Anda di halaman 1dari 123

ASUHAN KEPERAWATAN DENGAN NYERI AKUT POST

OPERASI SECTIO CAESAREA HARI KE-1 INDIKASI


PLACENTA PREVIA PADA NY.I DIRUANG
MELATI RSUD GUNUNG JATI
CIREBONTAHUN 2017

KARYA TULIS ILMIAH

FITRIYANTI
NIM 4201.0414.A.030

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKes) CIREBON


PROGRAM STUDI DIPLOMA III KEPERAWATAN
CIREBON
2017
ASUHAN KEPERAWATAN DENGAN NYERI AKUT POST
OPERASI SECTIO CAESAREA HARI KE-1 INDIKASI
PLACENTA PREVIA PADA NY.I DIRUANG
MELATI RSUD GUNUNG JATI
CIREBONTAHUN 2017

KARYA TULIS ILMIAH


Diajukan untuk memenuhi salah satu syarat guna menyelesaikan
Program Pendidikan Diploma III Keperawatan

FITRIYANTI
NIM 4201.0414.A.030

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKes) CIREBON


PROGRAM STUDI DIPLOMA III KEPERAWATAN
CIREBON
2017
iii
PROGRAM STUDI DIII KEPERAWATAN
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN ( STIKes ) CIREBON
TAHUN 2017

ABSTRAK

FITRIYANTI
4201.0414.A.030
ASUHAN KEPERAWATAN DENGAN NYERI AKUT POST OPERASI
SECTIO CAESAREA HARI KE-1 INDIKASI PLACENTA PREVIA PADA
NY.I DIRUANG MELATI RSUD GUNUNG JATI CIREBON TAHUN 2017
Sectio caesaria adalah suatu pembedahan guna melahirkan anak lewat insisi pada
dinding abdomen dan uterus. Banyak faktor yang menyebabkan diambilnya
tindakan sectio caesaria yaitu faktor ibu, faktor janin, factor jalan lahir,
berdasarkan partograf, partus kasep dan kegagalan.
Tujuan umum pada penulisan karya tulis ilmiah ini adalah untuk memperoleh
gambaran umum tentang pelaksanaan asuhan keperawatan mulai dari pengkajian
hingga pendokumentasian pada klien Ny. I dengan Post Operasi Sectio Caesarea
Di Ruang Melati RSUD Gunung Jati Cirebon.
Agar pelayanan asuhan keperawatan dapat diberikan dengan tepat dan sesuai
dengan prosedur hendaknya lebih memperhatikan sarana dan prasarana
penunjang. Apabila asuhan keperawatan yang diberikan sesuai dengan kondisi
dan kebutuhan klien bio, psiko, social, dan spiritual, serta perlunya
pendokumentasian yang benar untuk pertanggung jawaban dan tanggung gugat
sesuai dengan tugas dan fungsi perawat professional.
Masalah keperawatan yang muncul adalah Nyeri akut berhubungan dengan
Prosedur pembedahan, efek-efek anasthesi dan hormonal distensi kandung
kemihatau abdomen. Intoleransi aktivitas b/d tindakan anestesi, kelemahan,
penurunan sirkulasi. Resiko tinggi terhadap infeksi berhubungan dengan trauma
jaringan / luka bekas operasi (SC). Ansietas berhubungan dengan krisis,ancaman
pada konsep diri, transisi atau kontak interpersonal,kebutuhan tidak terpenuhi.

Kata kunci : Nyeri, Sectio Caesarea


Kepustakaan : 18 (2001-2014)

iv
The study programof nursing DIII
college of nursing in 2017
ABSTRACT
FITRIYANTI
4201.0414.A.030
NURSING CARE WITH ACUTE POST OPERATIVE PAIN SECTIO
CAESAREA DAYS TO 1 INDICATIVE OF PLACENTA PREVIA IN NY. I
DIRUANG JASMINE HOSPITAL MOUNT TEAK CIREBON
Sectio caesarea surgery can cause pain resulted in a chage in the continuity of the
network due to a chage. Sectio caesarea surgery using anesthesia so that the client
does not feel any pain at the time if surgery. But after the operation in completed,
when the client began to realize the anesthesia effect already abis react, the client
will feel pain in the incision area that makes the client uncomfortable. General
purpose in writing a scientific paper is to obtain an overview of the
implementation of nursing care ranging from assessment to documentation in Ny.
I with post sectio caesarea operations in Melati Gunung Jati Hospital Cirebon. So
that nursing care services can be provited with appropriate and in accordance with
the procedure should be more concerned with supporting infrastructure. If the
nursing care provited in accordance with the cinditions and needs of clients bio,
psycho, social and spiritual, as well as the need fer the corred documentation for
accountability and accountability in accordance with the duties and functions of
professional nurses. Nursing problems that arise are acute pain associated with
surgical procedures, effects and hormonal anasthesi distended bladder or
abdomen. Activity intolerance related to anasthesia, weaknesss, decreased,
circulation. High risk of infection associated with tissue trauma / incision sectio
caesarea. Anxienty related to the crisis the threat to the concept of self, transition
or interpersonal contact, needs are not met.

Keyword : Pain, Sectio caesarea


Kepustakaan : 18 ( 2001-2014 )

v
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat allah SWT, atas segala limpahan rahmat dan karunia-

Nya, sehingga karya tulis ilmiah dengan judul “Asuhan Keperawatan Dengan Post

Operasi Sectio Caesarea pada Ny. I di Ruang Melati RSUD Gunung Jati Cirebon

tahun 2017.

Karya tulis ilmiah ini disusun untuk memenuhi salah satu persyaratan dalam

menyelesaikan pendidikan Program Studi Diploma III Keperawatan dan untuk

memperoleh gelar Ahli Madya Keperawatan.

Karya tulis ilmiah ini dapat diselesaikan atas bantuan dari berbagai pihak,

dengan segala kerendahan hati disampaikan rasa terimakasihyang sedalam-

dalamnya kepada

1. Dr. H . E Juhana Cholil, MM selaku ketua Yayasan RISE Indonesia

2. H. Mokh. Firman Ismana, Skom,M.M.selaku Ketua STIKes Cirebon

3. Drg. Heru Purwanto, MARS Direktur Rumah Sakit Umum Daerash Gunung

Jati

4. Awaludin jahid Abdillah, M. Kep selaku Ketua Program Studi Diploma III

Keperawatan

5. Nuniek triwahyuni,M. Kep selaku pembimbing akademik,yang telah

meluangkan waktunya dalam memberikan petunjuk,pengarahan dan masukan

yang bermanfaat,serta motivasi selama penulisan karya tulis ilmiah ini hingga

selesai.

vi
6. Dwi Astuti, SST, selaku pebimbing lapangan, terimakasih atas arahan,

saran,dan masukan dalam melakukan tindakan asuhan keperawatan

7. Keluargaku tercinta yang telah memberikan pengertian, pengorbanan, dan doa

yang sangat tulus selama penulis mengikuti pendidikan.

8. Rekan-rekanku serta semua pihak yang telah memberikan semangat dan

dorongan sehingga karya tulis ilmiah ini dapat diselesaikan.

Penulis menyadari bahwa dalam Karya Tulis Ilmiah ini masi jauh dari

sempurna. Untuk itu Kritik dan saran yang bersifat membangun penulis

diharapkan dari pembaca semua. Semoga Karya Tulis Ilmiah ini mendapatkan

Ridha Allah SWT dan memberi nilai manfaat.

Cirebon, Maret 2017

Penulis

vii
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL

LEMBAR PERSETUJUAN ................................................................................... i

LEMBAR PENGESAHAN ....................................................................................ii

ABSTRAK .............................................................................................................. iii

KATA PENGANTAR .............................................................................................v

DAFTAR ISI ...........................................................................................................vii

DAFTAR TABEL...................................................................................................xii

DAFTAR GAMBAR ..............................................................................................xii

BAB I PENDAHULUAN

1.1 LatarBelakang .....................................................................................................1

1.2 RumusanMasalah. ...............................................................................................3

1.3 TujuanPenulisan .................................................................................................4

1.3.1 TujuanUmum .............................................................................................4

1.3.2 TujuanKhusus ............................................................................................4

1.4 RuangLingkup................................................................................................... 5

1.4.1 Sasaran .......................................................................................................5

1.4.2 Tempat .......................................................................................................5

1.4.3 Manfaat ......................................................................................................6

1.4.4 MetodeMemperoleh Data ..........................................................................7

viii
1.4.5 SistematikaPenulisan .................................................................................8

BAB II TINJAUAN TEORITIS

2.1 TinjauanTeoritisMedis .........................................................................................10

2.1.1 Pengertian section caesarea........................................................................10

2.1.2 Etiologi .......................................................................................................10

2.1.3 Tipe-tipe section caesarea ..........................................................................18

2.1.4 Patofisiologi ...............................................................................................20

2.1.5 Komplikasi .................................................................................................24

2.1.6 Prognosis ....................................................................................................25

2.1.7 PemeriksanPenunjang ................................................................................26

2.1.8 Perawatan Post Operasi..............................................................................26

2.1.9 Penatalaksanaan .........................................................................................29

2.1.10 Pathway ....................................................................................................31

2.2 TinjauanTeoriNyeri ..............................................................................................32

2.2.1 PengertianNyeri .........................................................................................32

2.2.2 Etiologi .......................................................................................................32

2.2.3 Karakteristik Nyeri .....................................................................................33

2.2.4 Fisiologi .....................................................................................................33

2.2.5 ResponPsikologi ........................................................................................34

ix
2.2.6 Responfisiologi ..........................................................................................35

2.2.7 ResponTingkahLaku ..................................................................................36

2.2.8 Faktor yang memperngaruhiresponnyeri ...................................................37

2.2.9 IntensitasNyeri ...........................................................................................39

2.3 TinjauanTeoriKeperawatan ..................................................................................41

2.3.1 Pengkajian ..................................................................................................41

2.3.2 DiagnosaKeperawatan ...............................................................................44

2.3.3 RencanaKeperawatan .................................................................................44

2.3.4 Implementasi ..............................................................................................48

2.3.5 Evaluasi ......................................................................................................49

BAB III TINJAUAN KASUS

3.1 Pengkajian ............................................................................................................50

3.2 Analisa Data .........................................................................................................66

3.3 DiagnosaKeperawatan..........................................................................................68

3.4 Intervensi ..............................................................................................................69

3.5 Implementasi ........................................................................................................74

3.6 Evaluasi ................................................................................................................77

x
BAB IV PEMBAHASAN

4.1 Pengkajian ............................................................................................................86

4.2 Diagnosa Keperawatan.........................................................................................88

4.3 Intervensi ..............................................................................................................89

4.4 Implementasi ........................................................................................................90

4.5 Evaluasi ................................................................................................................91

BAB V PENUTUP

5.1 Kesimpulan ..........................................................................................................92

5.2 Saran.....................................................................................................................93

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

xi
DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Riwayat kehamilan, persalinan, nifas ...................................................53

Tabel 3.2 Kebutuhan pola aktivitas sehari-hari ....................................................54

Tabel 3.3 Data penunjang........................................................................................63

Tabel 3.4 Terapi .......................................................................................................65

Tabel 3.5 Analisa Data .............................................................................................66

Tabel 3.6 Intervensi ..................................................................................................69

Tabel 3.7 Implementasi ............................................................................................77

Tabel 3.8 Evaluasi ....................................................................................................77

xii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Intensitas Nyeri Menurut smelzter, S.C bare B.G ...........................40

Gambar 3.2 Genogram ( 3 Generasi ) ....................................................................54

xiii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Sectio caesaria adalah suatu pembedahan guna melahirkan anak lewat

insisi pada dinding abdomen dan uterus.Banyak faktor yang menyebabkan

diambilnya tindakan sectio caesaria yaitu faktor ibu, faktor janin, factor jalan

lahir, berdasarkan partograf, partus kasep dan kegagalan. Angka sectio

caesarea terus meningkat dari insidensi 3–4% 15 tahun yang lampau sampai

insidensi 10–15% sekarang ini. Angka terakhir mungkin bisa diterima dan

benar.Bukan saja pembedahan menjadi lebih aman bagi ibu, tetapi juga anak

ataupun keduanya juga menjadi lebih aman.Disamping itu, perhatian terhadap

kualitas kehidupan dan pengembangan intelektual pada bayi telah memperluas

indikasi post sectio caesaria. (1)

Menurut WHO (World Health Organisation) melalui pemantauan ibu

meninggal di berbagai belahan dunia memperkirakan bahwa setiap tahun

jumlah 500.000 ibu meninggal disebabkan kehamilan, persalinan dan nifas(8)

Tahun 2007 lalu Angka Kematian Ibu di Indonesia tercatat sebesar 248 per

100 ribu kelahiran hidup. Hal yang tak jauh berbeda juga dengan Angka

Kematian Bayi di tahun yang sama yang mencapai 26,9 per seribu kelahiran

hidup.Operasi adalah proses persalinan yang dilakukan dengan cara mengiris

perut sehingga rahim seorang ibu untuk mengeluarkan bayi akan tetapi,

persalinan melalui sectio caesarea bukanlah alternatif yang lebih aman karena

1
2

diperlukan pengawasan khusus terhadap indikasi dilakukannya maupun

perawatan ibu setelah tindakan sectio caesarea. Operasi caesarea hanya boleh

dilakukan bila plasenta menutup jalan lahir, bayi yang besar, letak bayi

abnormal dan chepalo pelvic disproporsi sehingga di khawatirkan persalinan

akan macet.(14)

Berdasarkan dari semua klien yang mengalami persalinan secara operasi

section caesarea akan merasakan nyeri. Nyeri merupakan kondisi yang tidak

menyenangkan bersifat sangat subyektif karena perasaan nyeri berbeda pada

setiap orang dalam hal skala atau tingkatannya, dan hanya orang tersebutlah

yang dapat menjelaskan atau mengevaluasi rasa nyeri yang dialaminya .(17)

Rasa nyaman berupa dari rasa yang tidak menyenangkan adalah suatu

kebutuhan individu. Kebutuhan terbebas dari rasa nyeri itu merupakan slah

satu kebutuhan dasar yang merupakan tujuan diberikannya asuhan

keperawatan pada seorang klien dirumah sakit.(18)

Pembangunan kesehatan dewasa initelah meningkat secara bermakna,

namun masih belum dapat di capai oleh seluruh penduduk. Menyadari akan

hal tersebut,pemerintah RI telah menyusun strategi / kebijakan pembangunan

kesehatan baru yang didasarkan pada gerakan pembangunan berwawasan

kesehatan sebagai strategi nasional menuju Indonesia sehat 2015 Depkes RI

2010 dalam MDGs. Dasar pandang baru dalam pembangunan tersebut sebagai

paradigma sehat dimana lebih mengutamakan upaya preventif dan promotif,

tanpa meninggalkan upaya kuratif dan rehabilitatif .


3

Data yang diperoleh dari(Rekam Medis) di Rumah Sakit Gunung Jati

Cirebon pada tahun 2016 diperoleh jumlah kasus persalinan dengan post

operasi SC sebanyak 183 kasus (3,28%) dari 2738 jumlah persalinan.

Berdasarkan data yang diperoleh dari catatan medik ruang Melati Rumah

Sakit Gunung Jati Cirebon,klien dengan resiko tinggi dalam penangulangan

medis secara operatif (sectio caesarea) dalam periode Agustus 2016 hingga

Januari 2017 di peroleh data-data sebagai berikut : Jumlah kasus sectio

caesarea dalam 6 bulan terakhir sebanyak 183 kasus, kasus Sectio caesarea

atas indikasi CPD sebanyak 6 kasus, sectio caesarea atas indikasi KPD

sebanyak 1 kasus, Sectio caesarea atas indikasi FEB sebanyak 2 kasus, Sectio

caesarea atas indiksi sungsang sebanyak 4 kasus, Sectio caesarea + steril

sbanyak 10 kasus, Sectio caesarea atas indikasi Ruptur uteri 1

kasus,sedangkan jumlah kasus sectio caesarea dalam 3 bulan terakhir

sebanyak 100 kasus.

Berdasarkan uraian di atas, penulis tertarik meneliti tentang “Asuhan

Keperawatandengan Nyeri Akut Post OperasiSectio Caesarea HariKe-1

indikasi placenta previa pada Ny.I diruang Melati RSUD Gunung Jati

Cirebon”.

1.2 Rumusan Masalah

Rumusan masalah yang berkaitan dengan latar belakang di atas sehingga

timbul pertanyaan penulis,“Bagaimana Asuhan Keperawatan pada Ny.I


4

dengan Post Sectio Caesarea di ruang Melati RSUD Gunung Jati Cirebon

tahun 2017?”

1.3 Tujuan Penulisan

Adapun tujuan penulisan pada karya tulis ilmiah ini adalah terdiri dari tujuan

umum dan tujuan khusus

1.3.1 Tujuan Umum

Adapun tujuan umum pada penulisan karya tulis ilmiah ini adalah untuk

memperoleh gambaran umum tentang pelaksanaan asuhan keperawatan

mulai dari pengkajian hingga pendokumentasian pada klien Ny.

I dengan Post Operasi Sectio Caesarea Di Ruang MelatiRSUD Gunung

Jati Cirebon.

1.3.2 Tujuan Khusus

Adapun tujuan khusus pada penulisan karya tulis ilmiah ini adalah

untuk :

a. Penulis mampu melakukan tahap pengkajian, analisa data yang

terjadi Pada Klien Ny. I dengan Post Op Sectio Caesarea Di

Ruang Melati RSUD Gunung Jati Cirebon”.

b. Penulis mampu merumuskan diagnosa keperawatan yang terjadi

pada Ny.I dengan Post Op Sectio Caesarea Di Ruang Melati

RSUD Gunung Jati Cirebon”.


5

c. Penulis mampu menyusun perencanaan keperawatan yang terjadi

pada Ny. I dengan Post Op Sectio Caesarea Di Ruang

MelatiRSUD Gunung Jati Cirebon”.

d. Penulis mampu melaksanakan imlpementasi keperawatan yang

terjadi pada Ny. I dengan Post Op Sectio Caesarea Di Ruang

MelatiRSUD Gunung Jati Cirebon ”.

e. Penulis mampu melakukan evaluasi asuhan keperawatan yang

terjadi pada Ny. I dengan Post Op Sectio Caesarea Di Ruang

Melati RSUD Gunung Jati Cirebon”.

f. Penulis mampu mendokumentasikan asuhan keperawatan yang

terjadi pada Ny. I dengan Post Op Sectio Caesarea Di Ruang

Melati RSUD Gunung Jati Cirebon”

1.4 Ruang Lingkup

1.4.1 Sasaran

Asuhan Keperawatan dengan nyeri akut pada Ny. I diruang Melati

RSUD Gunung Jati Cirebon.

1.4.2 Tempat

Ruang Melati RSUD Gunung Jati Cirebon

1.4.3 Manfaat
6

1. Institusi Pendidikan

a) Dapat digunakan sebagai sumber informasi bagi institusi dalam

meningkatkan mutu pendidikan pada masa yang akan datang.

b) Sebagai bahan bacaan di perpustakaan.

c) Sebagai sumber informasi bagi peneliti selanjutnya.

2. Rumah Sakit

a) Dapat memberikan masukan bagi rumah sakit untuk mengambil

langkah – langkah kebijakan dalam rangka meningkatkan mutu

pelayanan keperawatan terutama yang berhubungan dengan

asuhan keperawatan post op Sectio Caesarea

b) Dapat menjadi masukan bagi rumah sakit dalam meningkatkan

kualitas asuhan keperawatan khususnya bagi klien post op Sectio

Caesarea.

3. Klien dan Keluarga

Meningkatkan pengetahuan dan pengalaman klien dan keluarganya

mengenai Sectio Caesarea, perawatan dan pengobatan post op SC.

4. Tenaga Keperawatan

Sebagai acuan dan referensi perawat dalam asuhan keperawatan dan

menambah pengalaman kerja serta pengetahuan perawat dalam

melakukan asuhan keperawatan di masa mendatang.


7

5. Penulis

a. Menambah wawasan ilmu pengetahuan dan pengalaman dalam

memberi asuhan keperawatan serta mengaplikasikan ilmu yang

diperoleh selama di bangku kuliah.

b. Sebagai salah satu persyaratan dalam menyelesaikan program

diploma III keperawatan pada STIKes Cirebon.

1.4.4 Metode Memperoleh Data

Metode penulisan yang digunakan adalah deskriptif dengan studi kasus

yang menggunakan pendekatan proses keperawatan yang kompherensif.

Adapun sumber informasi dalam penulisan karya tulis ilmiah ini

didapatkan dengan cara :

- Wawancara

Mengadakan tanya jawab langsung untuk memperoleh data riwayat

kesehatan yang akurat dengan klien, keluarga, perawat dan pihak lain

yang dapat memberikan data dan informasi yang dibutuhkan.

- Observasi

Observasi terdiri dari pengamatan langsung dan tidak langsung pada

klien dengan mengikuti perkembangan selama pelaksanaan asuhan

keperawatan.
8

- Pemeriksaan Fisik

Yaitu dengan melakukan pemeriksaan fisik secara keseluruhan, dan

terutama pada masa puerperium dan keadaan luka post operasi.

Pemeriksaan fisik meliputi inspeksi, auskultasi, perkusi, palpasi.

- Studi Dokumentasi

Mengkaji catatan medik dan keperawatan yang berhubungan dengan

klien.

- Studi Kepustakaan

Yaitu dengan mempelajari buku-buku dan sumber lain yang

berhubungan dengan judul dan masalah dalam karya tulis ilmiah ini.

1.4.5 Sistematika Penulisan

Pada bagian ini diuraikan sistematika penulisan laporan hasil penelitian

penerapan asuhan keperawatan yang terdiri dari Bab I sampai Bab V.

Setiap Bab dilaksanakan dengan singkat dan bentuk penyajian yaitu :

Bab 1 : Pendahuluan

Pendahuluan berisi latar belakang, tujuan penulisan, manfaat penulisan,

metode dan teknik penulisan serta sistematika penulisan.

Bab II : Tinjauan Pustaka

Mencakup konsep dasar medik yang berisi pengertian atau definisi,

indikasi, tipe – tipe sectio caesarea, patofisiologi, komplikasi,


9

prognosis, pemeriksaan diagnostik, perawatan post operasi sectio

caesarea dan penatalaksanaan.

Konsep dasar keperawatan yang berisi pengkajian, penyimpangan

KDM, diagnosa, intervensi, implementasi.

Bab III : Tinjauan Kasus

Merupakan laporan kasus yang berisi pengkajian, pengumpulan data,

klasifikasi data dan analisa data, prioritas masalah diagnosa

keperawatan, perencanaan keperawatan, tindakan keperawatan, evaluasi

keperawatan dan catatan perkembangan.

Bab IV : Pembahasan

Dalam bab ini membahas tentang kesenjangan antara teori dan kasus

yang ada dibahas secara sistematik mulai dari pengkajian, diagnosa

keperawatan, intervensi, implementasi dan evaluasi.

Bab V : Penutup

Pada bab ini berisi kesimpulan tentang hasil penelitian terhadap kasus

yang diangkat serta saran-saran yang merupakan alternatif pencapaian

tujuan.

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN-LAMPIRAN
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1Tinjauan Teori Medis

2.1.1 Pengertian

a. Sectio Caesarea

Sectio caesarea adalah suatu pembedahan guna melahirkan anak

lewat insisi pada dinding abdomen dan uterus.(1)

Sectio caesarea adalah pembedahan untuk melahirkan janin dengan

melalui sayatan dinding perut (abdomen) dan dinding rahim

(uterus).(3)

Sectio caesarea adalah tindakan untuk melahirkan bayi melalui

pembedahan abdomen dan dinding uterus .(9)

2.1.2 Etiologi

Sectio caesarea bisa indikasi absolute atau relative. Setiap keadaan yang

membuat kelahiran lewat jalan lahir tidak mungkin terlaksana

merupakan indikasi absolute untuk sectio abdominal.Diantaranya

adalah kesempitan panggul yang sangat berat dan neoplasma yang

menyumbat jalan lahir. Pada penyebeb relative, kelahiran lewat vagina

bisa terlaksana tetapi keadaan adalah sedemikian rupa sehingga

kelahiran lewat sectio caesarea akan lebih aman bagi ibu, anak ataupun

keduanya.

10
11

a. Penyebab ibu

1) Panggul sempit dan dystocia mekanis

a) Disproporsi fetopelvik

Disproporsi fetopelvik mencakup panggul sempit (contracted

pelvis), fetus yang tumbuhnya terlampau besar, atau adanya

ketidak-imbangan relative antara ukuran bayi dan ukuran

pelvis. Yang ikut menimbulkan masalah disproporsi adalah

bentuk pelvis, presentasi fetus serta kemampuannya untuk

moulage dan masuk panggul, kemampuan berdilatasi pada

cervix, dan keefektifan kontraksi uterus

b) Malposisi dan malpresentasi

Abnormalitas ini dapat menyebabkan perlunya sectio

caesarea pada bayi yang dalam posisi normal dapat dilahirkan

pervaginam. Bagian terbesar dari peningkatan insidensi sectio

caesarea dalam kelompok ini berkaitan dengan presentasi

bokong. Barangkali sepertiga dari presentasi bokong harus

dilahirkan lewat abdomen.Bukan saja akibat langsung

kelahiran vaginal terhadap janin lebih buruk pada presentasi

bokong dibanding pada presentasi kepala, tetapi juga terbukti

adanya pengaruh jangka panjang sekalipun kelahiran tersebut

tanpa abnormalitas. Ada perkiraan bahwa persalinan kaki dan


12

bokong bayi premature yang viable paling baik dilakukan

melalui sectio caesarea

c) Disfungsi uterus

Disfungsi uterus mencakup kerja uterus yang tidak

terkoordinasikan, inertia, cincin konstriksi dan

ketidakmampuan dilatasi cervix. Partus menjadi lama dan

kemajuannya mungkin terhenti sama sekali. Keadaan ini

sering disertai disproporsi dan malpresentasi.

d) Distosia jaringan lunak

Distosia jaringan lunak (soft tissue dystocia) dapat

menghalangi atau mempersulit kelahiran yang normal.Ini

mencakup keadaan seperti cicatrix pada saluran genitalia,

kekakuan cervix akibat cedera atau pembedahan, dan atresia

atau stenosis vagina. Kelahiran vaginal yang dipaksa akan

mengakibatkan laserasi yang luas dan perdarahan

e) Neoplasma

Neoplasma yang menyumbat pelvis menyebabkan persalinan

normal tidak mungkin terlaksana. Kanker invasive cervix

yang didiagnosis pada trimester ketiga kehamilan dapat

diatasi dengan sectio caesarea yang dilanjutkan dengan terapi

radiasi, pembedahan radikal ataupun keduanya.


13

f) Persalinan yang tidak dapat maju

Dalam kelompok ini termasuk keadaan – keadaan seperti

disproporsi cephalopelvik, kontraksi uterus yang tidak

efektif, pelvis yang jelek, bayi yang besar dan defleksi kepala

bayi.Sering diagnosis tepat tidak dapat dibuat dan pada setiap

kasus merupakan diagnosis akademik. Keputusan ke arah

sectio caesarea dibuat berdasarkan kegagalan persalinan

untuk mencapai dilatasi cervix dan atau turunnya fetus, tanpa

mempertimbangkan etiologinya.

2) Pembedahan sebelumnya pada uterus

a) Sectio caesarea

Pada sebagian besar Negara ada kebiasaan yang dipraktekkan

akhir – akhir ini, yaitu setelah prosedur pembedahan caesarea

dikerjakan, maka semua kehamilan yang mendatang harus

diakhiri dengan cara yang sama. Bahaya rupture lewat tempat

insisi sebelumnya dirasakan terlalu besar. Akan tetapi, pada

kondisi tertentu ternyata bisa dilakukan trial of labor dengan

kemungkinan persalinan lewat vagina. Kalau upaya ini

berhasil, baik morbiditas maternal maupun lamanya rawat

tinggal akan berkurang.


14

b) Histerotomi

Kehamilan dalam uterus akan disertai bahaya rupture uteri

bila kehamilan sebelumnya diakhiri dengan histerotomi.

Resikonya sama seperti resiko sectio caesarea klasik.

Histerotomi kalau mungkin harus dihindari dengan

pertimbangan bahwa kehamilan berikutnya akan

mengharuskan sectio caesarea.

3) Pendarahan

a) Placenta previa

Sectio caesarea untuk placenta previa centralis dan lateralis

telah menurunkan mortalitas fetal dan maternal. Keputusan

akhir diambil melalui pemeriksaan vaginal dalam kamar

operasi dengan menggunakan double setup.Darah sudah

tersedia dan sudah dicocokkan (cross-matching).Team dokter

bedah harus sudah siap sedia. Jika pada pemeriksaan vaginal

ditemukan placenta previa centralis atau partialis, sectio

caesarea segera dikerjakan.

b. Penyebab fetal

a) Gawat janin

Gawat janin, yang ditunjukkan dengan adanya bradycardia

berat, irregularitas denyut jantung anak atau adanya pola


15

deselerasi yang terlambat, kadang – kadang menyebabkan

perlunya sectio caesarea darurat.

b) Cacat atau kematian janin sebelumnya

Khususnya pada ibu – ibu yang pernah melahirkan bayi yang

cacat atau mati dilakukan sectio caesarea efektif

c) Prolapsus funiculus umbilicalis

Prolapsus funiculus umbilicalis dengan cervix yang tidak

berdilatasi sebaiknya diatasi dengan sectio caesarea, asalkan

bayinya berada dalam keadaan baik.

d) Insufisiensi plasenta

Pada kasus retardasi pertumbuhan intrauterine atau kehamilan

post mature dengan pemeriksaan klinis dan berbagai test

menunjukkan bahwa bayi dalam keadaan bahaya, maka

kelahiran harus dilaksanakan. Jika induksi tidak mungkin

terlaksana atau mengalami kegagalan, sectio caesarea menjadi

indikasi. Dengan meningkatnya kemampuan dokter – dokter

anak untuk menyelamatkan bayi – bayi yang kecil dan kalau

memang diperlukan, sectio caesarea dapat memberikan

kesempatan hidup dan kesempatan untuk berkembang secara

normal kepada bayi – bayi ini.


16

e) Diabetes maternal

Fetus dari ibu diabetic cenderung lebih besar daripada bayi

normal ; keadaan ini bisa mengakibatkan kesulitan persalinan

dan kelahiran. Meskipun bayi – bayi ini berukuran besar, namun

perilakunya menyerupai bayi premature dan tidak bisa bertahan

dengan baik terhadap beban persalinan lama.Kematian selama

persalinan dan pasca lahir sering terjadi.Disamping itu, sejumlah

bayi meninggal dalam kandungan sebelum maturitasnya

tercapai.Karena adanya bahaya terhadap keselamatan fetus ini

dan karena proporsi timbulnya toxemia yang tinggi pada ibu

hamil yang menderita diabetes, maka kehamilan perlu diakhiri

sebelum waktunya.Jika keadaannya menguntungkan dan

persalinan diperkirakan berlangsung mudah serta cepat, maka

dapat dilakukan induksi persalinan. Akan tetapi pada

primigravida dan multipara dengan cervix yang panjang dan

tertutup atau dengan riwayat obstetric yang jelek, sectio caesarea

adalah metode yang dipilih.

f) Inkompatibilitas rhesus

Kalau janin mengalami cacat berat akibat antibody dari ibu Rh-

negatif yang menjadi peka dan kalau induksi serta persalinan per

vaginam sukar terlaksana, maka kehamilan dapat diakhiri

dengan sectio caesarea bagi kasus – kasus yang terpilih demi

keselamatan janin
17

g) Postmortem caesarean

Kadang – kadang bayi masih hidup bilamana sectio caesarea

segera dikerjakan pada ibu hamil yang baru saja meninggal

dunia.

h) Infeksi virus herpes pada traktus genitalis

Virus herpes menyebabkan infeksi serius yang sering fatal pada

bayi baru lahir. Kalau dalam jalan lahir terdapat virus herpes

pada saat kelahiran, maka sedikitnya 50% dari bayi – bayi yang

lahir akan terinfeksi dan separuh diantaranya akan cacat berat,

bila tidak meninggal, akibat infeksi herpetic ini. Bahaya terbesar

timbul kalau infeksi primer genital terjadi 2 hingga 4 minggu

sebelum kelahiran.Transmisi lewat placenta tidak begitu penting

bila dibandingkan dengan kontak langsung selama persalinan

dan kelahiran. Pada kontak langsung, kontaminasi terjadi pada

mata, kulit, kulit kepala, tali pusat dan traktus respiratorius atas

dari bayi yang dilahirkan.(1)

Kontra indikasi sectio caesarea pada umumnya sectio caesarea

tidak dilakukan pada janin mati, syok, anemi berat sebelum

diatasi, kelainan congenital berat .


18

2.1.3 Tipe – tipe sectio caesarea

a. Sectio caesarea abdominalis

1) Sectio caesarea transperitonealis yang terdiri dari :

a) Sectio caesaria klasik atau korporal dengan insisi memanjang

pada korpus uteri

b) Sectio caesaria ismika atau profunda atau low cervical dengan

insisi pada segmen bawah Rahim

c) Sectio caesaria ekstraperitonialis, yaitu tanpa membuka

peritoneum parietalis, dengan demikian tidak membuka cavum

abdomimal.

b. Sectio caesarea vaginalis

Menurut sayatan pada rahim, sectio caesarea dapat dilakukan sebagai

berikut:

1) Sayatan memanjang ( longitudinal ) menurut Kronig

Dilakukan dengan membuat sayatan memanjang pada korpus

uteri kira-kira 10cm.

Kelebihan :

a) Mengeluarkan janin lebih memanjang

b) Tidak menyebabkan komplikasi kandung kemih tertarik

c) Sayatan bisa diperpanjang proksimal atau distal


19

Kekurangan :

a) Infeksi mudah menyebar secara intraabdominal karena tidak

ada reperitonial yang baik.

b) Untuk persalinan berikutnya lebih sering terjadi ruptur uteri

spontan.

c) Ruptura uteri karena luka bekas SC klasik lebih sering terjadi

dibandingkan dengan luka SC profunda. Ruptur uteri karena

luka bekas SC klasik sudah dapat terjadi pada akhir kehamilan,

sedangkan pada luka bekas SC profunda biasanya baru terjadi

dalam persalinan.

d) Untuk mengurangi kemungkinan ruptura uteri, dianjurkan

supaya ibu yang telah mengalami SC jangan terlalu lekas

hamil lagi. Sekurang-kurangnya dapat istirahat selama 2 tahun.

Rasionalnya adalah memberikan kesempatan luka sembuh

dengan baik. Untuk tujuan ini maka dipasang akor sebelum

menutup luka rahim.

2) Sayatan melintang ( Transversal ) menurut Kerr

Dilakukan dengan membuat sayatan melintang konkaf pada

segmen bawah rahim kira-kira 10cm.

Kelebihan :

a) Penjahitan luka lebih mudah

b) Penutupan luka dengan reperitonialisasi yang baik


20

c) Tumpang tindih dari peritoneal flap baik sekali untuk menahan

isi uterus ke rongga perineum

d) Perdarahan kurang

e) Dibandingkan dengan cara klasik kemungkinan ruptur uteri

spontan lebih kecil.

Kekurangan :

a) Luka dapat melebar ke kiri, ke kanan dan bawah sehingga

dapat menyebabkan arteri uteri putus yang akan menyebabkan

perdarahan yang banyak.

b) Keluhan utama pada kandung kemih post operatif tinggi.

3) Sayatan huruf T ( T-insicion ).

2.1.4 Patofisiologi

Anatomi fungsional yang dibahas pada kasus post operasi sectio

caesarea terdiri dari anatomi dinding perut dan otot dasar panggul.

a. Anatomi dinding perut

Dinding perut dibentuk oleh otot-otot perut dimana disebelah atas

dibatasi oleh angulus infrasternalis dan di sebelah bawah dibatasi

oleh krista iliaka, sulkus pubikus dan sulkus inguinalis.

Otot-otot dinding perut tersebut terdiri dari otot-otot dinding perut

bagian depan, bagian lateral dan bagian belakang.


21

1) Otot rectus abdominis

Terletak pada permukaan abdomen menutupi linea alba, bagian

depan tertutup vagina dan bagian belakang terletak di atas

kartilago kostalis 6-8. origo pada permukaan anterior kartilago

kostalis 5-7, prosesus xyphoideus dan ligamen xyphoideum.

Serabut menuju tuberkulum pubikum dan simpisis ossis

pubis.Insertio pada ramus inferior ossis pubis.Fungsi dari otot ini

untuk flexi trunk, mengangkat pelvis.

2) Otot piramidalis

Terletak di bagian tengah di atas simpisis ossis pubis, di depan

otot rectus abdominis. Origo pada bagian anterior ramus superior

ossis pubis dan simpisis ossis pubis. Insertio terletak pada linea

alba. Fungsinya untuk meregangkan linea alba.

3) Otot transversus abdominis

Otot ini berupa tendon menuju linea alba dan bagian inferior

vagina musculi recti abdominis. Origo pada permukaan kartilago

kostalis 7-12. Insertio pada fascia lumbo dorsalis, labium

internum Krista iliaka, 2/3 lateral ligamen inguinale. Berupa

tendon menuju linea alba dan bagian inferior vagina muskuli recti

abdominis. Fungsi dari otot ini menekan perut, menegangkan dan

menarik dinding perut.


22

4) Otot obligus eksternus abdominis

Letaknya yaitu pada bagian lateral abdomen tepatnya di sebelah

inferior thoraks.Origonya yaitu pada permukaan luas kosta 5-12

dan insertionya pada vagina musculi recti abdominis.Fungsi dari

otot ini adalah rotasi thoraks ke sisi yang berlawanan.

5) Otot obligus internus abdominis

Otot ini terletak pada anterior dan lateral abdomen, dan tertutup

oleh otot obligus eksternus abdominis. Origo terletak pada

permukaan posterior fascia lumbodorsalis, linea intermedia krista

iliaka, 2/3 ligamen inguinale insertio pada kartilago kostalis 8-10

untuk serabut ke arah supero medial. Fungsi dari otot ini untuk

rotasi thoraks ke sisi yang sama.

b. Otot dasar panggul

Otot dasar panggul terdiri dari diagfragma pelvis dan diagfragma

urogenital.Diagfragma pelvis adalah otot dasar panggul bagian

dalam yang terdiri dari otot levator ani, otot pubokoksigeus,

iliokoksigeus, dan ischiokoksigeus.Sedangkan diafragma urogenetik

dibentuk oleh aponeurosis otot transverses perinea profunda dan

mabdor spincter ani eksternus.Fungsi dari otot-otot tersebut adalah

levator ani untuk menahan rectum dan vagina turun ke bawah, otot

spincter ani eksternus diperkuat oleh otot mabdor ani untuk menutup

anus dan otot pubokavernosus untuk mengecilkan introitus vagina.


23

c. Patologi

Pada operasi sectio caesarea transperitonial ini terjadi, perlukaan

baik pada dinding abdomen (kulit dan otot perut) dan pada dinding

uterus. Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi penyembuhan dari

luka operasi antara lain adalah suplay darah, infeksi dan iritasi.

Dengan adanya supply darah yang baik akan berpengaruh terhadap

kecepatan proses penyembuhan. Perjalanan proses penyembuhan

sebagai berikut :

1) Sewaktu incisi (kulit diiris), maka beberapa sel epitel, sel dermis

dan jaringan kulit akan mati. Ruang incisi akan diisi oleh

gumpalan darah dalam 24 jam pertama akan mengalami reaksi

radang mendadak.

2) Dalam 2-3 hari kemudian, exudat akan mengalami resolusif

proliferasi (pelipatgandaan) fibroblast mulai terjadi.

3) Pada hari ke-3-4 gumpalan darah mengalami organisasi.

4) Pada hari ke 5 tensile strength (kekuatan untuk mencegah terbuka

kembali luka) mulai timbul, yang dapat mencegah terjadi

dehiscence (merekah) luka.

5) Pada hari ke-7-8, epitelisasi terjadi dan luka akan sembuh.

Kecepatan epitelisasi adalah 0,5 mm per hari, berjalan dari tepi

luka ke arah tengah atau terjadi dari sisa-sisa epitel dalam dermis.
24

6) Pada hari ke 14-15, tensile strength hanya 1/5 maksimum

7) Tensile strength mencapai maksimum dalam 6 minggu. Untuk itu

pada seseorang dengan riwayat SC dianjurkan untuk tidak hamil

pada satu tahun pertama setelah operasi.(5)

2.1.5 Komplikasi

A. Infeksi Puerpuralis

a. Ringan : Dengan kenaikan suhu beberapa hari saja.

b. Sedang : Dengan kenaikan suhu yang lebih tinggi

disertai

dehidrasi atau perut sedikit kembung

c. Berat : Dengan peritonitis, sepsis dan ileus

paralitik. Hal ini

sering kita jumpai pada partus terlantar

dimana

sebelumnya telah terjadi infeksi intrapartum

karena

ketuban yang telah pecah terlalu lama.

B. Pendarahan disebabkan karena :

a) Banyak pembuluh darah yang terputus dan terbuka

b) Atonia Uteri
25

c) Pendarahan pada placenta bled

C. Luka pada kandung kemih, emboli paru dan keluhan kandung

kemih bila reperitonalisasi terlalu tinggi.

D. Suatu komplikasi yang baru kemudian tampak ialah kurang

kuatnya perut pada dinding uterus, sehingga pada kehamilan

berikutnya bisa terjadi ruptura uteri. Kemungkinan hal ini lebih

banyak ditemukan sesudah sectio caesarea klasik.(7)

2.1.6 Prognosis

Dulu angka morbiditas dan mortalitas untuk ibu dan janin

tinggi.Pada masa sekarang oleh karena kemajuan yang pesat dalam

tehnik operasi, anestesi, penyediaan cairan dan darah, indikasi dan

antibiotika angka ini sangat menurun.

Angka kematian ibu pada rumah-rumah sakit dengan fasilitas

operasi yang baik dan oleh tenaga – tenaga yang cekatan adalah

kurang dari 2 per 1000.

Nasib janin yang ditolong secara sectio caesaria sangat tergantung

dari keadaan janin sebelum dilakukan operasi.Menurut data dari

negara – negara dengan pengawasan antenatal yang baik dari

fasilitas neonatal yang sempurna, angka kematian perinatal sekitar

4 – 7 %.
26

2.1.7 Pemeriksaan penunjang

a. Hitung darah lengkap, golongan darah (ABO) dan percocokan

silang, serta tes coombs

b. Urinalisis : menentukan kadar albumin / glukosa

c. Kultur : mengidentifikasi adanya virus herpes simpleks tipe

II

d. Pelvimetri : menentukan CPD

e. Amniosentesis: mengkaji maturitas paru janin

f. Ultrasonografi:melokalisasi plasenta menentukan pertumbuhan,

kedudukan, dan presentasi janin

g. Tes stres kontraksi atau tes non stres : mengkaji respon janin

terhadap gerakan / stres dari pola kontraksi uterus / pola

abnormal

h. Pemantauan elektronik kontinu : memastikan status

janin/aktivitas uterus.(6)

2.1.8 Perawatan Post Operasi Sectio Caesarea

a. Analgesia

Wanita dengan ukuran tubuh rata – rata dapat disuntik 75 mg

Meperidin (intra muskuler) setiap 3 jam sekali, bila diperlukan


27

untuk mengatasi rasa sakit atau dapat disuntikkan dengan cara

serupa 10 mg morfin

a) Wanita dengan ukuran tubuh kecil, dosis Meperidin yang

diberikan adalah 50 mg.

b) Wanita dengan ukuran besar, dosis yang lebih tepat adalah

100 mg Meperidin

c) Obat – obatan antiemetic, misalnya protasin 25 mg biasanya

diberikan bersama – sama dengan pemberian preparat

narkotik

b. Tanda – tanda vital

Tanda – tanda vital harus diperiksa 4 jam sekali, perhatikan

tekanan darah, nadi, jumlah urine serta jumlah darah yang hilang

dan keadaan fundus harus diperiksa.

c. Terapi cairan dan diet

Untuk pedoman umum, pemberian 3 liter larutan RL, terbukti

sudah cukup selama pembedahan dan dalam 24 jam pertama

berikutnya, meskipun demikian,jika output urine jauh di bawah

30 ml/jam, pasien harus segera di evaluasi kembali paling

lambat pada hari kedua


28

d. Vesika urinarius dan usus

Kateter dapat dilepaskan setelah 12 jam, post operasi atau pada

keesokan paginya setelah operasi.Biasanya bising usus belum

terdengar pada hari pertama setelah pembedahan, pada hari

kedua bising usus masih lemah, dan usus baru aktif kembali

pada hari ketiga.

e. Ambulasi

Pada hari pertama setelah pembedahan, pasien dengan bantuan

perawatan dapat bangun dari tempat tidur sebentar, sekurang –

kurang 2 kali pada hari kedua pasien dapat berjalan dengan

pertolongan.

f. Perawatan luka

Luka insisi di inspeksi setiap hari, sehingga pembalut luka yang

alternative ringan tanpa banyak plester sangat menguntungkan,

secara normal jahitan kulit dapat diangkat setelah hari ke empat

setelah pembedahan.Paling lambat hari ke tiga post partum,

pasien dapat mandi tanpa membahayakan luka insisi.

g. Laboratorium

Secara rutin hematokrit diukur pada pagi setelah operasi

hematokrit tersebut harus segera di cek kembali bila terdapat


29

kehilangan darah yang tidak biasa atau keadaan lain yang

menunjukkan hipovolemia

h. Perawatan payudara

Pemberian ASI dapat dimulai pada hari post operasi jika ibu

memutuskan tidak menyusui, pemasangan pembalut payudara

yang mengencangkan payudara tanpa banyak menimbulkan

kompesi, biasanya mengurangi rasa nyeri

i. Memulangkan pasien dari rumah sakit

Seorang pasien yang baru melahirkan mungkin lebih aman bila

diperbolehkan pulang dari rumah sakit pada hari keempat dan

kelima post operasi, aktivitas ibu seminggunya harus dibatasi

hanya untuk perawatan bayinya dengan bantuan orang lain.(4)

2.1.9 Penatalaksanaan

a. Penatalaksanaan Keperawatan

Buat instruksi perawatan yang meliputi :

1) Perawatan pasca operasi

2) Jadwal pemeriksaan ulang tekanan darah, frekuensi nadi dan

nafas

3) Jadwal pengukuran jumlah produksi urin


30

4) Berikan infuse dengan jelas, singkat dan terinci bila dijumpai

adanya penyimpangan pada pemantauan EKG dan JDL

dengan diferensial

b. Penatalaksanaan Medis

1) Cairan IV sesuai indikasi

2) Anestesia; regional atau general

3) Perjanjian dari orang terdekat untuk tujuan sectio caesaria.

4) Tes laboratorium/diagnostik sesuai indikasi.

5) Pemberian oksitosin sesuai indikasi.

6) Tanda vital per protokol ruangan pemulihan

7) Persiapan kulit pembedahan abdomen

8) Persetujuan ditandatangani.

9) Pemasangan kateter foley.


31

2.1.10 Pathway

Indikasi Sectio Caesarea

Penyebab Ibu Penyebab Fetal

Panggul sempit Gawat janin

Dystocia mekanis Cacat / kematian janin

Pembedahan sebelumnya pada uterus Diabetes maternal

Pendarahan Infeksi virus herpes

Placenta previa

SEKSIO CAESAREA

Fisik Psikologis

Trauma Jaringan Prosedur Pembedahan CEMAS

NYERI Trauma Jaringan Tindakan anesthesi

RESIKO INFEKSI Kelemahan

Penurunan Sirkulasi

INTOLERANSI AKTIVITAS
32

2.2 Tinjauan Teori Nyeri

2.2.1 Pengertian

Nyeri merupakan sensasi yang rumit, unik, universal, dan bersifat individ

ual karenarespon individu terhadap sensasi nyeri beragam dan tidak bisa

disamakan satu sama lain.

Nyeri merupakan keadaan ketika individu mengalami sensasi ketidaknya

man dalammerespons suatu rangsangan yang tidak menyenangkan.(7)

Nyeri di definisikan sebagai suatu keadaan yang mempengaruhi

seseorang dan ekstensinya diketahui bila seseorang pernah

mengalaminya.

2.2.2 Etiologi

a. Pembengkakan jaringan

b. spasmus otot

c. kehamilan

d. inflamasi

e. keletihan

f. kanker
33

2.2.3 Karakteristik Nyeri

1. Nyeri Akut

a) Lamanya dalam hitungan menit

b) Ditandai dengan peningkatan BP, nadi, dan respirasi

c) Respon klien : fokus pada nyeri,menyetakan nyeri menangis dan

mengerang

d) Tingkah laku menggosok bagian yang nyeri

2. Nyeri Kronik

a) Lamanya sampai hitungan bulan > 6 bulan

b) Fungsi fisiologi bersifat nornal

c) Tidak ada keluhan nyeri

d) Tidak ada aktifitas sebagai respon terhadap nyeri

2.2.4 Fisiologi Nyeri

Reseptor nyeri adalah organ tubuh yang berfungsi untuk menerima

rangsang nyeri. Organ tubuh yang berperan sebagai reseptor nyeriadalah

ujung saraf bebas dalam kulit yang berespon hanya terhadap stimulus

kuat yang secara potensial merusak. Reseptor nyeri di sebut juga

nosireseptor,secara anatomis reseptor nyeri ada yang bermielien dan ada

juga yang tidak bermielien dari saraf perifer.

Berdasarkan letaknya,nosireseptor dapat di kelompokan dalam beberapa

bagian tubuh yaitu pada kulit (kutaneus),somatik dalam (deep


34

somatik),dan pada daerah viseral,karena letaknya yang berbeda-beda

inilah,nyeri yang timbul juga memilikisensasi yang berbeda. Nosireseptor

kutaneus berasal dari kulit dan sub kutan,nyeri yang berasal dari daerah

ini biasanya mudah untuk dialokasi dan didefinisikan.Reseptor jaringan

kulit (kutaneus) terbagi dalam dua komponen yaitu

a. Reseptor A delta

Merupakan serabut komponen cepat (kecepatan tranmisi 6-30

m/det)yang memungkinkan timbulnya nyeri tajam yang akan cepat

hilang apabila penyebeb nyeri dihilangkan.

b. Serabut C

Merupakan serabut komponen lambat( kecepatan tranmisi 0,5 m/det)

yang terdapat pada daerah yang lebih dalam,nyeri biasanya bersifat

tumpul dan sulit dilokasikan.(15)

2.2.5 Respon Psikologis

Respon psikologis sangat berkaitan dengan pemahaman klien terhadap

nyeri yang terjadi arti arti nyeri bagi klien.

Arti nyeri bagi sectio individu berbeda-beda antara:

1. Bahaya atau merusak

2. Komplikasi seperti infeksi

3. Penyakit yang berulang


35

4. Penyakit baru

5. Penyakit yang fatal

6. Peningkatan ketidakmampuan

7. Kehilangan mobilitas

8. Menjadi tua

9. Sembuh

10. Perlu untuk penyembuhan

11. Hukuman untuk berdosa

12. Tantangan

13. Penghargaan terhadap penderitaan orang lain

14. Sesuatu yang harus di toleransi

15. Bebas dari tanggung jawab yang tidak dikehendaki

2.2.6 Respon fisiologi terhadap nyeri

1. Stimulasi Simpatik (nyeri ringan,moderat,dan superficial)

a. Dilatasi saluran bronkhial dan peningkatan respirasi rate

b. Peningkatan heart rate

c. Vasokonstriksi perifer,peningkatan BP

d. Peningkatan nilai gula darah


36

e. Diaphoresis

f. Peningkatan kekuatan otot

g. Dilatasi pupil

h. Penurunan motilitas GI

2. Stimulus parasimpatik (nyeri berat dan dalam)

a. Muka pucat

b. Otot mengeras

c. Penurunan HR dan BP

d. Nafas cepat dan irreguler

e. Nausea dan vomitus

f. Kelelahan dan keletihan

2.2.7 Respon tingkah laku terhadap nyeri

1) Respon perilaku terhadap nyeri dapat mencakup.

2) Pernyataan verbal (Mengaduh,Menangis, Sesak Nafas, Mendengkur)

3) Ekspresi wajah (Meringis, Menggeletukkan gigi, Menggigit bibir).

4) Gerakan tubuh (Gelisah, Imobilitas,Ketegangan otot, Peningkatan

gerakan jari & tangan)


37

5) Kontak dengan orang lain/interaksi sosial (Menghindari perkacapan,

rentang perhatian, fokus pada aktifitas , menghilangkan nyeri)

2.2.8Faktor yang mempengaruhi respon nyeri

1) Usia

Anak belum bisa mengungkapkan nyeri, sehingga perawat harus

mengkaji respon nyeri pada anak. Pada orang dewasa kadang

melaporkan nyeri jika sudah patologis dan mengalami kerusakan

fungsi. Pada lansia cenderung memendam nyeri yang dialami, karena

mereka mengangnggap nyeri adalah hal alamiah yang harus dijalani

dan mereka takut kalau mengalami penyakit berat atau meninggal jika

nyeri diperiksakan.

2) Jenis kelamin

Gill (1990) mengungkapkan laki-laki dan wanita tidak berbeda secara

signifikan dalam merespon nyeri, justru lebih dipengaruhi faktor

budaya (ex: tidak pantas kalo laki-laki mengeluh nyeri, wanita boleh

mengeluh nyeri).

3) Kultur

Orang belajar dari budayanya, bagaimana seharusnya mereka

berespon terhadap nyeri misalnya seperti suatu daerah menganut

kepercayaan bahwa nyeri adalah akibat yang harus diterima karena


38

mereka melakukan kesalahan, jadi mereka tidak mengeluh jika ada

nyeri.

4) Makna nyeri

Berhubungan dengan bagaimana pengalaman seseorang terhadap

nyeri dan dan bagaimana mengatasinya.

5) Perhatian

Tingkat seorang klien memfokuskan perhatiannya pada nyeri dapat

mempengaruhi persepsi nyeri. Menurut Gill (1990), perhatian yang

meningkat dihubungkan dengan nyeri yang meningkat, sedangkan

upaya distraksi dihubungkan dengan respon nyeri yang menurun.

Tehnik relaksasi, guided imagery merupakan tehnik untuk mengatasi

nyeri.

6) Ansietas

Cemas meningkatkan persepsi terhadap nyeri dan nyeri bisa

menyebabkan seseorang cemas.

7) Pengalaman masa lalu

Seseorang yang pernah berhasil mengatasi nyeri dimasa lampau, dan

saat ini nyeri yang sama timbul, maka ia akan lebih mudah mengatasi

nyerinya. Mudah tidaknya seseorang mengatasi nyeri tergantung

pengalaman di masa lalu dalam mengatasi nyeri.


39

8) Pola koping

Pola koping adaptif akan mempermudah seseorang mengatasi nyeri

dan sebaliknya pola koping yang maladaptive akan menyulitkan

seseorang mengatasi nyeri.

9) Support keluarga dan sosial

Individu yang mengalami nyeri seringkali bergantung kepada anggota

keluarga atau teman dekat untuk memperoleh dukungan dan

perlindungan

2.2.9 Intensitas Nyeri

Intensitas nyeri adalah gambaran tentang seberapa parah nyeri dirasakan

oleh individu, pengukuran intensitas nyeri sangat subjektif dan individual

dan kemungkinan nyeri dalam intensitas yang sama dirasakan sangat

berbeda oleh dua orang yang berbeda oleh dua orang yang berbeda.

Pengukuran nyeri dengan pendekatan objektif yang paling mungkin

adalah menggunakan respon fisiologik tubuh terhadap nyeri itu sendiri.

Namun, pengukuran dengan tehnik ini juga tidak dapat memberikan

gambaran pasti tentang nyeri itu sendiri.


40

Gambar 2.1

Menurut smelzter, S.C bare B.G (2002) Adalah sebagai berikut:

Keterangan :

0 :Tidak nyeri

1-3 : Nyeri ringan : secara obyektif klien dapat berkomunikasidengan

baik.

4-6 : Nyeri sedang : Secara obyektif klien mendesis,menyeringai, dapat

menunjukkan lokasi nyeri, dapat mendeskripsikannya, dapat mengikuti

perintah dengan baik.

7-9 : Nyeri berat : secara obyektif klien terkadang tidak dapatmengikuti

perintah tapi masih respon terhadap tindakan, dapat menunjukkan lokasi

nyeri, tidak dapat mendeskripsikannya, tidak dapat diatasi dengan alih

posisi nafas panjang dan distraksi


41

10 : Nyeri sangat berat : Pasien sudah tidak mampu lagiberkomunikasi,

memukul.

Karakteristik paling subyektif pada nyeri adalah tingkat keparahan atau

intensitas nyeri tersebut.Klien seringkali diminta untuk mendeskripsikan

nyeri sebagai yang ringan, sedang atau parah.Namun, makna istilah-

istilah ini berbeda bagi perawat dan klien.Dari waktu ke waktu informasi

jenis ini juga sulit untuk dipastikan.

2.3 Tinjauan Teori Keperawatan

2.3.1 Pengkajian

a. Identitas klien dan penanggung jawabMeliputi

Nama, Umur, Pendidikan, Suku bangsa, Pekerjaan, Agama, Alamat,

Status Perkawinan, Alasan masuk.

b. Keluhan utama

Tanyakan sejak kapan klien merasakan keluhan seperti yang ada

pada keluhan utama dan tindakan apa saja yang dilakukan klien

untuk menanggulanginya.

c. Riwayat kehamilan, persalinan, dan nifas sebelumnya bagi klien

multipara

Tanyakan umur kehamilan dan kapan kira-kira klien melahirkan.


42

d. Data Riwayat penyakit

a) Riwayat kesehatan sekarang.

Meliputi keluhan atau yang berhubungan dengan gangguan atau

penyakit dirasakan saat ini dan keluhan yang dirasakan setelah

pasien operasi.

b) Riwayat Kesehatan Dahulu

Meliputi penyakit yang lain yang dapat mempengaruhi penyakit

sekarang, maksudnya apakah pasien pernah mengalami penyakit

yang sama (Plasenta previa).

c) Riwayat Kesehatan Keluarga

Meliputi penyakit yang diderita pasien dan apakah keluarga

pasien ada juga mempunyai riwayat persalinan plasenta previa.

e. Keadaan klien meliputi :

a) Sirkulasi

Hipertensi dan pendarahan vagina yang mungkin terjadi.

Kemungkinan kehilangan darah selama prosedur pembedahan

kira-kira 600-800 mL

b) Integritas ego

Dapat menunjukkan prosedur yang diantisipasi sebagai tanda

kegagalan dan atau refleksi negatif pada kemampuan sebagai


43

wanita.Menunjukkan labilitas emosional dari kegembiraan,

ketakutan, menarik diri, atau kecemasan.

c) Makanan dan cairan

Abdomen lunak dengan tidak ada distensi (diet ditentukan).

d) Neurosensori

Kerusakan gerakan dan sensasi di bawah tingkat anestesi spinal

epidural.

e) Nyeri / ketidaknyamanan

Mungkin mengeluh nyeri dari berbagai sumber karena trauma

bedah, distensi kandung kemih, efek - efek anesthesia, nyeri tekan

uterus mungkin ada.

f) Pernapasan

Bunyi paru - paru vesikuler dan terdengar jelas.

g) Keamanan

Balutan abdomen dapat tampak sedikit noda / kering dan utuh.

h) Seksualitas

Fundus kontraksi kuat dan terletak di umbilikus.Aliran lokhea

sedang.
44

2.3.2 Diagnosa Keperawatan

a. Nyeri akut berhubungan dengan Prosedur pembedahan, efek-efek

anasthesi dan hormonal distensi kandung kemihatau abdomen

b. Intoleransi aktivitas b/d tindakan anestesi, kelemahan, penurunan

sirkulasi

c. Resiko tinggi terhadap infeksi berhubungan dengan trauma jaringan /

luka bekas operasi (SC)

d. Ansietas berhubungan dengan krisis,ancaman pada konsep diri,

transisi atau kontak interpersonal,kebutuhan tidak terpenuhi.

2.3.3 Rencana Keperawatan

a. Nyeri akut berhubungan dengan Prosedur pembedahan, efek-efek

anasthesi dan hormonal distensi kandung kemih atau abdomen

Tujuan : Setelah diberikan asuhan keperawatan selama 2 x 24 jam

diharapkan nyeri klien berkurang / terkontrol dengan kriteria hasil:

a) Mengungkapkan nyeri dan tegang di perutnya berkurang

b) Skala nyeri 0-5 ( dari 0 – 10 )

c) TTV dalam batas normal ; Suhu : 36-37 0 C, TD : 120/80 mmHg,

RR :18-20x/menit, Nadi : 80-100 x/menit

d) Wajah tidak tampak meringis


45

e) Klien tampak rileks, dapat berisitirahat, dan beraktivitas sesuai

kemampuan.

Intervensi :

1. Lakukan pengkajian secara komprehensif tentang nyeri meliputi

lokasi, karakteristik, durasi, frekuensi, kualitas, intensitas nyeri

dan faktor presipitasi.

2. Observasi respon nonverbal dari ketidaknyamanan (misalnya

wajah meringis) terutama ketidakmampuan untuk berkomunikasi

secara efektif.

3. Kaji efek pengalaman nyeri terhadap kualitas hidup (ex:

beraktivitas, tidur, istirahat, rileks, kognisi, perasaan, dan

hubungan sosial)

4. Ajarkan menggunakan teknik nonanalgetik (relaksasi, latihan

napas dalam, sentuhan terapeutik, distraksi.)

5. Kontrol faktor - faktor lingkungan yang yang dapat

mempengaruhi respon pasien terhadap ketidaknyamanan

(ruangan, suhu, cahaya, dan suara)

6. Kolaborasi untuk penggunaan kontrol analgetik, jika perlu.

b. Intoleransi Aktivitas b.d kelemahan, penurunan sirkulasi

Tujuan : Klien dapat melakukan aktivitas tanpa adanya komplikasi


46

Kriteria Hasil : klien mampu melakukan aktivitasnya secara mandiri

Intervensi :

1. Kaji tingkat kemampuan klien untuk beraktivitas

2. Kaji pengaruh aktivitas terhadap kondisi luka dan kondisi tubuh

umum

3. Bantu klien untuk memenuhi kebutuhan aktivitas sehari-hari.

4. Bantu klien untuk melakukan tindakan sesuai dengan kemampuan

/kondisi klien

5. Evaluasi perkembangan kemampuan klien melakukan aktivitas

c. Resiko tinggi terhadap infeksi berhubungan dengan trauma jaringan /

luka bekas operasi (SC)

Tujuan : Setelah diberikan asuhan keperawatan selama 2 x 24 jam

diharapkan klien tidak mengalami infeksi dengan kriteria hasil :

a. Tidak terjadi tanda - tanda infeksi (kalor, rubor, dolor, tumor,

fungsio laesea)

b. Suhu dan nadi dalam batas normal ( suhu = 36,5 -37,50 C,

frekuensi nadi = 60 -100x/ menit)

Intervensi :
47

1. Tinjau ulang kondisi dasar / faktor risiko yang ada sebelumnya.

Catat waktu pecah ketuban.

2. Kaji adanya tanda infeksi (kalor, rubor, dolor, tumor, fungsio laesa)

3. Lakukan perawatan luka dengan teknik aseptik

4. Inspeksi balutan abdominal terhadap eksudat / rembesan. Lepaskan

balutan sesuai indikasi

5. Anjurkan klien dan keluarga untuk mencuci tangan sebelum /

sesudah menyentuh luka

6. Pantau peningkatan suhu, nadi, dan pemeriksaan laboratorium

jumlah WBC / sel darah putih

7. Kolaborasi untuk pemeriksaan Hb dan Ht. Catat perkiraan

kehilangan darah selama prosedur pembedahan

8. Anjurkan intake nutrisi yang cukup penggunaan antibiotik sesuai

indikasi.

d. Ansietas berhubungan dengan kurangnya informasi tentang prosedur

pembedahan, penyembuhan, dan perawatan post operasi

Tujuan : Setelah diberikan asuhan keperawatan selama 3 x 6 jam

diharapkan ansietas klien berkurang dengan kriteria hasil :

a. Klien terlihat lebih tenang dan tidak gelisah

b. Klien mengungkapkan bahwa ansietasnya berkurang


48

Intervensi :

1. Kaji respon psikologis terhadap kejadian dan ketersediaan sistem

pendukung

2. Tetap bersama klien, bersikap tenang dan menunjukkan rasa empati

3. Observasi respon nonverbal klien (misalnya: gelisah) berkaitan

dengan ansietas yang dirasakan

4. Dukung dan arahkan kembali mekanisme koping

5. Berikan informasi yang benar mengenai prosedur pembedahan,

penyembuhan, dan perawatan post operasi.

6. Diskusikan pengalaman / harapan kelahiran anak pada masa lalu

7. Evaluasi perubahan ansietas yang dialami klien secara verbal

2.3.4 Implementasi

Implementasi merupakan tahap keempat dari proses keperawatan dimana

rencana keperawatan dilaksanakan : melaksanakan intervensi/ aktivitas

yang telah ditemukan, pada tahap ini perawat siap membantu pasien atau

orang terdekat menerima stress situasi atau prognosis, mencegah

komplikasi, membantu program rehabilitas individu, memberikan

informasi tentang penyakit, prosedur, prognosis dan kebutuhan

pengobatan.
49

2.3.5 Evaluasi

Tahap evaluasi menentukan kemajuan pasien terhadap pencapaian hasil

yang diinginkan dan respon pasien terhadap dan keefektifan intervensi

keperawatan. Kemudian mengganti rencana perawatan jika diperlukan

Evaluasi merupakan tahap akhir dari proses keperawatan .


BAB III

TINJAUAN KASUS

Tanggal masuk : 22-01-2017

Jam masuk : 23.27 wib

Ruang : Melati

Kamar :5

Jam masuk ruang OK : 07.20 wib

Jam keluar ruang OK : 08.40 wib

Tanggal pengkajian : 23-01-2017

Jam pengkajian : 13.00 wib

No Rekam Medik : 906426

3.1 PENGKAJIAN

A. BIODATA

a. Identitas Klien

Nama klien : Ny. I

Umur : 27 Tahun

Jenis kelamin : Perempuan

50
51

Agama : Islam

Pendidikan : SD

Pekerjaan : Mengurus Rumah Tangga

Status perkawinan : Kawin

Suku / bangsa : Sunda/Indonesia

Alamat : Desa Nenggale blok wage

Nanggela RT/RW 01/02 Kecamatan greged

Kabupaten Cirebon

b. Identitas Penanggung jawab

Nama suami : Tn. W

Umur : 35 tahun

Jenis kelamin : Laki – laki

Agama : Islam

Pendidikan : SD

Pekerjaan : Wiraswasta

Status perkawinan : Kawin

Suku / bangsa : Sunda/Indonesia

Alamat : Desa Nenggala blok wage

Nanggela RT/RW 01/02 Kecamatan greged

Kabupaten Cirebon.
52

B. STATUS KESEHATAN SAAT INI

1. Alasan masuk ke rumah sakit :

Klien datang kerumah sakit gunung jati cirebon tanggal 22-januari-

2017 jam 23.27 wibrujukan dari puskesmas kamarang,dengan klien

merasa hamil 9 bulan melilit tali pusat,rencana operasi sectio

caesarea.

2. Keluhan utama saat ini :

Nyeri pada luka bekas operasi di bagian perut

3. Timbulnya keluhan :

Bertahap

4. Faktor yang memperberat :

Klien mengatakan jika bergerak akan terasa sakit di bagian luka

bekas operasi dibagian perut, klien meringis kesakitan dengan skala

8.

5. Upaya yang dilakukan untuk mengatasi :

Klien mengatakan untuk mengatasi rasa sakit dengan cara tarik nafas

dalam.

6. Diagnosa medik:

Post operasi sectio caesarea


53

C. RIWAYAT KEPERAWATAN

1. Riwayat Obstetri

a. Riwayat Menstruasi:

 Menarche : 12 tahun

 Banyak : Normal

 HPHT : 19 April 2016

 Siklus : Teratur

 Lamanya : 7 hari

 Keluhan : Nyeri

b. Riwayat kehamilan,persalinan,nifas yang lalu :

Tabel 3.1

Anak ke Kehamilan Persalinan Anak

No Thn Umur Penyulit Jenis Penolong BB PB

kehamilan

1. 2011 9 Bulan - Normal Bidan 2800gr 40

2. 2017 9 Bulan Melilit SC Dokter 3700gr 50

tali pusat
54

Gambar 3.2

c. Genogram ( 3 Generasi )

Keterangan :

: Laki-Laki

: Perempuan

: Klien

: Bayi

: Anak perempuan

:Tinggal serumah

2. Riwayat Keluarga Berencana

a. Melaksanakan KB

Klien mengatakan menggunakan KB suntik

b. Sejak kapan menggunakan kontrasepsi


55

Klien mengatakan setahun yang lalu sudah menggunakan KB

suntik

c. Masalah yang terjadi

Tidak ada

3. Riwayat Kesehatan

a. Penyakit yang pernah dialami ibu:

Klien mengatakan hanya sakit ringan seperti flu dan batuk

b. Pengobatan yang didapat:

Klien mengatakan pengobatan nya hanya obat puskesmas

c. Riwayat penyakit kelurga :

Klien mengatakan tidak mempunyai riwayat penyakit keluarga

seperti diabetes mellitus, jantung, hipertensi,dan lainnya.

4. Riwayat Lingkungan

a. Kebersihan :

Klien mengatakan lingkungannya selalu dibersihkan,jauh dari

pabrik

b. Bahaya:

Tidak ada
56

5. Aspek Psikososial

a. Persepsi ibu tentang keluhan / penyakit ?

Klien mengatakan merasa cemas dengan keadaan sakitnya saat

ini,klien khawatir kalau sakitnya akan berlangsung lama.

b. Apakah keadaan ini menimbulkan perubahan terhadap kehidupan

sehari-hari?

Klien adalah wanita yang biasa sehari-hari beraktifitas sebagai ibu

rumah tangga dan mengasuh anaknya,karena keadaannya saat ini

ibu tidak dapat beraktifitas seperti biasanya,aktifitas klien selama

dirawat dibantu oleh keluarga,klien tampak berbaring ditempat

tidur.

c. Harapan yang ibu inginkan?

Klien mengatakan pengen segera sembuh dari sakitnya,sehingga

dapat beraktifitas seperti biasanya.

d. Ibu tinggal dengan siapa?

Klien mengatakan tinggal sama orang tua,suami dan anak.

e. Siapakah orang yang terpenting bagi ibu?

Klien mengatakan yang terpenting baginya adalah orang tua,suami

dan anaknya.

f. Sikap anggota keluarga terhadap keaadaan saat ini?

Klien mengatakankeluarga yang lain merasa cemas,karena ini baru

pertama kali melahirkan secara sectio caesarea.


57

6. Pola aktivitas dan latihan

a. Kegiatan dalam pekerjaan:

Klien mengatakan biasanya melakukan pekerjaan rumah

b. Kegiatan waktu luang :

Klien mengatakan hanya menemani anaknya bermain.

c. Keluhan dalam aktifitas

Klien mengatakan hanya sedikit pusing.

7. Kebutuhan pola aktivitas sehari-hari

Tabel 3.2

No Aktifitas Di rumah Di rumah sakit

(sebelum sakit) ( selama sakit)

1. Makan

 frekuensi 3x sehari Puasa

 porsi 1 porsi

 diet -

 lauk pauk sayuran,tahu,tempe

 jenis nasi

makanan

2. Minum

 frekuensi 4-5x sehari Puasa

 porsi 1 gelas
58

 jumlah 500ml

 jenis Air putih

minuman

3. Eliminasi

 BAB

 frekuensi 1x sehari Klien belum

 konsistensi Lembek BAB

 bau Bau khas

 jumlah Tidak terkaji

 warna Kuning

 BAK

 frekuensi - -

Amoniak Amoniak
 bau
Tidak terkaji 200cc
 jumlah
Kuning Kuning
 warna

4. Personal hygiene

 mandi 3x sehari Klien belum

 cuci rambut 1 minggu sekali mandi

 ganti baju 2x sehari

5. Istirahat dan tidur

 lamatidur 2jam Tidak tentu

siang
59

 kebiasaan Nonton tv Berbaring di

pengantar tempat tidur

tidur

 kebiasaan Merasa haus Karena merasa

bangun di nyeri di bagian

waktu tidur bekas operasi

 lama tidur 9jam 4jam

malem

8. Pola kebiasaan yang mempengaruhi kesehatan :

Klien mengatakan tidak ada kebiasaan seperti merokok,minuman

keras,dan tidak ketergantungan obat.

9. Pemeriksaan fisik ( inspeksi, palpasi, auskultasi, perkusi)

Keadaan umum : Lemah

Kesadaran : Compos Metis

Tekanan darah : 100/60mmHg

Nadi : 87x/menit

Respirasi : 22x/menit

Suhu : 36°C

Berat Badan : 67 kg
60

Tinggi Badan : 160 cm

Pemeriksaan head totoe

a. Kepala

Bentuk normal,distribusi rambut merata, warna rambut hitam,

lesi, tidak ada benjolan, tidak ada nyeri di bagian kepala.

b. Mata

Bentuk simetris, dapat menutup dan membuka dengan

baik,gerakan bola mata normal, konjungtiva merah muda, sklera

warna putih,pupil isokor,reaksi +/+ , fungsi penglihatan baik,

visus 5/ 5.

c. Hidung

Bentuk simetris, tidak ada secret, tidak ada nyeri, tidak

adagangguan penciuman, dapat membedakan bau, reaksialergi

tidak ada.

d. Mulut dan Tenggorokan

Bentuk simetris,mukosa bibir lembab, tidak ada sariawan, tidak

ada lesi, tidak sakit gusi, nyeri telan tidak ada, fungsi

pengecapan baik sehingga dapat membedakan rasa.


61

e. Dada dan Aksila

Mamae membesar, aerola Mamae melebar dan lebih tua

warnanya, papila Mamae menonjol, colostrum sudah keluar.

f. Pernafasan

Normal, tidak terdengar bunyi ronchi dan wheezing,tidak

terdapatpernafasan cuping hidung, tidak menggunakan otot-otot

bantu pernafasan, pergerakan dada simetris,

g. Sirkulasi Jantung

Irama teratur, bunyi jantung vesikuler,tidak ada sakit dada

h. Abdomen

Tampak masih besar, tampak striae albicans, kontraksi uterus

baik, fundus uteri setinggi 2 jari dibawah pusat, luka bekas

operasi tertutup kassa steril,tidak ada pendarahan, terdapat luka

operasi, luka jahitan + 15cm.

i. Genitourinary

Perineum utuh, vesika urinaria kosong, saat dikaji terpasang

dower cateter,warna kuning,jumlah urine 200cc

j. Ektremitas (integumen/ musculoskeletal)

Turgor baik, tidak ada tanda-tanda dehidrasi,warna kulit sawo

matang, kontraktur pada persendiaan ekstremitas tidak ada.


62

terpasang infus, 4 5 ekstremitas kanan

5 5

D. RIWAYAT PERSALINAN SEKARANG

1. Type persalinan : Operasi sectio caesarea

2. Tanggal Operasi : 23-01-2017

3. Penolong / pelaksana : Dr. A Jp. An

4. Jenis Operasi : Spinal

5. Keadaan Bayi

BB : 3700gr

Panjang Badan : 50 cm

Suhu : 36,5° C

Anus : Berlubang

Perawatan tali pusat : Dalam keadaan kering dan bersih

Tidak ada kelainan

10. Data penunjang

a. Laboratorium

Nama Klien : Ny. I

Tanggal Periksa : Minggu, 22/01/17


63

Waktu Sample : 22/01/17 Jam 16.26WIB

Tabel 3.3

Pemeriksaan Hasil Nilai rujukan Satuan

HEMATOLOGI

Darah Rutin

Hemoglobin 11.3 12-18 g/Dl

Lekosit 12830m 4500-13000 /uL

Eritrosit 177 150-40 Ribu/uL

Hematokrit 3.83 3.8-5.4 Juta/uL

MCV 35.2 37-54 %

MCH 91.8 82-98 Mikro m3

MCHC 29.5 27-34 Pg

RDW CV 32.1 32-36 g/dL

RDW SD 50.6 11-16 %

Bleeding Time 2’00’’ Menit:deti

Clotting Time 5’30’’ Menit:deti

HbsAg Negatif Negatif

Anti HIV Negatif Negatif


64

Tanggal Periksa : Senin, 23/01/2017

Waktu Sample : 23/01/17 Jam 23.26WIB

Pemeriksaan Hasil Nilai rujukan Satuan

HEMATOLOGI

Darah Rutin

Hemoglobin 8.5 12-18 g/Dl

Lekosit 20590 m 4500-13000 /uL

Eritrosit 209 150-40 Ribu/uL

Hematokrit 2.85 3.8-5.4 Juta/uL

MCV 26.2 37-54 %

MCH 91.9 82-98 Mikro m3

MCHC 29.8 27-34 Pg

RDW CV 32.5 32-36 g/dL

RDW SD 13.2 11-16 %


65

11. Terapi

Tabel 3.4

Tanggal Nama Obat Kegunaan Dosis Jam Pemberian

Obat Pagi Sore Malam

Cepotaxime Antibiotic 2x1 gr 06.25 18.00

23-01-17 Metronidazole Antimikroba 2x500gr 06.25 18.00

Ketorolac Analgetik 2x30 gr 06.25 18.00

Cepotaxime Antibiotic 2x1 gr 06.00 18.00

24-01-17 Metronidazole Antimikroba 2x500gr 06.00 18.00

Ketorolac Analgetik 2x30 gr 06.00 18.00

Cepadoxryl Antibiotic 2x500gr 07.15 23.00

25-01-17 Oral

Metronidazole Antimikroba 3x500 gr 07.15

Oral

Paracetamol Analgesik 3x500 gr 07.15 23.00

Oral

Sulfas ferosus Antibiotik 1x1 23.00

Oral tablet
66

3.2 ANALISA DATA

Tabel 3.5

No Data Etiologi Masalah

1. DS : Klien mengatakan Prosedur pembedahan Nyeri akut

nyeri pada luka bekas

operasi sc Efek-efek anasthesi

DO :

- Ekspresi wajah meringis Hormonal distensi

menahan sakit
kandung kemih atau

- Skala nyeri 8
abdomen

- Klien post operasi hari ke

2. DS : Klien mengatakan Tindakan anesthesi Intoleransi

aktivitas
melakukan aktifitas di

bantu keluarga Kelemahan

DO :

- Klien tampak berbaring di Penurunan sirkulasi

tempat tidur
67

3. DS : - Adanya luka operasi Resiko

tinggi
DO :
terhadap
- Terdapat luka operasi post Trauma jaringan /luka
infeksi
sc hari ke 1

Resiko infeksi

4. DS :Klien mengatakan Krisis Ansietas

merasa cemas dengan

keadaan sekarang Ancaman pada konsep

DO : diri

-Klien tampak cemas

Transisi atau kontak

interpersonal

Kebutuhan tidak

terpenuhi
68

3.3 DIAGNOSA KEPERAWATAN

a. Nyeri akut berhubungan dengan Prosedur pembedahan, efek-efek

anasthesi dan hormonal distensi kandung kemihatau abdomen

b. Intoleransi aktivitas berhubungan dengan tindakan anestesi, kelemahan,

penurunan sirkulasi

c. Resiko tinggi terhadap infeksi berhubungan dengan trauma jaringan / luka

bekas operasi (SC)

d. Ansietas berhubungan dengan krisis,ancaman pada konsep diri, transisi

atau kontak interpersonal,kebutuhan tidak terpenuhi.


69

3.4 INTERVENSI KEPERAWATAN

Tabel 3.6

No Dx Tujuan Intervensi Rasional

DX Keperawatan

1. Nyeri akut Setelah 1. Kaji tingkat 1) Berguna dalam

berhubungan melakukan nyeri,lokasi dan pengawasan

dengan tindakan karakteristik keefektifan

prosedur selama 3x24 nyeri dalam perawatan dan

pembedahan,ef jam di skala nyeri . kemajuan

ek-efek harapkan penyembuhan

anesthesi dan nyeri dapat serta dapat

hormonal berkurang diketahui sejauh

dengan mana

kriteria hasil: derajat nyeri.

- Wajah klien 2. Berikan posisi 2) Meningkatkan

tampak rileks Kliendengan relaksasi pada

-Nyeri senyaman otot-otot dan

berkurang mungkin . mengurangi

Skala nyeri 5 tekanan pada

daerah yang

sakit sehingga
70

nyeri berkurang.

3. Ajarkan teknik 3) Merangsang otot-

relaksasi / otot untuk

mobilisasi dan berelaksasi

anjurkan untuk sehingga suplai

melakukan jika oksigen ke

nyeri timbul. jaringan lancar

baik pada otot

maupun otak,

sehingga dapat

mengurangi nyeri.

4. Observasi 4) Mengikuti

tanda-tanda perkembangan

vital selama perjalanan proses

Nyeri nyeri sehingga

berlangsung. membantu menilai

kondisi klien

secara akurat.

5. Berikan terapi 5) Mengurangi rasa

analgetik sesuai nyeri dari dalam

advis dokter
71

2. Intoleransi Setelah 1. Kaji tingkat 1) Kenyamanan dan

aktivitas melakukan aktifitas klien. kerjasama klien

berhubungan tindakan dalam pengobatan

dengan keperawatan prosedur.

tindakan selama 3x24 2. Ajarkan klien 2) Dapat

anestesi, jam Untuk meningkatkan

kelemahan, diharapkan mobilisasi posisi fungsional

penurunan klien dapat secara bertahap pada tubuh klien.

sirkulasi melakukan

aktifitas 3. Berikan 3) Kemampuan

secara dukungan dan keluarga /orang

mandiri bantuan terdekat untuk

keluarga aktifitas dalam

terdekat pada perawatan klien

latihan gerak

klien

3. Resiko tinggi Setelah 1. Kaji tanda- 1) Mengidentifikasi

terhadap melakukan tanda infeksi. tahap-tahap

infeksi tindakan infeksi secara dini.

berhubungan keperawatan 2. Catat 2) Peningkatan

dengan trauma selama 3x24 peningkatan temperatur

jaringan / luka jam di suhu tubuh. merupakan suatu

bekas operasi harapkan tanda infeksi.


72

(SC) infeksi tidak 3. Lakukan 3) Mencegah

terjadi tindakan secara terjadinya

dengan aseptik infeksi,suasana

kriteria hasil: dan antiseptik yang

- Tidak di (rawat luka Lembab

temukan post operasi). mempercepat

tanda infeksi perkembang

pada daerah biakan bakteri

pemasangan dan lochea yang

infus, tidak sesuai

pelepasan dengan

catheter,insis 4. Ajarkan klien / karakteristik.

i kelurga mencuci 4) Untuk mencengah

pembedahan tangan. tejadinya infeksi

- Suhu tubuh berlanjut saat

dalam batas 5. Berikan menyentuh luka.

normal antibiotika 5) Membantu

36-37 C sesuai terapi membunuh

Dokter mikroorganisme

pathogen yang

Dapat

menyebabkan

infeksi
73

4. Ansietas Setelahmelak 1. Tentukan 1) Kelahiran dengan

berhubungan ukan tingkat ansietas cara sectio cesarea

dengan tindakan dan sumber dari mungkin di

krisis,ancaman keperawatan masalah. pandang sebagai

pada konsep selama 3x24 suatu kegagalan

diri, jam dalam hidup.

transisi atau diharapkan 2. Berikan 2) Khayalan yang

kontak cemas klien informasi yang disebabkan oleh

interpersonal, berkurang akurat tentang kurangnya

kebutuhan keadaan bayi. informasi atau

tidak kesalah pahaman

terpenuhi. dapat

meningkatkan

tingkat ansietas.

3. Mulai kontak 3) Mengurangi

antara klien ansietas yang

/ pasangan mungkin

dengan bayi berhubungan

segera mungkin. dengan

penangananbayi,

takut terhadap

sesuatu yang
74

tidak diketahui,

atau menganggap

hal yang buruk.

4. Berikan 4) Agar mengetahui

penyuluhan manajemen nyeri

kesehatan dan cara

terkait dengan mengatasi saat

keadaan pasca nyeri timbul tiba-

post operasi tiba

terutama

penanganan

nyeri

3.5 IMPLEMENTASI KEPERATAWAN

Tabel 3.7

Tanggal / No Implementasi Respon

waktu DX

23-07-2017 1. 1. Mengkaji tingkat nyeri, 1) Skala nyeri 8 dari 0-

13.20WIB lokasi dan karakteristik 10.

nyeri dalam skala nyeri

13.30WIB 2. Memberikan posisi 2) Klienmengatakan

Nyaman.
sudah merasa
75

nyaman.

3) Klien mampu

13.45WIB 3. Mengajarkan tehnik menarik nafas dalam

relaksasi / mobilisasi dan klien

dan anjurkan untuk bercakap-cakap

melakukan jika nyeri dengan ibunya untuk

timbul. mengurangi nyeri.

13.55WIB 4. Mengobservasikan 4) TD : 100/60 mmHg

tanda- N:87X/menit

tanda vital selama nyeri R:22x/menit

berlansung. S : 36°C.

Skala nyeri 6

5) Nyeri berkurang
14.15 WIB 5. memberikan terapi
dengan skala
analgetik sesuai advis
nyeri 6
dokter

24-02-2017 2. 1. Mengkaji tingkat 1) Klien biasa

11.30WIB aktifitas klien. melakukan gerakan

seperti mobilisasi

11.50WIB 2. Mengajarkan klien 2) Klien mengatakan

mobilisasi secara Sudah melakukan

bertahap mobilisasi secara

bertahap
76

12.30 WIB 3. Memberikan dukungan 3) Klien mengatakan

dan bantuan keluarga sudah bisa gerak

terdekat pada latihan sedikit demi sedikit

gerak klien

25-02-2017 3. 1. Mengkaji tanda-tanda 1) Tidak ada Infeksi

11.00WIB infeksi.

11.15WIB 2. Mencatat peningkatan 2) Suhu 36°C

suhu tubuh.
3) Tidak ada
11.20WIB 3. Melakukan tindakan
tanda-tanda infeksi.
secara aseptik dan

antiseptik (rawat luka

post operasi).

4) Kliensudah
11.50 wib 4. Mengajarkan klien /
mengetahui cara
keluarga mencuci
mencuci tangan
tangan dengan benar.
5) Tidak terjadi infeksi
12.00WIB 5. Memberikan antibiotik
pada luka klien
sesuai terapi dokter

12.30WIB 4 1. Menentukan tingkat 1) Tingkat skala cemas

ansietas dan sumber sedang

dari masalah

12.45 wib 2. Memberikan informasi 2) Klien mengatakan

yang akurat tentang sudah merasa tenang


77

keadaan bayi. keadaan bayi nya

12.50 wib 3. Memulai kontak 3) Klien mengatakan

antara klien / pasangan sudah bertemu

dengan bayi segera dengan anaknya.

mungkin,klien di bawa

ke ruang untuk

menyusui anaknya

13.10 wib 4. Memberikan 4) Klien dapat

penyuluhan kesehatan mengerti tentang

terkait dengan keadaan cara penanganan

pasca post operasi nyeri

terutama penanganan

nyeri

3.6 EVALUASI

Tabel 3.8

Tanggal/ No Catatan perkembangan Evaluasi Paraf

waktu DX

23-01-17 1. S : Klien mengatakan S : Klien mengatakan

13.50 nyeri di luka bekas nyeri berkurang

WIB operasi. O:

O : - Klien tampak tidak

- Klientampak meringis. meringis


78

- Skala nyeri 8 - Skala nyeri 6

A: Masalah belum A : Masalah belum

teratasi teratasi

P : Lanjutkan intervensi P : Lanjutkan Intervensi

- Atur posisi dengan - Ajarkan tehnik

senyaman mungkin relaksasi/mobilisasi

-Observasi tanda- - Observasi tanda-

tanda vital tanda vital

- Berikan terapi - Berikan terapi

analgetik sesuai advis analgetik sesuai

dokter ketorolac advis dokter,

2x30gr ketorolac 2x30gr

24-01-17 S : Klien mengatakan S : Klien mengatakan

12.00WIB masih terasa nyeri Masih terasa nyeri

pada luka bagian perut pada luka bagian

O: perut

- Klien tampak meringis O :

kesakitan - Klien tampak

- Skala nyeri 6 kesakitan

A : Masalah sebagian - Skala nyeri 4

teratasi A : Masalah sebagian

P : Lanjutkan Intervensi teratasi

- Ajarkan tehnik P : Lanjutkan Intervensi


79

relaksasi / mobilisasi - Ajarkan tehnik

-Observasi tanda- relaksasi /

tanda vital mobilisasi

- Berikan terapi - Observasi tanda-

analgetik sesuai tanda vital

advis dokter, - Berikan terapi

ketorolac 2x30gr analgetik sesuai

25-01-17 S : Klien mengatakan S : Klien mengatakan

12.30WIB Masih terasa nyeri nyeri berkurang

pada luka bagian perut O:

O: - Klien tampak tenang

- Klien tampak kesakitan dan tidak terlihat

- Skala nyeri 4 meringis

A : Masalah sebagian - Skala nyeri 3

teratasi A : Masalah teratasi

P : Lanjutkan Intervensi P : Hentikan Intervensi

- Ajarkan tehnik

relaksasi / mobilisasi

- Observasi tanda-

tanda vital

- Berikan terapi

analgetik sesuai

advis dokter,

ketorolac 2x30gr
80

23-01-17 2. S : Klien mengatakan S : Klien mengatakan

14.20WIB melakukan aktifitas melakukan aktifitas

dibantu keluarga masih dibantu

O : Klien tampak keluarga

berbaring ditempat O : Klien tampak

tidur Gerak miring kanan

A : Masalah belum / kiri di tempat

teratasi tidur

P : Lanjutkan Intervensi A : Masalah teratasi

- Kaji tingkat aktifitas sebagian

Klien P : Lanjutkan Intervensi

- Kaji tingkat

aktifitas klien

- Ajarkan klien

untuk mobilisasi

bertahap

- berikan dukungan

dan bantuan

keluarga terdekat

pada latihan gerak

klien
81

24-01-17 S : Klien mengatakan

12.40 melakukan aktifitas S : Klien mengatakan

WIB masih dibantu melakukan aktifitas

keluarga masih dibantu

O : Klien tampak gerak keluarga

miring kanan / kiri di O : Klien tampak

tempat tidur duduk di tempat

A : Masalah teratasi tidur

sebagian A : Masalah teratasi

P : Lanjutkan Intervensi sebagian

- Kaji tingkat aktifitas P : Lanjutkan Intervensi

klien - Kaji tingkat

- Ajarkan klien untuk aktifitas klien

mobilisasi bertahap - Ajarkan klien

- berikan dukungan untuk mobilisasi

dan bantuan bertahap

keluarga terdekat - berikan dukungan

pada latihan gerak dan bantuan

klien keluarga terdekat

pada latihan gerak

klien
82

25-01-17 S : Klien mengatakan

13.10 melakukan aktifitas S : Klien mengatakan

WIB masih dibantu sudah melakukan

keluarga aktifitas tanpa

O : Klien tampak duduk bantuan keluarga

di tempat tidur O : Klien tampak sudah

A : Masalah teratasi berjalan

Sebagian A : Masalah Teratasi

P : Lanjutkan Intervensi P : Hentikan Intervensi

- Kaji tingkat aktifitas

klien

- Ajarkan klien untuk

mobilisasi bertahap

- berikan dukungan

dan bantuan keluarga

terdekatpada latihan

gerak klien

25-01-17 3. S:- S:-

13.50 O: O:

WIB - Terdapat luka di bagian - Luka tampak

perut bersih

- Luka masih tertutup - Luka masih tertutup


83

kassa steril kassa steril

A : Masalah teratasi A : Masalah teratasi

sebagian P : Hentikan Intervensi

P : Lanjutkan Intervensi

- Lakukan tindakan

secara aseptic dan

antiseptic

- Ajarkan klien

mencuci tangan

dengan 7 langkah

- Berikan antibiotic

sesuai terapi dokter


84

24-01-17 4. S : Klien mengatakan S : Klien mengatakan

13.40 merasa cemas dengan merasa cemas

WIB keadaan sakitnya dengan keadaan

O : Klien tampak cemas sakitnya

A : Masalah belum O:

teratasi - Klien tampak cemas

P : Lanjutkan Intervensi - Tingkat cemas sedang

- Berikan informasi A : Masalah belum

yang akurat tentang teratasi

keadaan bayinya P : Lanjutkan Intervensi

- Mulai kontak antara - Berikan informasi

klien dengan bayi yang akurat tentang

dengan segera keadaan bayinya

mungkin dan - Mulai kontak antara

mengantarkan ke klien dengan bayi

ruang bayi untuk dengan segera

menyusui mungkin dan

- berikan penyuluhan mengantarkan ke

kesehatan terkait ruang bayi untuk

dengan keadaan pasca menyusui

post operasi terutama

penanganan nyeri.
85

25-01-17 S : Klien mengatakan S : Klien mengatakan

14.20 merasa cemas dengan bahwa cemasnya

WIB keadaan sakitnya berkurang

O: O : Klien tampak rileks

- Klien tampak cemas A : Masalah teratasi

- Tingkat cemas sedang P : Hentikan Intervensi

A : Masalah belum ( Klien sudah pulang )

teratasi

P : Lanjutkan Intervensi

- Berikan informasi

yang akurat tentang

keadaan bayinya

- Mulai kontak antara

klien dengan bayi

dengan segera mungkin

dan mengantarkan ke

ruang bayi untuk

menyusui

- berikan penyuluhan

kesehatan terkait

dengan keadaan pasca

post operasi terutama

penanganan nyeri.
BAB IV

PEMBAHASAN

Pada bab pembahasan ini, penulis membahas tentang asuhan keperawatan

yang telah diberikan “ Klien Ny. I dengan post section caesarea di ruang melati

Rumah Sakit Gunung Jati Cirebon dari tanggal 23-25 Januari 2017.

Dalam bab ini juga penulis akan membandingkan hasil tinjauan kasus pada

klien post operasi section caesarea, dan tinjauan kepustakaan yang ada.

Pengamatan kasus ini dilapangan merupakan kenyataan yang terjadi pada klien

post operasi section caesarea, sedangkan tinjauan kepustakaan merupakan konsep

dasar dan teori askep pada klien post operasi section caesarea.

Pembahasan ini dimulai dengan asuhan keperawatan terhadap klien,

digunakan pendekatan proses keperawatan yang meliputi lima tahap yaitu :

pengkajian, diagnosa keperawatan, perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi.

4.1 Pengkajian

Dalam upaya pengumpulan data sebagai langkah awal dari proses

keperawatan, penulis melakukan pengkajian, baik secara langsung maupun

tidak langsung. Kegiatan yang dilaksanakan dalam pengkajian adalah

pengumpulan data dan merumuskan prioritas masalah.

Saat pengkajian pada Ny. I, penulis tidak mendapatkan hambatan, karena

klien dapat komunikasi dengan baik dan kooperatif.Dalam pengumpulan data

diperoleh data secara langsung dari klien melalui observasi, pemeriksaan

fisik, dan wawancara.Untuk memperoleh data yang lebih akurat juga perlu

86
87

didukung dengan adanya informasi yang didapat dari catatan dokter dan

perawat.

Adapun pengkajian berdasarkan teori yang terdapat dalam literatur dasar-

dasar keperawatan maternitas. Pertama sirkulasi, klien mempunyai tekanan

darah 110/80 mmHg, nadi 90x/menit, suhu tubuh 36,2˚C. Kedua integritas

ego, klien mengatakan merasa cemas dengan keadaan sakitnya saat ini, klien

cemas kalau sakitnya akan berlangsung lama. Ketiga eliminasi, terpasang

dower kateter, urine warna kuning. Keempat makanan dan cairan, selama

dirumah sakit klien hari pertama masih dalam keadaan puasa, terpasang

infuse RL 20 tetes/menit. Kelima neurosensory, tidak ada kerusakan gerakan,

kaki klien tidak kram.Keenam nyeri-ketidaknyamanan, klien mengeluh pada

luka bekas operasi.Ketujuh pernapasan, bunyi napas klien jelas dan vasikular,

frekuensi pernapasan 22x/menit.Kedelapan keamanan, balutan verban kering

dan bersih, klien merasa nyeri di bagian luka bekas operasi, tidak bengkak

pada bagian luka. Kesembilan pemeriksaan diagnostic, pemeriksaan

laboratorium HB 8,5 gr%, leukosit 20590/mm3, hematocrit 2.85%.

Dalam pengkajian tersebut penulis menemukan adanya hal gejala

klinisnya, yaitu di dapatkan data klien mengatakan nyeri pada luka bekas

operasi SC, nyeri terasa ditusuk-tusuk dengan skala 8 (0-10). Ekspresi wajah

klien meringis menahan kesakitan dan terdapat luka jahitan bekas operasi +

15 cm arah vertikal. Intoleransi aktivitas klien mengatakan melakukan

aktivitas di bantu keluarga, klien tampak berbaring di tempat tidur keadaan

klien lemah. Resiko tinggi terhadap infeksi yaitu mengalami peningkatan

resiko terserang organik patogenik. Faktor resiko pertahanan tubuh yang tidak
88

adekuat yaitu kerusakan integritas pada kulit. Pada ansietas klien merasa

cemas dengan keadaan sekarang, cemas jika sakitnya akan berlangsung lama

dan kebutuhan klien tidak terpenuhi dengan keadaan sekarang.

4.2 Diagnosa Keperawatan

Diagnosa keperawatan kasus yang penulis kelola pada dasarnya sesuai

dengan teori. Hasil yang didapatkan dalam pengkajian, bahwa masalah

keperawatan yang utama pada klien Ny. I Adalah Nyeri akut berhubungan

dengan Prosedur pembedahan, efek-efek anasthesi dan hormonal distensi

kandung kemih atau abdomen. Intoleransi aktivitas berhubungan dengan

tindakan anestesi, kelemahan, penurunan sirkulasi. Resiko tinggi terhadap

infeksi berhubungan dengan trauma jaringan / luka bekas operasi (SC).

Ansietas berhubungan dengan krisis,ancaman pada konsep diri, transisi atau

kontak interpersonal,kebutuhan tidak terpenuhi.

Penulis menegakkan 4 diagnosa utama ini karena penulis mendapatkan

permasalahan pada Ny. I yaitu klien mengatakan nyeri pada luka bekas

operasi sc, klien meringis kesakitan dengan skala 8 (0-10). Terdapat luka

jahitan post operasi dengan panjang + 15 cm arah vertikel.

Pada diagnosa intoleransi aktivitas klien mengatakan melakukan aktivitas

di bantu keluarganya, klien tampak berbaring di tempat tidur, keadaan klien

lemah.

Pada diagnosa resiko tinggi terhadap infeksi terdapat luka operasi post sc

hari ke 1, terdapat luka jahitan +15 cm dengan arah vertikel.

Pada diagnosa ansietas klien mengatakan merasa cemas dengan keadaan

sekarang, cemas jika sakitnya akan berlangsung lama.


89

4.3 Intervensi Keperawatan

Intevensi tindakan pada kasus yang penulis susun pada Ny. I dengan nyeri

akut post operasi sectio caesarea hari ke 1 indikadi placenta previa Di Ruang

Melati RSUD Gunung Jati Cirebon Tahun 2017 dengan diagnosa utama

sebagai berikut :

Intervensi dengan diagnosa keperawatan nyeri akut berhubungan dengan

prosedur pembedahan, efek-efek anestesi dan hormonal yaitu dengan kaji

tingkat nyeri, lokasi dan karakteristik nyeri dengan skala nyeri, berikan posisi

klien dengan senyaman mungkin, ajarkan tehnik relaksasi / mobilisasi dan

anjurkan untuk melakukan jika nyeri timbul, obsevasi tanda-tanda vital

selama nyeri berlangsung, berikan terapi analgetik sesuai advis dokter.

Intervensi dengan diagnosa intoleransi berhubungan dengan tindakan

anesthesi, kelemahan, penurunan sirkulasi yaitu dengan kaji tingkat aktivitas

klien, ajarkan klien untuk mobilisasi secara bertahap, berikan dukungan dan

bantuan keluarga terdekat pada latihan gerak klien.

Intervensi dengan dignosa resiko tinggi terhadap infeksi berhubungan

dengan trauma jaringan / luka bekas operasi sc yaitu dengan kaji tanda-tanda

infeksi, catat peningkatan suhu tubuh, lakukan tindakan secara aseptik dan

antiseptik ( rawat luka post operasi), ajarkan klien / keluarga untuk mencuci

tangan, berikan antibiotika sesuai terapi dokter.

Intevensi dengan diagnosa ansietas berhubungan dengan krisis, ancaman

pada konsep diri, transisi atau kontak interpersonal, kebutuhan tidak

terpenuhi yaitu dengan tentukan tingkat ansietas dan sumber dari masalah,

berikan informasi yang akurat tentang keadaan bayi, mulai kontak antara
90

klien/ pasangan dengan bayi segera mungkin, berikan penyuluhan kesehatan

terkait dengan keadaan pasca post operasi terutama pada penanganan nyeri.

4.4 Implementasi keperawatan

Dalam melaksanakan tindakan keperawatan penulis juga melanjutkan

observasi dan pengumpulan data untuk melihat perkembangan klien

selanjutnya.

Implementasi dengan diagnosa keperawatan nyeri akut berhubungan

dengan prosedur pembedahan, efek-efek anestesi dan hormonal yaitu

melakukan tindakan denganmengkaji tingkat nyeri, lokasi dan karakteristik

nyeri dengan skala nyeri, memberikan posisi klien dengan senyaman

mungkin, mengajarkan tehnik relaksasi / mobilisasi dan anjurkan untuk

melakukan jika nyeri timbul, mengobsevasi tanda-tanda vital selama nyeri

berlangsung, memberikan terapi analgetik sesuai advis dokter.

Implementasi dengan diagnosa intoleransi berhubungan dengan tindakan

anesthesi, kelemahan, penurunan sirkulasi yaitu melakukan tindakan dengan

mengkaji tingkat aktivitas klien, mengajarkan klien untuk mobilisasi secara

bertahap, memberikan dukungan dan bantuan keluarga terdekat pada latihan

gerak klien.

Implementasi dengan dignosa resiko tinggi terhadap infeksi berhubungan

dengan trauma jaringan / luka bekas operasi sc yaitu melakukan tindakan

dengan mengkaji tanda-tanda infeksi, mencatat peningkatan suhu tubuh,

melakukan tindakan secara aseptik dan antiseptik ( rawat luka post operasi),
91

mengajarkan klien / keluarga untuk mencuci tangan, memberikan antibiotika

sesuai terapi dokter.

Implementasi dengan diagnosa ansietas berhubungan dengan krisis,

ancaman pada konsep diri, transisi atau kontak interpersonal, kebutuhan tidak

terpenuhi yaitu melakukan tindakan dengan metentukan tingkat ansietas dan

sumber dari masalah, memberikan informasi yang akurat tentang keadaan

bayi, memulai kontak antara klien/ pasangan dengan bayi segera mungkin,

memberikan penyuluhan kesehatan terkait dengan keadaan pasca post operasi

terutama pada penanganan nyeri.

4.5 Evaluasi

Selama memonitor perkembangan keadaan klien, penulis menemukan

keberhasilan dari rencana keperawatan yang dilakukan pada klien post

operasi section caesarea, yaitu masalah yang ada 4 diagnosa dan seluruhnya

dapat teratasi

Pada tahap evaluasi penulis tidak menemukan kesulitan karena

permasalahan pada klien dengan post operasi section caesarea semua dapat

teratasi keseluruhan, tetapi harapan penulis setelah dilakukan tindakan

keperawatan yaitu menjelaskan tentang cara perawatan luka serta

pengontrolan luka ke pelayanan kesehatan, sehingga klien dapat mengerti,

memahami, dan mau melakukannya setelah klien di rumah. Akhirnya klien

Ny. I dapat ke rumah dengan keadaan sehat yang di sertai kontrol ke poli

kandungan agar setelah klien di rumah kesehatan klien tetap terjaga.

BAB V
92

PENUTUP

5.1 Simpulan

Setelah penulis mengumpulkan beberapa hal yang merupakan bagian

penting dalam proses keperawatan pada “ Klien Ny. I dengan post operasi

sectio caesarea di ruang melati Rumah Sakit Gunung Jati Cirebon yang telah

dilaksanakan dari tanggal 23-25 Januari 2017, maka penulis dapat menarik

kesimpulan sebagai berikut:

1. Pengkajian

Dari data pengkajian tersebut di dapatkan data klien mengatakan nyeri

pada luka bekas post operasi dengan skala 8 (0-10). Ekspresi wajah klien

meringis menahan kesakitan dan terdapat luka jahitan + 15 cm arah

vertikel.

2. Diagnosa keperawatan

Setelah melakukan pengkajian maka diagnosa yang di temukan pada kasus

Ny. I yaitu sebagai berikut :

a. Nyeri akut berhubungan dengan Prosedur pembedahan, efek-efek

anasthesi dan hormonal distensi kandung kemihatau abdomen

b. Intoleransi aktivitas berhubungan dengan tindakan anestesi,

kelemahan, penurunan sirkulasi

c. Resiko tinggi terhadap infeksi berhubungan dengan trauma jaringan /

luka bekas operasi (SC)

d. Ansietas berhubungan dengan krisis,ancaman pada konsep diri, transisi

atau kontak interpersonal,kebutuhan tidak terpenuhi.


93

3. Intervensi Keperawatan

Semua intervensi keperawatan pada kasus Ny. I dapat di implementasikan

dengan hasil masalah teratasi, hal ini di dukung atas kerja sama yang baik

dengan klien dan keluarga klien.

4. Implementasi Keperawatan

Implementasi yang di lakukan sesuai dengan intervensi keperawatan yang

telah di buat, dan implementasi di laksanakan selama 3 hari secara

bertahap dan komprehensif sampai dengan klien pulang.

5. Evaluasi

Selama memonitor perkembangan keadaan klien, penulis menemukan

keberhasilan dari rencana keperawatan yang dilakukan pada klien post

operasi section caesarea, yaitu masalah yang ada 4 diagnosa dan

seluruhnya dapat teratasi.

5.2 Saran

Manfaat

1. Institusi Pendidikan

a. Dapat digunakan sebagai sumber informasi bagi institusi dalam

meningkatkan mutu pendidikan pada masa yang akan datang.

b. Sebagai bahan bacaan di perpustakaan.

c. Sebagai sumber informasi bagi peneliti selanjutnya.

2. Rumah Sakit
94

a. Dapat memberikan masukan bagi rumah sakit untuk mengambil

langkah – langkah kebijakan dalam rangka meningkatkan mutu

pelayanan keperawatan terutama yang berhubungan dengan asuhan

keperawatan post op Sectio Caesarea

b. Dapat menjadi masukan bagi rumah sakit dalam meningkatkan kualitas

asuhan keperawatan khususnya bagi klien post op Sectio Caesarea.

3. Klien dan Keluarga

Meningkatkan pengetahuan dan pengalaman klien dan keluarganya

mengenai Sectio Caesarea, perawatan dan pengobatan post op SC.

4. Tenaga Keperawatan

Sebagai acuan dan referensi perawat dalam asuhan keperawatan dan

menambah pengalaman kerja serta pengetahuan perawat dalam melakukan

asuhan keperawatan di masa mendatang.

5. Penulis

a. Menambah wawasan ilmu pengetahuan dan pengalaman dalam

memberi asuhan keperawatan serta mengaplikasikan ilmu yang

diperoleh selama di bangku kuliah.

b. Sebagai salah satu persyaratan dalam menyelesaikan program diploma

III keperawatan pada STIKes Cirebon.


DAFTAR PUSTAKA

1. Oxorn harry dan william R foste,2010. Ilmu kebidanan patologi dan


fisiologi persalinan . Yogyakarta : Yayasan essentia medica
2. Gibbon , L , et all, 2010.The Global numbers and costs of
additionally needed and unnecessary caesarean section performed per
year.
http://www.who.int/healthsystems/topic/finanacing/healthreport/30c-
sectioncosts.pdf
3. Doenges,2012. Rencana Asuhan Keperawatan,Edisi 3.Jakarta EGC
4. Jitowiyono,S & Kristiyanasari W , 2010. Asuhan Keperawatan Post
Operasi dengan pendekatan NIC,NOC.Yogyakarta : Nuha medica
5. Anggraini, Yetti,2010. Asuhan kebidanan masa nifas, Yogyakarta
:Pustaka rihama
6. Mitayani,2011. Asuhan Keperawatan maternitas . Jakarta: Salemba
medica
7. Carpenito I, J, 2001. Diagnosa Keperawatan,Edisi 8. Jakarta :EGC
8. Sarwono p, 2002. Buku acuan nasional pelayanan kesehatan maternal
dan neonatal . Edisi 1 cetakan 3. YBP-SP Jakarta
9. Nugroho, Taufan ,2011. Asuhan Keperawatan maternitas ,anak,
bedah,penyakit dalam .Yogyakarta: Nuha medica
10. Asmadi,2008. Tehnik prosedural leperawatan : Konsep aplikasi
kebutuhan dasar klien . Jakarta: Salemba medica
11. Tamsuri 2007. Konsep dan penatalaksanaan Nyeri. EGC Jakarta
12. Judhita ,I dan cynthia,S,I,2009.Tips praktis bagi wanita hamil.Jakarta
: penebus swadaya
13. Dinkes Jabar,2013.Profil kesehatan jawa barat 2013
http://www.dekpes.go.id/download.php?=download/pusdatin/kunjung
an-kerja/jawa-barat.pdf
14. Wiknjossastro hanif,2002. Ilmu kebidanan .YBP-Sp.Jakarta
15. Hidayat, A . Aziz Alimul,2014, Pengantar kebutuhan dasar manusia .
Aplikasi konsep dan proses keperawatan buku 1. Jakarta : Salemba
medika
16. Potter & Ferry, 2010. Buku ajar fundamental keperawatan konsep,
proses, dan praktik. Jakarta :EGC
17. Hidayat, 2009. Pengantar ilmu kesehatan anak, salemba medika :
Jakarta
18. Prasetyo, Sigit Nian ,2010 .Konsep dan proses keperawatan nyeri.
Yogyakarta : Graha ilmu
L
A
M
P
I
R
A
N
2
3
4
SATUAN ACARA PENYULUHAN

Topik : Cara Mengatasi Nyeri

Tempat : RSUD Gunung Jati Cirebon

Sasaran : Ny. I dan Keluarga

Hari/ tanggal : Selasa,24-Januari-2017

Waktu : 11.15 wib – selesai

A. Tujuan

1. Tujuan Instruksional Umum

Setelah dilakukan penyuluhan, klien mampu memahami tentang

penanganan rasa nyeri

2. Tujuan Instruksional Khusus

Setelah mengikuti penyuluhan ini klien akan dapat :

a. Menjelakan tentang pengertian nyeri

b. Menjelaskan pembagian nyeri

c. Menjelaskan Tanda dan gejala nyeri

d. Mengajarkan Cara mengurangi nyeri


B. Materi Penyuluhan

1. Pengertian Nyeri

2. Pembagian Nyeri

3. Tanda dan gejala Nyeri

4. Cara mengurangi Nyeri

C. Metode

1. Ceramah

2. Tanya Jawab

D. Media

1. Leafleat Nyeri

2. Lembar Balik

E. Kegiatan

No Waktu Kegiatan penyuluhan Kegiatan

peserta

1. 5 menit Pembukaan : Menjawab

Mengucapkan salam salam dan

Menjelaskan nama dan akademi mendengarkan

Menjelaskan tujuan penyuluhan

Menyebutkan materi yang akan

diberikan

Menanyakan kesiapan peserta


2. 25 menit Pelaksanaan : Menyimak dan

- Penyampaian materi mendengarkan

- Menjelaskan tentan pengertian

nyeri

- Menjelaskan pembagian nyeri

- Menjelaskan Tanda dan gejala

Nyeri

- Mengajarkan Cara mengurangi

nyeri

3. 10 menit Evaluasi : Bertanya dan

Meminta saudara menjelaskan menjawab

atau menyebutkan kembali : pertanyaan

a. Pengertian nyeri

b. Pembagian nyeri

c. Tanda dan gejala nyeri

d. Cara mengurangi nyeri

- Memberikan pujian atas

keberhasilan ibu

- Menjelaskan pertanyaan

dan memperbaiki kembali

serta menyimpulkan
4. 5 menit Penutup : Mendengarkan

- Menutup pertemuan dengan dan menjawab

menyimpulkan materi yang salam

telah dibahas

-Memberikan salam penutup


2
DAFTAR RIWAYAT HIDUP

A. Biodata

Nama : Fitri Yanti

Tempat tanggal lahir : Majalengka, 05 Maret 1995

Jenis Kelamin : Perempuan

Agama : Islam

Kebangsaan : Indonesia

Alamat : Desa. Panjalin Kidul. Blok Kamis. RT/RW 01/08

Kecamatan Sumberjaya. Kabupaten Majalengka

B. Riwayat Pendidikan.

1. SD Negeri Panjalin Kidul 3 dan 6 Lulus Tahun 2007

2. MTS Negeri Babakan Ciwaringin Lulus Tahun 2010

3. SMK Rise Kedawung Lulus Tahun 2013

Anda mungkin juga menyukai