Anda di halaman 1dari 4

Nama : Livia Hendri Sefira

NIM : 20160803049
Matkul : Manajemen Pengetahuan

KNOWLEDGE MANAGEMENT
A. Pengertian
Menurut Dalkir (2011:4), Knowledge Management (KM) adalah sebuah koordinasi
sistematis dalam sebuh organisasi yang mengatur sumber daya manusia, teknologi,
proses, dan struktur organisasi dalam rangka meningkatkan value melalui penggunaan
ulang dan inovasi. Koordinasi ini bisa dicapai melalui menciptakan, membagi, dan
mengaplikasikan pengetahuan dengan menggunakan pengalaman dan tindakan yang
telah diambil perusahaan demi kelangsungan pembelajaran organisasi.
Manajemen Pengatahuan merupakan tools kerangka kerja dan proyek menggambarkan
informasi dan solusi manajemen pengetahuan yang merujuk pada berbagai cara di mana
informasi dan manajemen pengetahuan dapat di fasilitasi.

B. Knowledge Management Solutions


Solusi Knowledge Management mengacu pada berbagai cara di mana KM dapat di
fasilitasi, terdapat 4 level dalam KM Solutions, yaitu:
1. KM Infrastructure
Mencerminkan fondasi jangka panjang untuk manajemen pengetahuan. Dalam
sebuah organisasi ada 5 komponen utama dalam KM Infrastructure, yaitu:
a. Budaya Organisasi, merupakan norma dan kepercayan yang memandu perilaku
anggota organisasi. Atribut dari budaya organisasi meliputi dorongan atas
interaksi untuk membentuk dan berbagi pengetahuan (sharing knowledge),
reward penghargaan dari knowledge sharing, dan dukungan manajemen untuk
KM pada semua jenjang.
b. Struktur Organisasi, berpengaruh pada cara berkomunikasi secara teratur untuk
menentukan cara, sejauh mana peran kekuasaan dan tanggung jawab
didelegasikan dan mengetahui dari dan oleh siapa mereka mentransfer
pengetahuan. Struktur organisasi paling umum adalah:
 Hierarkis: peran tiap karyawan dalam organisasi mempengaruhi dengan
siapa karyawan tersebut berkomunikasi dan membagi pengetahuannya.
 Desentralisasi: pengambilan keputusan di distribusikan dan tingkatan
divisi memiliki berbgai tingkat otonomi.
 Sentralisasi
c. Infrastruktur Teknologi Informasi Organisasi, yang berguna untuk mendukung
kebutuhan sistem informasi. Infrastruktur TI meliputi data processing, storage,
dan teknologi komunikasi serta sistem yang ada dalam sebuah organisasi.
d. Pengetahuan Umum, merupakan pengalaman kumulatif dalam bentuk
koordinasi dan komunikasi.
e. Lingkungan Fisik, meliputi lokasi organisasi, desain gedung organisasi tersebut,
pemisah antar divisi, dan sebagainya.

2. KM Technology
Merupakan teknologi yang dapat digunakan dan mendukung untuk memfasilitasi
manajemen pengetahuan. KM Techonology meliputi sistem pakar, sistem
pendukung keputusan, serta Artificial Intelligence (AI) mencakup sistem yang
digunakan untuk akuisisi pengetahuan.

3. KM Mechanism
Merupakan organisasi atau struktur yang digunakan untuk mempromosikan KM,
contohnya learning by doing, training, face to face meeting.
4. KM Process dan Systems
Terbagi menjadi 2, yaitu:
a. KM Process
Merupakan proses untuk mengelola pengetahuan dan cara organisasi dalam
menangani pengetahuan pada berbagai tahapannya, meliputi:
1) Knowledge Discovery
Merupakan pengembangan dari tacid atau eksplicit baru dari data dan
informasi atau dari pengetahuan sebelumnya.
 Combination, merupakan pengetahuan explicit dengan explicit.
 Sosialization, pengetahuan tacid dengan tacid, contohnya video
conference, brainstorming, dan konferensi.
2) Knowledge Capture
Proses mengambil pengetahuan eksplisit atau diam-diam yang berada dalam
orang atau sebuah badan organisasi.
 Externalisasi, konversi pengetahuan tacid ke eksplisit.
 Internalisasi, konversi dari pengetahuan eksplisit menjadi
pengetahuan tacid, seperti learning by doing dan training.
3) Knowledge Sharing
Proses pengetahuan eksplisit atau tacid di komunikasikan kepada orang lain.
Yang merupakan transfer efektif sehingga penerima pengetahuan tersebut
dapat mengerti dengan baik.
 Sosialisasi, contohnya grup diskusi antar divisi.
 Exchange, contohnya menukarnya informasi melalui memo.
4) Knowledge Application
Merupakan pengetahuan yang tersedia yang digunakan oleh individu atau
kelompok untuk membantu tugasnya dan dalam pengambilan keputusan
melalui:
 Direction, proses dari apa yang dilakukan atau aksi yang dilakukan
individu yang memiliki pengetahuan.
 Routine, pengetahuan yang ada ada prosedur organisasi, aturan, dan
norma yang memandu individu kedepannya.
b. KM Systems
KM Systems menggunakan mekanisme dan teknologi KM untuk mendukung
dan memfasilitasi Process KM yang sebelumnya sudah dijelaskan.
1) Knowledge Discovery Systems
2) Knowledge Capture Sysems
3) Knowledge Sharing Systems
4) Knowledge Application Systems
Direction: difasilitasi KM Mechanism mencakup hubungan hirarkis dalam
organisasi, helpdesk, dan pusat dukungan (support center). Pada KM
Technology merupakan sistem pemecahan masalah berdasarkan
penggunaan teknologi seperti case-based reasoning.
Routine: meliputi kebijakan organisasi, petunjuk kerja, dan SOP. Pada KM
Technology meliputi ERP Systems dan sistem informasi manajemen.

Anda mungkin juga menyukai