Anda di halaman 1dari 8

NAMA : HARTINI

NIM : 170603001

Tugas I

MACAM – MACAM DIFRAKSI

1. Difraksi friesnal

Difraksi Fresnel merupakan difraksi yang terjadi apabila letak sumber cahaya, celah, dan layar
pengamatan berdekatan, biasanya disebut difraksi jarak dekat. Juga menggunakan celah yang lebar
dan bertepi lancip di bagian pinggirnya.
Karena jarak yang dekat muka gelombang yang masuk ke celah tidak berbentuk datar, tetapi
melengkung. Pola difraksinya pada layar memiliki intensitas yang berubah dari pusat hingga ke
bagian tepi pola.
Difraksi Fresnel ini mempunyai pola gelombang pada titik (x,y,z) dengan persamaan:

𝑧 𝑒 𝑖𝑘𝑟
𝐸(𝑥, 𝑦, 𝑧) = ∬ 𝐸 (𝑥 , , 𝑦 , , 0) 2 𝑑𝑥 , 𝑑𝑦 ,
𝑖𝜆 𝑟
Dimana:

𝑟 = √(𝑥 − 𝑥 , ) + (𝑦 − 𝑦 , ) + 𝑧 2

𝑖 adalah satuan imajiner

2. Difraksi Fraunshofer
Difraksi Franhoufer merupakan difraksi yang terjadi apabila letak sumber cahaya, celah, dan
layar pengamatan berada pada jarak yang jauh.
Karena itu bentuk muka gelombang yang masuk ke celah berbentuk datar atau planar dan pola
difraksi memiliki bentuk dan intesitas yang konstan

Difraksi Fraunhofer pada gelombang yang terjadi pada jarak jauh, menurut persamaan
integral difraksi Fresnel sebagai berikut:
𝑖𝑘 2 +𝑦 2 )
𝑒 𝑖𝑘𝑧 𝑒 2𝑠(𝑥 ∞ 2𝜋 , ,
𝑈(𝑥, 𝑦) = ∬ 𝑢(𝑥 , , 𝑦 , )𝑒 −𝑖 𝜆𝑧 (𝑥 𝑥+𝑦 ) 𝑑𝑥 , 𝑑𝑦 ,
𝑖𝜆𝑧 −∞

Persamaaan di atas menunjukkan bahwa gelombang pada difraksi fresnel yang skalar menjadi
planar pada difraksi fraunhofer akibat jauhnya bidang pengalaman dari bidang halangan.

3. Difraksi celah tunggal


Pada difraksi celah tungal digunakan penghalang yang memiliki celah tunggal. Setiap tepi
celah akan menghasilkan gelombang baru atau berperan sebagai sumber gelombang.

Gelombang yang dihasilkan salah satu tepi celah akan berinteferensi dengan gelombang yang
berasal dari tepi celah yang lain.

Grafik dan citra dari sebuah difraksi celah tunggal

Secara umum, pada sebuah gelombang planar kompleks yang monokromatik dengan panjang
gelombang &lambda yang melewati celah tunggal dengan lebar d yang terletak pada bidang x′-y′,
difraksi yang terjadi pada arah radial r dapat dihitung dengan persamaan:
𝑖 , −𝑖𝑘𝑟
𝜓=∫ Ψ𝑒 𝑑slit
𝑠𝑙𝑖𝑡 𝑟𝜆

Dengan asumsi sumbu koordinat tepat berada di tengah celah 𝑥 , akan bernilai dari − 𝑑⁄2,
hingga + 𝑑⁄2, dan 𝑦 , dari 0 hingga ∞ jarak r dari celah berupa :

𝑟 = √(𝑥 − 𝑥 , + 𝑦 , + 𝑧 ,

1
(𝑥 − 𝑥 , )2 + 𝑦 , 2
𝑟 = 𝑧 (1 + )
𝑧2
Cahaya dari sumber titik pada ujung atas celah berinterferensi destruktifdengan sumber
titik yang berada di tengah celah. Jarak antara dua sumber titik tersebut adalah 𝜆⁄2, Deduksi
persamaan dari pengamatan jarak antara tiap sumber titik destruktif adalah:
𝑑sin(θ)
2
yang terjadi pada sudut &theta minimum adalah:

𝑑sinθmin = 𝜆

Difraksi jarak jauh untuk pengamatan ini dapat dihitung berdasarkan persamaan integral difraksi
Fraunhofer menjadi:
𝑑sinθ
I(θ) = sin𝑐2 ( )
𝜆
Dimana fungsi sinc berupa sinc(x) = 1

4. Difraksi celah ganda


Pada Difraksi celah ganda digunakan pengahalang yang memiliki celah atau kisi yang banyak.
Sehingga akan menghasilkan banyak sumber gelombang baru, yang semuanya akan saling
berinterferensi menghasilkan pola difraksi.

Pita cahaya yang gelap terjadi saat puncak gelobang berinteferensi dengan landasan gelombang
dan menjadi minimal. Inteferensi kontruktif terjadi saat :
𝑛𝜆 𝑥 𝑥𝑎
= ⇔ 𝑛𝜆 =
𝑎 𝐿 𝐿
Dimana:
𝜆 = panjang gelombang cahaya 𝑎 =jarak antar celah
𝑥 =jarak antra pita cahaya 𝐿 =jarak antar celah dengan titik tengah bidang pengamatan

5. Difraksi celah majemuk

Pada Difraksi celah majemuk digunakan pengahalang yang memiliki celah atau kisi yang
banyak.

Sehingga akan menghasilkan banyak sumber gelombang baru, yang semuanya akan saling
berinterferensi menghasilkan pola difraksi.
Diagram dari difraksi dengan jarak antar celah setara
setengah panjang gelombangyang
menyebabkan interferensi destruktif

Dimana rumusnya:

∆𝑆 = 𝑎𝑠𝑖𝑛𝜃
Dengan perhitungan maksimal :

𝑎𝑠𝑖𝑛𝜃 = 𝑛𝜆
Dimana :

𝑛 = urutan maksimal
𝜆 = panjang gelombang
𝑎 =jarak antar celah
𝜃 =sudut terjadinya interferensi konstruktif

Dengan persamaan :
1
𝑎𝑠𝑖𝑛𝜃 = 𝜆(𝑛 + )
2
Pada sinar insiden yang membentuk sudut 𝜃, terhadap bidang halangan, maka perhitungan
maksimal menjadi :

𝑎(𝑠𝑖𝑛𝜃𝑛 + 𝑠𝑖𝑛𝜃𝑖 ) = 𝑛𝜆

Sehingga cahaya yang terdifraksi dari celah majemuk dapat dihitung dengan penjumlahan difraksi
yang terjadi pada setiap celah berupa konvolusi dari pola difraksi dan interferensi.

SELESAI..
TUGAS II
Resume Pelajaran Difraksi Kristal
Selasa, 03 September 2019

Difraksi Kristal

Difraksi adalah perubahan arah gelombang ketika melewati sebuah celah atau sebuah
penghalang. Salah satu contoh yang paling jelas adalah gelombang air, air mampu berbelok
melewati penghalang yang menghambatnya, juga mampu melewati sebuah bukaan atau celah yang
ada di depannya. Kejadian ini dapat sangat jelas dilihat oleh mata karena gelombang air memiliki
panjang gelombang lebih panjang dibanding yang lain.

1. Perbedaan kristal dan amorf


Kristal adalah padatan yang memiliki susunan atom, ion, atau molekul yang sangat teratur
dalam struktur tiga dimensi yang terdefinisi dengan baik. Selain itu, padatan ini ditandai dengan
sifat tahan banting dengan titik leleh yang tajam dan tinggi.
Amorf didefinisikan sebagai padatan yang tidak memiliki struktur yang teratur. Itu berarti atom
atau ion disusun tanpa bentuk geometris yang pasti. Amorf tertentu mungkin memiliki susunan
yang teratur tetapi hanya meluas untuk beberapa unit Angstrom.

2. Difraksi pada kristal


Hubungan difraksi pada kristal adalah penggunaan gelombang radiasi dengan panjang
gelombang yang seorde dengan jarak antar atom dalam kristal (dalam anstrom). Difraksi dapat
terjadi bilamana panjang gelombang berkas radiasinya sekitar 1 anstrom.

3. Cincin newton
Fenomena Cincin Newton adalah interferensi warna yang diakibatkan oleh refleksi cahaya antara
dua permukaan - permukaan bulat dan rata.

Cincin newton pada amorf kadang gelap semuanya dan kadang terang semuanya tergantung
terhadap pig pada grafik nya. Jika terdapat pig pada grafik maka terang semuanya dan jika tidak
terdapat pig pada grafik XRD maka gelap semuanya pada cincin newtonnya.
4. Analisi data XRD
Analisis XRD merupakan metode yang dapat memberikan informasi mengenai jenis mineral yang
terdapat dalam suatu material. Mekanisme kerja analisis XRD ini yakni material yang akan
dianalisis XRD digerus sampai halus seperti bubuk kemudian dipreparasi lebih lanjut menjadi lebih
padat dalam suatu holder kemudian holder tersebut diletakkan pada alat XRD dan diradiasi dengan
Sinar X.
Ada beberapa metode analisis dalam menganalisis data hasil XRD diantaranya:
1. Metode Analisis Kualitatif
Pada metode analisis ini data output dari XRD yang disebut sebagai Difraktogram dianalisis dengan
membandingkannya dengan pola difraksi dari Referensi. Grafik dibawah ini merupakan contoh
grafik perbandingan grafik pengukuran XRD Cu dengan grafik referensi.

1. Grafik referensi diwakilkan dengan tanda garis merah


2. posisi dan intensitas dari grafik pengukuran dan referensi harus cocok.
3. Sedikit ketidak cocokan grafik kita anggap sebagai error dari data yang kita ukur.

Error yang didaptakan bisa berasal dari ketidak sejajaran penempatan sampel pada saat melakukan
proses difraksi.

data grafik diatas merupakan data yang kurang baik karena antara data pengukuran dan referensi
tidak sesuai.
Difraktogram XRD merupakan penjumlahan dari pola difraksi yang dihasilkan dari setiap fase
dalam campuran, tetapi tidak dapat menentukan komposisi dari setiap fasa nya.

2. Metode Analisis Kuantitatif


Pada metode analisis ini data output dari XRD digunakan untuk mencari nilai dimensi sel unit
melalui perhitungan data puncak dari grafiknya. Dimensi dari sel unit dapat direlasikan dengan
jarak antar atom. Segala perubahan jarak antar atom, perubahan jarak antar atom, suhu,
penambahan atom lain, pemberian tekanan, akan mengakibatkan pergeseran pada posisi puncaknya.
Untuk menndapatkan nilai kisi unit sel dari posisi puncak difraksi :
- Konversi posisi puncak data observasi, 20theta ke dhkl menggunsksn hukum Bragg
𝜆
Dhkl = 2 sin 𝜃
Tentukan indeks miller (hkl) dari puncak difraksi dari pola referensi. Gunakan
persamaan d2 untuk menghitung parameter kisi. Lebar dari puncak dari difraksi ini
dapat mengandungindormasi tentang mikrostruktur.

𝐾𝜆
𝑢𝑘𝑢𝑟𝑎𝑛 =
𝑙𝑒𝑏𝑎𝑟 ∗ cos 𝜃
Analisis kuantitaif ini dapat membantu kita untuk menentukan komposisi dari setiap fasa penyusun
material.

Dari data XRD berupa Difraktogram kita dapat memperoleh informasi fasa kristal, komposisi fasa
kristal. Ada beberapa metode analisis yang dapat kita lakukan untuk menganalisis kristal.
- Metode Kualitatif, metode ini dilakukan dengan membandingkan data hasil pengukuranyang
telah dilakukan dengan referensi. Dari metode kualitatif ini kita akan melihat fasa penyusun
kristal
- Metode Kuantitatif, metode ini dilakukan dengan menghitung nilai dari puncak dan lebar
puncak grafik. Dari sini kita dapat menghitung komposisi fasa penyusun material

SELESAI...

Anda mungkin juga menyukai