Anda di halaman 1dari 2

Identitas buku

 Judul buku : Metode kerja bangunan sipil


 Nama pengarang : Amien sajekti
 Nama penerbit : Graha ilmu
 Tempat dan tahun terbit : Yogyakarta, Februari 2009
 Cetakan : pertama
 Tebal buku : 394 halaman
 ISBN : 9789797565459
 Bahasa : Indonesia

Buku ini memberikan panduan metode kerja pelaksanaankegiatan pekerjaan pada


bangunan sipil. Sedangkan untuk melakasanakan dalam bentuk bangunan tertentu, para
pembangun dapat mengkombinasikan di antara metode kerja yang diuraikan dalam buku
ini. Buku ini dapat juga merupakan panduan bagi para kontraktor, konsultan perencana,
pemilik bangunan (owners) dan bahkan juga paramahasiswa teknik sipil, yang mungkin
belum sempat diajarkan dalam kuliah, untuk menjelang menghadapi pekerjaan yang nyata
dilapangan. Dalam buku ini diuraikan pula beberapa contoh kasus dalam bentuk bangunan
langkah tertentu yang sudah terlaksana pembangunannya.

Materi pembahasan pada buku ini meliputi: 1. manajemen proyek dan rencana kerja
pelaksanaan, 2. penetuan posisi bangunan dan pengukuran, 3. pekerjaan tanah/eart work
andrearth moving, 4. pemadatan tanah, stabilitas tanah, dan pembuatan tanggul tanah, 5.
Pekrjaan beton, 6. Tiang pancang dan alat pancang, 7. Foundation grouting, 8. Kasus
pembanguan jalan layang kereta api di JABOTABEK, 9. Kasus pemasangan pipa beton
diameter besar untuk air baku di jakarta, 10. Kasus pembangunan gedung bertingkat.

Buku ini sudah menambah pustaka berbagai buku yang khusus membahas tentang metode
kerja bangunan keteknik sipilan. Buku ini memberikan wawasan kepada penulis serta
pembaca maupun mahasiswa-mahasiswa teknik, baik jurusan teknik sipil maupun teknik
arsitektur, agar lebih memahami metode-metode serta mekanismenya.Buku ini terbilang
baru karena diterbitkan pada tahun 2009 sehingga info dan teori baru sudah tercakup
didalamnya.

Keunggulan buku

o Sistematika penulisannya mudah di pahami, di susun secarah teratur dan efisien. Mulai
dari konsep pemahaman hingga pembahasan tentang metode keteknik sipilan
o Terdapat gambar dan simbol-simbol sehingga pembaca tidak terkesan menghayal ketika
di jelaskan apa saja metode kerja dalam bangunan sipil
o Kemudahan mengakses buku ini dengan tersedianya dalam bentuk e-book, dan dapat di
unduh secarah gratis
o Kalimat-kalimat atau penggunaan bahasa pada buku ini tidak sulit untuk di pahami
o Desai pada sampul buku menarik, sehingga membuat pembaca menjadi lebih tertarik
untuk mengetahui isi buku tersebut.

Kelemahan buku

o Jenis huruf yang monoton dan berada dalam satu warna


o Terdapat kata atau istilah yang jarang di dengar, sehingga pembaca harus mencari
terlebih dahulu apa istilah tersebut, agar mengerti maksud dan tujuan yang
disampaikan
o Minimnya penggunaan warna pada isi buku tersebut
o Tidak terperinci dari satu pekerjaan dengan pekerjaan selanjutnya sehingga pembaca
sulit untuk mengambil pedoman untuk satu kegiatan
o Cuma bisa diambil per pekerjaan dan terlalu banyak kasus

Kesimpulan

Buku ini memberikan panduan dalam pelaksanaan kegiatan pekerjaan bangunan sipil. Di
dalam buku ini terdapat metode yang membantu alam melakukan pekerjaan, seperti dalam
melaksanakan bentuk bangunan tertentu, dengan cara mengkombinasikan beberapa
metode yang telah diuraikan dalam buku.

Buku di tujukan sebagai panduan bagi para kontraktor, konsultan perencana, pemilik
bangunan, serta mahasiswa tekinik sipil.

Saran

Dalam beberapa metode yang diuraikan agar lebih terperinci lagi dari satu pekerjaan
dengan pekerjaan serta bisa dijelaskan secarah langsug (terkombinasi) dalam beberapa
pekerjaan yang umum terjadi, memperbaiki atau menimalisir tentang apa yang tertera
dalam kekurangan buku.

Anda mungkin juga menyukai