Anda di halaman 1dari 8

Masuk PTN Favorit

(Teks Prosedur)

Masuk universitas favorit? emang bisa? Mungkin itu yang dipikirkan oleh orang -
orang yang baru lulus jenjang SMA diluar sana. Seperti yang kita ketahui, untuk
masuk PTN favorit itu sangatlah susah. Hanya orang – orang terpilih saja yang dapat
masuk kesana. Masuk PTN favorit memanglah susah tapi bukanlah suatu hal yang
mustahil untuk bisa masuk kesana. Mungkin cara – cara dibawah ini akan
membantu kalian.

Langkah pertama, cobalah untuk menjadi seseorang yang lebih dewasa, yaitu
mengetahui yang mana yang baik dan buruk. Langkah kedua, mulailah serius
belajar dari hari dimana kalian menginjakkan kaki di jenjang SMA. Jangan menunda
nunda untuk mempersiapkan bekal untuk bisa masuk PTN favorit kalian.Langkah
ketiga,adalah waktu.Mungkin inilah alasan para siswa yang paling banyak kita
dengar , waktu itu sangat penting dan tidak dapat diulang kembali . Jadi manfaatkan
waktu kalian sebaik mungkin , hindari kumpul kumpul yang tidak bermanfaat .

Semoga langkah langkah tersebut dapat membantu para kawula muda untuk bisa
masuk PTN favorit. Hal terakhir yang akan saya beritahu kepada para pembaca
sekaligus kalimat penutup bacaaan ini. Semua hal yang saya sampaikan kepada
para pembaca itu hanyalah pintu pintu untuk dapat masuk PTN favorit. Setiap pintu
memiliki kunci dan kunci untuk membuka pintu pintu tersebut adalah keinginan
yang kuat. Keinginan yang kuatlah yang akan membantu kita menuju ke tujuan kita
Kasus Penyakit Aneh di Minamata Jepang
(Teks Eksplanasi)

Pada sekitar tahun 1958 terjadi masalah wabah penyakit di Minamata


Jepang, dimana ratusan orang mati akibat penyakit yang anehdengan gejala
kelumpuhan saraf. Mengetahui hal tersebut , maka para ahli kesehatan
menemukan masalah yang harus segera diamati dan dicari penyebabnya. Melalui
pengamatan yang mendalam tentang gejala penyakit dan kebiasaan orang
Jepang, termasuk pola makan dan didasarka pada data gejala klinis penyakit dan
penyebabnya yang mirip dengan orang keracunan logam berat khususnya air
raksa,maka dapat ditarik suatu prediksi bahwa penyakit tersebut disebabkan oleh
keracunan air raksa. Kemudia timbul pertanyaan , bagaiman logam berat tersebut
masuk ke dalam tubuh manusia.

Dari kebudayaan setempat diketahui bahwa orang Jepang mempunyai


kebiasaan mengonsumsi ikan laut dalam jumlah yang banyak. Dari data sosial
budaya dan data klinis tersebut, maka dapat ditarik suatu hipotesis bahwa
penyakit Minamata disebabkan oleh logam berat yang masuk ke dalam tubuh
manusia melalui ikan ikan yang tercemar air raksa. Untuk membuktikan benar
tidaknya hipotesis tersebut , maka dilakukan eksperimen.
Eksperimen ini bertujuan untuk mengetahui apakah semua penderita
tubuhnya mengandung air raksa dan berapa kadarnya . Selain itu untuk
mengetahui juga apakah ikan ikan di teluk Minamata mengandung air raksa
dengan kadar yang tinggi.

Setelah dilakukan penilitian didapat fakta bahwa air laut dan ikan ikan di
teluk Minamata banyak mengandung logam air raksa . Demikian juga orang orang
yang terkena penyakit aneh tersebut semuanya mempunyai kadar air raksa yang
tinggi di dalam tubuhnya. Kemudian, disusun suatu teori bahwa penyakit tersebut
diakibatkan adanya ikan yang mengandung merkuri. Ikan tersebut mengandung
merkuri akibat adanya orang atau pabrik yang membuang merkuri ke laut.

Penilitian berlanjut dan akhirnya ditemukan bahwa sumber air raksa


berasal dari pabrik baterai Chisso. Akhirnya, pabrik tersebut ditutup dan harus
membayar kerugian kepada penduduk Minamata kurang lebih sebesar $26,6 atau
Rp 25 miliar
Terima Kasih Guru
(Cerpen)

Di sebuah pemakaman di daerah Sunangiri. Ada sebuah makam yang bertabur


melati yang masih berbau segar dan disamping makam itu ada seseorang yang
sedang menangis histeris diantara derasnya hujan. Mungkin baginya ini tangisan
pertamanya untuk seorang guru. Diantara derasnya suara gemercik hujan, tiba tiba
terdengar suara lirih dengan nada penuh penyesalan

“terima kasih , guru” dan tangisnya pun kembali pecah bersama dengan
kembalinya memori akan masa lalunya itu….

-×-

6 bulan yang lalu…….

Di sebuah SMP ternama di daerah rawamangun. Terjadi keributan di sebuah kelas,


dan lebih jelasnya perdebatan antara seorang siswi dengan guru .

“ibu jangan marah marah dong!”

“Amel! gimana ibu gak marah, kalo kamu pas ibu ngajar malah ngobrol sama
temen kamu”
“tapi kan ibu bisa ngomong baik baik, kan?”

“ibu udah sering ngomong baik baik,nasihatin kamu . tapi kamu tetep aja gak mau
berubah”

“ibu aja yang baperan, bunda aku gak pernah marah kalo aku ngobrol pas aku lagi
diajarin sama bunda”

“ibu tau….kalo bunda kamu itu juga guru,mungkin bunda kamu lebih hebat dari
semua guru didunia , tapi kamu juga harus bias menghargai guru - guru yang ada
di sekolah. Kalo nanti guru - guru di sekolah ini gaada yang mau ngajarin kamu,
gimana?”

“AKU GAK BUTUH GURU - GURU ITU!,AKU GAK BUTUH BU LINDA!,AKU CUMAN
BUTUH BUNDA BUAT NGAJARIN AKU!”

Aku pun berlari keluar kelas , dan langsung pergi menuju rumahku. Aku tidak
mau diajar sama guru - guru itu lagi! Cukup bunda yang menjadi guruku
batinku.

-×-

1 bulan yang lalu….

Saat acara kelulusan…..

“Amel,tau gak sih kenapa bu linda sayang banget sama kamu?”tanya temanku,Vivi

“nggak,dan gak mau tau”balasku dengan muka jutek


“ih jutek banget sih,bu Linda sayang sama kamu tu karena kamu katanya mirip
putrinya yang meninggal karena kecelakaan bis sekolah dulu, dan hari
kematiannya tepat pada hari UN waktu itu”

“Ooo..”

“kamu nih yaa…..harusnya tuh kasian ama bu Linda. Sejak kamu gak pernah
masuk sekolah , dia jadi berubah”

“berubah gimana?”,tanyaku bingung

“iyaa….dia sekarang setiap pagi kayak naroo sesuatu di loker terus katanya gaada
yang boleh buka loker itu”

“oiya…trus bu Linda dimana?”

“bu Linda sakit apa?”

“gaada yang tau , tapi kemaren dia katanya nyebut nyebut nama kamu sambal
nangis”

“aku?”

“iyaa kamu…, kamu mau kesana?”

“nggak besok aja, biar bu Linda istirahat aja”

“yaudah.., aku duluan yaa”

“yaa”

-×-
Hari ini…..

Aku terbangun karena berisiknya suara ayam milik papaku. Lalu tiba tiba
ibuku dating ke dalam kamarku

“Amel , kamu gak ikut bareng temen temen kamu jenguk bu linda?”

“aku sebenernya masih kesel sama bu linda bun, soalnya waktu disekolah aku kalo
lagi belajar truss ngobrol sedikit , langsung dimarahin. Kalo sama bunda kan Amel
gak bakal dimarahin kan”,ucapku dengan muka sok imut

“Ooo….jadi itu yang bikin kamu kesel sama bu Linda.Tapi harusnya kamu terima
kasih loh sama bu Linda”

“Terima kasih buat apa bun?”ucapku bingung

“iyaa,bu Linda setiap hari ngasih bunda alat recorder , katanya buat ngajarin
kamu”

“Ha!,sejak kapan bun?!”

“sejak kamu gak masuk sekolah ,bu Linda tuh ngerekam setiap mata pelajaran
yang diajarin di kelas kamu pake recorder , terus dia kasih satpam sekolah untuk
kasih ke bunda. Soalnya kata bu Linda kalo kamu tau dia yang kasih,nanti kamu
malah nolak”

Jadi itu yang dimaksud Vivi! Tapi buat apa bu Linda harus capek capek
bolak balik kelas cuman buat ngerekam mata pelajaran untuk aku? Aku kan gak
pernah baik sama dia trus buat apa?

Tanpa sadar mataku pun mulai berair di sudut sudutnya,di tengah semua
keheningan itu tiba tiba telponku berdering.
“Mel, bu Lin-da me-ning-gal”,ucap Vivi diikuti isak tangisnya

Seketika itu air mata yang sejak tadi kutahan pun mulai menetes tanpa
seizinku. Aku pun mulai berlari keluar. Mengambil kunci mobil. Tanpa pamit aku
pun pergi ke pemakaman itu. Akhirnya aku menemukan makam itu dan aku pun
berlari menghampirinya. Proses pemakaman sudah selesai dan para pelayat
sudah pada pulang,mungkin karena turunnya hujan. Hujan mungkin adalah
gambaran langit akan perasaanku saat ini. Ya , perasaan yang amat sedih ini…

-×-

Aku masih duduk disamping makam bu Linda. Aku sungguh


menyesal dengan semua perbuatanku kepadanya. Namun , ada suatu
hal yang dapat aku pelajari. Menurutku dunia tak lain bagaikan
panggung sandiwara,dimana orang dapat bersandiwara sepuasnya tapi
jika ego yang mengambil peran utama maka kalian dapat melihat
bahwa dunia ini hancur akan ketamakan seorang manusia.

Anda mungkin juga menyukai