Anda di halaman 1dari 5

Nama : Dwi Wahyu Yuliyani

NIM : 17210092

Kelas : Reguler Malam Manajemen B

Soal :

1.Jelaskan pengertian ekonomi manajerial dengan melihat aspek dan ruang lingkup!

2.Apa manfaat fundamental dari mempelajari ilmu ekonomi manajerial?

3.Sebutkan faktor-faktor yang mempengaruhi pengambilan keputusan dalam ekonomi


manajerial!

4.Berilah salah satu contoh kasus-kasus pengambilan keputusan!

5.Dengan mempelajari ekonomi manajerial,seseorang akan mampu menganalisa ekonomi makro


dan mikro.Jelaskan bagaimana penggunaan aplikasi/implementasi ketiga hal tersebut!
Jawaban :

1. Ekonomi manajerial adalah cabang ilmu pengetahuan yang berkaitan dengan penerapan
prinsip-prinsip metodelogi ekonomi dalam proses pengambilan keputusan organisasi atau
perusahaan.Secara umum berbagai factor ini dinyatakan dan diidentifikasikan, diklasifikasikan
dengan tujuan agar sekelompok faktor ini cukup memiliki relevansi yang cukup kuat
mempengaruhi tujuan, sasaran dan target yang telah ditetapkan dalam visi, misi perusahaan
tersebut serta dikemas sedemikian rupa sehingga keputusan manajemen dalam mencapai tujuan
merupakan goal yang lebih efektif maupun efisien.Dengan demikian dapat dikatakan bahwa
ekonomi manajerial merupakan salah satu metode memberikan suatu optimasi pencapaian tujuan
perusahaan, baik berkaitan dengan prospektif pasar yang dihadapi maupun berkaitan dengan
prospektif pengendalian biaya-biaya yang layak dikorbankan perusahaan untuk menghadapi
persaingan bisnis.

2. Manfaat fundamental dari mempelajari Ilmu Ekonomi Manajerial adalah agar lebih
memahami kekuatan dan kelemahan ekonomi yang dapat berpengaruh pada perusahaan serta
mampu menghadapi fluktuasi kondisi pasar yang dapat memengaruhi permintaan barang, harga
jual, dan laba.Ilmu ekonomi manajerial merupakan bagian dari ilmu ekonomi yang biasanya
digunakan oleh perusahaan dalam mengambil keputusan penting yang dapat dilakukan seorang
manajer untuk mencapai tujuan perusahaan.Sebelum mengambil keputusan, manajer
memerlukan data-data yang valid dan melalui serangkaian proses yang panjang agar data yang
dikumpulkan benar-benar dapat diandalkan dan dipercaya.

Ada beberapa faktor yang harus dikuasai oleh seorang manajer untuk mengambil keputusan
manajerial perusahaan, faktor tersebut meliputi keahlian dan pengetahuan seorang manajer
mengenai :

-Hukum penawaran dan permintaan

-Konsumen

-Produsen

-Struktur pasar bersaing sempurna

-Ilmu statistik

-Konsep elastisitas

-Struktur pasar
-Struktur biaya

-Analisis keuntungan

-Penetapan harga

-Capital Budgeting

-Regulasi.

Ilmu ekonomi manajerial ini tidak hanya diterapkan pada suatu organisasi atau perusahaan. Akan
tetapi konsep ekonomi manajerial dapat juga diaplikasikan dalam semua aspek yang terkait
dengan masalah perekonomian

3. Menurut Terry (1989) dalam blog Komunitas Diamond faktor-faktor yang harus diperhatikan
dalam mengambil keputusan sebagai berikut:

-Hal-hal yang berwujud maupun tidak berwujud, yang emosional maupun rasional perlu
diperhitungkan dalam pengambilan keputusan;

-Setiap keputusan nantinya harus dapat dijadikan bahan untuk mencapai tujuan organisasi;

-Setiap keputusan janganlah berorientasi pada kepentingan pribadi, perhatikan kepentingan orang
lain.

Jarang sekali ada 1 pilihan yang memuaskan.Pengambilan keputusan merupakan tindakan


mental. Dari tindakan mental ini kemudian harus diubah menjadi tindakan fisik.Pengambilan
keputusan yang efektif membutuhkan waktu yang cukup lama.Diperlukan pengambilan
keputusan yang praktis untuk mendapatkan hasil yang baik.Setiap keputusan hendaknya
dikembangkan, agar dapat diketahui apakah keputusan yang diambil itu betul,dan setiap
keputusan itu merupakan tindakan permulaan dari serangkaian kegiatan berikutnya.

Kemudian terdapat enam faktor lain yang juga ikut mempengaruhi pengambilan keputusan :

A.Fisik

Didasarkan pada rasa yang dialami pada tubuh, seperti rasa tidak nyaman, atau kenikmatan.Ada
kecenderungan menghindari tingkah laku yang menimbulkan rasa tidak senang,sebaliknya
memilih tingkah laku yang memberikan kesenangan.
B.Emosional

Didasarkan pada perasaan atau sikap. Orang akan bereaksi pada suatu situasi secara subyektif.

C.Rasional

Didasarkan pada pengetahuan orang-orang mendapatkan informasi, memahami situasi dan


berbagai konsekuensinya.

D.Praktikal

Didasarkan pada keterampilan individual dan kemampuan melaksanakan. Seseorang akan


menilai potensi diri dan kepercayaan dirinya melalui kemampuannya dalam bertindak.

E.Interpersonal

Didasarkan pada pengaruh jaringan sosial yang ada. Hubungan antar satu orang ke orang lainnya
dapat mempengaruhi tindakan individual.

F.Struktural

Didasarkan pada lingkup sosial, ekonomi dan politik. Lingkungan mungkin memberikan hasil
yang mendukung atau mengkritik suatu tingkah laku tertentu.

4.

Contoh 1 :

Pak Darwin adalah seorang Menejer Keuangan pada PT. Arta. Pekerjaan pada devisi keuangan
mengharuskan Pak Darwin harus cermat dalam menginvestasikan serta mengolah keuangan pada
PT. Arta. Pada saat itu diharuskan penggantian mesin di pabrik dan harus menghitungan dengan
cermat sebelum melakukan investasi pada mesin yang akan dibeli agar investasi yang dilakukan
tidak merugikan perusahaan.Maka Pak Darwin harus melakukan keputusan untuk
menginvestasikan keuangan perushaan secara cermat.

Contoh 2 :
Pak Andre adalah seorang Presiden Direktur PT. Angkasa.Ia harus selalu bisa mengambil
keputusan dengan cepat demi kelangsungan perusahaannya.Pengambilan keputusan yang dia
ambil berdasarkan informasi pasar yang harus selalu ia dengan dan ketahui.

Contohnya adalah harga saham yang selalu berubah.Dia harus bisa menyesuaikan keuangan
perusahaan agar harga saham perusahaan pada bursa efek bisa selalu stabil.

5. Ekonomi manajerial mempunyai kaitan yang erat dengan beberapa ilmu yang lain.Teori
ekonomi mikro teruatama berkaitan dengan teori perusahaan Ilmu pengambilan keputusan
menyadiakan berbagai macam alat seperti matematika, statistik, ekonometrika yang sangat
berguna untuk penyusunan model serta estimasi keputusan. Dalam teori ekonomi terdapat dua
macam teori mikroekonomi dan makroekonomi ilmu yang membahas output, konsumsi,
pekerjaan, investasi, dan harga secara keseluruhan di perekonomian.Teori ekonomi dan
perangkat analisis ilmu keputusan untuk membahas bagaimana suatu organisasi dapat mencapai
tujuan atau maksudnya dengan cara yang paling efisien.

Anda mungkin juga menyukai