Anda di halaman 1dari 5

PROSEDUR

PEMBUATAN KUE BOLU

Oleh:

 Ahmad Farchanulhady (02)


 Ananda Dimas Angga Saputra (04)
 Arfriyan Rizki Nuriman (06)
 Fitri Ummi Raudha (16)
 Friska Veronica (17)
 Reni Sagita Cahyani (31)

Kelompok 5
Kelas XI – MIPA 4

SMA NEGERI 1 PADANGAN


TAHUN AJARAN 2019/2020
A. TUJUAN
Kue bolu atau bolu cake adalah makanan yang berbahan
dasar tepung, gula, dan telur. Rasanya manis dan lembut ditambah
dengan rasa coklat yang enak dan tidak membuat enek.

B. BAHAN – BAHAN

1. 8 butir telur
2. 3 ons gula halus
3. 3 ons tepung terigu
4. 1 sachet susu bubuk vanila
5. 1 sdm pengembang kue
6. 1 sachet vanili
7. Margarin secukupnya

C. ALAT – ALAT

1. Loyang
2. Mixer
3. Baskom
4. Piring
5. Solet
6. Kuas
D. LANGKAH – LANGKAH
1. Campurkan telur, gula, pengembang kue, susu bubuk vanila,
vanili, dan tepung terigu ke dalam baskom.

2. Aduk bahan tersebut menggunakan mixer sampai mengembang


dan bewarna putih.

3. Setelah mengembang dan warnanya putih, masukkan mentega


yang sudah dicairkan ke dalam adonan dan aduk lagi
menggunakan mixer.

4. Setelah tercampur rata, pisahkan ¼ adonan ke dalam piring dan


beri pewarna makanan coklat kemuadian aduk hingga merata.
5. Lumuri loyang dengan mentega hingga merata menggunakan
kuas.

6. Masukkan semua adonan warna putih ke dalam loyang.

7. Masukkan adonan warna coklat ke dalam loyang tepat di atas


adonan warna putih kemuadian bentuk garis bulat - bulat.
8. Masukkan adonan kue ke dalam oven dan tunggu hingga kurang
lebih 30 menit.

9. Terakhir, angkat dan kue bolu siap di sajikan.

E. MANFAAT

Cara membuat kue bolu ini sangat mudah, selain itu harga
bahan – bahannya juga terjangkau. Kue ini dapat dinikmati sendiri
bersama keluarga atau pun juga dapat disajikan kepada para tamu.

Anda mungkin juga menyukai