi
pembelajaran
Pengukuran
Bekerjasama dalam
kegiatan kelompok.
Toleran terhadap proses
pemecahan masalah yang
berbeda dan kreatif.
2. Pengetahuan
Menjelaskan kembali Pengamatan dan tes Penyelesaian tugas individu dan
tentang Pengukuran kelompok
Menyatakan kembali
tentang Pengukuran
3. Keterampilan
Terampil menerapkan Pengamatan Penyelesaian tugas (baik individu
Pengukuran maupun kelompok) dan saat
diskusi
J. Instrumen Penilaian Hasil belajar

Penilaian:
Penilaian dilakukan secara individu meliputi penilaian kinerja (performance assessment) pada saat
kegiatan berlangsung, tes tertulis dan penugasan

1. Jelaskan pengertian besaran, besaran pokok, dan besaran turunan!

2. Identifikasi masing-masing 3 contoh besaran pokok dan turunan yang Anda temukan dalam
kehidupan sehari-hari!

3. Temukan satuan SI dari besaran-besaran di bawah ini:

a. Massa

b. Massa Jenis

c. Percepatan

4. Lengkapilah tabel konversi berbagai satuan di bawah ini:

a. 1,5 km = ................ m

b. 1 liter = ................ cc

c. 2.000 kg/m3 = .............. gram/cc

d. 20 inchi = ............... cm

e. 36 km/jam = ............... m/s

5. Temukan dimensi kecepatan dan percepatan! Berdasar dimensiyang telah Anda temukan,
analisislah apakah kecepatan danpercepatan mendeskripsikan hal yang sama?

Kunci Jawaban

1. Pengertian :

a. Besaran adalah sesuatu yang memiliki kuantitas dan satuan

b. Besaran pokok adalah besaran yang satuannya didefinisikan sendiriberdasarkan hasil


konferensi internasional.

c. Besaran turunan adalah besaran-besaran yang diturunkan dari besaran pokok.

2. Jawaban beragam, misalnya:

a. Tiga contoh besaran pokok: panjang, massa, dan waktu.

b. Tiga contoh besaran turunan: kecepatan, percepatan, energi

3. Satuan Internasional dari :

a. Satuan SI massa adalah kilogram (kg)

b. Satuan SI massa jenis adalah kg/m3.


c. Satuan SI percepatan adalah m/s2

4. Hasil Konversi :

a. 1,5 km = 1.500 m

b. 1 liter = 1.000 cc

c. 2.000 kg/m3 = 2 gram/cc

d. 20 inchi = 50,8 cm

a. 36 km/jam = 10 m/s

5. Dimensi kecepatan: [L]/[T] atau [L][T-1], sedangkan dimensi percepatan adalah [L]/[T2]
atau [L][T-2]. Ternyata dimensi kecepatan dan percepatan berbeda. Hal ini menunjuk-kan
bahwa kecepatan dan percepatan tidak mendeskripsikan hal yang sama, percepat-an
merupakan perubahan kecepatan persatuan waktu.

Jakarta, 16 Mei 2017

Mengetahui
Kepala SMA Negeri 2 Jakarta Guru Mata Pelajaran

--------------------------------- -----------------------------
NIP. NIP.

Catatan Kepala Sekolah


.........................................................................................................................................................................
.........................................................................................................................................................................
.........................................................................................................................................................................
........................................................................................................................................................................

Anda mungkin juga menyukai