Anda di halaman 1dari 2

DINAS KESEHATAN KABUPATEN BUTON UTARA

PUSKESMAS KAMBOWA
JalanPorosEreke-BauBauKelKambowa
Email:kambowapuskesmas@gmail.comKodePos 93674

KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS KAMBOWA
NOMOR :440/SK/A.III/ /01/2019

TENTANG
RUJUKAN PUSKESMAS KAMBOWA

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,

KEPALA PUSKESMAS KAMBOWA,

Menimbang : a. Bahwa dalam rangka penanganan pasien yang membutuhkan


pelayanan kesehatan lebih lanjut yang tidak tersedia di Puskesmas
maka perlu adanya penetapan pengaturan rujukan;
b. Bahwa untuk maksud tersebut diatas perlu ditetapkan dengan
Keputusan Kepala Puskesmas Kambowa;

Mengingat : 1. Undang – undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009


Tentang Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 5063);
2. Peraturan Menteri Kesehatan No. 001 Tahun 2012 Tentang Sistim
Rujukan Pelayanan Perorangan;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75
Tahun 2014 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
4. Peraturan Menteri Kesehatan No. 46 Tahun 2015 Tentang
Akreditas Puskesmas Klinik Pertama, Tempat Praktek Mandiri
Dokter Dan Tempat Praktek mandiri Dokter Gigi;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 43 tahun
2016, tentang standar pelayanan minimal bidang kesehatan;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 44
Tahun 2016 tentang Pedoman Manajemen Puskesmas;
MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS TENTANG RUJUKAN


PUSKESMAS KAMBOWA

Kesatu : Rujukan yang dimaksud dalam surat keputusan ini adalah bila tidak
tersedia pelayanan di puskesmas untuk memenuhi kebutuhan pasien
dengan kondisi emergency dan pasien memerlukan rujukan kefasilitas
kesehatan yang mempunyai kemampuan lebih tinggi.
Kedua : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan
apabila di kemudian hari terdapat kekeliruan akan diadakan perbaikan
/ perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Kambowa
Padatanggal : 01 Januari 2019
Kepala Puskesmas Kambowa,

HASRIATI

Tembusan Yth :
1. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Buton Utara di Buranga ;
2. Arsip

Anda mungkin juga menyukai