Anda di halaman 1dari 2

A.

Latar Belakang
Seorang wanita merupakan mahluk hidup yang mempunyai kebutuhan yang
beragam. Kebutuhan itu mencakup beberapa aspek seperti biopsikososial spiritual
dimana jika salah satunya tidak terpenuhi akan menimbulkan ketidakseimbangan.
Setiap bulan, secara periodik, wanita normal akan mengalami peristiwa reproduksi
yaitu menstruasi, untuk memenuhi kesimbangannya yaitu meluruhnya jaringan
endometrium karena tidak adanya telur matang yang dibuahi oleh sperma. Sedangkan
siklus menstruasi adalah waktu sejak hari pertama menstruasi sampai datangnya haid
periode berikutnya.
Menstruasi dimulai saat pubertas dan menandai kemampuan wanita untuk
mengandung anak, walaupun mungkin faktor-faktor kesehatan lain dapat membatasi
kapasitas ini. Menstruasi biasanya dimulai antara umur 10 dan 16 tahun, tergantung
pada berbagai faktor, termasuk kesehatan wanita, status nutrisi, dan berat tubuh relatif
terhadap tinggi tubuh. Menstruasi berlangsung kira-kira sekali sebulan sampai wanita
mencapai usia 45-50 tahun, sekali lagi tergantung pada kesehatan dan pengaruh-
pengaruh lainnya. Akhir dari kemampuan wanita untuk bermenstruasi disebut
menopouse. Panjang rata-rata daur menstruasi adalah 28 hari, namun berkisar antara 21
hingga 40 hari. Panjang daur dapat bervariasi pada satu wanita selama saat-saat yang
berbeda dalam hidupnya, dan bahkan dari bulan ke bulan tergantung pada berbagai hal,
termasuk kesehatan fisik, emosi, dan nutrisi wanita tersebut.
B. Kesimpulan
Menstruasi atau haid adalah perdarahan secara periodik dan siklik dari uterus,
disertai pelepasan endometrium. Terjadi saat lapisan dalam rahim luruh dan keluar.
Siklus menstruasi normal merupakan hasil interaksi antara hipotalamus, hipofisis, dan
ovarium. Siklus menstruasi normal dapat dipahami dengan baik dengan membaginya
atas 3 fase, yaitu fase folikular, fase ovulasi, dan fase luteal.

Fungsi menstruasi normal merupakan hasil interaksi antara hipotalamus,


hipofisis, dan ovarium dengan perubahan-perubahan terkait pada jaringan sasaran pada
saluran reproduksi normal, ovarium memainkan peranan penting dalam proses ini
karena semua sistem bermuara di organ ini.

Anda mungkin juga menyukai