Anda di halaman 1dari 12

Penerapan Etika Utilitarianisme pada Perusahaan

ETIKA UTILITARIANISME Adalah suatu kebijaksanaan atau tindakan itu baik dan tepat
secara moral jika dan hanya jika kebijaksanaan atau tindakan tersebut mendatangkan manfaat
atau keuntungan untuk orang banyak. Etika ini memiliki 3 kriteria antara lain manfaat,
manfaat terbesar, dan bagi sebanyak mungkin orang.

PENERAPAN ::

PT Freeport Indonesia (PTFI) merupakan perusahaan afiliasi dari Freeport-McMoRan


Copper & Gold Inc.. PTFI menambang, memproses dan melakukan eksplorasi terhadap bijih
yang mengandung tembaga, emas dan perak. Beroperasi di daerah dataran tinggi di
Kabupaten Mimika Provinsi Papua, Indonesia. Kami memasarkan konsentrat yang
mengandung tembaga, emas dan perak ke seluruh penjuru dunia.

PT Freeport Indonesia merupakan jenis perusahaan multinasional (MNC),yaitu perusahaan


internasional atau transnasional yang berkantor pusat di satu negara tetapi kantor cabang di
berbagai negara maju dan berkembang..

Contoh kasus pelanggaran etika yang dilakukan oleh PT. Freeport Indonesia :

• Mogoknya hampir seluruh pekerja PT Freeport Indonesia (FI) tersebut disebabkan


perbedaan indeks standar gaji yang diterapkan oleh manajemen pada operasional Freeport di
seluruh dunia. Pekerja Freeport di Indonesia diketahui mendapatkan gaji lebih rendah
daripada pekerja Freeport di negara lain untuk level jabatan yang sama. Gaji sekarang per
jam USD 1,5–USD 3. Padahal, bandingan gaji di negara lain mencapai USD 15–USD 35 per
jam. Sejauh ini, perundingannya masih menemui jalan buntu. Manajemen Freeport bersikeras
menolak tuntutan pekerja, entah apa dasar pertimbangannya.

• Biaya CSR kepada sedikit rakyat Papua yang digembor-gemborkan itu pun tidak seberapa
karena tidak mencapai 1 persen keuntungan bersih PT FI. Malah rakyat Papua membayar
lebih mahal karena harus menanggung akibat berupa kerusakan alam serta punahnya habitat
dan vegetasi Papua yang tidak ternilai itu. Biaya reklamasi tersebut tidak akan bisa
ditanggung generasi Papua sampai tujuh turunan. Selain bertentangan dengan PP 76/2008
tentang Kewajiban Rehabilitasi dan Reklamasi Hutan, telah terjadi bukti paradoksal sikap
Freeport (Davis, G.F., et.al., 2006).

Kestabilan siklus operasional Freeport, diakui atau tidak, adalah barometer penting kestabilan
politik koloni Papua. Induksi ekonomi yang terjadi dari berputarnya mesin anak korporasi
raksasa Freeport-McMoran tersebut di kawasan Papua memiliki magnitude luar biasa
terhadap pergerakan ekonomi kawasan, nasional, bahkan global.
Sebagai perusahaan berlabel MNC (multinational company) yang otomatis berkelas dunia,
apalagi umumnya korporasi berasal dari AS, pekerja adalah bagian dari aset perusahaan.
Menjaga hubungan baik dengan pekerja adalah suatu keharusan. Sebab, di situlah terjadi
hubungan mutualisme satu dengan yang lain. Perusahaan membutuhkan dedikasi dan
loyalitas agar produksi semakin baik, sementara pekerja membutuhkan komitmen manajemen
dalam hal pemberian gaji yang layak.

Pemerintah dalam hal ini pantas malu. Sebab, hadirnya MNC di Indonesia terbukti tidak
memberikan teladan untuk menghindari perselisihan soal normatif yang sangat mendasar.
Kebijakan dengan memberikan diskresi luar biasa kepada PT FI, privilege berlebihan,
ternyata sia-sia.

Berkali-kali perjanjian kontrak karya dengan PT FI diperpanjang kendati bertentangan


dengan UU Nomor 11/1967 tentang Ketentuan-Ketentuan Pokok Pertambangan dan sudah
diubah dengan UU Nomor 4/2009 tentang Minerba. Alasan yang dikemukakan hanya klasik,
untuk menambah kocek negara. Padahal, tidak terbukti secara signifikan sumbangan PT FI
benar-benar untuk negara. Kalimat yang lebih tepat, sebetulnya, sumbangan Freeport untuk
negara Amerika, bukan Indonesia.

Justru negara ini tampak dibodohi luar biasa karena PT FI berizin penambangan tembaga,
namun mendapat bahan mineral lain, seperti emas, perak, dan konon uranium. Bahan-bahan
itu dibawa langsung ke luar negeri dan tidak mengalami pengolahan untuk meningkatkan
value di Indonesia. Ironisnya, PT FI bahkan tidak listing di bursa pasar modal Indonesia,
apalagi Freeport-McMoran sebagai induknya.

Keuntungan berlipat justru didapatkan oleh PT FI dengan hanya sedikit memberikan pajak
PNBP kepada Indonesia atau sekadar PPh badan dan pekerja lokal serta beberapa tenaga
kerja asing (TKA). Optimis penulis, karena PT FI memiliki pesawat dan lapangan terbang
sendiri, jumlah pasti TKA itu tidak akan bisa diketahui oleh pihak imigrasi.

Kasus PT. Freeport Indonesia ditinjau dari berbagai teori etika bisnis :

• Teori etika utilitarianisme

Berasal dari bahasa latin utilis yang berarti “bermanfaat”.

Menurut teori ini suatu perbuatan adalah baik jika membawa manfaat, tapi manfaat itu harus
menyangkut bukan saja satu dua orang melainkan masyarakat sebagai keseluruhan.
Berdasarkan teori utilitarianisme, PT.Freeport Indonesia dalam hal ini sangat bertentangan
karena keuntungan yang di dapat tidak digunakan untuk mensejahterakan masyarakat sekitar,
melainkan untuk Negara Amerika.

• Teori Hak

Dalam pemikiran moral dewasa ini barangkali teori hak ini adalah pendekatan yang paling
banyak dipakai untuk mengevaluasi baik buruknya suatu perbuatan atau perilaku.

Teori Hak merupakan suatu aspek dari teori deontologi, karena berkaitan dengan kewajiban.
Hak dan kewajiban bagaikan dua sisi uang logam yang sama.

Hak didasarkan atas martabat manusia dan martabat semua manusia itu sama. Karena itu hak
sangat cocok dengan suasana pemikiran demokratis.

Dalam kasus ini, PT Freeport Indonesia sangat tidak etis dimana kewajiban terhadap para
karyawan tidak terpenuhi karena gaji yang diterima tidak layak dibandingkan dengan pekerja
Freeport di Negara lain. Padahal PT Freeport Indonesia merupakan tambang emas dengan
kualitas emas terbaik di dunia.

Kesimpulan

Dari pembahasan dalam bab sebelumnya dapat disimpulkan bahwa PT Freeport Indonesia
telah melanggar etika bisnis dimana, upah yang dibayar kepada para pekerja dianggap tidak
layak dan juga telah melanggar UU Nomor 11/1967 tentang Ketentuan-Ketentuan Pokok
Pertambangan yang sudah diubah dengan UU Nomor 4/2009 tentang Minerba. Karena PT FI
berizin penambangan tembaga, namun mendapat bahan mineral lain, seperti emas, perak, dan
konon uranium. Selain bertentangan dengan PP 76/2008 tentang Kewajiban Rehabilitasi dan
Reklamasi Hutan, telah terjadi bukti paradoksal sikap Freeport (Davis, G.F., et.al., 2006).

Saran

Sebaiknya pemerintah Indonesia, dalam hal ini menteri ESDM, melakukan renegosiasi ulang
terhadap PT FI. Karena begitu banyak SDA yang ada di Papua ,tetapi masyarakat papua
khususnya dan Negara Indonesia tidak menikmati hasil dari kekayaan alam yang ada di
papua. Justru Amerika lah yang mendapat untung dari kekayaan alam yang ada di papua.
Atau kalau tidak dapat di negosiasi ulang dan hak para pekerja tidak terpenuhi, lebih baik
pemerintah menasionalisasi PT FI supaya masyarakat papua khususnya dan Indonesia dapat
menikmati SDA yang ada di bumi Indonesia.

Teori Utilitarianisme

1. Teori
Utilitarianisme pertama kali dikembangkan oleh Jeremy Bentham dan muridnya Jhon Stuart
Mill pada abad ke 19. Utilitarianisme disebut sebagai teori kebahagian terbesar (the gretest
happines theory). Dalam konsep Bentham kebahagiaan tersebut menjadi landasan utama
kaum utilitarinisme, kemudian prinsip bentham direnkonstruksi oleh Mill bukan hanya
menjadi kebahagian bagi pelaku saja, melainkan demi kebhagiaan orang lain juga.

Utilitarianisme berasal dari bahasa latin “utilis” yang berarti useful, bermanfaat, berfedah dan
mengguntungkan. Jadi paham ini menilai baik atau tidaknya sesuatu dilihat dari segi
kegunaan atau faedah yang didatangkannya (Salma, 1997 : 76). Secara terminologi
utilitarianisme merupakan suatu paham etis yang baik adalah yang berguna, berfaedah, dan
menguntungkan. sebaliknya yang jahat atau buruk adalah yang tidak bermanfaat, berfaedah,
dan merugikan. Baik buruknya perilaku dan perbuatan dilihat dari segi beguna, berfaedah,
dan bermanfaat atau tidak. Prinsip utilitarian mengatakan bahwa tindakan yang benar dalam
suatu siatuasi adalah tindakan yang mengandung utilitas yang lebih besar dibandingkan
kemungkinan tindakan lainnya, tapi ini bukan berarti tindakan yang benar adalah tindakan
yang menghasilkan utilitas paling besar bagi semua orang yang terpengaruh dalam tindakan
tersebut (termasuk orang yang melakukan tindakan).

2. Kasus / Artikel

Dalam kasus utilitarianisme contohnya adalah pedagang bakso yang mengandung boraks.
Bakso adalah makanan favorite bagi masyarakat indoneisa, bakso bisa kita temukan dari
pedagang kaki lima hingga restaurant. tapi sayangnya, masih banyak produsen atau pedagang
bakso yang tidak memperdulikan kesehatan konsumen. Kita tentu tahu mengenai berita
tentang bakso yang mengandung boraks bukan? bakso yang mengandung boraks tentu tidak
bagus karena boraks sangat berbahaya bagi kesehatan.

3. Analisis

Berdasarakan teori utilitarian bahwa suatu kegiatan harus bisa memberikan manfaat bagi
masyarakat sekitar. Disini saya akan membahas mengenai produsen atau pedagang bakso
yang menggunakan boraks dalam pembuatan baksonya. Boraks adalah zat yang berbahaya
bagi kesehatan, biasanya borak digunakan di dalam industri kertas, gelas, pengawet kayu, dan
keramik. Tentu kita tahu bahwa pemakaian boraks pada makanan tidak lazim, pemakaian
boraks berlebihan pada makanan akan mengakibatkan gejala pusing, muntah, mencret, kejang
perut, kerusakan ginjal, bahkan hilang nafsu makan, sedangkan secara tidak langsung boraks
sedikit demi sedikit akan tertimbun di dalam organ hati, otak dan testis. Banyak produsen
atau pedagang bakso yang menggunakan boraks agar bakso yang mereka jual dapat tahan
lebih lamat

Menurut pendapat saya, tidak seharusnya para produsen atau pedagang bakso menggunakan
boraks di dalam bakso mereka karena itu akan merugikan para konsumen dan tidak sesuai
dengan uji kesehatan dan makanan. Dengan penggunaan boraks pada bakso ini akan
membuat bakso lebih awet dan tidak basi, ini membuat para produsen atau pedagang bakso
dapat mengurangi biaya produksi.
Sesuai teori utilitarian yang mengatakan bahwa suatu kegiatain harus bisa memberikan
manfaat bagi masyarakat sekitar maka penggunaan boraks dalam bakso oleh produsen atau
pedagang bakso adalah tindakan yagn salah dan harus dievalusai. Sebab disini hanya para
produsen atau pedagang bakso saja yang mendapatkan manfaat atau keuntungan tetapi dilain
sisi konsumen dirugikan.

Sumber : http://devipertiwi.blogspot.com/2013/11/penerapan-etika-utilitarian-
pada.html

http://nessariznatya.wordpress.com/2013/10/13/teori-utilitarianisme/

CONTOH LAIN

Pengertian Utilitarianisme

Utiliatarianisme merupakan suatu tindakan yang dilakukan dengan meminimalkan biaya dan
mamaksimalkan keuntungan. Utilitarianisme dalam pengertian yang paling sederhana,
menyatakan bahwa tindakan atau kebijaksanaan yang secara moral benar adalah yang
menghasilkan kebahagiaan terbesar bagi warga masyarakat. “Utilitarianisme” berasal dari
kata Latin, utilis yang berarti “bermanfaat”.

Menurut Weiss terdapat tiga konsep dasar mengenai utilitarianisme sebagai berikut :

· Suatu tindakan atau perbuatan atau pengambilan keputusan yang secara moral adalah
benar jika tindakan atau perbuatan atau pengambilan keputusan itu membuat halterbaik untuk
banyak orang yang dipengaruhi oleh tindakan atau perbuatan atau pengambilan keputusan.

· Suatu tindakan atau perbuatan atau pengambilan keputusan yang secara moral adalah
benar jika terdapat manfaat terbaik atas biaya – biaya yang dikeluarkan, dibandingkan
manfaat dari semua kemungkinan yang pilihan yang dipertimbangkan.

· Suatu tindakan atau perbuatan atau pengambilan keputusan yang secara moral adalah
benar jika tindakan atau perbuatan atau pengambilan keputusan itu secara tepat mampu
memberi manfaat, baik langsung ataupun tidak langsung, untuk masa depan pada setiap orang
dan jika manfaat tersebut lebih besar daripada biaya dan manfaat alternatif yang ada.

Walaupun dalam kesehariannya ada kritikan dari berbagai kalangan, bahwa utilitarianisme
kadang kala tidak bias di sandingkan dengan hak dan keadilan. Jika suatu perbuatan
membawa manfaat sebesar-besarnya untuk sebagian besar orang, maka menurut
utilitarianisme perbuatan itu harus dianggap baik. Akan tetapi, bagaimana bila perbuatan itu
serentak juga tidak adil bagi suatu kelompok tertentu atau melanggar hak beberapa orang atau
barangkali malah hanya satu orang? Jika mereka mau konsisten, para pendukung
utilitarianisme mesti mengatakan bahwa dalam hal itu perbuatannya harus dinilai baik. Jadi,
dengan kata lain, mereka harus mengorbankan keadilan dan hak kepada manfaat.

Contoh Utilitarianisme :

Kasus tentang Pewarna Pakaian yang digunakan pada makanan anak-anak. Sebagai contoh di
satu sekolah ada penjual jajanan anak-anak yang menjual agar-agar dan gulali (harum manis)
dan ternyata pewarna yang digunakan adalah pewarna pakaian dengan merek KODOK bukan
pewarna pasta makanan. Secara etis hal ini sangat tidaklah beretika, karena akan merugikan
orang lain namun dalam konsep utilitarinisme hal ini akan menghasilkan keuntungan yang
tidak sedikit bagi penjualnya karena dia mampu menggantikan pewarna yang mahal dengan
pewarna yang murah.

Dengan demikian, kasus ini akan menyebabkan kerugian dan telah mengesampingkan hak
orang lain. Disinilah letak minus prinsip utilitarianisme walaupun menguntungkan pada salah
seorangnya.

Referensi :

http://julieka06.blogspot.co.id/2008/12/utilitarianisme-dan-contohnya.html

CONTOH LAINNYAAAAA

Utilitarianisme adalah sebuah istilah umum untuk semua pandangan yang menyatakan bahwa
tindakan dan kebijakan perlu dievaluasi berdasarkan keuntungan dan biaya yang dibebankan
pada masyarakat. Dalam situasi apapun, tindakan atau kebijakan yang ‘benar’ adalah yang
memberikan keuntungan paling besar atau biaya paling kecil (bila semua alternatif hanya
membebankan biaya, tidak ada keuntungan). Istilah utilitarisme digunakan untuk semua teori
yang mendukung pemilihan tindakan atau kebijakan yang memaksimalkan keuntungan (atau
menekan biaya).

Banyak analisis yang meyakini bahwa cara terbaik untuk mengevaluasi kelayakan suatu
keputusan bisnis adalah dengan mengandalkan pada analisa biaya-keuntungan utilitarian.
Tindakan bisnis yang secara sosial bertanggung jawab adalah tindakan yang mampu
memberikan keuntungan terbesar atau biaya paling rendah bagi masyarakat.
Prinsip utilitarian mengatakan bahwa tindakan yang benar dalam suatu situasi adalah
tindakan yang menghasilkan utilitas yang lebih besar dibandingkan kemungkinan tindakan
lainnya, namun ini tidak berarti tindakan yang benar adalah tindakan menghasilkan utilitas
paling besar bagi semua orang yang terpengaruh oleh tindakan tersebut (termasuk orang yang
melakukan tindakan).

Suatu contoh utilitarian dapat kita lihat pada sistem produksi makanan ringan biskuit Oreo.
Seperti yang telah diketahui bahwa produk makanan ini merupakan makanan ringan yang
sangat digemari oleh masyarakat terlebih anak-anak. Produk makanan ini dapat dikatakan
produk yang harganya terjangkau bagi masyarakat.

Menurut pengamatan saya, pada awal produksinya berjalan dengan baik dan sesuai uji
kesehatan dan gizi makanan. Namun, belakangan ini terdengar bahwa ada penyelewenangan
terhadap bahan baku digunakan yang sangat merugikan masyarakat. Hal ini terjadi dengan
alasan adanya krisis ekonomi global yang mengakibatkan bahan baku produksinya lebih
mahal dan implikasinya ke profit yang diinginkan manajemen produk makanan Oreo tersebut
menurun. Sehingga mereka ingin mengurangi biaya produksi dengan menggunakan bahan
baku yang tidak semestinya. Yang mengakibatkan adanya dampak medis dan kerugian
material bagi konsumen.

Sesuai dengan teori utilitarianisme menyatakan bahwa tindakan dan kebijakan pengambilan
keputusan ini perlu dievalusi menjadi tindakan yang “benar”. Sehingga keinginan untuk
mendapatkan keuntungan yang besar harus dilakukan dengan produksi yang benar sehingga
tidak merugikan masyarakat dan dapat mengembalikan nama baik perusahaan ke konsumen.

LAINNYA

Contoh kasus monopoli yang dilakukan oleh PT. PLN adalah:

Fungsi PT. PLN sebagai pembangkit, distribusi, dan transmisi listrik mulai dipecah. Swasta
diizinkan berpartisipasi dalam upaya pembangkitan tenaga listrik. Sementara untuk distribusi
dan transmisi tetap ditangani PT. PLN. Saat ini telah ada 27 Independent Power Producer di
Indonesia. Mereka termasuk Siemens, General Electric, Enron, Mitsubishi, Californian
Energy, Edison Mission Energy, Mitsui & Co, Black & Veath Internasional, Duke Energy,
Hoppwell Holding, dan masih banyak lagi. Tetapi dalam menentukan harga listrik yang harus
dibayar masyarakat tetap ditentukan oleh PT. PLN sendiri.

Krisis listrik memuncak saat PT. Perusahaan Listrik Negara (PT. PLN) memberlakukan
pemadaman listrik secara bergiliran di berbagai wilayah termasuk Jakarta dan sekitarnya,
selama periode 11-25 Juli 2008. Hal ini diperparah oleh pengalihan jam operasional kerja
industri ke hari Sabtu dan Minggu, sekali sebulan. Semua industri di Jawa-Bali wajib
menaati, dan sanksi bakal dikenakan bagi industri yang membandel. Dengan alasan klasik,
PLN berdalih pemadaman dilakukan akibat defisit daya listrik yang semakin parah karena
adanya gangguan pasokan batubara pembangkit utama di sistem kelistrikan Jawa-Bali, yaitu
di pembangkit Tanjung Jati, Paiton Unit 1 dan 2, serta Cilacap. Namun, di saat yang
bersamaan terjadi juga permasalahan serupa untuk pembangkit berbahan bakar minyak
(BBM) PLTGU Muara Tawar dan PLTGU Muara Karang.

Dikarenakan PT. PLN memonopoli kelistrikan nasional, kebutuhan listrik masyarakat sangat
bergantung pada PT. PLN, tetapi mereka sendiri tidak mampu secara merata dan adil
memenuhi kebutuhan listrik masyarakat. Hal ini ditunjukkan dengan banyaknya daerah-
daerah yang kebutuhan listriknya belum terpenuhi dan juga sering terjadi pemadaman listrik
secara sepihak sebagaimana contoh diatas. Kejadian ini menyebabkan kerugian yang tidak
sedikit bagi masyarakat, dan investor menjadi enggan untuk berinvestasi.

http://zokeren.wordpress.com/category/etika-bisnis/

Contoh Etika Utilitarianisme Dalam Kehidupan Sehari-hari

1. Misalnya : Seorang penjual es buah keliling seharusnya / sebaiknya secara etis dia
menggunakan gula asli. Tapi karena harga gula yang tinggi, maka dia mengurangi biaya yang
dikeluarakan dengan menggunakan sari gula yang lebih murah. Dan umumnya penyakit yang
diderita pembeli bukanlah kesalahan si penjual melainkan pembeli itu sendiri yang jajan
sembarangan. Pedagang tersebut tidak bodoh, dia membuat aroma dan warna yang sangat
menarik perhatian pada es buahnya, apalagi bila dalam cuaca panas terik. Maka mau tidak
mau orang akan mambeli es puas tersebut sebagai pelepas dahaga.

2. Kasus tentang Pewarna Pakaian yang digunakan pada makanan anak-anak. Sebagai
contoh di satu sekolah ada penjual jajanan anak-anak yang menjual agar-agar dan gulali
(harum manis) dan ternyata pewarna yang digunakan adalah pewarna pakaian dengan merek
KODOK bukan pewarna pasta makanan. Secara etis hal ini sangat tidaklah beretika, karena
akan merugikan orang lain namun dalam konsep utilitarinisme hal ini akan menghasilkan
keuntungan yang tidak sedikit bagi penjualnya karena dia mampu menggantikan pewarna
yang mahal dengan pewarna yang murah.

Dengan demikian, kasus ini akan menyebabkan kerugian dan telah mengesampingkan hak
orang lain. Disinilah letak minus prinsip utilitarianisme walaupun menguntungkan pada salah
seorangnya.

Referensi:
http://senyumanmuhidupku.blogspot.co.id/2012/10/etika-utilitarianisme_690.html

http://rahmanamin1984.blogspot.co.id/2014/03/filsafat-hukum-aliran-utilitarianisme.html

http://julieka06.blogspot.co.id/2008/12/utilitarianisme-dan-contohnya.html

http://ashur.staff.gunadarma.ac.id/Downloads/files/15642/Teori-Teori+Etika+Bisnis

1. Contoh kasus Norma Umum dalam bisnis

Kasus monopoli yang dilakukan oleh PT. PLN

a. Fungsi PT. PLN sebagai pembangkit, distribusi, dan transmisi listrik mulai dipecah.
Swasta diizinkan berpartisipasi dalam upaya pembangkitan tenaga listrik. Sementara untuk
distribusi dan transmisi tetap ditangani PT. PLN. Saat ini telah ada 27 Independent Power
Producer di Indonesia. Mereka termasuk Siemens, General Electric, Enron, Mitsubishi,
Californian Energy, Edison Mission Energy, Mitsui & Co, Black & Veath Internasional, Duke
Energy, Hoppwell Holding, dan masih banyak lagi. Tetapi dalam menentukan harga listrik
yang harus dibayar masyarakat tetap ditentukan oleh PT. PLN sendiri.

b. Krisis listrik memuncak saat PT. Perusahaan Listrik Negara (PT. PLN) memberlakukan
pemadaman listrik secara bergiliran di berbagai wilayah termasuk Jakarta dan sekitarnya,
selama periode 11-25 Juli 2008. Hal ini diperparah oleh pengalihan jam operasional kerja
industri ke hari Sabtu dan Minggu, sekali sebulan. Semua industri di Jawa-Bali wajib
menaati, dan sanksi bakal dikenakan bagi industri yang membandel. Dengan alasan klasik,
PLN berdalih pemadaman dilakukan akibat defisit daya listrik yang semakin parah karena
adanya gangguan pasokan batubara pembangkit utama di sistem kelistrikan Jawa-Bali, yaitu
di pembangkit Tanjung Jati, Paiton Unit 1 dan 2, serta Cilacap. Namun, di saat yang
bersamaan terjadi juga permasalahan serupa untuk pembangkit berbahan bakar minyak
(BBM) PLTGU Muara Tawar dan PLTGU Muara Karang.

Norma umum terdiri dari norma santun, hukum dan moral. Contohnya adalah :

a. Nomra santun : Memberi reward kepada perusahaan potensial disuatu negara.

b. Norma hukum : Perusahaan harus membayar pajak.

c. Norma moral : Perusahaan mengadakan event untuk memperingati hari ulang tahun
perusahaan
2. Contoh Kasus bisnis Amoral/Utilitarianisme

Dugaan penggelapan pajak yang dilakukan pihak perusahaan IM3 dengan cara memanipulasi
Surat Pemberitahuan Masa Pajak Pertambahan Nilai ( SPT Masa PPN) ke kantor pajak untuk
tahun buku Desember 2001 dan Desember 2002. Jika pajak masukan lebih besar dari pajak
keluaran, dapat direstitusi atau ditarik kembali.Karena itu, IM3 melakukan restitusi sebesar
Rp 65,7 miliar.

750 penanam modal asing (PMA) terindikasi tidak membayar pajak dengan cara melaporkan
rugi selama lima tahun terakhir secara berturut-turut. Dalam kasus ini terungkap bahwa pihak
manajemen berkonspirasi dengan para pejabat tinggi negara dan otoritas terkait dalam
melakukan penipuan akuntansi. Manajemen juga melakukan konspirasi dengan auditor dari
kantor akuntan publik dalam melakukan manipulasi laba yang menguntungkan dirinya dan
korporasi, sehingga merugikan banyak pihak dan pemerintah. Kemungkinan telah terjadi
mekanisme penyuapan dalam kasus tersebut. Pihak pemerintah dan DPR perlu segera
membentuk tim auditor independen yang kompeten dan kredibel untuk melakukan audit
investigatif atau audit forensik untuk membedah laporan keuangan dari 750 PMA yang tidak
membayar pajak. Korporasi multinasional yang secara sengaja terbukti tidak memenuhi
kewajiban ekonomi, hukum, dan sosialnya bisa dicabut izin operasinya dan dilarang
beroperasi di negara berkembang.

3. Contoh kasus Etika-Etika Deontologi dan Etika Teologi

Suatu tindakan bisnis akan dinilai baik oleh etika deontology bukan karena tindakan itu
mendatangkan akibat baik bagi pelakunya melainkan karena tindakan itu sejalan dengan
kewajiban si pelaku untuk misalnya menberikan pelayanan terbaik untuk semua
konsumennya, untuk mengembalikan hutangnya sesuai dengan perjanjian untuk menawarkan
barang dan jasa dengan mutu sebanding dengan harganya.

a. Contoh Kasus Etika Deontologi

Perusahaan tidak melaksanakan operasional perusahaan berdasarkan Standard Operational


Procedure (SOP) yang berlaku maka perusahaan dikenai sanksi dari pemerintah.

b. Contoh Kasus Etika Teleologi

Monopoli di PT. PLN terbentuk secara tidak langsung dipengaruhi oleh Pasal 33 UUD 1945,
dimana pengaturan, penyelengaraan, penggunaan, persediaan dan pemeliharaan sumber daya
alam serta pengaturan hubungan hukumnya ada pada negara untuk kepentingan mayoritas
masyarakat dan sebesar-besarnya kemakmuran rakyat. Maka PT. PLN dinilai etis bila ditinjau
dari teori etika teleologi.
Sumber : http://asmoodie.blogspot.co.id/2013/10/kasus-kasus-arahan-dosen.html

Kasus - kasus Arahan Dosen

1.Contoh kasus Norma Umum dalam bisnis

Kasus monopoli yang dilakukan oleh PT. PLN

a.Fungsi PT. PLN sebagai pembangkit, distribusi, dan transmisi listrik mulai dipecah. Swasta
diizinkan berpartisipasi dalam upaya pembangkitan tenaga listrik. Sementara untuk distribusi
dan transmisi tetap ditangani PT. PLN. Saat ini telah ada 27 Independent Power Producer di
Indonesia. Mereka termasuk Siemens, General Electric, Enron, Mitsubishi, Californian
Energy, Edison Mission Energy, Mitsui & Co, Black & Veath Internasional, Duke Energy,
Hoppwell Holding, dan masih banyak lagi. Tetapi dalam menentukan harga listrik yang harus
dibayar masyarakat tetap ditentukan oleh PT. PLN sendiri.

b.Krisis listrik memuncak saat PT. Perusahaan Listrik Negara (PT. PLN) memberlakukan
pemadaman listrik secara bergiliran di berbagai wilayah termasuk Jakarta dan sekitarnya,
selama periode 11-25 Juli 2008. Hal ini diperparah oleh pengalihan jam operasional kerja
industri ke hari Sabtu dan Minggu, sekali sebulan. Semua industri di Jawa-Bali wajib
menaati, dan sanksi bakal dikenakan bagi industri yang membandel. Dengan alasan klasik,
PLN berdalih pemadaman dilakukan akibat defisit daya listrik yang semakin parah karena
adanya gangguan pasokan batubara pembangkit utama di sistem kelistrikan Jawa-Bali, yaitu
di pembangkit Tanjung Jati, Paiton Unit 1 dan 2, serta Cilacap. Namun, di saat yang
bersamaan terjadi juga permasalahan serupa untuk pembangkit berbahan bakar minyak
(BBM) PLTGU Muara Tawar dan PLTGU Muara Karang.

Norma umum terdiri dari norma santun, hukum dan moral. Contohnya adalah :

a.Nomra santun : Memberi reward kepada perusahaan potensial disuatu negara.

b.Norma hukum : Perusahaan harus membayar pajak.

c.Norma moral : Perusahaan mengadakan event untuk memperingati hari ulang tahun
perusahaan.

2.Contoh kasus Etika-Etika Deontologi dan Etika Teologi


Suatu tindakan bisnis akan dinilai baik oleh etika deontology bukan karena tindakan itu
mendatangkan akibat baik bagi pelakunya melainkan karena tindakan itu sejalan dengan
kewajiban si pelaku untuk misalnya menberikan pelayanan terbaik untuk semua
konsumennya, untuk mengembalikan hutangnya sesuai dengan perjanjian untuk menawarkan
barang dan jasa dengan mutu sebanding dengan harganya.

a. Contoh Kasus Etika Deontologi

Perusahaan tidak melaksanakan operasional perusahaan berdasarkan Standard Operational


Procedure (SOP) yang berlaku maka perusahaan dikenai sanksi dari pemerintah.

b. Contoh Kasus Etika Teleologi

Monopoli di PT. PLN terbentuk secara tidak langsung dipengaruhi oleh Pasal 33 UUD 1945,
dimana pengaturan, penyelengaraan, penggunaan, persediaan dan pemeliharaan sumber daya
alam serta pengaturan hubungan hukumnya ada pada negara untuk kepentingan mayoritas
masyarakat dan sebesar-besarnya kemakmuran rakyat. Maka PT. PLN dinilai etis bila ditinjau
dari teori etika teleologi.

3.Contoh Kasus bisnis Amoral/Utilitarianisme

Dugaan penggelapan pajak yang dilakukan pihak perusahaan IM3 dengan cara memanipulasi
Surat Pemberitahuan Masa Pajak Pertambahan Nilai ( SPT Masa PPN) ke kantor pajak untuk
tahun buku Desember 2001 dan Desember 2002. Jika pajak masukan lebih besar dari pajak
keluaran, dapat direstitusi atau ditarik kembali.Karena itu, IM3 melakukan restitusi sebesar
Rp 65,7 miliar.

750 penanam modal asing (PMA) terindikasi tidak membayar pajak dengan cara melaporkan
rugi selama lima tahun terakhir secara berturut-turut. Dalam kasus ini terungkap bahwa pihak
manajemen berkonspirasi dengan para pejabat tinggi negara dan otoritas terkait dalam
melakukan penipuan akuntansi. Manajemen juga melakukan konspirasi dengan auditor dari
kantor akuntan publik dalam melakukan manipulasi laba yang menguntungkan dirinya dan
korporasi, sehingga merugikan banyak pihak dan pemerintah. Kemungkinan telah terjadi
mekanisme penyuapan dalam kasus tersebut. Pihak pemerintah dan DPR perlu segera
membentuk tim auditor independen yang kompeten dan kredibel untuk melakukan audit
investigatif atau audit forensik untuk membedah laporan keuangan dari 750 PMA yang tidak
membayar pajak. Korporasi multinasional yang secara sengaja terbukti tidak memenuhi
kewajiban ekonomi, hukum, dan sosialnya bisa dicabut izin operasinya dan dilarang
beroperasi di negara berkembang.

Anda mungkin juga menyukai