Anda di halaman 1dari 3

BAB 14

OLIGOPOLI

Struktur dari industri dalam pasar oligopoly adalah terdapat beberapa


perusahaan raksasa yang menguasai sebagian besar pasar oligopoly, katakanlah 70 –
80 persen dari seluruh produksi atau nilai penjualan dan disamping itu terdapat pula
beberapa perusahaan kecil. Beberapa perusahaan golongan yang pertama saling
mempengaruhi satu sama lain, karena keputusan yang berhati – hati di dalam
mengubah harga, membuat desain, mengubah teknik memproduksi dan lainnya. Sifat
saling mempengaruhi ini merupakan sifat khusus dari perusahaan dalam pasar
oligopoli.

Ciri-ciri oligopoly :

1. Menghasilkan barang standar maupun barang berbeda corak.


2. Kekuasaan menentukan harga adakalanya lemah dan adakalanya sangat
tangguh.
3. Pada umumnya perusahaan oligopoly perlu melakukan promosi secara iklan.

PENENTUAN HARGA DAN PRODUKSI TANPA PERSEPAKATAN.

Setiap tindakan yang dilakukan suatu perusahaan akan menimbulkan


implikasi yang nyata kepada perusahaan-perusahaan lainnya. Apabila implikasi
tersebut merugikan perusahaan lainnya, maka mereka akan melakukan tindakan
balasan.

1. Ciri perkaitan di antara perusahaan-perusahaan.


2. Kurva permintaan terpatah.
 Kurva permintaan oligopoli
1. Efek penurunan harga, sekiranya perusahaan dalam pasar oligopoli tersebut
menurunkan harga penjualannya ke P1, maka permintaan ke atas produksinya
akan bertambah. Jika perusahaan lain tidak turut menurunkan harga, maka
permintaan akan bertambah.
2. Efek peningkatan harga, sekiranya perusahaan-perusahaan lain juga turut
menaikkan harga, perusahaan memulai menaikkan harga tidak akan
kehilangan langganan dan oleh sebab itu dapat menjual barangnya sampai ke
tingkat yang ditunjukkan.
3. Kurva permintaan terpatah, perusahaa akan turut menurunkan harga apabila
perushaan lain menurunkan harga supaya tidak kehilangan pelanggan.

PEMAKSIMUMAN KEUNTUNGAN DALAM PERUSAHAAN OLIGOPOLY.

Dalam pasar oligopoli di mana perusahaan-perusahaan tidak melakukan


persepakatan diantara mereka, tingkat harga adalah bersifat rigid, yaitu bersifat sukar
mengalami perubahan. Ia cenderung untuk tetap berada pada tingkat harga yang telah
ditetapkan pada permulaannya.

BENTUK-BENTUK HAMBATAN KEMASUKAN OLIGOPOLI.

1. Skala ekonomi, semakin besar jumlah penjualan perusahaan tersebut, semakin


efisien kegiatan memproduksinya. Ini akan menyukarkan kemasukan
perusahaan baru.
2. Biaya produksi yang berbeda.
3. Keistimewaan hasil produksi.

PENILAIAN KE ATAS PASAR OLIGOPOLI

Ada tiga aspek dari kegiatan perusahaan-perusahaan dalam pasar oligopoli


akan diperhatikan, yaitu:
1. Efisiennya dalam mengguanakan sumber-sumber daya.
2. Kegiatan merka dalam mengembangkan teknologi dan inovasi.
3. Tingkat keuntungan yang mereka peroleh,

DUA KEBAIKAN UTAMA DARI PASAR OLIGOPOLI,

1. Operasi firma dapat mencapai efisien yang tinggi dan menurunkan biaya
produksi.
2. Perusahaan selalu melakukan pengembangan dan inovasi.

KELEMAHAN UATAMA DARI PASAR OLIGOPOLI.

Distribusi pendapatan akan semakin tidak merata.

Anda mungkin juga menyukai