Anda di halaman 1dari 6

MAKALAH KEWIRAUSAHAAN

AA818 HIDROPONIK

Disusun oleh :

Ixora Parameswati (H0717075)

Shifa Nuraziza (H0717134)

FAKULTAS PERTANIAN

UNIVERSITAS SEBELAS MARET

SURAKARTA

2019
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Di Indonesia, kewirausahaan dipelajari baru terbatas pada


beberapa sekolah atau perguruan tinggi tertentu saja. Sejalan dengan
perkembangan dan tantangan seperti adanya krisis ekonomi,
pemahaman kewirausahaan baik melalui pendidikan formal maupun
pelatihan-pelatihan di segala lapisan masyarakat kew irausahaan
menjadi berkembang.

Kewirausahaan (entrepreneurship) adalah kemampuan kreatif


dan inovatif yang dijadikan dasar, kiat, dan sumber daya untuk
mencari peluang menuju sukses. Sesuatu yang baru dan berbeda
adalah nilai tambah barang dan jasa yang me njadi sumberkeunggulan
untuk dijadikan peluang. Orang yang melakukan kegiatan
kewirausahaan disebut wirausahawan.

Kewirausahaan yang ada di Indonesia sangat berkembang di


berbagai aspek, salah satunya diaspek pertanian. Bidang aspek
pertanian yang dapat dikembangkan seorang wirausahawan
sangatlah banyak, antara lain yakni dibidang hidroponik. Hidroponik
adalah budidaya menanam dengan memanfaatkan air tanpa
menggunakan tanah dengan menekankan pada pemenuhan kebutuhan
nutrisi bagi tanaman. Kebutuhan air pad a hidroponik lebih sedikit
daripada kebutuhan air pada budidaya dengan tanah. Hidroponik
menggunakan air yang lebih efisien, jadi cocok diterapkan pada
daerah yang memiliki pasokan air yang terbatas. Makalah ini akan
menjelaskan mengenai seorang wirausahaw an yang bergerak di
bidang hidroponik yakni AA818 Hidroponik
BAB II

PEMBAHASAN

A. Latar belakang AA818 Hidroponik

AA818 merupakan usaha yang bergerak dibidang pertanian


khususnya hidroponik. Nama AA818 dipilih karena memiliki makna
tersendiri, yakni AA merupakan singkatan dari nama pemilik usaha
yakni bapak Anggi dan istri, sedangkan 818 berarti bulan Agustus
tahun 2018 dimana awal mula usaha tersebut didirikan. Bapak Aggi
merupakan mahasiswa lulusan fakultas pertanian UNS tahun 2009.
Sebelumnya bapak Anggi bekerja di salah satu perusahaan kelapa
sawit di daerah Riau dibagian pembenihan, namun karena bapak
Anggi mengalami sakit, maka bapak Anggi memutuskan untuk resign.
Hal itulah yang mendorong bapak Anggi membuka usaha hidroponik
ini. Usaha hidroponik dipilih karena semakin berkembangnya jaman
masyarakat banyak yang tertarik dengan sayuran hidroponik. Selain
itu tujuan dari didirikannya usaha ini adalah bapak Anggi ingin
membantu orang-orang yang membutuhkan melalui usahanya.

B. Pendirian AA818 Hidroponik

Usaha AA818 didirikan pada bulan Agustus tahun 2018. Usaha


milik bapak.. ini berkembang sangat cepat. Modal awal yang
diperlukan untuk mendirikan AA818 hidroponik adalah 26 juta. Dari
modal tersebutlah usaha hidroponik ini mulai dirintis sedikit demi
sedikit. Pembuatan green house sendiri dilakukan secara mandiri
dengan menggunakan tenaga kerja keluarga yang mana
menghabiskan waktu sekitar 2 bulan lamanya. Tanggapan
masyarakat mengenai usaha ini sangatlah bagus sehingga bapak..
semakin bersemangat untuk mengembangkan usahanya. Sayuran
yang dipilih untuk dibudidayakan yakni diantaranya sawi sendok,
selada, dan kangkung. Selain menjual sayuran, AA818 juga
membuka kesempatan bagi mahasiswa baik untuk magang maupun
penelitian. Serta tak lupa mengajak masyarakat se kitar untuk belajar
mengenai tanaman hidroponik.

C. Hasil dan Pemasaran AA818 Hidroponik

Hasil yang didapat dari penjualan sayuran hidroponik ini sekitar


4 juta rupiah per bulannya dan 1 juta rupiah dari penjualan tersebut
diberikan kepada anak panti, hal tersebut rutin dilakukan oleh bapak..
setiap bulannya. Dalam menjualkan hasil produknya, bapak..
menjual sayurnya dengan harga 40 ribu rupiah per kilonya dimana 10
ribunya disumbangkan kepada anak panti. Hal tersebut disampaikan
kepada konsumennya sehingga konsumen selain berbelanja juga
dapat ikut bersedekah. Hal ini sesuai yang telah dijabarkan
sebelumnya dimana usaha ini didirikan bertujuan untuk kegiatan
sosial. Pemasaran yang dilakukan yakni dengan menjual secara
langsung atau direct market. Jadi bapak Anggi tidak menjual
sayurnya ke supermarket. Bapak Anggi dalam usahanya menawarkan
pembelian secara delivery, sehingga nantinya akan diantarkan secara
langsung kerumah konsumen. Melalui pembelian secara delivery
bapak.. dapat melakukan juga promosi secara langsung sehingga
konsumen semakin bertambah. Namun untuk konsumen diluar
soloraya bapak.. mengirimkan sayurnya melalui paket, selama ini
konsumen terjauh yang didapat berasal dari Jakarta. Pengemasan
produk sayuran AA818 hidroponik dibuat secara menarik s ehingga
daya tarik konsumen semakin bertambah. Bapak.. juga membuka
layanan komplain apabila sayur yang didapat hasilnya tidak
memuaskan maka akan diganti dengan sayur yang baru dan gratis.
Sayur yang dihasilkan memiliki kelebihan yakni dapat bertahan
sekitar 7 hari dibandingkan sayuran konvensional, asalkan tidak
terkena sinar matahari secara langsung

D. Kendala AA818 Hidroponik


Kendala yang dihadapi yakni jika panen dalam keadaan jumlah
banyak namun terkadang permintaan sedikit, sehingga sayuran
menjadi tersisa. Selain itu untuk pasar tanaman hidroponik harus
bersaing dengan tanaman organik. Meskipun produk sayuran yang
dihasilkan bagus namun untuk tingkat harga sayuran organik masih
lebih tinggi dibandingkan sayuran hidroponik. Solusinya yakni
apabila tanaman yang dihasilkan dalam jumlah banyak maka dapat
diolah menjadi produk olahan lain seperti keripik. Sedangkan solusi
untuk bersaing dengan organik yakni dengan tetap tekun
menjalankan usaha hidroponik dan terus mengembangkannya yang
mana diharapkan hasilnya nanti dapat sebanding dengan usaha
tanaman organik.

BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan

Usaha AA818 merupakan usaha yang bergerak dibidang


hidroponik yang didirikan oleh bapakAnggi. Selain untuk berbisnis
usaha ini juga memiliki misi sosial yakni untuk membantu anak-anak
panti. Konsumen dari AA818 tidak hanya berbelanja sayur saja
namun juga dapat ikut bersedekah melalui penjualan hasil sayurnya.
Berdasarkan uraian diatas dapat kita lihat bahwa bapak Anggi
memiliki jiwa wirausaha yang semangat, pant ang menyerah, bekerja
keras, inovatif, serta memiliki jiwa sosial yang tinggi.

Anda mungkin juga menyukai