Anda di halaman 1dari 3

URAIAN TUGAS KOORDINATOR PENINGKATAN MUTU DAN KESELAMATAN

PASIEN(PMKP)
RUMAH SAKIT LIRA MEDIKA

1. Posisi dalam Struktur Atasan langsung : Manager Peningkatan Mutu dan Keselamatan
Organisasi Pasien
Bawahan Langsung : Staf Peningkatan Mutu dan Keselamatan Pasien

2. Tugas Pokok Membantu Manager Departemen PMKP dalam merencanakan,


mengarahkan,mengkoordinasikan, mengendalikan, serta mengevaluasi
pelaksanaan program - program Departemen PMKP di Rumah Sakit

3. Uraian Tugas, Wewenang Uraian Tugas :


dan Tanggung jawab
1. Membantu Manager PMKP dalam penyusunan program
PMKP rumah sakit
2. Bersama Manager PMKP melakukan monitoring dan
memandu penerapan program PMKP di unit kerja
3. Bersama Manager mutu membantu dan melakukan
koordinasi dengan pimpinan unit pelayanan dalam memilih prioritas
perbaikan, pengukuran mutu/indikator mutu dan menindak lanjuti
hasil capaian indikator.
4. Melakukan koordinasi dan pengorganisasian pemilihan
prioritas program di tingkat unit kerja serta menggabungkan
menjadi prioritas RS secara keseluruhan. Prioritas program RS ini
harus terkoordinasi dengan baik dalam pelaksanaanya
5. Bersama Manager menentukan profil indikator mutu, metode
analisis dan validasi data dari data indikator mutu yang
dikumpulkan dari seluruh unit kerja di rumah sakit.
6. Menyusun formulir untuk mengumpulkan data, menentukan
jenis data dan bagaimana alur data dan pelaporan dilaksanakan
7. Menjalin komunikasi yang baik dengan semua pihak terkait
dan menyampaikan masalah terkait pelaksanaan program mutu dan
keselamatan pasien.
8. Terlibat dalam kegiatan pendidikan dan pelatihan PMKP
9. Bertanggung jawab untuk mengkomunikasikan masalah-
masalah mutu secara rutin kepada semua staf.
10. Bersama manager PMKP menyusun regulasi terkait dengan
pengawasan dan penerapan program PMKP
11. Bersama manager PMKP menyusun serta melaksanakan
rencana kerja dan anggaran tahunan di Unit Mutu Rumah Sakit.
12. Melaksanakan program orientasi kepada tenaga baru yang
akan bekerja di Komite Mutu.
13. Bersama manager menyusun kebijakan, panduan/pedoman
dan prosedur tentang manajemen mutu di rumah sakit.
14. Melakukan penilaian kinerja staff di Unit Mutu.
15. Bersama Manager membentuk tim/kelompok kerja untuk
membantu pelaksanaan program kerja Komite Mutu.
16. Memastikan sasaran mutu seluruh departemen direview
minimal satu tahun sekali.
17. Bersama team melakukan evaluasi permohonan indikator
sasaran mutu baru dan lama.
18. Membuat laporan dan rekomendasi hasil pelaksanaan
program Komite Mutu kepada Manager.
19. Bersama Manager PMKP melakukan koordinasi dengan
seluruh unit rumah sakit baik secara rutin maupun insidental dalam
pelaksanaan program mutu rumah sakit.
20. Melaksanakan kegiatan rapat rutin dan insidentil terkait
kegiatan mutu rumah sakit.
21. Melakukan laporan bulanan, 3 bulan dan 6 bulanan serta
tahunan serta insidentil kepada Manager.

WEWENANG :

1. Memberikan masukan dan saran tentang penyelenggaraan tata


kelola komite mutu kepada Manager PMKP.
2. Memberikan penilaian pada staff PMKP.
3. Meminta laporan pelaksanaan program peningkatan mutu dari
unit kerja terkait.
4. Meminta data dan informasi yang berhubungan dengan mutu
rumah sakit dari unit-unit kerja di lingkungan Rumah Sakit
5. Bersama Manager PMKP melakukan koordinasi dengan unit-unit
kerja di lingkungan Rumah Sakit Lira Medika terkait
pelaksanaan program peningkatan mutu dan hal-hal lainnya yang
berhubungan dengan mutu rumah sakit
6. Memberi izin dan atau menyetujui cuti bawahan

TANGGUNG JAWAB :

1. Bertanggung jawab terhadap pelaksanaan program peningkatan


mutu dan keselamatan pasien rumah sakit.
2. Bertanggung jawab terhadap pelaksanaan kegiatan yang
berhubungan dengan inovasi mutu dan keselamatan pasien
3. Bertanggung jawab untuk melaporkan hasil pelaksanaan program
peningkatan mutu dan keselamatan pasien serta kegiatan-
kegiatan mutu lainnya kepada Manager PMKP
4. Bertanggung jawab terhadap ketersediaan data dan informasi
yang berhubungan dengan mutu dan keselamatan pasien rumah
sakit
5. Bertanggung jawab dalam pemberian informasi yang
berhubungan dengan kegiatan inovasi mutu dan keselamatan
pasien rumah sakit
6. Bertanggung jawab terhadap disiplin dan performa kerja staff di
Komite Mutu dan Keselamatan Pasien.
4. Kriteria Jabatan 1. Pendidikan minimal sarjana bidang kesehatan
2. Usia minimal 25 (tiga puluh) tahun
3. Masa kerja minimal 3 (tiga) tahun
4. Memiliki sertifikat Pelatihan Mutu
5. Memiliki integritas, dedikasi dan disiplinan serta dapat
bekerja dalam tim.
5. Hubungan kerja/koordinasi Internal :
1. Departemen Pelayanan Medis.
2. Komite Pencegahan dan Pengendalian Infeksi : untuk
mengkoordinasikan program pengendalian infeksi.
3. Komite K3RS
4. Komite Keperawatan
5. Komite PPA lainnya
6. Seluruh unit yang ada di RS
Eksternal :
Badan akreditasi dan sertifikasi : peningkatan dan pemenuhan akreditasi
RS

Karawang, 12 Desember 2018

Penerima Tugas, Pemberi Tugas,

(dr.Nurul Azizatus Solehah) (MM Sri Mintarsih)


Koordinator Peningkatan Mutu dan Manager Peningkatan Mutu dan
Keselamatan Pasien Keselamatan Pasien

Mengetahui, Menyetujui,

Santo Zen Dr.Ronny Novianto M.Kes


Manager HRD Direktur RS Lira Medika

Anda mungkin juga menyukai