Anda di halaman 1dari 3

Kisah singkat hidupku dari kecil sampai

saat ini
Assalamulalaikum wr.wb
Saya akan menceritakan kisah singkat hidup saya dari kecil hingga
saat ini.....
Nama saya Ahmad Hanif, biasa dipanggil anif, saya lahir
pada tanggal 19 januari 1994 di Jakarta. Masa kecil saya tidak jauh
beda dengan anak – anak kecil lainnya,artinya normal, tidak lain dari
yang lain...haha
Pada masa saya masih bayi, saya di asuh oleh nenek dari ibu
saya, beliau sangat sayang pada saya karena saya anak laki satu –
satunya dikeluargaku. Beranjak pada umur 2 – 3 tahun saya baru
bisa berbicara, dan yang lucunya pada saat saya baru bisa ngmong
saya selalu memanggil ayah dan ibuku dengan diawali kata “sang”,
jadi sang ayah/sang ibu...haha,, saya sendiri juga tidak tahu apa
sebabnya,,mungkin karena dengar dari televisi atau gimana, saya
juga tidak tahu sampai sekarang.
Setelah saya berumur 6 tahun, saya masuk sekolah TK (Tama
Kanak – kanak), waktu TK saya sangat pendiam dan selalu
mengalah, dan waktu TK saya sangat senang dengan pelajaran
menggambar dan berhitung. Pada masa – masa TK saya sudah
mandiri,,artinya berangkat dari rumah ke TK sendiri tanpa diantar
orang tua seperti anak – anak lainnya, saya tidak pernah menangis
seperti teman – teman yang lainnya.
Setelah melewati masa – masa TK, saya lanjut ke SD
(Sekolah Dasar) pada umur 7 tahun, waktu itu saya sudah bisa
membaca, jadi pada saat pelajaran membaca, saya tidak pernah
disuruh maju kedepan kelas untuk membaca seperti teman – teman
yang lainnya, dan itu membuat saya salah sangka pada guru saya,
saya mengira kalau guru saya tidak menganggap saya, sampai
akhirnya saya tidak mau sekolah lagi.....hehehe
ketika saya berumur 10 tahun atau pada saat kelas 4 SD,
saya sering memperhatikan sepupu saya yang sedang membongkar
motor, saya selalu memperhatikan dan selalu bertanya apa nama
alat yang sedang dipegangnya,,apa fungsinya,, hingga saya merasa
sangat ingin untuk mencoba membongkar motor,,dan akhirnya saya
diajarkan oleh sepupu saya pada kelas 1 SMP untuk membongkar
motor sampai saya bisa melakukannya sendiri....
pada saat saya kelas 2 SMP saya mulai tertarik dengan
komputer, karena sering melihat sepupu saya main game, kebetulan
sepupu saya juga lumayan jago komputernya,,saya pun banyak
bertanya – tanya tentang komputer kepada beliau sampai saat ini.
Pada saat kelas 3 SMP saya agak bingung untuk melanjutkan
ke sekolah mana yang seharusnya saya pilih, saya ingin beda dari
yang lainnya,,akhirnya saya memutuskan untuk sekolah SMA yang
berbasis pesantren yang terletak di Balaraja (Tangerang), disini
saya sangat banyak mendapatkan pelajaran dan pendidikan,
terutama pendidikan tentang kehidupan yang belum tentu dirasakan
oleh anak SMA lainnya, karena disini kehidupan berasrama yang
serba harus mandiri, dan jauh dari orang tua, dan ini membuat saya
lebih dewasa,, kekompakan dan solidaritas sangat erat pada
kehidupan asrama, karena susah senang kami selalu bersama.
Itulah yang saya rasakan selama 3 tahun. Setelah dipenghujung
masa SMA saya ingin sekali kuliah dengan jurusan teknik mesin,
karena itu merupakan hobby saya, selain itu juga saya ingin menjadi
seorang engineering. Tetapi disamping itu juga saya ingin kuliah
dengan jurusan teknik informatika, karena saya merasa asyik
dengan komputer. Akhirnya saya memutuskan untuk mengambil
jurusan teknik informatika, dan orang tua saya sangat setuju dengan
keputusan saya, karena orang tua saya lebih menyarankan saya
untuk mengambil jurusan teknik informatika, walaupun orang tua
saya tidak menuntut harus mengambil jurusan itu, artinya orang tua
saya memberi kebebasan pada saya. Sebenarnya saya juga ingin
sekolah penerbangan, tetapi orang tua saya kurang setuju dengan
itu, dan saya pun menurutinya.
Pada akhirnya pun saya kuliah di Universitas Gunadarma
dengan jurusan Teknik Informatika melelui jalur beasiswa yang
diseleksi melalui try out dari Universitas Gudadarma yang datang ke
sekolah saya.
Mungkin hanya itu kisah singkat hidup saya dari kecil hingga
saat ini.
Wassalamualaikum wr.wb

Anda mungkin juga menyukai