Anda di halaman 1dari 7

DAFTAR PRODUK UNGGULAN KKN BANJARNEGARA

UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN


2018

1. KKN DESA KEBONDALEM


Keripik Busil, merupakan brand unggulan produksi rumahan dari Dusun Parang Desa
Kebondalem, Bawang, Banjarnegara. Keripik busil diproduksi oleh Ibu Wahyu dari Desa
Kebondalem, Keripik busil telah memproduksi berbagai rasa seperti Original, Pedas,
Balado, Exstra Balado.
2. Desa Joho, Kecamatan Bawang, Kabupaten Banjarnegara
Engkong Jo atau Nugget Singkong Joho merupakan inovasi makanan berbahan dasar
singkong. Singkong adalah salah satu potensi yang ada di Desa Joho. Banyaknya pohon
singkong mencetuskan inovasi baru kepada masyarakat Desa Joho terutama untuk ibu-ibu
dalam membuat makanan yang memiliki cita rasa enak, bergizi, rendah kolesterol dan tidak
mengandung bahan pengawet yang berbahaya bagi kesehatan.
3. Desa Kasilib, Wanadadi
Memulai bisnis di pertengahan tahun ini, Ibu sarmini dari Desa Kasilib, Wanadadi
Banjarnegara memproduksi berbagai produk seperti keripik sarang madu, keripik terong,
keripik bayam dan juga keripik pare. Olahan bahan dan bumbu dari kreasi sendiri
menjadikan keripik buatan Ibu Sarmini memiliki cita rasa dan keunikan tersendiri.
4. Desa Wiramastra, kecamatan bawang
Wiramantap, merupakan label yang dipakai UMKM di desa Wiramastra, kec.Bawang,
Banjarnegara. Adapun produk yang ditawarkan Wiramantap antara lain sale pisang, keripik
talas, dan nasi jagung. produk-produk tersebut adalah hasil home industry ibu rumah
tangga desa Wiramastra.
5. Desa Wanadadi
Jaring Butut (Jajanan Ringan Bu Tuti) merupakan merek unggulan UMKM dari Desa
Wanadadi, Kecamatan Wanadadi, Kabupaten Banjarnegara. Jaring Butut merupakan
UMKM mitra binaan yang sebelumnya be merek berkah wanadadi. Jajanan ringan milik
Bu Tuti telah memproduksi berbagai makanan olahan dari talas seperti keripik dan grubi,
serta memeperkenalkan varian rasa produk barunya yaitu kembang goyang green tea, taro,
red velvet, dan cokelat. Tambahan produk makanan ringan lainnya yaitu keripik pisang
yang diberi sentuhan rasa green tea, taro, red velvet, dan cokelat.
6. Desa Masaran
Masnack adalah suatu jajanan sehat produksi Kelompok Wanita Tani "Dewi Lestari" yang
menyediakan berbagai aneka camilan seperti combro, rempeyek, keripik pisang, kerupuk
jagung, sistik, kembang goyang, sarang madu, sale pisang, keripik talas, rengginang
singkong, dan manggleng.
7. Desa Kincang
Bolenak , abon lele enak merupakan inovasi produk makanan lokal dari desa kincang
banjarnegara, bolenak terbuat dari ikan lele segar yang diolah dengan menggunakan
bahan-bahan alami sehingga menghasilkan abon lele yang enak dan sehat.
8. Desa Bawang
Dati Collection merupakan brand UMKM dari Desa Bawang Kecamatan Bawang
Kabupaten Banjarnegara. Dati Collection telah memproduksi berbagai produk
seperti tas, tempat tissue, tempat air mineral, pohon tiruan (artificial) dan lain-lain.
Dalam pembuatannya, Ibu Dati ati menggunakan bahan baku manik-manik dan
plastik. Selain itu Aneka Cemilan adalah UMKM yang menjalankan produksi seriping,
peyek, cheese stick, kopi dan aneka makanan ringan lainnya.
9. Desa Kutayasa
Kutayasa Cornflakes, merupakan produk unggulan UMKM dari Desa Kutayasa, Bawang,
Banjarnegara. Beranggotakan para ibu PKK dari Desa Kutayasa, Kutayasa Cornflakes
berbahan dasar cornflakes cereal dan coklat yang dilelehkan dengan berbagai varian rasa.
10. Desa Blambang
Curug Blimbing Adventure (CBA) adalah komunitas masyarakat yang bergerak dalam
penyedia jasa wisata petualang. Wisata petualangan yang dikelola oleh komunitas CBA
saat ini adalah wisata petualangan air yang berfokus pada river tubing.
11. Desa Medayu
Renggicips atau Rengginang Chips adalah inovasi produk industri rumah tangga Desa
Medayu. Renggicips memiliki enam varian rasa, yang tergolong menjadi dua rasa dasar
yaitu manis dan asin. Rasa manis terdiri dari tiga rasa yaitu, mocca, greentea, dan coklat.
Sedangkan rasa asin terdiri dari tiga rasa yaitu balado, barbeque, dan jagung manis.
12. Desa Pucang
Teratai Cemilan, yang terbuat dari banyak bahan dedaunan yang diolah menjadi peyek,
seperti: peyek seledri, peyek kacang tanah, peyek kedelai, keripik panegowang, keripik
daun sirih, keripik belut sintetis ( daun singkong digulung).
13. Desa Gemuruh
GEMUGET (Gemuruh Nugget) merupakan brand nugget lele dari produk unggulan
UMKM mahasiswa KKN Unsoed Desa Gemuruh Kecamatan Bawang Banjarnegara.
GEMUGET adalah hasil olahan potensi sumber daya perikanan yang banyak terdapat di
Desa Gemuruh yaitu ikan lele.
14. Desa Wanadri
Si Mbah, merupakan produk unggulan organik unggulan Desa Wanadri. Beras singkong si
Mbah merupakan produk yang berasal dari bahan baku singkong pilihan yang melalui
proses yang panjang. Nasi singkong Si Mbah cocok dijadikan bahan makanan pokok dan
bisa dikreasikan untuk dijadikan pengganti nasi untuk nasi goreng agar santapan anda lebih
sehat
15. Desa Badamita
Tepung MOCAF Fajar Baru, merupakan produk unggulan UMKM dari Desa Badamita,
Rakit, Banjarnegara. Tepung MOCAF dapat diolah menjadi berbagai macam produk
olahan seperti mie, brownies, combro, dan gumpur sehingga mampu memberikan nilai
tambah bagi komoditas singkong.
16. Desa Lemahjaya
" Broiler " ( brownies lemahjaya bikin ngiler ) merupakan produk unggulan dari desa
Lemahjaya, Wanadadi, Banjarnegara. Berupa brownies anti mainstream berbahan dasar
salak. Latar belakang dibuatnya produk ini yaitu melimpahnya hasil perkebunan salak di
desa lemahjaya.
17. Desa Linggasari
Produk unggulan yang ada di Desa Linggasari adalah rengginang dan beras Linggasari.
Rengginang yang dihasilkan dari Desa Linggasari yang cukup populer yaitu rengginang
milik Ibu Suyitno. Rengginang yang beliau produksi sudah berdiri sejak 1981. Ibu Suyitno
memproduksi rengginang dalam berbagai rasa, seperti rasa asin, original dan rasa gula
jawa.
18. Desa Situwangi, Kecamatan Rakit , Kabupaten Banjarnegara
Si Nule (Situwangi Nugget Lele) adalah salah satu hasil inovasi berupa olahan daging lele
yang di buat menjadi nugget dari Tim KKN Pemberdayaan Masyarakat desa Situwangi,
dimana pembuatan nugget ikan lele ini didasarkan pada potensi yang cukup baik yg
dimiliki Desa Situwangi khususnya di Dusun 3 (Karangpasang).
19. Desa Lengkong
Pyangbites merupakan pengembangan produk unggulan ampyang dari "farras snack".
Pyangbites merupakan ampyang ukuran mini dengan berbagai varian rasa. Tim KKN dan
farras snack bekerjasama untuk meningkatkan branding melalui upgrade kemasan, logo
dan inovasi produk.
20. Desa Pingit
Baris Pingit, merupakan keripik yang terbuat dari bahan bayam berkualitas dari desa
pingit.
21. Desa Depok
Produk Unggulan Desa Depok
Nasi jagung instan adalah salah satu inovasi produk Kelompok Wanita Tani (KWT)"Sida
Jodho" Desa Depok, Kecamatan Bawang, Banjarnegara. Combro Kering jika combro
biasanya berbentuk lingkaran, maka combro olahan KWT Desa Depok berbentuk lonjong
dan memanjang yang memiliki varian rasa, yaitu rasa rempah-rempah. Sale Pisang produk
ini berbahan dasar utama pisang, tidak mengandung bahan pengawet maupun pewarna.
22. Desa Karang Jambe
Ikan celili, merupakan ikan khas yang hanya diproduksi dan diolah oleh Kelompok Wanita
Tani desa Karang Jambe. Ikan celili ini merupakan ikan hasil tangkapan dari Waduk
Mrican dan produk ini sudah memperoleh izin Dinas Kesehatan berupa nomer PIRT.
Karena cita rasanya yang khas dan harganya yang cukup terjangkau maka produk ini
berhasil dipasarkan disekitar Banjarnegara, Purwokerto, Semarang, hingga Palembang.
23. Desa Winong
Botans Adventure (Botor Tandon Adventure)
Merupakan salah satu wisata yang ada di Desa Winong di antaranya ada botans tubing dan
juga rimbang river tubing. Ada pula outbound ninja warior mini untuk anak-anak,
outbound ninja warior mini sangat bagus untuk melatih mental dan keberanian anak-anak.
Kemudian ada produk makanan dari UMKM perindividu yaitu sriping tales, keripik
tempe, keripik gadung dan sale pisang. Ada juga produk minuman dari Pokdarwis
(kelompoksadarwisata) yang bernama Dewi Sri.

24. Desa Wanakarsa


Keripik singkong kang bahir merupakan brand unggulan dari Desa Wanakarsa, Wanadadi,
Banjarnegara. Keripik singkong kang bahir ini merupakan produksi rumahan yang
menjual dalam berbagai rasa, seperti original, pedas manis dan jagung manis.
25. Desa Karangkemiri
Mahasiswa KKN Unsoed di Desa Karangkemiri Kecamatan Wanadadi. Rumah pangan
yang asri merupakan salah satu konsep pemanfaatan lahan pekarangan baik di perdesaan
maupun di perkotaan untuk mendukung ketahanan pangan nasional dengan
memberdayakan potensi pangan lokal. Jenis-jenis tanaman yang bisa di tanam di
pekarangan rumah masing-masing adalah sayur-sayuran, buhah-buahan, obat-obatan,
tanaman hias dan lain sebagainya yang semuanya itu dapat menunjang kebutuhan sehari-
hari dan selebihnya bisa dijual.
26. Desa Bandingan Bawang
UD. Carica sari murni merupakan usaha dagang yang didirikan oleh Ibu Nining Sri
Sukarni. Saat ini produk yang di tawarkan UD. Carica Sari Murni adalah manisan buah
carica dan di buat tanpa ada bahan pengawet. Untuk kedepannya berencana akan
mengembangkan produk yaitu manisan kolangkaling dan manisan salak.
27. Desa Kandangwangi
Dewi Sri, merupakan brand unggulan UMKM dari Desa Kandangwangi,
Wanadadi, Banjarnegara. Beranggotakan ibu rumah tangga dari Desa Kandangwangi,
Dewi Sri telah memproduksi berbagai produk seperti kering kentang, kembang goyang
unyil, rengginang singkong, dan memperkenalkan produk barunya yaitu snack salak milo.
28. Desa Luwung
Produk unggulan yang ada di Desa Luwung adalah Keripik Mujair SEKAR MINA. Ibu
sunarti membuat keripik mujair. Keripik ikan mujair produksi ibu sunarti telah terjamin
kualitas rasa dan pastinya asli tanpa bahan pengawet.Berbahan dasar utama ikan mujair
yang masih fresh. Ikan mujair memiliki kandungan protein sekitar 45%. berdasarkan
penelitian US Departement Of Agriculture, sekitar 150 miligram DHA dan EPA
terkandung dalam 400 gram ikan mujair, yang mana sangat baik untuk kecerdasan otak.
29. Desa Bawang
Dati collection telah memproduksi berbagai produk seperti tas, tempat tissue,tempat air
mineral,pohon tiruan,dll. Aneka cemilan memproduksi aneka sriping,peyek,kopi,dll
30. Desa Gelang
Gerbi merupakan salah satu UMKM yang ada di Desa Gelang yang merupakan usaha
home industry milik ibu Mutia. Gerbi adalah makanan yang terbuat dari singkong yang
diparut dan diberi gula merah. Desa Gelang merupakan salah satu desa yang memiliki
jumlah produksi singkong yang cukup banyak.
31. Desa Mantrianom
Desa Mantrianom mempunyai kelompok UMKM yang menggunakan label BERKAH.
Kelompok ini terdiri dari beberapa warga Desa Mantrianom seperti Ibu Endah dan Bapak
Badri sebagai anggota yang membuat berbagai macam makanan khas seperti kembang
goyang, jistik, rempeyek, makanan basah, es dung-dung dll. Dengan mengutamakan
kualitas dan kebersihan, hasil produksi BERKAH tersebar desa-desa lainnya.
32. Desa Adipasir
Terdapat 4 produk unggulan desa adipasir yaitu: Sisir Rapi (Sriping Adipasir Rasa Kopi),
Koes Piss (Kopi Spesial Rasa Pisang), POKS ( Pupuk Organik Kotoran Sapi), Pestisida
Nabati Gadung.
33. Desa Tapen
Nasi leye atau biasa disebut dengan nasi tiwul merupakan makanan tradisional yang
terbuat dari olahan singkong. Nasi leye ini direkomendasikan bagi penderita diabetes
karena kalorinya lebih rendah dari nasi beras ( 121 kalori). Nasi leye instan sebagai salah
satu oleh-oleh khas Banjarnegara yang diproduksi oleh Murni Sari berlokasi di desa Tapen
RT 02 RW 04, kecamatan Wanadadi, kabupaten Banjarnegara.
34. Desa Binorong
Binohud, adalah nugget jantung pisang. Makanan yang berbahan dasar jantung pisang.
Banyaknya pohon pisang yang ada di desa binorong dan jarangnya pemanfaatan jantung
pisang sehingga mencentuskan kami kkn desa binorong untuk memanfaatkan bahan dasar
tersebut. Nugget jantung pisang sangat bergizi dan banyak manfaat nya.
35. Desa Gumingsir
Qoqonokat memiliki tipe dessert seperti brownies,pie dan kue bolu yang akan membuat
siapapun yang mencobanya akan ketagihan terus untuk mencoba rasa uniknya pada
makanan ini.
36. Desa Prigi
Desa prigi kec. Sigaluh Zalaka center merupakan tempat pengembangan agrowisata salak
dan pusat produk diversifikasi olahan salak seperti manisan, sirup, selai, brownies, pie,
gethuk, dan jenang. Olahan ini diproduksi oleh Kelompok Wanita Tani (KWT) Sekar
wangi Desa Prigi Kec. Sigaluh.

Anda mungkin juga menyukai