Anda di halaman 1dari 1

- Terapi Non-Farmakologi

a. Manajemen Cairan dan Elektrolit


Dapat dilakukan dengan cara pemberian oral rehidration atau memperbanyak
intake cairan seperti air mineral, sup atau jus buah, dengan tujuan untuk
mengembalikan komposisi cairan dan elektrolit tubuh yang sebelumnya
mengalami dehidrasi akibat diare. Oral rehydration solution (ORS) atau oralit
digunakan pada kasus diare ringan sampai sedang. Rehidrasi dengan
menggunakan ORS harus dilakukan secepatnya yaitu 3-4 jam untuk menggantikan
cairan serta elektrolit yang hilang selama diare untuk mencegah adanya dehidrasi.
Cara kerja dari ORS adalah dengan menggantikan cairan serta elektrolit tubuh
yang hilang karena diare dan muntah, namun ORS tidak untuk mengobati gejala
diare.
Dalam 1 sachet ORS serbuk harus dilarutkan dengan menggunakan 200mL
air. Penting sekali untuk membuat larutan ORS sesuai dengan volume yang
direkomendasikan, sebab apabila terlalu pekat konsentrasinya, maka larutan akan
mengalami hiperosmolar, dan dapat menyebabkan penarikan air pada usus halus
sehingga dapat memperparah diarenya. Larutan ORS yang telah dilarutkan
tersebut sebaiknya digunakan tidak lebih dari 24 jam dan disimpan di dalam
lemari es.
b. Manajemen Diet
Saat mengalami diare, umumnya pasien menahan untuk tidak makan
dikarenakan khawatir diare yang dialami akan bertambah parah. Hal tersebut
justru memperparah keadaan pasien, sebab pada saat yang sama pasien juga
mengalami malabsorbsi nutrisi. Oleh karena itu, pasien dianjurkan makan tetap
seperti biasa, namun sedapat mungkin menghindari makanan berlemak dan
makanan dengan kadar gula yang tinggi karena akan dapat menimbulkan diare
osmotik, serta dihindari pula makanan pedas karena akan mengganggu saluran
cerna seperti timbul rasa mulas dan kembung pada perut. Perlu dihindari juga
minuman yang mengandung kafein, karena kafein dapat meningkatkan siklik
AMP sehingga berakibat pada peningkatan sekresi cairan ke saluran cerna, hal ini
dapat memperparah diare. Pasien dianjurkan untuk banyak minum air putih, dan
jika diperlukan dapat disertai pemberian ORS.
c. Hindari makanan dan minuman yang tidak bersih
d. Cuci tangan pakai sabun dan air bersih sebelum makan dan sesudah buang air
besar
e. Merebus air minum terlebih dahulu
f. Menggunakan air bersih untuk memasak

Anda mungkin juga menyukai