Anda di halaman 1dari 15

BOLA VOLI

Permainan bola voli pertama dikenalkan di Indonesia yaitu pada tahun 1982 yang bertepatan
pada zaman penjajahan Belanda. Untuk mengembangkan jenis olahraga terkhusus voli ini, para
pengajar pendidikan jasmani didatangkan dari Negara Belanda.

Di samping itu tentara belanda juga banyak andil terhadap perkembangan permainan bola voli
di Indonesia, terutama dengan cara bermain di asrama”, lapangan dan mengadakan
pertandingan antar kompeni” Belanda sendiri.

Permainan bola voli sangat cepat pertumbuhannya di seluruh lapisan masyarakat, sehingga
bermunculan club” di Kota” besar di seluruh Indonesia. Berawal dari itu maka dibentuklah
sebuah organisasi pada tanggal 22 Januari 1955 yang bernama PBVSI (Persatuan bola voli
seluruh Indonesia) di Jakarta bertepatan dengan kejuaraan Nasional yang pertama kalinya.

Sejak saat itu PBVSI aktif mengembangkan kegiatan” di dalam maupun di luar Negeri.
Perkembangan bola voli sangatlah menonjol yang bertepatan pada saat menjelang Asian
Games IV 1962 dan Ganefo I 1963 di Jakarta.

3. Lapangan Bola Voli

Untuk bermain bola voli perlu adanya tempat atau lapangan. Melihat pada umumnya
lapangan voli berukuran 18×9 meter, ukuran tersebut merupakan ukuran standart baik secara
Nasional maupun Internasionl. Sehingga tidak terjadi perbedaan, baik di Indoneisa ataupun di
luar negeri.

Ukuran Standart
 Panjang lapangan: 18 meter.
 Lebar lapangan: 9 meter.
 Lebar garis serang: 3 meter.
 Lebar garis tengah: 5 cm.
 Area servis: 3 meter.

Ukuran Tiang dan Net

 Tinggi tiang net: 2,55 meter.


 Tinggi net laki-laki: 2,43 meter.
 Pita bagian tepi atas dan pita samping net: 5 cm.
 Jarang tiang net dengan pinggir lapangan: 0,6 meter.
 Tinggi antena: 80 cm.
 Net berbentuk kotak-kotak dengan ukuran 10 cm persegi

4. Peraturan Permainan Bola Voli

Pada hakikatnya semua jenis olahraga mempunyai peraturan yang harus dipatuhi salah
satunya bola voli ini, ada beberapa aturan utama yang perlu kamu ketahui dalam bermain
bola voli di antaranya. Jumlah Pemain Bola Voli dalam satu tim terdiri dari 6 orang.

 Pemain Harus menggunakan seragam pakaian olahraga dengan nomor punggung dan
dada.
 Pergeseran pemain saat melakukan servis harus berputar sesuai dengan arah jarum
jam.
 Lama permainan berdasarkan jumlah poin dalam sebuah set, sistem rally poin harus
didapat adalah 15 poin.
 Satu orang wasit yang memimpin pertandingan, ditambah 4 orang sebagai penjaga
garis dan 1 orang guna mencatat skor.
 Setiap regu hanya boleh memainkan bola maksimal 3x umpan.
 Seorang pemain tidak boleh memainkan bola lebih dari 1x dengan berturut-turut.
 Bola dinyatakan masuk apabila jatuh nempel ke tanah pada bagian dalam dan pada
garis pas lapangan.

5. Pelanggaran dalam Permainan Bola Voli

 Menyentuh jaring net secara sengaja maupun tidak sengaja.


 Tidak dinyatakan pelanggaran apabila bagian tubuh selain tangan menyentuh net
dengan tidak sengaja, seperti pada saat blocking dada ataupun punggung.
 Berbicara kasar atau mengeluarkan umpatan terhadap wasit.
 Kedua kaki masuk kedalam daerah lawan.
 Tangan terlalu masuk ke area lawan pada saat blocking.
 Menegur wasit dan pembantunya.
 Kongkalikong dengan wasit.
 Menerima arahan dan petunjuk dari luar lapangan pada saat pertamdingan
berlangsung.
 Meninggalkan lapangan tanpa adanya izin.

Itulah beberapa peraturan yang harus kamu ketahui dan patuhi pada saat bermain bola voli.
6. Istilah-istilah Dalam Permainan Bola Voli

sinauwerno-werno.blogspot.com

 Servis: istilah bahasa yang digunakan pada saat pukulan pertama.


 Passing: Mengoper bola.
 Spike: Sentuhan serangan dengan pukulan keras.
 Assist: Operan yang bertujuan untuk menciptakan suatu serangan.
 Attack: Sentuhan dengan sifat menyerang bisa spike keras atau tipuan.
 Back row attack: Serangan yang dilakukan oleh pemain belakang.
 Dig: Sentuhan penyelamatan untuk bola spike atau bola yang meluncur cepat agar
tidak jatuh ke permukaan tanah, sehingga bola tetap dalam keadaan hidup.
 Beach dig/Deep dish: Teknik sentuhan penyelamatan dengan punggung telapak
tangan, dengan posisi tangan menepak tidak mengepal.
 Block: Menahan bola dari musuh dengan menjulurkan tangan di dekat net.
 Bump pass: Mengunci kedua lengan atau passing bawah.
 Foream pass: Passing dengan satu tangan dengan memantulkan bola.
 Float service: Servis yang dilakukan tanpa memutar bola, biasanya bola melambung
tinggi.
 Heat: Spike yang sangat keras.
 Jump serve: Servis dengan melambungkan bola disertai lopatan dan pukulan yang
keras.
 Off speed hit: Spike ringan dengan menambahkan putaran pada bola.
 Overhand pass: Passing dengan tangan terbuka dengan bola berada di kepala biasa
disebut passing atas.
 Overhand serve: Servis atas dengan bola berada di atas punggung.
 Service ace: Servis maut yang sulit diterima oleh lawan.
 Tandem: Spike tipuan.
 Underhand serve: Servis dengan melempar bola rendah dengan posisi tangan
menggenggam, biasa disebut servis bawah.
 Change of court: Pertukaran tempat.
 Change of position: pertukaran tempat setelah servis.
 Cover close: Menutup daerah sendiri dengan rapat.
 Cover for attack: Menutup daerah sendiri ketika diserang oleh lawan.
 Deciding game: Waktu pertandingan penentuan.
 Deciding set: Istilah pada akhir pertandingan untuk menentukan kemenangan.
 Double fault: Kesalahan bersama.
 Double hit: Pukulan ganda yang dilakukan oleh salah satu pemain.
 Diving service: Istilah yang diberikan kepada bola servis yang bergerak melengkung
berada di posisi atas net.
 Dum play: Tipuan smash.
 Attack eror: Serangan yang gagal.
 Coach kill: Suatu keadaan di mana tim lawan melakukan foul ketika pelatih meminta
time out ataupun pergantian pemain.
 Facial: Blocker terkena bola pada area kepala dan wajah.
 Overlap: Perputaran pemain sebelum melakukan servis.
 Yellow card: kartu kuning.
 Red card: Kartu merah.
 Antenna: Tanda tepi net biasanya terbuat dari fiber glass berada di ujung samping
kanan kiri net sebagai pembatas.
 Attack line: Garis yang membatasi antara depan dan belakang.
 Back court: Ruang di antara garis akhir lapangan dan garis serang.
 Free zone: Ruang bebas di luar garis area pertandingan.
 Center line: Garis tengah yang berada tepat di bawah net.

7. Dasar-dasar Permainan Bola Voli

Teknik dasar pada permainan bola voli memiliki 4 macam yaitu:

1. Servis.
2. Passing.
3. Block.
4. Smash.
Teknik Dasar Servis

Servis adalah Sajian pertama dalam permainan bola voli, untuk mengawali permainan. Servis
ini merupakan bagian yang sangat penting dan harus dilatih secara mendalam karena
biasanya para pemain awal sangat susah melakukan servis.
Adapun secara umum teknik servis ini mempunyai 4 macam yaitu:

 Under serve (Servis bawah).


 Tennis serve (Tennis melayani).
 Change up serve (Ubah layanan).
 Floating serve (Melayani terapung).

Teknik Dasar Passing

Passing adalah gerakan mengumpan bola kepada teman satu tim atau mengembalikan bola
lawan. Passing sendiri mempunyai 2 macam yaitu passing atas dan bawah.

Cara melakukan passing atas:

 Berbaris dengan pelatih berada di depan barisan.


 Pelatih melempar bola dan satu persatu pemain menangkap dengan passing atas.
 Bola dilempar ke arah depan belakang.
 Bola dilempar ke arah samping kiri kanan.
 Bola dilempar ke atas kemudian ditangkap dan dikembalikan menggunakan passing
atas.
 Pelatih memantulkan bola ke lantai kemudian bola dipassing ke pemain.
 Pelatih melempar bola secara pelan kemudian langsung dipassing oleh pemain.

Kesalahan-kesalahan yang sering terjadi dalam gerakan passing atas:

 Bola tidak memantul.


 Kaki tidak ditekuk.
 Siku tidak ditekuk.
 Dalam mengambil bola yang ada disamping kanan kiri muka terlalu depan.

Cara melakukan passing bawah

Passing bawah sebenarnya mirip dengan passing atas akan tetapi ada yang perlu diperhatikan.

 Kaki sedikit miring.


 Lutut ditekuk.
 Pandangan ke depan.
 Tangan lurus di depan dengan posisi berada di antara lutut dan bahu, bola dikenakan
pada pergelangan tangan.
 Koordinasi gerak lutut, bahu dan badan.

Kesalahan-kesalahan yang sering terjadi saat melakukan passsing bawah

 Lutut tidak ditekuk.


 Kedua siku ditekuk.
 Badan tidak terasa rileks.

Teknik Dasar Block


Block adalah upaya yang dilakukan oleh seorang pemain untuk menghadang bola lawan
dengan cara menjulurkan tangan ke atas net. Atau usaha yang dilakukan untuk membendung
serangan lawan yang merupakan smash agar tidak menghasilkan poin. Ada beberapa cara
latihan block:

 Posisi awal block, dengan badan berdiri tegak dan kedua tangan di depan dada.
 Lakukan gerakan-gerakan block tanpa bola.
 Pelatih memukul bola, kemudian pemain melakukanblock.
 Berlompat sambil meluruskan tangan.

Hal-hal yang perlu diperhatikan saat melakukan block:

 Sikap tangan cukup diluruskan dari bagian dada ke atas.


 Jangan dilakukan di awal seperti pada smash.
 Setelah melompat, jangan mendarat ke arah depan atau samping.
 Perhatikan waktu yang tepat.

Teknik Dasar Smash

 Smash adalah pukulan kencang yang bertujuan untuk mematahkan serangan dan
menghasilkan poin. Teknik smash ini merupakan salah satu teknik yang paling seru
dipelajari, berikut adalah contoh latihan smash.
 Bola dilempar dari belakang net kemudian dipukul tegak lurus.
 Memainkan bola di lantai dengan gerakan pols.
 Memainkan bola ke dinding.
 Memukul bola dengan lompatan.
 Memukul bola dari tengah lapangan dengan mengutamakan penggunaan pols.
 Memukul bola dengan arah maju mundur samping.
 Mencoba smash dengan bola dilepar oleh pelatih.

Yang perlu diperhatikan

 Pukulan, saat melakukan pukulan tangan bersikap lurus.


 Pendaratan, kedua kaki bebarengan dan lutut sedikit mengeper.
 Tolakan, dengan kedua kaki.
 Awalan, perhatikan tiga langkah terakhir dan ayunan tangan.

8. Macam-macam Posisi Pemain Bola Voli

Permainan bola voli juga sama seperti olahraga lain yang setiap pemainnya memiliki tugas
dan bagiannya masing-masing, dengan adanya penugasan antar pemain makan secara
otomatis formasi akan berjalan sesuai bagian tersebut.
Dalam pembagian posisi dan tugas kurang lebih ada 4 bagian antara lain:

1. Defender: Pemain yang mempunyai tugas utama bertahan untuk menerima serangan
dari pihak lawan.
2. Spiker (Smasher): Pemain yang mempunyai tugas utama melakukan pukulan smash
atau serangan sehingga menghasilkan poin baru bagi tim. Seorang spiker harus
memiliki kemampuan lebih, menguasai teknik blocking, melakukan pukulan smash
dengan baik. Karena posisi spiker ini selalu di depan yaitu pada posisi 2 dan 4.
3. Libero: Pemain yang mempunyai tugas utama menerima dan menahan serangan” dari
lawan. Seorang liberto harus pintar dalam menguasai teknik passing yang baik karena
memang perannya menahan bola yang datang dari arah lawan, bisa dilakukan dengan
passing atas atau bawah. Pemain liberto bebas keluar masuk akan tetapi ia tidak boleh
melakukan smash dan blocking.
4. Set-upper atau tosser: mempunyai tugas sebagai pengatur serang tim. Pada
umumnya seorang tosser akan megumpan bola ke arah teman satu tim dengan
berbagai variasi umpanan untuk spiker sehingga bola akan dismash oleh spiker
tersebut. Selain sebagai pengatur serangan tosser juga harus menguasai teknik smash
dan blocking karena tempatnya yang selalu di depan.
9. Ukuran Standart Bola Voli

Berat 260 – 280 gram.


Ukuran keliling lingkaran 65 – 67 cm.
Tekanan udara 294,3 – 318,82 mbar/hPa.

10. Merk-merk Bola Voli

Dalam suatu permainan olahraga voli, memilih bola merupakan hal yang sangat penting demi
mendapatkan kenyamanan saat bermain. Untuk mendapatkan kepuasan saat memilih dan
membeli bola alangkah baiknya jika kamu mengetahui spesifikasi dan ciri-ciri bola yang
bagus original.

Nah berikut ini adalah beberapa merk bola voli yang ada di Indonesia:

a. Pro Team merupakan brand yang dikeluarkan oleh PT Inkor Bola Pasifik yang memiliki
pabrik produksi di daerah Pasuruan, Jawa Timur. Perusahaan tersebut didirikan sejak tahun
1992, menjadi salah satu perusahaan terbesar di sektor manufaktur. Produknya yang berupa
bola sudah diekspor ke berbagai Negara dengan mempunyai standart Internasional.
Perusahaan tersebut memproduksi beberapa alat olahraga akan tetapi yang paling terkenal di
masyarakat adalah bola, dari mulai bola tangan, basket, sepak, voli, futsal, bola Amerika
(rugby) dan bola jaring. Akan tetapi di sini saya hanya akan membahas tentang bola voli saja.
Sampai saat ini pro team sudah mengeluarkan 7 tipe bola voli, berikut adalah urutan dari segi
harga terendah sampai tertinggi.

 Proteam Bola Voli size 5 elegance.


 Proteam Tachikara Training Ball500.
 Proteam Tachikara Training Ball 400.
 Proteam Bola Voli Pantai.
 Proteam Bola Voli size 5 smack ball 8000.
 Proteam Bola Voli Penjas.
 Proteam Bola Voli size 5Platinum.

b. Molten corporation bergerak ke arah yang baru – yang didorong oleh keinginan untuk
mengembangkan merek kita sendiri, untuk memperdalam jaringan penjualan kita sendiri, dan
untuk memperkuat posisi kita sebagai produsen peralatan bola dan olahraga terkemuka di
dunia.

Dan sekarang, dipandu oleh pernyataan merek Molten, Untuk permainan nyata, kami terus
menggabungkan teknologi inovatif dan keahlian unggul untuk membuat produk dengan
kualitas sempurna. Kami juga sangat yakin bahwa mewujudkan komitmen kami terhadap
permainan nyata akan membantu menumbuhkan industri olahraga secara keseluruhan.

Molten juga merupakan salah satu brand yang memproduksi bola, dari mulai bola tangan
sampai dengan bola kaki. Khusus untuk bola voli ia mempunyai berbagai macam tipe yang
bisa kamu pilih sesuai selera dan budgetmu.

 Molten bola voli (S3VM1250.


 Molten bola voli (S2VM 1250) Cyan.
 Molten bola voli size 5 (V5VC1).
 Molten bola voli size 4 (V4VC1).
 Molten bola voli size 5 (V5M2700).
 Molten bola voli size 5 (V58SL).
 Molten bola voli size 5 (V58GOLD).
 Molten bola voli size 5 (V58SLC1).
 Molten bola voli (V5M800).

c. Mikasa adalah merupakan nama brand dari salah satu alat olahraga khususnya bola, kantor
pusat berada di Nishiku, Hiroshima, Jepang. Mikasa termasuk bola resmi yang digunakan
pada kompetisi dunia yang diselenggarakan FIVB dan digunakan dalam banyak kompetisi
domestik di Negara Amerika.

NVL dengan bangga mengumumkan perpanjangan komitmen sponsorship mereka dari


Mikasa. Mikasa telah bermitra dengan NVL selama beberapa tahun sekarang, ia akan terus
digarap sebagai “bola voli resmi Liga Voli Nasional.”

“Mikasa Corporation merasa terhormat untuk mendukung NVL sebagai pemasok bola
permainan resmi eksklusif. Dengan kemitraan yang baru ini, kami dengan tulus berharap agar
Mikasa Corporation dapat memainkan peran yang efektif dan produktif dalam melanjutkan
pertumbuhan voli pantai bersama NVL “, kata Mr. Yuji Saeki.

Pendiri NVL Albert “AL-B” Hannemann mengungkapkan kegembiraannya atas pembaruan


epik ini, kemitraan jangka panjang:

“Kami sangat senang dan bersemangat memperbarui kemitraan kami dengan pemimpin
industri ini. Mikasa telah mendukung kami selama empat tahun terakhir dan sangat berarti
bagi organisasi kami untuk terus mendukung dan berkomitmen untuk mengembangkan
olahraga ini bersama-sama selama bertahun-tahun yang akan datang. ”

d. Mizuno adalah sebuah perusahaan peralatan olahraga dan pakaian olahraga Jepang,
didirikan di Osaka pada tahun 1906 oleh Rihachi Mizuno. Saat ini, Mizuno merupakan
perusahaan global yang memproduksi berbagai macam peralatan olahraga dan pakaian
olahraga, untuk golf, tenis, basebol, voli, sepak bola, lari, rugbi, ski, bersepeda, judo, tenis
meja, bulu tangkis, tinju dan atletik.

Mayoritas sepatu voli Mizuno digunakan oleh masyarakat Asia dan beberapa negara eropa,
karena ketersediaan ukuran yang terbatas dan kerja sama dengan sebagian tim nasional di
Asia dan Eropa.

e. Asics adalah perusahaan peralatan olahraga multinasional Jepang yang memproduksi


sepatu dan peralatan olahraga yang dirancang untuk berbagai olahraga, pada umumnya dalam
kisaran harga atas. Nama ini merupakan singkatan dari frase Latin anima sana in corpore
sano yang diterjemahkan sebagai “jiwa yang sehat dalam tubuh yang sehat”.
Perusahaan-perusahaan diatas merupakan beberapa aparel besar yang banyak digunakan
dalam permainan bola voli.

Selain itu ada juga yang merk-nya tidak terlalu dikenal masyarakat seperti
f. Ninja bola voli NC 556.
g. OEM demix bola voli.
h. Nassau bola voli.
i. Mitzuda bola vola.
11. Bola Voli Putra

Piala Dunia bola voli putra Fédération internationale de volleyball (FIVB) merupakan
kompetisi internasional yang diikuti oleh tim nasional senior dari anggota FIVB.

Sejarah piala Dunia dibentuk pada tahun 1965 yang bertujuan untuk mengisi kekosongan
antara dua turnamen bola voli. Olimpiade dan kejuaraan Duniayang telah berlangsung dengan
siklus 4 tahunan, pada awalnya setiap turnamen berlangsung di Negara tuan rumah yang
berbeda, akan tetapi sejak tahun 1977 dipindahkan di Jepang secara permanrn.

Pada periode tahun 1990an seiring dengan adanya turnamen internasional tahunan seperti
Grand Prix dan Liga Dunia membuat Piala Dunia menjadi kompetisi yang sngat menarik. Hal
tersebut membuat FIVB merubah format kompetisi pada tahun 1991.

Diadakan sebelum dimulainya Olimpiade, bukan sesudahnya dan membuat Piala Dunia
sebagai ajang kualifikasi pertama untuk lolos menuju Olimpiade dengan pemberian tempat
otomatis untuk pemenang. Pada awalnya Piala Dunia memberikan 3 slot, akan tetapi pada
tahun 2015 hanya 2 slot untuk tiket lolos menuju Olimpiade.
12. Bola Voli Putri

Piala Dunia bola Voli putri Fédération internationale de volleyball (FIVB) adalah kompetisi
yang diikuti oleh tim nasional senior putri dari Negara anggota FIVB sebagai badan
organisasi olahraga internasional.

Penyelenggaraan turnamen ini diselenggarakan setelah olimpiade musim panas, terkecuali


pada tahun 1973 karena memang tidak ada turnamen yang digelar, akan tetapi sejak ada piala
dunia tahun 1991 yang dilangsungkan sebelum olimpiade maka turnamen ini menjadi
kualifikasi untuk lolos ke olimpiade, dimana 2 tim teratas berhak mendapatkan tiket untuk
menuju ke Olimpiade.
13. Bola Voli Pantai

DelacruZone.blogspot.como

Voli pantai adalah sebuah variasi dari permainan bola voli pada umumnya yang membedakan
hanya dari segi tempatnya saja, yaitu di pasir. Biasanya permainan bola voli pantai ditujukan
hanya sebagai aktifitas rekreasi ketika berlibur di pantai yang mempunyai hamparan pasir
luas.

Permainan bola voli pantai juga ada Olimpiadenya masih pada organisasi Fédération
internationale de volleyball (FIVB). Peraturan resmi voli pantai hanya dimainkan dengan 2
orang saja dalam 1 tim.

Sejarah bola voli pantai atau voli pasir ini berawal di pantai Waikiki Hawaii oleh Outrigger
Canoe Club pada tahun 1915. Outrigger Canoe Club sendiri didirikan pada tahun 1908 oleh
sekelompok pengusaha kecil dan komunitas professional Honolulu, misi awal dibentuknya
kelompok ini adalah untuk membantu melestarikan olahraga tradisional yang ada di Hawaii.

Kemudian pada tahun 1920-an dibuat lapangan berpasir besar di salah satu kota yang
bernama Santa Monica letaknya di California. Jaring net juga mulai bermunculan di sini,
pada saat itu juga bermunculan club bola voli pantai yang tempat bermainnya di lapangan
berpasir baik di pantai maupun bukan pantai. Kompetisi antar club dimulai pada tahun 1924.

Penyebaran voli pantai mulai muncul di Eropa pada tahun 1930, kemudian pada tahun 1940
mulai dimainkan sebagai pertandingan dengan memperebutkan piala yang bertempat di
pantai Santa Monica. Pada tahun 1960 pertamakali diadakan pertandingan terbuka di
Manhattan Beach

Anda mungkin juga menyukai